cover
Contact Name
Didik Supriyanto
Contact Email
didiksupriyanto21@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalmodeling@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. mojokerto,
Jawa timur
INDONESIA
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI
ISSN : 24423661     EISSN : 2477667X     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 1,305 Documents
Analisis Butir Soal melalui Model Discovery Learning Butir Soal pada Materi Tema 5 Kelas 3 Al Adilla, Mya Salsabilla; Rufi’i, Rufi’i
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 10 No. 4 (2023): Desember
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v10i4.2067

Abstract

Berdasarkan hasil observasi peneliti, siswa kelas 3 MI Darul Ulum Sidoarjo, masih kurangnya perhatian siswa dalam mengikuti pembelajaran tema 5 hal ini juga berdampak terhadap hasil belajar siswa yang masih rendah dan mengakibatkan siswa cenderung pasif selama proses pembelajaran sehingga membuat aktivitas belajar siswa kurang optimal. Guru sebagai pendidik masih kurang menerapkan model pembelajaran yang menyenangkan menjadikan siswa kurang responsif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya peningkatan butir soal model pembelajaran discovery learning terhadap hasil belajar siswa kelas 3 MI Darul Ulum Sidoarjo.
Pengembangan Media Pop-Up Book sebagai Media Pembelajaran PPKn Materi Kelas III Tema 8 di SDN Ketegan 3 Taman Sidoarjo Proklamasari, Agus Setyowati Devita; Rufi'i, Rufi'i
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 10 No. 4 (2023): Desember
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v10i4.2068

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengembangan media pop-up book sebagai media pembelajaran PPKn materi kelas III Tema 8 di SDN Ketegan 3 Taman Sidoarjo. Penelitian ini menggunakan model ADDIE. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah angket validasi. Jenis data yang digunakan yaitu data kualitatif dan kuantitatif dengan menggunakan instrumen pengumpulan data berupa angket soal yang dibagikan kepada 30 siswa Berdasarkan hasil pengembangan yang sudah dilakukan, diperoleh simpulan bahwa media pop-up book yang dikembangkan memiliki ukuran 20x25 cm. Hasil uji uji-t menunjukkan bahwa skor rata-rata posttest sebesar 79,1 lebih besar dari skor rata-rata pretest yaitu 63,3.
Pengaruh Media Animasi Terhadap Hasil Belajar IPA Siswa di Kelas V SD Muhammadiyah 21 Medan Najiha, Najiha; Pratiwi, Indah
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 11 No. 1 (2024): Maret
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v11i1.2080

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh media animasi terhadap hasil belajar IPA siswa di Kelas V SD Muhammadiyah 21 Medan. Metode yang digunakan adalah pretest atau pretest dengan desain one group pretest and posttest. Populasi penelitian adalah siswa Kelas V SD Muhammadiyah 21 Medan yang berjumlah 27 orang, laki-laki 16 orang dan perempuan 11 orang. Metode analisis data yang dipakai dalam penelitian ini menggunakan uji validitas data, uji reliabilitas, uji normalitas dan uji paired samples test. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media animasi berpengaruh terhadap hasil belajar IPA siswa SD Muhammadiyah 21 Medan yang dapat dilihat pada tabel hasil pretest dan posttest. Diketahui berdasarkan output yang telah diuji dalam SPSS diperoleh deskripsi nilai terhadap rata-rata mean pada pretest 60,59 dan data posttest 77,78. Maka dari data tersebut dapat disimpulkan bahwa adanya pengaruh media animasi terhadap hasil belajar siswa
Analisis Butir Soal Penilaian Tengah Semester Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Prawista, Yeni Eka; Rufii, Rufii
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 11 No. 1 (2024): Maret
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v11i1.2083

