Claim Missing Document
Check
Articles

Found 33 Documents
Search

Efektivitas Rebozo Terhadap Penurunan Nyeri pada Persalinan Kala I Aritonang, Tetty Rina; Intarti, Wiwit Desi; Ana, Amalia; Assajda, Ashwa; Fadiya, Eza; Nara, Nadya; Sallena, Rahel; Zulfa, Vina; Sianturi, Yulia
JURNAL ILMIAH OBSGIN : Jurnal Ilmiah Ilmu Kebidanan & Kandungan P-ISSN : 1979-3340 e-ISSN : 2685-7987 Vol 15 No 4 (2023): DESEMBER
Publisher : NHM PRESS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36089/job.v15i4.1730

Abstract

Background: Rebozo is a technique for giving space to the baby in a way that is pleasant for the mother. Rebozo can be used during labor to help the muscles and muscle fibers in the uterine ligaments relax so as to reduce pain during contractions. Objective: This study aims to determine the effect of rebozo on reducing pain in the first stage of labor. Research method: In preparing this review, the technique used was a literature study technique by searching for sources or literature in the form of primary data in the form of national journals for the last 4 years (2019- 2023). Research results: In mothers who used the rebozo technique, labor occurred more quickly compared to those who did not use the rebozo technique. Meanwhile, the pain level of primigravida mothers who use the rebozo technique is lower than those who do not use the rebozo technique.
EFEKTIFITAS PIJAT OKSITOSIN DAN TEKNIK MENYUSUI TERHADAP KELANCARAN ASI PADA IBU MENYUSUI BAYI USIA 0-3 BULAN DI TEMPAT PRAKTIK MANDIRI TAMBELANG BEKASI Ningsih, Budiyanti; Aritonang, Tetty Rina; Manullang, Riyen Sari
JURNAL ILMIAH OBSGIN : Jurnal Ilmiah Ilmu Kebidanan & Kandungan P-ISSN : 1979-3340 e-ISSN : 2685-7987 Vol 16 No 1 (2024): MARET
Publisher : NHM PRESS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36089/job.v16i1.1840

Abstract

Produksi Air Susu Ibu (ASI) yang tidak lancar menjadi salah satu faktor yang menyebabkan kegagalan dalam pemberian ASI Eksklusif pada bayi. Teknik menyusui yang tidak benar membuat bayi tidak nyaman dan ASI yang keluar tidak maksimal. Hal ini bisa menyebabkan bayi kesal dan akhirnya menolak menyusu. Tujuan penelitian mengetahui efektivitas pijat oksitosin dan teknik menyusui terhadap kelancaran ASI pada ibu menyusui bayi usia 0-3 bulan di TPMB Ernih E. Tambelang Bekasi 2023. Metode penelitian yang digunakan adalah Quasy eksperimental dengan pendekatan one group pretest dan posttest design dengan jumlah sampel 30 orang (15 orang bayi dan 15 orang ibu menyusui). Teknik sampling adalah purposive sampling. Bayi untuk mengukur aspek 3 aspek yaitu aspek frekuensi BAK, tidur, dan kenaikan berat badan (BB). Ibu menyusui mengukur 3 aspek yaitu aspek payudara tegang, rembesan ASI dan dan frekuensi menyusui. Analisa data menggunakan uji wilcoxon test. Hasil: Efektifitas pijat oksitosin dan teknik menyusui terhadap kelancaran ASI berdasarkan enam aspek penilaian kelancaran ASI di dapatkan: 4 Aspek (Rembesan ASI,BAK, Tidur, kenaikan BB) nilai signifikan 0,000 – 0,025 < 0,05 yang dapat disimpulkan hipotesis diterima dengan nilai P Value < 0,05 dan aspek menyusui, payudara di dapatkan nilai signifikan 0,083 – 0,102 > 0,05 artinya hipotesis ditolak. Kombinasi pemberian pijat oksitosin dengan pengaturan teknik menyusui dapat disarankan pada ibu menyusui agar dapat meningkatkan produksi ASI.
EFEKTIFITAS PENGGUNAAN AROMATERAPI LAVENDER DALAM MENURUNKAN TINGKAT KECEMASAN DALAM MENGHADAPI PERSALINAN IBU PRIMIGRAVIDA TRIMESTER III Rosida, Ida; Aritonang, Tetty Rina; Intarti, Wiwit Desi
JURNAL ILMIAH OBSGIN : Jurnal Ilmiah Ilmu Kebidanan & Kandungan P-ISSN : 1979-3340 e-ISSN : 2685-7987 Vol 16 No 1 (2024): MARET
Publisher : NHM PRESS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36089/job.v16i1.1841

