cover
Contact Name
Otang Kurniaman
Contact Email
otang.kurniaman@lecturer.unri.ac.id
Phone
+62813-9527-8819
Journal Mail Official
pajar@ejournal.unri.ac.id.
Editorial Address
Gedung B1, FKIP Universitas Riau Kampus Bina Widya Km. 12,5 Simpang Baru Panam Pekanbaru Riau Indonesia 28293
Location
Kota pekanbaru,
Riau
INDONESIA
Jurnal PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran)
Published by Universitas Riau
ISSN : 25808435     EISSN : 26141337     DOI : 10.33578
Core Subject : Education,
Jurnal PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) aims to develop and disseminate science and technology through the scientific article of research and study of concepts or theories as an effort to enrich the scientific knowledge in the field of education and teaching. Jurnal PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) covers issues concerning education and teaching at the level of primary, secondary and higher education. This article is based on the results of research and theoretical studies which are equivalent to research supported by various theoretical studies that produce research in the form of educational research, learning research, classroom action research, and development. The fields of science include: Social Sciences Education; Mathematics Education; Language Education; Science Education; Arts and Culture Education; Early Childhood Education; Civics Educational; Religious Education; Physical Education; Education and Teaching; Educational Psychology; Learning Media; Education Management; Educational Technology; Music Education; Economics Education.
Articles 1,268 Documents
PENGARUH KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS III SD Koko Josianna Br. Sembiring; Antonius Remigius Abi; Reflina Sinaga; Patri Janson Silaban
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 5 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i5.8578

Abstract

Artikel ini dilatarbelakangi oleh implementasi pengaruh kemandirian belajar terhadap hasil belajar siswa kelas III di SD Negeri 030398 Lae Rambong kecamatan Silima Pungga-Pungga kabupaten Dairi tahun pembelajaran 2021/2022. Metode yang digunakan yaitu metode penelitian kuantitatif jenis survei. Populasi dalam penelitian melibatkan seluruh siswa Sd Negeri 030398 Lae Rambong. Teknik sampel penelitian yang digunakan peneliti ini adalah simple random sampling dengan jumlah 30 siswa dari kelas III SD. Alat pengumpulan data yang digunakan peneliti adalah angket kemandirian belajar yang dibagikan kepada 30 siswa. Sedangkan hasil belajar dapat dilihat dari nilai siswa. Untuk menguji hipotesis, digunakan hipotesis uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemandirian belajar (X) memiliki nilai rata-rata 78.87 dan hasil belajar (Y) memiliki nilai rata-rata 70. Hasil koefisien korelasi penelitian adalah rxy= 0.738 dengan hasil pengujian hipotesis menggunakan uji t diperoleh hasil thitung 5,782 > ttabel 2,048 dengan taraf signifikan α = 0,05. H0 ditolak dan Ha diterima yang berarti ada pengaruh yang signifikan antara kemandirian belajar terhadap hasil belajar siswa kelas III Sd Negeri 030398 Lae Rambong.
MEDIA KOMIK CERITA RAKYAT MELAYU RIAU UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN MEMBACA SISWA Nana Rahayu; Hasnah Faizah; M. Nur Mustafa; Elmustian Elmustian; Hermandra Hermandra
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 6 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i6.8999

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya pemahaman membaca bahasa Jepang pada mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa Jepang FKIP Universitas Riau. Berdasarkan wawancara yang dilakukan dengan mahasiswa dan dosen pengampu lainnya, peneliti menemukan beberapa kendala bagi mahasiswa yaitu kesulitan memahami bacaan karena masih banyaknya bahasa Jepang yang belum dipelajari. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan keefektifan media komik dengan mengadaptasi cerita rakyat Melayu Riau pada mahasiswa angkatan 2021. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain Quasi Experimental Design dengan desain Pretest dan Posttest Control Group design. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa yng mengambil mata kuliah membaca pemahaman yang berjumlah 40 siswa. Sampel penelitian ini adalah 20 orang mahasiswa sebagai kelas eksperimen 20 orang mahasiswa lainnya sebagai kontrol. Perlakuan dalam penelitian ini sebanyak 3 kali. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan tes. hasil Berdasarkan Independent Sample T Test melalui SPSS Versi 25 diperoleh nilai Sig. (2-ekor) adalah 0,001. hasilnya lebih kecil dari 0,05 yang merupakan nilai dasar pengambilan keputusan pada Independent Sample T Test, maka dapat dikatakan bahwa media komik cerita rakyat Melayu Riau yang berbahasa Jepang dapat meningkatkan pemahaman membaca mahasiswa.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN ARTICULATE STORYLINE BERBASIS ANIMASI PADA MATA PELAJARAN ANATOMI FISIOLOGI Dian Maya Sari; Maulida Mutiara; Almaida Vebibina; Marnala Tobing
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 6 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i6.8982