Abstract

Analysis using SPSS to determine the quality of questions, question validity, reliability, difficulty level, and discriminatory power. Data were obtained from the results of the Mid-Semester Exam of 10th-grade students in Vocational High School using 20 multiple-choice questions. Analysis was conducted using SPSS version 25. From this study, the following results were obtained: (1) 20 questions were deemed valid, (2) 20 questions were considered reliable, (3) in the assessment of the difficulty level, 17 questions were of moderate difficulty, and 3 questions were of easy difficulty, and (4) the quality of questions based on the discriminatory power test revealed 8 questions in the excellent category, 9 questions in the good category, and 3 questions in the moderate category.
Penguatan Pendidikan Karakter melalui Full Day School Lubis, Suaidah; Nurhasanah, Nurhasanah; Sari, Indah Puspita
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 11 No. 1 (2024): Maret
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v11i1.2094

Abstract

Pendidikan karakter merupakan hal yang sangat urgen bagi siswa sebagai modal dalam melakukan berbagai aktivitas kehidupan di sekolah dan di lingkungan masyarakat. Tujuan artikel ini adalah untuk memberikan gambaran tentang program full day school di SDIT Amanah Langkat, dalam upaya penguatan karakter siswanya. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Penerapan Penguatan Pendidikan Karakter melalui Full Day School di SDIT Amanah Langkat dilakukan dengan menggunakan teori behaaviour. Adapun kegiatan pembelajaran Full Day School di SDIT Amanah Langkat meliputi muraja’ah (tahfidz), shalat dhuha, shalat zuhur, shalat ashar, sedekah, infaq, dan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Proses pembentukan karakter juga dilaksanakan melalui kegiatan ekstrakurikuler pramuka, renang, dan panahan. Nilai karakter siswa yang menonjol di SDIT Amanah Langkat yaitu karakter religius, mandiri, dan kedisiplinan.
Efektivitas Penggunaan Media Kartu Gambar Terhadap Hasil Belajar Matematika Materi Bilangan Siswa Kelas 1 Madrasah Ibtidaiyah Ta’mirul Islam Surakarta Ermawati, Melin
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 10 No. 4 (2023): Desember
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v10i4.2098

Abstract

Matematika adalah mata pelajaran yang wajib disetiap jenjang pendidikan. Karena mata pelajaran matematika merupakan ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan bilangan-bilangan, dan konsep-konsep yang bersifat abstrak. Tidak hanya sekedar berisi tentang hafalan rumus-rumus saja akan tetapi bisa diaplikasikan pada kehidupan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa efektiv atau tidaknya dalam penggunaan media kartu gambar pada pembelajaran. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, yakni data penelitian berupa angka-angka yang akan diukur menggunakan statistik sebagai alat uji perhitungan, berkaitan dengan masalah yang diteliti untuk menarik kesimpulan. Dalam penelitian ini penulis menngunakan sampel 2 kelas dari 3 kelas yang ada, yang masing-masing berjumlah 25 siswa. Kelas Umar sebagai kelas konvensional dan kelas Ustman sebagai kelas eksprimen. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah penilaian ulangan harian kelas Umar dan Kelas Ustman. Sedangkan analisis data pada penelitian ini adalahh pemusatan data, deskripsi, uji stistik menggunakan program SPSS versi 26. Hasil penelitian di kelas 1 MI Ta’mirul Islam Surakarta Tahun Ajaran 2022/2023 menunjukkan bahwa media kartu gambar efektif terhadap hasil belajar matematika materi bilangan. Dengan menggunakan uji independent sample t test nilai sig (2-tailed) sebesar 0,013 > 0,05, sehingga terdapat signifikansi pada hasil belajar matematika materi bilangan menggunakan media kartu gambar.
Upaya Guru Menanamkan Nilai-nilai Akhlak pada Siswa Kelas XI di SMA Muhammadiyah Imam Syuhodo Tahun Ajaran 2022/2023 Nurhidayah, Adinda Alfin; Hidayah, Nur; Sugiyat, Sugiyat
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 10 No. 4 (2023): Desember
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v10i4.2099