Abstract

Kehamilan adalah proses alami dan normal pada perempuan dalam daur kehidupannya yang menyebabkan terjadinya perubahan secara fisiologis maupun psikologis. Kehamilan juga merupakan pengalaman yang menegangkan dan tidak sedikit menimbulkan kecemasan terutama pada perempuan primigravida. Upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi kecemasan pada ibu hamil salah satunya dengan terapi non farmakologi yaitu pemberian aromaterapi. Tujuan: Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui efektifitas penggunaan aromaterapi lavender terhadap tingkat kecemasan ibu primigravida trimester III dalam menghadapi persalinan. Metodologi: Metode penelitian menggunakan desain rancangan one group pre-test and post-test. Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling dengan jumlah responden 22 ibu Primigravida trimester III. Analisis data menggunakan analisis univariat dalam bentuk distribusi frekuensi dan analisis bivariate dengan uji Wilcoxon Sign Rank Test. Hasil Penelitian: Hasil penelitian didapatkan nilai Asymp.Sig. (2-tailed) 0,000 <0,05 sehingga dapat disimpulkan pemberian aromaterapi lavender efektif terhadap penurunan tingkat kecemasan pada ibu primigravida trimester III dalam menghadapi persalinan. Kesimpulan: Penggunaan aromaterapi lavender efektif menurunkan tingkat kecemasan pada ibu primigravida trimester III dalam menghadapi persalinan.
EFEKTIFITAS MASSAGE TEKNIK ABDOMINAL EFFLEURAGE TERHADAP DERAJAT NYERI DISMENORE PADA REMAJA PUTRI DI SMPN 1 CIBITUNG TAHUN 2023 Setiawati, Rini; Aritonang, Tetty Rina; Siregar, Renince
JURNAL ILMIAH OBSGIN : Jurnal Ilmiah Ilmu Kebidanan & Kandungan P-ISSN : 1979-3340 e-ISSN : 2685-7987 Vol 16 No 1 (2024): MARET
Publisher : NHM PRESS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36089/job.v16i1.1842

Abstract

Dysmenorrhea primer merupakan suatu keadaan nyeri pada bagian perut bawah ke pinggang yang disertai dengan muntah, mual, sakit kepala serta diare yang timbul pada masa menstruasi hari pertama dan hari kedua tanpa adanya kelainan alat genital. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektifitas massage teknik abdominal effleurage terhadap derajat nyeri dismenore pada remaja putri di SMPN 1 Cibitung tahun 2023. Metode penelitian yang digunakan adalah quasi eksperimental dengan rancangan pretest posttest with design one group experimental design. dengan sampel 13 orang dengan Teknik Accidental sampling. Analisis bivariate dilakukan dengan uji Wilcoxon. Hasil penelitian Asyms.Sign (2-tailed) bernilai 0,001, karena nilai p value lebih kecil dari atau ≤ α (0,05) hal ini menunjukan bahwa massage teknik abdominal effleurage efektif untuk menurunkan derajat nyeri dismenore pada siswi remaja putri.
PENCEGAHAN HIPERTENSI DENGAN EDUKASI DAN PEMBERIAN INFUSED WATER SERTA SENAM HIPERTENSI Roulita; Aritonang, Tetty Rina; Aluwi Nirwana Sani; Pangaribuan, Maslan; Silitonga, Riris Octrynga; Kartika Nurwahyuni
PROFICIO Vol. 6 No. 1 (2025): PROFICIO : Jurnal Abdimas FKIP UTP
Publisher : FKIP UNIVERSITAS TUNAS PEMBANGUNAN SURAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jpf.v6i1.3929

