Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JUKESHUM: Jurnal Pengabdian Masyarakat

Screening Kondisi Keluarga yang Beresiko Menderita Diabetes Mellitus di Desa Tangkil Kulon Kecamatan Kedungwuni Kabupaten Pekalongan Fijianto, Dwi; Rejeki, Herni; Faradisi, Firman; Sandra Pratiwi, Yuni
Jukeshum: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): Edisi Juli 2024
Publisher : Universitas Haji Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51771/jukeshum.v4i2.686

Abstract

Diabetes melitus (DM) merupakan penyakit gangguan metabolisme kronis dengan multietiologi yang ditandai dengan tingginya kadar gula darah disertai dengan gangguan metabolism karbohidrat, lipid dan protein sebagai akibat insufisiensi fungsi insulin. Faktor risiko terjadinya diabetes mellitus tipe 2 tidak disebutkan dipengaruhi oleh jenis kelamin tetapi disebabkan karena gaya hidup pasien diabetes mellitus seperti kelebihan kalori, kurangnya olahraga, obesitas dibandingkan pengaruh genetic. Prevalensi penyakit DM di Pekalongan pada tahun 2015 tertinggi ditemukan di Puskesmas Kedungwuni II sebanyak 389 kasus dan pada tahun 2016 tertinggi ditemukan di Puskemas Kajen II sebanyak 211 kasus. penderita DM di wilayah Puskesmas Kedungwuni II tertinggi pada Tahun 2015. Kecenderungan angka kejadian DM setiap tahunnya selalu mengalami peningkatan. Tujuan pengabdian masyarakat adalah untuk melakukan screening terhadap keluarga yang beresiko mengalami penyakit DM di Desa Tangkil Kulon Kecamatan Kedungwuni Pekalongan, sehingga langkah kegiatan selanjutnya dapat direncanakan dengan lebih terarah. Hasil pengabdian didapatkan hasil screening 30 orang pada 34 keluarga dengan penyakit DM yang beresiko tinggi mengalami penyakit DM. Hasil screening dapat digunakan untuk menentukan tindakan selanjutnya dengan tepat agar tidak menyebabkan keparahan pada orang yang beresiko tinggi mengalami penyakit DM