cover
Contact Name
Amar Sani
Contact Email
amrlibrarianesia@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
amarlibrarianesia@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
SEIKO : Journal of Management & Business
ISSN : 598831X     EISSN : 25988301     DOI : -
Core Subject : Social,
The Journal Management & Business (SEJaman) provides a forum for academics and professionals to share the latest developments and advances in knowledge and practice of management business both theory and practices. It aims to foster the exchange of ideas on a range of important management subjects and to provide stimulus for research and the further development of international perspectives.
Arjuna Subject : -
Articles 2,103 Documents
Optimalisasi Pemanfaatan Kepesertaan Jaminan Kesehatan Nasional Pasien Rawat Inap di Rumah Sakit Ummi Bogor Bana'mah, Zulfickar; Massie, Roy G.A; Inkiriwang, Corrie Mary Milka; Pakpahan, Marisi
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 8, No 2 (2025): July - December
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v8i2.10176

Abstract

Latar Belakang: Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) merupakan salah satu upaya pemerintah dalam menjamin akses pelayanan kesehatan yang merata. Namun, implementasi di fasilitas kesehatan seringkali menghadapi kendala terkait optimalisasi pemanfaatan kepesertaan pasien, terutama pada layanan rawat inap.Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi pemanfaatan kepesertaan JKN pasien rawat inap serta merumuskan strategi optimalisasi pemanfaatannya di Rumah Sakit Ummi Bogor tahun 2024.Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan desain potong lintang (cross-sectional). Data diperoleh melalui wawancara terstruktur, kuesioner, dan telaah dokumen rekam medis pasien rawat inap peserta JKN. Analisis dilakukan dengan uji bivariat dan multivariat untuk mengidentifikasi determinan yang signifikan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor sosiodemografi, pemahaman peserta mengenai hak dan prosedur JKN, serta mekanisme administrasi rumah sakit berpengaruh terhadap optimalisasi pemanfaatan kepesertaan JKN. Hambatan utama meliputi keterbatasan informasi, kendala birokrasi, dan persepsi kualitas layanan. Strategi optimalisasi difokuskan pada peningkatan literasi peserta, simplifikasi prosedur administrasi, serta penguatan komunikasi antara rumah sakit, BPJS Kesehatan, dan pasien.
Pengaruh Resiliensi dan Forgivness Terhadap Kinerja Guru Generasi Z Roswah, Hesmi Fahd; Prayogi, Ratnawati; Rismadi, Bambang; Pakpahan, Marisi
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 8, No 2 (2025): July - December
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v8i2.10083

Abstract

Generasi Z, yang lahir antara 1997–2012, merupakan generasi digital native yang membawa karakteristik unik ke dalam profesi guru, termasuk ketergantungan pada teknologi, orientasi nilai yang kuat, serta kerentanan terhadap stres dan kecemasan. Tantangan kesehatan mental, tekanan kerja, dan ketidaksesuaian nilai dapat menurunkan kinerja dan meningkatkan risiko burnout. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh resiliensi dan forgiveness terhadap kinerja guru Generasi Z, baik secara parsial maupun simultan. Metode kuantitatif digunakan dengan sampel 111 guru Gen Z di Jakarta Timur melalui teknik accidental sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner dan dianalisis dengan regresi berganda menggunakan SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik resiliensi (β = 0,364; p = 0,000) maupun forgiveness (β = 0,388; p = 0,000) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru secara parsial. Secara simultan, kedua variabel menjelaskan 27,1% variasi kinerja guru. Simpulan penelitian mengonfirmasi bahwa resiliensi dan forgiveness merupakan faktor psikologis penting yang dapat meningkatkan kinerja guru Generasi Z dengan membantu mereka beradaptasi, pulih dari tekanan, dan mengelola emosi negatif.
Knowledge Management Pratices: Rekomendasi Framework KM pada Perguruan Tinggi Swasta Veronica, Devi; Muharman Lubis, Hikma Sekar Tabayun, Silvia Gunawan,
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 8, No 2 (2025): July - December
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v8i2.10165

Abstract

Manajemen Pengetahuan (Knowledge Management) merupakan salah satu strategi organisasi untuk mempertahankan budaya yang mendukung pencapaian tujuan melalui proses berbagi pengetahuan dan pengalaman guna meningkatkan performa serta daya saing. Proses identifikasi, dokumentasi, serta pemanfaatan kembali pengetahuan yang telah diolah memerlukan wadah seperti sistem terintegrasi agar dapat bersaing dengan mengoptimalkan peran Teknologi Informasi (TI) di bidang akademik. Sistem yang diterapkan harus mendukung proses bisnis dan tujuan institusi. Penelitian ini melakukan studi literatur mengenai penerapan knowledge management di perguruan tinggi nasional maupun internasional, serta meninjau kendala dan peluang untuk menerapkan perbaikan knowledge management di institusi. Tujuan dari penelitian ini adalah memberikan rekomendasi framework knowledge management berdasarkan kondisi terkini Universitas Telkom guna meningkatkan sistem pelayanan dan kinerja kerja untuk mencapai tujuan atau visi perguruan tinggi. Kata Kunci: Knowledge Management, Teknologi Informasi, Perguruan Tinggi, Rekomendasi Framework, Strategi Organisasi.
Pemilihan Minat Karier Konsultan Pajak: Dengan Mempertimbangkan Self Efficacy, Pertimbangan Pasar Kerja, Dan Pengetahuan Perpajakan Pada Mahasiswa Akuntansi Universitas Dian Nuswantoro Firdaus, Rafi Ghanie; Melati Oktafiyani, Ratna Herawati , Agung Prajanto ,
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 8, No 2 (2025): July - December
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v8i2.10044