Abstract

Hipertensi (tekanan darah tinggi) terjadi ketika tekanan dalam pembuluh darah Anda terlalu tinggi (140/90 mmHg atau lebih tinggi). Tekanan darah tersebut membuat sistem sirkulasi dan organ yang mendapat suplai darah (termasuk jantung dan otak) menjadi tegang. Salah satu cara untuk menstabilkan tekanan darah dengan melakukan senam hipertensi dan konsumsi infused water berbahan dasar lemon dan mentimun. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk menambah pengetahuan masyarakat mengenai hipertensi. Metode pelaksanaan dilaksanakan kegiatan edukasi tanya jawab dilakukan kepada masyarakat. dengan tahapan pre- test, tanya jawab dan post test yang kemudian dilakukan uji statistik. Hasil nilai tingkat pengetahuan sebelum diberikan edukasi yaitu sebesar 5,84. Dan setelah dilakukan penyuluhan tingkat pengetahuan terdapat sebesar 8,68. Uji statistik diperoleh nilai P-Value sebesar 0,000. Hal ini menunjukkan P-Value (0,000) lebih kecil dari nilai Alpha (<0.05) yang berarti Ho ditolak. Kesimpulan pada kegiatan ini adalah adanya pengaruh penyuluhan hipertensi, pemberian infused water dan senam hipertensi terhadap pengetahuan dewasa dan lansia.
Mewujudkan Generasi Emas dengan Optimalisasi Bounding Attachment Melalui Pijat Bayi oleh Ibu & Kader Posyandu di Kelurahan Sepanjang Jaya Kecamatan Rawalumbu, Bekasi Wiwit Desi Intarti; Evi Nur Akhiriyanti; Lenny Irmawaty; Puri Kresna Wati; Farida Simanjutak; Renince Siregar; Hainun Nisa; Tetty Rina Aritonang; Marni Br. Karo; Riyen Sari Manullang; Friska Junita; Rupdi Lumban Siantar; Dewi Rostianingsih; Maslan Pangaribuan; Siti Munawaroh
Health Care : Journal of Community Service Vol. 1 No. 1 (2023)
Publisher : Rena Cipta Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62354/healthcare.v1i1.2

Abstract

Pertumbuhan dan perkembangan anak merupakan hal yang sangat penting dan salah satu aspek yang harus diperhatikan secara serius sejak usia dini. Upaya yang dapat dilakukan dalam mengoptimalkan di samping nutrisi yang diberikan oleh ibu dan salah satu cara lain perlu adanya rangsangan stimulus pijat bayi. Metode kegiatan pengabdian masyarakat dilakukan dengan cara melakukan pendidikan kesehatan dan praktik mengajarkan pijat bayi untuk optimalisasi bounding attachment ibu dan bayi serta ketrampilan seputar pijat bayi dan memberikan edukasi mengenai manfaat pijat bayi. Bertempat di Kelurahan Sepanjang Jaya Kecamatan Rawalumbu dan waktu pelaksanaan bulan Desember 2022. Hasil kegiatan terjadi peningkatan Pengetahuan Ibu sebelum dan sesudah Pendidikan Kesehatan dan Mempraktikan Pijat Bayi Optimalisasi Bounding Attachment. Pengetahuan definisi, tujuan dan manfaat pijat bayi hasil pretest sebanyak 60% peserta menyatakan jawaban benar, hasil posttest sebanyak 100% peserta menyatakan benar. Pengetahuan tentang indikasi dan kontraindikasi pijat hasil pretest sebanyak 36,7% peserta menyatakan jawaban benar, hasil posttest sebanyak 96,5% peserta menyatakan benar. Pengetahuan persiapan yang dilakukan pijat bayi hasil pretest sebanyak 53,3% peserta menyatakan jawaban benar, kemudian hasil postest sebanyak 97% peserta menyatakan benar. Pengetahuan prosedur dan tata cara pijat bayi hasil 33,3% peserta menyatakan jawaban benar, kemudian hasil posttest 100% peserta menyatakan benar. Pijat bayi sebagai aplikasi stimulasi sentuhan, karena dalam pijat bayi terdapat unsur sentuhan berupa kasih sayang, perhatian, suara atau bicara, pandangan mata, gerakan, dan pijatan.
Kombinasi Aromaterapi Jahe dan Akupresur Titik P6 dalam Mengurangi Emesis Gravidarum Melati Dwi Putri; Rupdi Lumban Siantar; Tetty Rina Aritonang; Farida Simanjuntak; Maslan Pangaribuan; Marni Br Karo
Health Care : Journal of Community Service Vol. 1 No. 1 (2023)
Publisher : Rena Cipta Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62354/healthcare.v1i1.4

