Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search

Hubungan Pola Makan Dan Stress Dengan Penyakit Gastritis Pada Pasien Di Puskesmas Sering Kota Medan Lubis, Tiffani Tantina; Anshari, Zaim
BEST Journal (Biology Education, Sains and Technology) Vol 7, No 1 (2024): Juni 2024
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/best.v7i1.9511

Abstract

Gastritis masih menjadi masalah sosial dan kesehatan masyarakat baik di negara maju maupun berkembang. Ini adalah penyebab mendasar yang mempengaruhi status sosial ekonomi individu, perilaku kesehatan, dan standar hidup seperti gaya hidup, kondisi hidup, perilaku, dan kebiasaan, Gastritis juga dapat disebabkan oleh stres. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Hubungan Pola Makan dan Stres Dengan Penyakit Gastritis Pada Pasien DiPuskesmas Sering Kota Medan. Subjek yang memenuhi kriteria inklusi diambil dengan metode Total sampling. Variabel bebas pola makan dan stress dan variabel terikat adalah gastritis. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisa data dilakukan dengan uji Chi-Square. Hasil uji statistik dengan uji Chi-Square didapati bahwa terdapat hubungan antara pola makan dengan penyakit gastritis dengan P value 0.001 0.05, dengan OR sebesar 0.612 dan terdapat hubungan antara stress dengan penyakit gastritis dengan p value 0.0030.05 dengan OR sebesar 0.516.Kesimpulan Terdapat Hubungan antara pola makan dengan penyakit gastritis, dan terdapat hubungan antara stress dengan penyakit gastritis.
Sosialisasi Dan Edukasi Dalam Memanfaatkan Tanaman Obat Keluarga Terhadap Masyarakat Yang Mengkonsumsi Makanan Laut Sebagai Pencegahan Penyakit Hipertensi Di Pantai Cermin Kiri Lubis, Tiffani Tantina
BEST Journal (Biology Education, Sains and Technology) Vol 7, No 2 (2024): September 2024
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/best.v7i2.10254

Abstract

Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-Tematik) telah dilaksanakan di Desa Pantai Cermin Kiri, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, Provinsi Sumatera Utara selama 13 hari mulai tanggal 5 - 17 Agustus 2024. Desa Pantai Cermin Kiri merupakan salah satu desa yang dipilih sebagai desa sasaran untuk melaksanakan kegiatan KKN sesuai dengan pedoman yang diberikan oleh pihak universitas. KKN diawali dengan proses observasi di desa untuk mengetahui kondisi desa dan melihat potensi desa yang akan menjadi sasaran utama dalam pelaksanaan KKN. Program kerja dibentuk secara berurutan dimulai dengan diskusi antara kelompok KKN, perangkat desa dan masyarakat setempat, terutama yang terkait langsung dengan program kerja yang dibentuk. Pelaksanaan program KKN Kelompok 6 ini telah mengidentifikasi suatu permasalahan terkait pemanfaatan Tanaman Obat Keluarga (TOGA) yang perlu dikonsumsi oleh masyarakat Pantai Cermin Kiri untuk penyakit hipertensi. Seringnya konsumsi makanan laut, seperti kerang, sangat mempengaruhi terjadinya hipertensi. Selain itu, kurangnya pendidikan dan pengetahuan masyarakat tentang pencegahan hipertensi, terutama di kalangan masyarakat berpenghasilan rendah, karena mayoritas bekerja sebagai nelayan
Hubungan Pola Makan Dan Stress Dengan Penyakit Gastritis Pada Pasien Di Puskesmas Sering Kota Medan Lubis, Tiffani Tantina; Anshari, Zaim
BEST Journal (Biology Education, Sains and Technology) Vol 7, No 1 (2024): Juni 2024
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/best.v7i1.9511

Abstract

Gastritis masih menjadi masalah sosial dan kesehatan masyarakat baik di negara maju maupun berkembang. Ini adalah penyebab mendasar yang mempengaruhi status sosial ekonomi individu, perilaku kesehatan, dan standar hidup seperti gaya hidup, kondisi hidup, perilaku, dan kebiasaan, Gastritis juga dapat disebabkan oleh stres. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Hubungan Pola Makan dan Stres Dengan Penyakit Gastritis Pada Pasien DiPuskesmas Sering Kota Medan. Subjek yang memenuhi kriteria inklusi diambil dengan metode Total sampling. Variabel bebas pola makan dan stress dan variabel terikat adalah gastritis. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisa data dilakukan dengan uji Chi-Square. Hasil uji statistik dengan uji Chi-Square didapati bahwa terdapat hubungan antara pola makan dengan penyakit gastritis dengan P value 0.001 0.05, dengan OR sebesar 0.612 dan terdapat hubungan antara stress dengan penyakit gastritis dengan p value 0.0030.05 dengan OR sebesar 0.516.Kesimpulan Terdapat Hubungan antara pola makan dengan penyakit gastritis, dan terdapat hubungan antara stress dengan penyakit gastritis.
PENGARUH MUSIK KLASIK TERHADAP DAYA INGAT JANGKA PENDEK PADA SISWA/I KELAS XI SMA HARAPAN 1 MEDAN Pratiwi, Munyati; Lubis, Tiffani Tantina; Pangestuti, Dewi; Aktalina, Lucia
Ibnu Sina: Jurnal Kedokteran dan Kesehatan - Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara Vol. 21 No. 2 (2022): Juli 2022
Publisher : Faculty of Medicine Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (267.602 KB) | DOI: 10.30743/ibnusina.v21i2.240