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan 1) Bagaimana upaya guru dalam menanamkan nilai nilai akhlak pada siswa kelas XI di SMA Muhammadiyah Imam Syuhodo 2) Apa saja hambatan guru dalam menanamkan nilai nilai akhlak pada siswa kelas XI di SMA Muhammadiyah Imam Syuhodo. Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif kualitatif, penelitian dilakukan di SMA Muhammadiyah Imam Syuhodo Polokarto Sukoharjo di mulai pada bulan Juni 2022 sampai bulan Juli 2022. Subyek yang digunakan dalam penelitian ini adalah Kepala Sekolah, Guru BK, Wali Kelas XI IPA 3 dan informan penelitian yaitu siswi kelas XI IPA 3 SMA Muhammadiyah Imam Syuhodo. Pemeriksaan keabsahan data dengan menggunakan Teknik meningkatkan ketekunan pengamatan dan triangulasi. Analisis data dilakukan dalam menggunakan analisis reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini memperoleh kesimpulan : 1) Upaya guru menanamkan nilai nilai akhlak pada siswa yaitu dengan metode nasihat, pemberian hadiah dan juga pembiasaan. Pendekatan yang dilakukan guru kepada siswa berupa pengalaman, emosional, rasional, dan fungsional, dan 2) Hambatan guru dalam menanamkan nilai nilai akhlak pada siswa yaitu faktor orang tua, pergaulan, keasadaran para siswa dan lingkungan.
Implementasi Pendidikan Seksual pada Santri Pondok Pesantren MA Ma’ahid Kudus Inayati, Fauziah; Rochim Maksum, Muh. Nur; Mustofa, Triono Ali; Rafsanjani, Toni Ardi
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 10 No. 4 (2023): Desember
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v10i4.2100

Abstract

Sexual education in Islamic boarding schools has an important role in shaping the social life of students and protecting them from the risk of sexual violence. However, with the times and needs, there is a need for a more assertive sexual education system, so that the students want to obey the rules. This study aims to identify the implementation of sexual education in the MA Ma'ahid Kudus Islamic boarding school. The research involved respondents and relevant sources and then analyzed sex education at the MA Ma'ahid Kudus Islamic boarding school. This research invites parents, surrounding people, and asatidz to care about sexual education for students so that students can be guided and stay on the right path, and can respond so that sexual harassment does not occur.
Pengaruh Metode Jarimatika terhadap Keterampilan Berhitung Perkalian pada Mata Pelajaran Matematika Siswa Kelas 2 di Madrasah Ibtidaiyah Terpadu Amanah Kebonromo Kecamatan Ngrampal Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2023/2024 Alviani, Vivi; Nurhidayati, Indah; Praptiningsih, Praptiningsih
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 10 No. 4 (2023): Desember
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v10i4.2101

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk; 1) Seberapa besar penerapan metode jarimatika pada mata pelajaran Matematika siswa kelas 2 di Madrasah Ibtidaiyah Terpadu Amanah Kebonromo Kecamatan Ngrampal Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2023/2024. 2) Seberapa besar keterampilan berhitung perkalian pada mata pelajaran Matematika siswa kelas 2 di Madrasah Ibtidaiyah Terpadu Amanah Kebonromo Kecamatan Ngrampal Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2023/2024. 3) Pengaruh metode jarimatika terhadap keterampilan berhitung perkalian pada mata pelajaran Matematika siswa kelas 2 di Madrasah Ibtidaiyah Terpadu Amanah Kebonromo Kecamatan Ngrampal Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2023/2024. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif non eksperimen. Metode pengumpulan data menggunakan angket atau kuisioner dengan populasi 25 dan sampel 25. Teknik analisis data Uji prasyarat menggunakan rumus One sample Kolmogorov-smirnov Test. Uji hipotesis menggunakan rumus korelasi produk moment. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa; 1) Penerapan metode jarimatika dalam proses pembelajaran matematika dalam kategori tinggi yaitu 13 siswa dalam presentase sebesar 52%. 2) Keterampilan berhitung perkalian siswa dalam kategori tinggi yaitu sebanyak 14 siswa dengan presentase 56%. 3) Terdapat adanya pengaruh antara metode jarimatika dengan keterampilan berhitung perkalian siswa dibuktikan dengan diperolehnya nilai rxy sebesar -708 dengan kategori kuat dengan sig 0,000 yaitu < 0,05 dan rhitung > rtabel = - 0,708 > 0,413 artinya terdapat hubungan yang negatif antara metode jarimatika dengan keterampilan berhitung perkalian siswa sehingga H0 ditolak dan H1 diterima. Hal ini menunjukkan bahwa ada pengaruh antara metode jarimatika dengan keterampilan berhitung perkalian siswa kelas 2 Madrasah Ibtidaiyah Terpadu Amanah Kebonromo Kecamatan Ngrampal Kabupaten Sragen tahun pelajaran 2023/2024.
Pengaruh Kegiatan Kepanduan Hizbul Wathan terhadap Pembentukkan Karakter Peserta Didik di MI Muhammadiyah 1 Program Khusus Sukoharjo Tahun Pelajaran 2022/2023 Ashita, Nilam Alviatia; Indahnurhidayati, Indahnurhidayati; Praptiningsih, Praptiningsih
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol. 10 No. 4 (2023): Desember
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69896/modeling.v10i4.2102