Abstract

Selama kehamilan, mual di pagi hari merupakan gejala umum yang dialami banyak ibu. Gejala ini biasanya muncul pada trimester pertama kehamilan dan bisa terjadi kapan saja, meski seringnya terjadi di pagi hari. Upaya pencegahan dengan menggunakan pengobatan tradisional atau menggunakan terapi komplementer seperti aromaterapi jahe dan akupresur P6. Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan adalah Meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai manfaat aromaterapi jahe dan akupresure P6. Pengabdian masyarakat dilakukan dengan metode penyampaian materi menggunakan powerpoint dan pembagian leaflet pada sasaran penyuluhan dan diikuti dengan sesi tanya jawab serta melakukan demonstrasi pemberian aromaterapi jahe dan pemijatan akupresur pada titik P6. Hasil uji pearson menunjukan hasil nilai P > 0,05 berdasarkan hasil analisis antara pengetahuan dan sikap tidak ada hubungan terhadap emesis gravidarum. Disarankan untuk dilakukan promosi kesehatan secara berkelanjutan oleh para kader setempat sehingga semakin banyak warga yang memahami tentang emesis gravidarum dan berupaya untuk melakukan pencegahan hiperemesis gravidarum.
Menjadi Wanita yang Berkualitas, Sehat Organ Reproduksi dengan Memanfaatkan Metode Komplementer di Puskesmas Karang Mulya Kabupaten Bekasi Pangaribuan, Maslan; Br Karo, Marni; Hainun Nisa; Wiwit Desi Intarti; Lenny Irmawaty Sirait; Farida Simanjuntak; Riyen Sari Manullang; Dewi Rostianingsih; Renince Siregar; Tetty Rina Aritonang; Puri Kresnawati; Rupdi Lumban Siantar; Friska Junita
Health Care : Journal of Community Service Vol. 1 No. 1 (2023)
Publisher : Rena Cipta Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62354/healthcare.v1i1.6

Abstract

Menjaga kesehatan organ reproduksi merupakan hal yang penting karena terkait dengan bagaimana kita menjamin keberlangsungan hidup manusia dari generasi ke generasi. Masalah kesehatan reproduksi perlu mendapat sosialisasi yang luas agar para calon ibu mengetahui persoalan reproduksi yang akan dialaminya serta mendapatkan jalan keluar dari persoalan tersebut. Salah satu masalah kesehatan yang menjadi fokus pemerintah dalam penanggulangan anemia pada remaja putri. Anemia pada masa remaja bisa berakibat hingga masa kehamilan, yang menyebabkan ibu hamil mengalami banyak keluhan selama masa kehamilan seperti timbulnya keluhan ketidaknyamanan. Salah satu latihan yang dapat dilakukan oleh ibu hamil untuk mengurangi rasa kurang nyaman pada tubuh adalah prenatal yoga. Hasil penelitian ada perbedaan sebelum dan sesudah dilakukan pendidikan kesehatan hasil analisa dengan menggunakan paired sample t-test dalam hasil P value (0,000) < alpha (0,05). Dapat disimpulkan ada pengaruh setelah dilakukan pendidikan kesehatan terhadap pengetahuan masyarakat tentang prenatal yoga.
HUBUNGAN FAKTOR PENDUKUNG (EKSTERNAL & INTERNAL) DAN PERAN AYAH SEBAGAI BREASTFEEDING FATHER TERHADAP BABY BLUES DI TPMB NIMAS Y.A BEKASI TAHUN 2023 merdianti, Devi Merdianti; Aritonang, Tetty Rina; Karo, Marni BR
The Health Researcher's Journal Vol. 1 No. 03 (2024): The Health Researchers Journal
Publisher : The SDGS Forum Communication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.00000/h6d75y60

