Claim Missing Document
Check
Articles

Found 25 Documents
Search

Analisis sistem pengendalian internal prosedur pengeluaran kas: COSO ICIF 2013 : Studi pada perusahaan konsultan pertambangan migas di Yogyakarta Zahara, Inna; Sumayyah; Mubarrok, Zennul; Syah, Muhammad Erwan
Entrepreneurship Bisnis Manajemen Akuntansi (E-BISMA) Vol.5, No.1 (2024): June 2024
Publisher : Universitas Widya Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37631/ebisma.v5i1.1448

Abstract

Financial management plays a crucial role in the survival and growth of companies. Cash disbursement is a common transaction in companies, necessitating effective internal control systems to prevent fraud or misappropriation. This study aims to analyze the internal control system and evaluate the internal control system over cash disbursements at PT WE, a mining consulting company in Yogyakarta. The research method used is descriptive-evaluative with a qualitative approach. Data were collected through direct observation and interviews with relevant staff. Evaluation was conducted based on the 17 principles within the five main components of the COSO Internal Control—Integrated Framework 2013. The results indicate that PT WE has implemented some internal control principles effectively, but there are still weaknesses in interdepartmental coordination, risk identification, and cash disbursement procedures. Based on the findings, it is recommended that PT WE improve coordination and communication between departments, systematically identify risks, and enhance cash disbursement procedures by establishing clear protocols, segregating related tasks, and periodically evaluating the internal control system.
Pelatihan Mindfulness dan Coping Religius Dalam Meningkatkan Quality Of Life Pada Lansia di Panti Sosial Tresna Werdha Yogyakarta Muhammad Erwan Syah; Pertiwi, Deni Santi
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 4 No. 4 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelatihan Mindfulness dan Coping religius untuk meningkatkan Quality Of Life pasca Pandemic pada lansia di panti Sosial Tresna Werdha Yogyakarta. Peserta pelatihan ini adalah lansia yang berada di Panti Sosial Tresna Werdha Yogyakarta dengan jumlah 44 peserta. Alat ukur yang digunakan yaitu menggunakan adaptasi skala Quality Of Life dan skala Coping religius. Hasil PkM menunjukkan pelatihan Mindfulness berpengaruh positif terhadap Mindfulness dan Coping religius untuk Quality Of Life pasca Pandemic pada lansia di panti Sosial Tresna Werdha.
Hubungan Antara Gaya Kepemimpinan Atasan dengan Psychological Well Being pada Guru Militer Akademi Militer Pramono, Agung; Syah, Muhammad Erwan; Wibowo, Sigit Sulistyo
JURNAL SOCIAL LIBRARY Vol 3, No 3 (2023): JURNAL SOCIAL LIBRARY NOVEMBER
Publisher : Granada El-Fath

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51849/sl.v3i3.156

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara gaya kepemimpinan atasan dengan psychological well being Guru Militer Akademi Militer. Psychological well being adalah  keadaan individu saat mampu menerima keadaan diri dengan apa adanya, mampu menjalin sebuah hubungan yang hangat dengan orang lain, mampu memiliki kemandirian saat menghadapi tekanan sosial, mampu mengontrol keadaan lingkungan eksternalnya, memiliki makna untuk kehidupannya dan dapat mengimplementasikan potensi dalam diri secara berkelanjutan. Gaya kepemimpinan adalah sebuah pola tingkah laku dari pemimpin dengan mencirikan suatu yang khas disaat memberikan pengaruhnya terhadap bawahan dengan menggabungkan kepentingan dari organisasi agar dapat mencapai tujuan tertentu. Hipotesis dalam penelitian ini adalah “ada hubungan positif gaya kepemimpinan dengan psychological well being”. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 50 guru militer di Akademi Militer dengan menggunakan teknik purposive sampling. Pengambilan data menggunakan skala Gaya Kepemimpinan dan Psychological Well Being. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif korelatif. Penelitian ini menyimpulkan bahwa ada hubungan positif antara gaya kepemimpinan dengan psychological well being. Hasil korelasi Pearson Product Moment didapatkan nilai r yaitu 0,587 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 (p 0,05). Berdasarkan hal tersebut, maka hipotesis yang diajukan dinyatakan diterima
Gaya Kepemimpinan Kepala Psikologi Ditinjau Dari Motivasi Kerja Anggota Psikologi Akademi Militer Ardiyati, Nila; Syah, Muhammad Erwan; Wibowo, Sigit Sulistyo
JURNAL SOCIAL LIBRARY Vol 3, No 3 (2023): JURNAL SOCIAL LIBRARY NOVEMBER
Publisher : Granada El-Fath

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51849/sl.v3i3.160

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gaya kepemimpinan kepala psikologi Akademi Militer ditinjau dari motivasi kerja Anggota psikologi Akademi Militer menggunakan teori oleh Siagian mengenai gaya kepemimpinan dengan aspek iklim saling mempercayai, penghargaan terhadap ide bawahan, memperhitungkan perasaan para bawahan, perhatian pada kenyamanan kerja bagi para bawahan, perhatian pada kesejahteraan bawahan, memperhitungkan faktor kepuasan kerja para bawahan, dan pengakuan atas status para bawahan secara tepat dan profesional. sedangkan variabel 2 menggunakan teori motivasi kerja oleh Munandar dengan aspek adanya kedisiplinan dari karyawan, imajinasi yang tinggi dan daya kombinasi, kepercayaan diri, daya tahan terhadap tekanan, tanggung jawab dalam melakukan pekerjaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh gaya kepemimpinan kepala psikologi Akademi Militer dengan motivasi kerja Anggota psikologi Akademi Militer. jumlah subjek 5 orang diantaranya 1 subjek kepala psikologi Akademi Militer dan 4 Anggota psikologi Akademi Militer dengan 4 subjek laki-laki dan 1 subjek perempuan
Analisis Motivasi Kerja pada Pegawai Kapal Pesiar Holland America Line Yeshya Paskhalia Pradipta Suci; Dina Putri Sakbani; Maya Auriya; Sulastri; Muhammad Erwan Syah
Jurnal Ilmiah Multidisiplin Keilmuan Mandira Cendikia Vol. 2 No. 11 (2024)
Publisher : Yayasan Pendidikan Mandira Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Motivasi kerja merupakan faktor yang penting untuk meningkatkan efektivitas kerja dan meningkatkan kinerja pegawai. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk melihat gambaran hubungan sosial pegawai kapal pesiar Holland America Line serta mengetahui aktualisasi diri subjek selama bekerja menjadi pegawai kapal pesiar Holland America Line. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kualitatif dengan teknik pengambilan data menggunakan wawancara terstruktur. Dengan metode analisa menggunakaan studi kasus. Subjek yang digunakan yaitu kitchen assisstant yang bekerja di kapal pesiar Holland America Line. Hasil dalam penelitian ini menunjukan bahwa subjek memiiki motivasi bekerja yang sedang-sedang saja.