Abstract

Otak manusia memiliki kehebatan yang luar biasa, namun demikian diperlukan suatu metode tersendiri untuk mengoptimalkan kinerja otak tersebut. Salah satunya yaitu memori jangka pendek (short term memory). Musik klasik dapat membuat pikiran untuk siap dan berkonsentrasi, karena musik klasik dapat menyeimbangkan aktivitas dari kedua belahan otak baik otak kanan maupun kiri juga untuk mengatur gelombang otak dalam kondisi yang diperlukan sewaktu belajar. Jenis penelitian ini adalah pre-experimental dengan desain one group pretest posttest, dengan tujuan untuk melihat pengaruh dari musik klasik pada memori jangka pendek pada siswa/I kelas XI IPA SMA Harapan 1 Medan. Teknik sampling yang digunakan simple random sampling dengan jumlah sampel 16 orang. Nilai rata-rata dari memori jangka pendek pada pretest (14,6), posttest (21,7) dan nilai rata-rata kenaikan (7,18) kemudian dilakukan uji Wilcoxon yang menunjukkan bahwa ada perbedaan dari nilai pretest dan posttest memori jangka pendek dengan nilai p=0,000 (p < 0.05).
HUBUNGAN KARAKTERISTIK PENDERITA DEMAM BERDARAH DENGUE DI RUMAH SAKIT HAJI MEDAN PERIODE JANUARI - JUNI 2022 Ramadani, Fitri; Nur Azizah; Mayang Sari Ayu; Lubis, Tiffani Tantina
Ibnu Sina: Jurnal Kedokteran dan Kesehatan - Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara Vol. 22 No. 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Faculty of Medicine Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/ibnusina.v22i2.498

Abstract

Jumlah kasus DBD tahun 2021 terdapat 73.518 kasus DBD dengan jumlah kematian sebanyak 705 kasus. Secara Nasional IR DBD Tahun 2021 sebesar 27 per 100.000 penduduk, angka ini masih lebih rendah dibandingkan dengan target nasional sebesar ≤ 49 per 100.000 penduduk. Penelitian yang dilakukan bersifat deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian adalah seluruh pasien yang menderita DBD yang dirawat Rumah Sakit Haji Medan. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 70 pasien. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode total sampling. Usia terbanyak adalah 17 – 25 tahun yaitu sebanyak 38 penderita (54,3%), jenis kelamin terbanyak adalah perempuan yaitu sebanyak 39 penderita (55,7%), tidak bekerja sebanyak 44 penderita (62,9%), pendidikan terbanyak sekolah menengah atas (SMA) sebanyak 42 penderita (60%). Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat diambil kesimpulan kelompok usia terbanyak adalah 17 – 25 tahun, jenis kelamin terbanyak adalah perempuan, pekerjaan terbanyak adalah tidak bekerja dan pendidikan terbanyak adalah SMA dan terdapat hubungan antara usia, pekerjaan serta pendidikan dengan Demam Berdarah Dengue (DBD), tetapi dengan jenis kelamin tidak ditemukan hubungan yang signifikan.
HUBUNGAN LAMANYA PENGGUNAAN KB SUNTIK PROGESTIN TERHADAP SIKLUS MENSTRUASI PADA WANITA USIA REPRODUKTIF DI PUSKESMAS KINALI KABUPATEN PASAMAN BARAT TAHUN 2024: THE RELATIONSHIP BETWEEN THE DURATION OF PROGESTIN INJECTABLE BIRTH CONTROL USE AND THE MENSTRUAL CYCLE IN WOMEN OF REPRODUCTIVE AGE AT KINALI HEALTH CENTER, WEST PASAMAN DISTRICT IN 2024 Nugroho, Muhammad Agung; Lubis, Tiffani Tantina; Ariati, Ani; Yusria, Anna
Ibnu Sina: Jurnal Kedokteran dan Kesehatan - Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara Vol. 24 No. 2 (2025): Juli 2025
Publisher : Faculty of Medicine Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/ibnusina.v24i2.816