Abstract

ABSTRACT Latar Belakang : Fenomena Postpartum blues atau babyblues yang sulit terdeteksi dan terdiagnosis, kurangnya perhatian pada psikologi ibu masa nifas dan hanya berfokus pada pemenuhan fisik. Tujuan Penelitian : Menganalisis hubungan faktor pendukung (eksternal & internal) dan peran ayah sebagai Breastfeeding Father terhadap Babyblues pada ibu postpartum hari ke 1-14 di TPMB Nimas Y.A Karang Bahagia Kabupaten Bekasi Tahun 2023. Metode Penelitialn : penelitialn ini menggunalkaln kualntitaltif dengaln desalin penelitialaln Observalsionall ALnallitik dengaln pendekaltaln cross sectionall, populalsi penelitialn ini seluruh ibu nifals 1-14 halri dengaln Teknik salmpel totall salmpling, valrialble penelitialn falctor pendukung brealshfeeding falther daln balbyblues. Instrument penelitialn ini menggunalkaln kuesioner daln google form. Teknik pengalmbilaln daltal : kuesioner daln walwalncalral. ALnallisal daltal : dengaln Univalrialt daln Bivalrialt menggunalkaln chi-squalre. Halsil Penelitialn : Halsil penelitialn dalri 30 ibu nifals besertal alyalh malyoritals hubungaln falktor pendukung Brealshfeeding falther tidalk mendukung mengallalmi balbyblues sebalnyalk 84,6%(11 oralng), malyoritals peraln alyalh sebalgali Brealshfeeding falther rendalh mengallalmi balbyblues sejumlalh 64,7% (11 responden) daln halsil uji chi-squalre (p vallue = 0,001 ≤ 0,05). Kesimpulaln : Terdalpalt hubungaln falktor pendukung daln peraln alyalh sebalgali brealshfeeding falther terhaldalp balbyblues paldal ibu postpalrtum Salraln : Dihalralpkaln kepaldal pemilik TPMB Nimals Y.AL Kalralng Balhalgial untuk mempromosikaln peraln alyalh untuk mencegalh balbyblues
EFFECTIVENESS OF GIVING BEET FRUIT JUICE ON HEMOGLOBIN LEVELS IN PREGNANT WOMEN AT THE PRATAMA KEMALA CLINIC, 2023 Devri Marlina; Aritonang, Tetty Rina; Simanjuntak, Farida Mentalina
The Health Researcher's Journal Vol. 1 No. 03 (2024): The Health Researchers Journal
Publisher : The SDGS Forum Communication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.00000/qh6c5352

Abstract

Latar Belakang : Kehamilan adalah tahap penting dalam kehidupan. Ibu yang sehat melahirkan bayi yang sehat. Status gizi seorang ibu hamil memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kondisi bayinya selama kehamilan. Salah satu masalah gizi yang sering dihadapi ibu hamil adalah anemia. Tujuan Penelitian  :  Menguji efektivitas pemberian jus buah bit terhadap kadar hemoglobin (Hb)  ibu hamil  di Klinik Pratama Kemala tahun 2023. Metode Penelitian  : Menggunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian Quasy Eksperimental dengan rancangan control grup design. Seluruh ibu hamil di Klinik Pratama Kemala dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling menggunakan rumus Slovin yang didapatkan sampel 20 orang. Pemberian jus buah bit 1 hari 1 kali selama 7 hari, menggunakan lembar Observasi. Analisa data yang digunakan adalah Uji paired T-test. Hasil Penelitian: Rata-rata kadar hemoglobin ibu hamil sesudah dan sebelum pada kelompok intervensi mengalami kenaikan yaitu sebesar 10,63 gr/dL menjadi sebesar 11,51 gr/dL.. Berdasarkan hasil dari analisis Paired Sample T Test pada kelompok intervensi yaitu P Value 0,000 memiliki signifikasi lebih kecil dari pada di dapatkan α (p<α). Kesimpulan  : Pemberian jus buah bit efektiv terhadap kadar hb ibu hamil. Saran  :  Meningkatkan promosi kesehatan untuk meningkatkan pengetahuan ibu khususnya mengenai anemia dan mengenai manfaat dari buah bit.