Abstract

Kegiatan kepanduan Hizbul Wathan (HW) dilakukan seperti kegiatan pembelajaran namun dilakukan diluar jam pelajaran atau jam tambahan. Kegiatan kepanduan Hizbul Wathan (HW) dilakukan adanya timbal balik antara peserta didik dengan pelatih atau guru kepanduan Hizbul Wathan (HW). Tujuan Penelitian ini yaitu 1) Bagaimana kegiatan kepanduan Hizbul Wathan (HW) di MI Muhammadiyah 1 Program Khusus Sukoharjo Tahun Pelajaran 2022/2023. 2) Bagaimana pembentukkan karakter peserta didik di MI Muhammadiyah 1 Program Khusus Sukoharjo Tahun Pelajaran 2022/2023. 3) Berapa besar pengaruh dari kegiatan kepanduan Hizbul Wathan (HW) terhadap pembentukkan karakter peserta didik di MI Muhammadiyah 1 Program Khusus Sukoharjo. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan desain kuantitatif ex post facto. Menurut Martina Pakpahan (2022: 72) tersebut bahwa, penelitian ex post facto adalah penelitian yang dilakukan setelah suatu kejadian tersebut terjadi dan dimana peneliti memulai dengan melakukan observasi hubungan yang terlihat, atau terdapat akibat dari variabel. subjek penelitian berupa variabel X yaitu tentang kegiatan kepanduan Hizbul Wathan (HW) dan variabel Y yaitu tentang pembentukkan karakter peserta didik. Penelitian dilakukan di MI Muhammadiyah 1 Program Khusus Sukoharjo. Pengumpulan data ini antara lain: Angket; Observasi penelitian ini langsung mengamati kegiatan kepanduan Hizbul Wathan di MI Muhammadiyah 1 Program Khusus Sukoharjo; dokumentasi yang merupakan pelengkap dari penggunaan metode sample random, wawancara dan observasi dalam penelitian kuantitatif. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa 1) Berdasarkan penghitungan ditemukan rata-rata (mean) 7,6 yang artinya kegiatan Hizbul Wathan (HW) sangat baik. 2) Pembentukkan karakter peserta didik di MI Muhammadiyah 1 Program Khusus Sukoharjo Tahun Pelajaran 2022/2023. Pendidikan karakter adalah usaha yang sungguh-sungguh untuk memahami, membentuk, memupuk nilai-nilai etika, baik untuk diri sendiri maupun untuk semua warga masyarakat atau warga negara secara keseluruhan. Berdasarkan penghitungan ditemukan rata-rata 7,6 yang artinya kegiatan Hizbul Wathan (HW) sangat baik. 3) Terdapat pengaruh positif yang cukup kuat tentang Kegiatan kepanduan Hizbul Wathan (HW) pada pembentukkan karakter peserta didik di MI Muhammadiyah 1 Program Khusus Sukoharjo Tahun Pelajaran 2022/2023 dengan kadar 90%.

Page 94 of 131 | Total Record : 1305