Abstract

Kontrasepsi merupakan metode yang digunakan untuk mencegah kehamilan salah satunya dengan menggunakan KB suntik progestin. Metode ini telah terbukti efektif dalam mencegah kehamilan, tetapi juga dapat memiliki dampak terhadap siklus menstruasi wanita. Perubahan yang terjadi pada siklus menstruasi seperti keterlambatan, perdarahan tidak teratur, bahkan amenorhea. Penelitian ini menggunakan desain cross sectional. Teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling dan didapatkan sebanyak 98 responden di Puskesmas Kinali Kabupaten Pasaman Barat. Uji yang digunakan adalah Chi-Square. Hasil penelitian didapatkan wanita usia subur yang menggunakan suntik KB progestin terbanyak pada rentang usia 20-35 tahun sebanyak 56 responden, kategori pendidikan terakhir SMA sebanyak 42 responden, lamanya penggunaan suntik KB terbanyak yaitu 12-24 bulan sebanyak 56 responden, serta responden terbanyak yang mengalami perubahan siklus menstruasi sebanyak 69 responden. Dari analisis bivariat di uji Chi Square antara lamanya penggunaan KB suntik progestin dengan siklus menstruasi di Puskesmas Kinali Kabupaten Pasaman Barat yang didapatkan nilai signifikan (p) 0,00. yang artinya lebih kecil dari α = 0,05. Terdapat hubungan antara lamanya penggunaan KB suntik progestin dengan siklus menstruasi di Puskesmas Kinali Kabupaten Pasaman Barat.
PENGARUH HIGIENITAS DAN SANITASI MASYARAKAT TERHADAP KEJADIAN DIARE DI PUSKESMAS SIMPANG KIRI SUBULUSSALAM TAHUN 2024: THE EFFECT OF COMMUNITY HYGIENE AND SANITATION ON THE INCIDENCE OF DIARRHEA AT SIMPANG KIRI PUBLIC HEALTH CENTER SUBULUSSALAM IN 2024 Az-Zahra, Mutiah; Lubis, Tiffani Tantina; Syahputra, Muhammad Budi; Susanto, Bambang
Ibnu Sina: Jurnal Kedokteran dan Kesehatan - Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara Vol. 24 No. 2 (2025): Juli 2025
Publisher : Faculty of Medicine Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/ibnusina.v24i2.844

Abstract

Salah satu penyakit berbasis lingkungan adalah diare yang dapat disebabkan oleh buruknya sanitasi dan higienitas, perilaku hidup bersih dan sehat seperti kebiasaan cuci tangan, penggunaan air bersih dan penggunaan jamban sehat memengaruhi terjadinya diare. Kejadian diare di kota Subulussalam merupakan urutan tertinggi ke-5 di Provinsi Aceh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh higienitas dan sanitasi masyarakat terhadap kejadian diare di Puskesmas Simpang Kiri Subulussalam tahun 2024. Jenis penelitian yang digunakan adalah analitik dengan desain cross sectional study. Analisis penelitian menggunakan analisis univariat dan bivariat menggunakan uji Chi-Square atau dengan uji alternative fisher exact test. Hasil penelitian menunjukkan 64% dari 100 responden penggunaan air tidak bersih, 55% penggunaan jamban tidak sehat, 65% memiliki kebiasaan mencuci tangan tidak baik dan 69% masyarakat mengalami diare. Hasil uji statistik antara penggunaan air bersih dengan kejadian diare didapatkan hasil p- value 0,047 (p<0,05), hasil uji statistik antara penggunaan jamban sehat dengan kejadian diare didapatkan hasil p-value 0,013 (p<0,005) dan hasil uji statistik antara kebiasaan mencuci tangan dengan kejadian diare didapatkan hasil p-value 0,032 (p<0,05). Sehingga terdapat hubungan antara penggunaan air bersih, jamban sehat dan kebiasaan mencuci tangan dengan kejadian diare.
The Relationship between Self-Efficacy and Adherence to Drug Therapy in Hypertension Patients at the Medan Freight Health Center Lubis, Tiffani Tantina
Asian Journal of Healthcare Analytics Vol. 3 No. 1 (2024): May 2024
Publisher : PT FORMOSA CENDEKIA GLOBAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55927/ajha.v3i1.10207