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melakukan pengembangan media pembelajaran Articulate Storyline berbasis animasi pada mata pelajaran Anatomi Fisiologi. Penelitian didesain dengan model penelitian Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation (ADDIE) dan dilaksanakan pada semester ganjil di SMK Negeri 1 Lubuk Pakam dengan subjek media pembelajaran Articulate Storyline berbasis animasi. Tahapan awal penelitian yaitu dengan menganalisis potensi dan masalah  yang  dihadapi oleh sekolah dengan menganalisis kebutuhan guru dan analisis kebutuhan siswa. Tahap kedua adalah mengumpulkan data, kemudian tahap ketiga yaitu dengan mendesain produk. Tahap keempat yaitu dengan melakukan validasi produk berupa media kepada para ahli dan tahap kelima adalah melakukan revisi media. Hasil dari validasi yang dilakukan terhadap media pembelajaran Articulate Storyline berbasis animasi pada mata pelajaran Anatomi Fisiologi Rambut menunjukkan bahwa persentase skor untuk keseluruhan aspek media  sebesar 87,3% dengan kategori baik, dan untuk keseluruhan aspek materi mendapat persentase skor sebesar 79,5% dengan kategori baik. Dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran Articulate Storyline berbasis animasi dikategorikan baik dan dapat digunakan sebagai bantuan belajar untuk siswa.
MENGGUNAKAN MODEL PICTURE AND PICTURE UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN SISWA MENULIS KARANGAN DESKRIPSI MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA SISWA SEKOLAH DASAR Kori Sundari; Rima Rikmasari; Mayang Mayang
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 5 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i5.8948

Abstract

Artikel ini membahas kendala yang terjadi pada siswa dalam menulis karangan deskripsi, yang mana tipe penulisan siswa hampir sama, tidak menggunakan spasi, bentuk huruf yang masih belum sesuai dengan PUEBI, tanda baca kurang tepat, siswa masih sulit untuk menuliskan kata awal yang sesuai, dan menentukan alur tulis yang runtut. Berdasarkan penelitian sebelumnya model picture dan picture menjadi solusi yang dapat digunakan. Tujuan penelitian agar mengetahui gambaran penggunaan model picture dan picture dalam menulis karangan deskripsi. Metode penelitian yang digunakan yaitu Systematic Literature Riview. Penelitian dilakukan dengan cara mengumpulkan data berupa jurnal mengenai penerapan model picture dan picture untuk meningkatkan keterampilan menulis karangan deskripsi mata pelajaran bahasa Indonesia siswa sekolah dasar. Penelitian menggunakan 14 jurnal dengan kriteria 10 tahun terakhir 2012-2013 menggunakan model picture and picture dengan variabel independen yang digunakan menulis karangan deskripsi mata pelajaran bahasa Indonesia siswa sekolah dasar. Adapun permainan yang dapat digunakan dalam penerapan model picture dan picture yaitu “siapa cepat, dia dapat” permainan ini mempermudah siswa dalam memahami yang dimaksudkan oleh guru ketika menyampaikan materi pembelajaran serta siswa cepat tangap atas materi yang disampaikan karena diiringi dengan gambar.
PENGARUH SARANA PRASARANA SEKOLAH DAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL TERHADAP KINERJA GURU Elfiza Elfiza; Gusnardi Gusnardi; Sumarno Sumarno
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 5 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i5.8334

