Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Karya Pengabdian Teknik Mesin

INSTALASI LISTRIK RUMAH TANGGA YANG BENAR DAN AMAN DI DUSUN BUANI Ida Bagus Fery Citarsa; I Nyoman Wahyu Satiawan; Supriono Supriono Supriono; I Made Budi Suksmadana; Cipta Ramadhani
JURNAL KARYA PENGABDIAN Vol 2, No 2 (2020): Oktober, Jurnal Karya Pengabdian
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (290.453 KB)

Abstract

Gempa yang melanda beberapa waktu yang lalu berdampak pada kondisi sebagian besar rumah penduduk yang ada di Dusun Buani, Desa Bentek, Kecamatan Gangga, Kabupaten Lombok Utara. Pasca gempa, bagi  mereka yang rumahnya rubuh atau rubuh sebagian, harus membangun kembali rumah mereka. Untuk itu mereka harus melakukan pemasangan instalasi listrik rumah mereka. Permasalahannya sebagian besar penduduk di Dusun Buani ini masih kurang dalam pengetahuan memasang instalasi listrik yang benar dan aman. Hal ini dapat menimbulkan resiko gangguan kelistrikan baik terhadap peralatan listrik berupa korsleting, ataupun terhadap pengguna instalasi listrik berupa kejutan listrik. Ini dapat menimbulkan kerawananan terhadap rumah tempat instalasi tersebut dipasang maupun terhadap pengguna instalasi tersebut. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, pelaksana pengabdian kepada masyarakat yaitu staf pengajar Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Mataram telah melaksanakan kegiatan penyuluhan tentang pemasangan instalasi listrik rumah tangga yang benar dan aman kepada warga Dusun Buani, Desa Bentek, Kecamatan Gangga, Lombok Utara.