Abstract

This study examines the relationship between self-efficacy and medication adherence among 83 hypertensive patients at the Sering Community Health Center in Medan. Using a cross-sectional design, self-efficacy was assessed using the General Self-Efficacy Scale, and adherence was measured through self-reported medication adherence. The findings reveal a significant positive correlation between self-efficacy and medication adherence, highlighting that patients with higher self-efficacy are more likely to adhere to prescribed treatment regimens. Duration of hypertension emerged as a significant predictor of adherence. These findings underscore the importance of psychological factors in chronic disease management and suggest that interventions aimed at enhancing self-efficacy could improve adherence and health outcomes among hypertensive patients. Future research should explore longitudinal designs to establish causal relationships and consider cultural factors in intervention strategies.
Hubungan Status Gizi Balita Terhadap Kejadian Penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut Di Puskesmas Kota Matsum Lubis, Tiffani Tantina; Novriansyah, Nanda
BEST Journal (Biology Education, Sains and Technology) Vol 8, No 1 (2025): Juni 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/best.v8i1.11390

Abstract

Latar Belakang: Penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut merupakan salah satu penyebab utama morbiditas dan mortalitas pada anak balita, terutama di negara berkembang. Prevalensi Infeksi Saluran Pernapasan Akut nasional mencapai 9,3%, dengan angka tertinggi terjadi di Nusa Tenggara Timur, Papua, dan Papua Barat. Status gizi balita yang buruk meningkatkan kerentanan terhadap ISPA. Penelitian ini bertujuan menganalisis hubungan antara status gizi balita dengan kejadian Infeksi Saluran Pernapasan Akut di wilayah kerja Puskesmas Kota Matsum. Metode: Penelitian korelasi kuantitatif dengan pendekatan case control. Sampel terdiri dari 80 balita berusia 12-59 bulan yang diambil menggunakan teknik purposive sampling. Data status gizi diperoleh dari indeks berat badan/panjang badan sesuai standar World Health Organization, sedangkan data kejadian Infeksi Saluran Pernapasan Akut diambil dari rekam medis. Analisis dilakukan menggunakan uji Somers' D. Hasil: Hasil menunjukkan distribusi status gizi balita terdiri dari 18,8% gizi buruk, 22,5% gizi kurang, 45,0% gizi baik, dan 13,8% gizi lebih. Kejadian Infeksi Saluran Pernapasan Akut tercatat pada 50% balita. Uji Somers’ D menunjukkan hubungan signifikan antara status gizi dan kejadian ISPA (p = 0,001) dan menunjukkan nilai koefisien sebesar 0,423 (p 0,05), yang mengindikasikan hubungan positif sedang antara status gizi buruk dan kejadian Infeksi Saluran Pernapasan Akut
Gambaran Hubungan Dukungan Keluarga Dengan Perilaku Usia Lanjut Dalam Pengendalian Diabetes Melitus Di Puskesmas Kota Matsum Medan Lubis, Tiffani Tantina; Aulia, Aulia; Anshari, Zaim
BEST Journal (Biology Education, Sains and Technology) Vol 8, No 2 (2025): September 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/best.v8i2.11688

Abstract

Lansia dengan keterbatasan yang dimilikinya membutuhkan perhatian dari keluarga dalam membantu menghadapi penyakitnya. Oleh karena itu, dukungan keluarga merupakan bagian penting bagi lansia DM dalam mencapai hasil yang optimal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara dukungan keluarga dengan perilaku lansia dalam pengendalian DM di Wilayah Kerja Puskesmas Kota Matsum Medan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, jenis penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah pasien lansia diabetes melitus di wilayah kerja Puskesmas Kota Matsum Medan yang berjumlah 160 orang. Sampel penelitian ini sebanyak 62 responden. Dukungan keluarga baik pada lansia diabetes melitus sebanyak 54 responden (87,1%) dan perilaku lansia baik pada 56 responden (90,3%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara dukungan keluarga dengan perilaku lansia dalam pengendalian diabetes melitus dari perhitungan gamma diperoleh nilai p = 0,036 dimana terdapat hubungan yang signifikan antara dukungan keluarga dengan perilaku lansia dalam pengendalian diabetes melitus. Dukungan keluarga baik dengan perilaku lansia baik sebanyak 52 responden (83,87%), dukungan baik dengan perilaku lansia buruk sebanyak 4 responden (6,46%), dukungan keluarga buruk dengan perilaku lansia baik sebanyak 2 responden (3,22%) dan dukungan keluarga buruk dengan perilaku keluarga buruk sebanyak 4 responden (6,46%). Perilaku lansia dalam mengendalikan diabetes melitus minimal harus dibarengi dengan dukungan keluarga. Hal ini ditujukan pada kepatuhan lansia dalam menjalani pengobatan, pola istirahat, pola aktivitas, dan pola makan.