Abstract

Artikel ini membahas tentang pengaruh sarana prasarana sekolah dan komunikasi interpersonal terhadap kinerja guru di SMA Muhammadiyah se Provinsi Riau. Hasil pengamatan dilapangan terdapat guru yang belum mampu mengelola dan memanfaatkan sarana prasarana pembelajaran. Hal ini dimungkinkan karena kurangnya pemahaman guru dalam menggunakan media pembelajaran. Selain itu terdapat juga persinggungan antara sesama rekan kerja karena adanya persaingan dan mengakibatkan kondisi kerja tidak nyaman dan kondusif. Penelitian yang dipaparkan pada artikel ini menggunakan rancangan penelitiannya berbentuk studi pengaruh, yaitu untuk mengetahui pengaruh antara ketiga variabel yaitu variabel independen atau bebas Sarana Prasarana sekolah (X1), Komunikasi Interpersonal (X2) dan variabel dependen atau terikat Kinerja Guru (Y). Populasi penelitian sebanyak 5 SMA Muhammadiyah se Provinsi Riau, yaitu SMA Muhammadiyah Tembilahan, SMA Muhammadiyah Bagan Batu, SMA Muhammadiyah Rambah, SMA Muhammadiyah Bangkinang dan SMA Muhammadiyah Kota Dumai. Sampel penelitian sebanyak 96 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara sarana prasasrana sekolah secara bersama sama terhadap kinerja guru SMA Muhammadiyah di Provinsi Riau sebesar 66,9% dari 100% harapan yang diinginkan
PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA KRISTEN SEBAGAI PEMBIMBING DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA Juwinner Dedy Kasingku; Faldo Nun Sasarari
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 5 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i5.8930

Abstract

Artikel ini membahas bagaimana peran seorang guru pendidikan agama Kristen sebagai pembimbing di SMP Advent Waropen dalam membentuk karakter siswa. Desain penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif untuk 6 siswa kelas 8 dan 9. Peneliti memilih 7 pertanyaan dan memodifikasinya sehingga pertanyaan-pertanyaan tersebut dapat menggambarkan pertanyaan-pertanyaan dalam penelitian yang telah dipilih. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran guru Kristen Advent di SMP Advent Waropen berpengaruh signifikan terhadap pembentukan karakter siswa. Oleh karena itu, guru pendidikan agama Kristen haruslah cukup baik dalam membimbing siswa SMP Advent Waropen dan meimiliki karakter yang baik seperti disiplin, kejujuran, keteladanan, dan kesopanan. Peneliti juga menemukan bahwa adanya kerjasama antara guru, orang tua, dan masyarakat di dalam mengembangkan karakter siswa. Peran guru pendidikan agama Kristen sebagai pembimbing di SMP Advent Waropen sangat penting bagi para siswa. Dan dengan kerjasama oleh para guru, orang tua dan masyarakat, proses tersebut secara bertahap dapat direalisasikan dan dilaksanakan.
PENGARUH SUPERVISI KEPALA SEKOLAH DAN BUDAYA SEKOLAH TERHADAP EFEKTIVITAS SEKOLAH SDN SE KECAMATAN SUNGAI SEMBILAN KOTA DUMAI Hernita Hernita; Isjoni Isjoni; David Chairilsyah
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 5 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i5.8604

Abstract

Berdasarkan pengamatan penulis, ditemukan fenomena-fenomena yang mengindikasikan bahwa masih rendahnya efektivitas sekolah dasar negeri se-kecamatan Sungai Sembilan kota Dumai, antara lain pencapaian tujuan yang ditetapkan oleh sekolah belum dipahami oleh seluruh warga sekolah, rendahnya kreativitas kepala sekolah dalam menyusun kurikulum sekolah, kurangnya pengembangan program sekolah dalam upaya membentuk karakter peserta didik, dan kepala sekolah kurang tanggap terhadap permasalahan yang dihadapi guru. Tujuan utama melakukan penelitian yang dipaparkan dalam artikel ini adalah untuk menganalisis pengaruh supervisi kepala sekolah dan budaya sekolah terhadap efektivitas sekolah dasar negeri di kecamatan Sungai Sembilan kota Dumai. Jenis penelitian merupakan penelitian kuantitatif dan penelitian menggunakan metode survey dengan menggunakan angket sebagai alat pengumpul data. Populasi penelitian melibatkan 112 orang. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara proporsional random sampling, sehingga diperoleh sampel sebanyak 87 orang. Teknik analisis data yang dilakukan dalam dua tahap yakni secara statistik deskriptif dan inferensial. Kemudian data yang diperoleh dianalisis dengan analisis regresi, koefisien regresi dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan antara supervisi kepala sekolah terhadap efektivitas sekolah sebesar 40%. Terdapat pengaruh yang signifikan antara budaya sekolah terhadap efektivitas sekolah sebesar 83%, dan terdapat pengaruh secara bersama-sama antara variabel efektivitas sekolah dan budaya sekolah terhadap efektivitas sekolah sebesar 83%. Dengan demikian, pengaruh variabel supervisi kepala sekolah dan budaya sekolah terhadap efektivitas sekolah tersebut berada pada interpretasi yang tinggi.
THE PROFICIENCY OF THE THIRD SEMESTER STUDENTS OF ENGLISH STUDY PROGRAM UNIVERSITAS RIAU IN COMPREHENDING READING SECTION OF TOEFL Melda Dwi Vega; Eliwarti Eliwarti; Novitri Novitri
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 6 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i6.8630

