Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Manhaj: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Penguatan Pemahaman Matematika Siswa Melalui Bimbingan Belajar di Rumah Belajar “Rumbel Pena” Kurratul Aini
Manhaj: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Vol 11, No 2 (2022): Manhaj: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Publisher : Institut Agama Islam Negeri Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29300/mjppm.v11i2.6280

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan di Desa Sentol Laok, Kecamatan Pragaan, Kabupaten Sumenep, Provinsi Jawa Timur. Kegiatan ini dikhususkan untuk anak usia Sekolah Dasar. Tujuannya adalah memberikan pendampingan terhadap anak Sekolah Dasar melalui “Rumbel Pena (Rumah Belajar Pintar, Efektif, Nyaman, dan Aktif). Kegiatan pendampingan ini difokuskan pada mata pelajaran matematika yang selama pandemic diterima siswa melalui pembelajaran daring. Kegiatan Pendampingan Belajar merupakan salah satu solusi pada masa pandemi covid-19. Pendampingan belajar ini membantu siswa di tingkat Sekolah Dasar untuk memahami mata pelajaran matematika dengan baik. Pada prosesnya, pendampingan belajar ini mendapatkan respon yang positif dari masyarakat, khususnya orang tua siswa, mengingat pendampingan belajar ini merupakan kegiatan pertama kali yang dilakukan di Desa Sentol Laok. Siswa juga terlihat antusias mengikuti pendampingan belajar, lebih termotivasi untuk belajar, dan lebih bersemanagat memahami materi, sehingga diharapkan dapat memberikan dampak yang lebih baik terhadap prestasi belajar siswa.