Abstract

This descriptive quantitative research was designed to discover the proficiency of the third-semester students of the English study program FKIP Universitas Riau in comprehending the Reading Section of TOEFL. The population of this research was the third-semester students of the English study program FKIP Universitas Riau which consisted of 119 students. The sample was 119 students selected by using the total sampling technique. The instrument of the research was a TOEFL Reading Comprehension Section test which consists of 50 multiple-choice questions. The students’ scores in the TOEFL Reading Test were analyzed in selecting skills based on the blueprint of the test related to the reading syllabus that samples took on Reading Comprehension III class. From the data analysis, the average score is 37. The researcher found that the students’ reading proficiency can be categorized as poor in level. Using Contexts for Vocabulary reaches the highest score (58), while Scanning for details is the lowest score (43). The finding implied that the third-semester students of the English study program FKIP Universitas Riau should improve their proficiency in comprehending Reading Section of TOEFL to get a better score.
THE CORRELATION BETWEEN STUDENTS’ FAMILY SUPPORT AND ENGLISH LEARNING ACHIEVEMENT OF THE THIRD-YEAR STUDENTS AT THE ENGLISH STUDY PROGRAM OF UNIVERSITAS RIAU Aldo Irsyaf Putra; Novitri Novitri; Erni Erni; Zaldi Harfal
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 6 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i6.8801

Abstract

This correlation research was conducted to discover the correlation between students’ family support and English learning achievement of third-yearstudents at the English study program of Universitas Riau. The instruments of the research were the students’ family support questionnaire and thestudent’s English learning achievement scores. The questionnaire, which consisted of 34 questions, was adapted from the Social Family SupportScale and adapted from Thoriq in 2013. The students’ English learning achievement was gained from their GPA (Grade Point Average) of Englishlanguage skills subjects; Listening Comprehension 1, 2, 3; Speaking 1, 2, 3; Reading Comprehension 1, 2, 3; and Writing 1, 2, 3. The population ofthis research was the third-semester students of the English study program at Universitas Riau, which comprised 110 students. A cluster randomsampling technique was used and this research involved 89 students as samples. The results show that the correlation between students’ familysupport and their English language skill learning achievement was categorized in the “moderate level”, the family support level was categorized as“high level” and their English language skills learning achievement was classified as “good level” and it was categorized as B+, and thecontribution of students’ family support for their English language skills learning achievement is 16.9%.
STUDENTS’ PERCEPTION ON THE USE OF WHATSAPP FOR LEARNING ENGLISH AT SMP ISLAM AS-SHOFA Sri Wahyuni; Jismulatif Jismulatif; Mahdum Mahdum
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Vol 6, No 6 (2022)
Publisher : Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/pjr.v6i6.8981

Abstract

This study aims to determine students' perceptions of the use of WhatsApp for learning English in SMP Islam As-Shofa and the differences between male and female perceptions about use Whatsapp. This research is a quantitative descriptive study involving 2 classes totaling 50 students. The instrument used is a questionnaire to get data easily during the pandemic. Data collection was carried out by distributing online questionnaires to 9th-grade students of SMP Islam As-Shofa via group Whatsapp to the students. The data were analyzed using a Likert scale to determine students' perceptions of using Whatsapp for learning English. The results showed that learning through whatsapp was quite feasible to use with the results of a percentage of 40% having a positive perception and for the difference between male and female students with a percentage of 24.4% of male students answering agree for positive perception, and with a percentage of 21% female students answering agree for positive perception, while for the negative perception, the result with a percentage 45.2% students answered disagree and with a percentage 22.4% female students answered disagree.

Page 88 of 127 | Total Record : 1268