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh self-efficacy, pertimbangan pasar kerja, dan pengetahuan perpajakan terhadap minat mahasiswa akuntansi Universitas Dian Nuswantoro dalam memilih karier sebagai konsultan pajak. Data dikumpulkan melalui kuesioner pada mahasiswa semester 7–8 dengan metode purposive sampling dan dianalisis menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan ketiga variabel berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat karier konsultan pajak dengan nilai Adjusted R² sebesar 36,3%. Temuan ini sejalan dengan Theory of Planned Behavior yang menegaskan pentingnya sikap, norma, dan kontrol perilaku dalam membentuk intensi karier. Kata kunci: Self-Efficacy, Pertimbangan Pasar Kerja, Pengetahuan Perpajakan, Minat Karier, Konsultan Pajak.
The Effect Of Local Government Official Quality And Accounting Information Systems On Asset Management With Organizational Commitment As A Moderator In Local Government Organizations In Asahan Regency Hakiki, Dewi; Astuty, Widia; Hani, Syafrida
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 8, No 2 (2025): July - December
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v8i2.10135

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menguji dan menganalisis pengaruh kualitas perangkat daerah dan sistem informasi akuntansi terhadap manajemen aset dengan komitmen organisasi sebagai moderator pada organisasi perangkat daerah Kabupaten Asaha, dengan menggunakan pendekatan penelitian asosiatif dan teknik pengumpulan data yang melibatkan penyebaran kuesioner. sedangkan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik kuota sampling, melibatkan 62 responden, dan teknik analisis jalur dengan menggunakan aplikasi SEM PLS versi 4. Berdasarkan hasil penelitian, disimpulkan bahwa kualitas perangkat daerah berpengaruh positif terhadap manajemen aset. Dengan demikian, semakin baik kualitas perangkat daerah, semakin baik manajemen aset pegawai di OPD Kabupaten Asahan. Sistem informasi akuntansi berpengaruh positif terhadap manajemen aset. Dengan demikian, semakin baik sistem informasi akuntansi, semakin baik manajemen aset pegawai di OPD Kabupaten Asahan. Komitmen organisasi memoderasi pengaruh kualitas pemerintah daerah terhadap manajemen aset, artinya semakin baik kualitas pemerintah daerah dan semakin besar komitmen organisasi, semakin baik manajemen aset pegawai di OPD Kabupaten Asahan. Komitmen organisasi juga memoderasi pengaruh sistem informasi akuntansi terhadap manajemen aset, artinya semakin baik Sistem Informasi Akuntansi dan dipadukan dengan Komitmen Organisasi maka semakin baik pula Manajemen Aset pegawai di OPD Kabupaten Asahan. Kata Kunci: Manajemen Aset, Komitmen Organisasi, Kualitas Aparatur Daerah, dan Sistem Informasi Akuntansi
Kesulitan Regulasi Emosi Sebagai Prediktor Perilaku Pembelian Impulsif Pada Konsumen Generasi Z Di Era Digital Hariyanto, Felik; Alimatus Sahrah, Bonita Eka Dama Yanti, Yohanes Agung Wahyu Nugroho,
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 8, No 2 (2025): July - December
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v8i2.9889

Abstract

Pesatnya perkembangan e-commerce di era digital telah meningkatkan kecenderungan perilaku pembelian impulsif, khususnya pada Generasi Z yang merupakan digital natives. Penelitian ini bertujuan untuk menguji peran regulasi emosi sebagai prediktor perilaku pembelian impulsif pada konsumen Generasi Z di Kota Yogyakarta. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain regresi linier sederhana. Sampel berjumlah 100 mahasiswa pengguna Shopee yang dipilih melalui teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan adalah Difficulties in Emotion Regulation Scale (DERS-16) untuk mengukur regulasi emosi dan Impulsive Buying Tendency Scale (IBTS) untuk mengukur perilaku pembelian impulsif. Hasil analisis menunjukkan bahwa regulasi emosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku pembelian impulsif (β = 0,183; p = 0,001), dengan nilai koefisien determinasi sebesar 10,3% (R² = 0,103). Artinya, semakin baik kemampuan individu dalam mengatur emosi, semakin tinggi kecenderungan untuk melakukan pembelian impulsif. Meskipun kontribusinya relatif kecil, regulasi emosi tetap merupakan faktor signifikan yang memengaruhi perilaku pembelian impulsif pada Generasi Z. Temuan ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi pengembangan strategi regulasi emosi untuk mengurangi perilaku konsumtif yang tidak terkontrol.
Pengaruh Employee Engagement dan Work Life Balance terhadap Kinerja Pegawai melalui Kepuasan Kerja: Studi pada Rumah Sakit UMMI Kota Bogor Askar, Ammar; Massie, Roy G.A; Inkiriwang, Corrie Mary Milka; Pakpahan, Marisi
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 8, No 2 (2025): July - December
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v8i2.10173

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh employee engagement dan work life balance terhadap kepuasan kerja serta dampaknya pada kinerja pegawai di Rumah Sakit UMMI Kota Bogor. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei melalui kuesioner kepada 90 responden. Data dianalisis menggunakan teknik path analysis dengan bantuan perangkat lunak AMOS 24.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa employee engagement berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja, namun pengaruh langsung terhadap kinerja pegawai tidak signifikan. Work life balance terbukti berpengaruh positif dan signifikan baik terhadap kepuasan kerja maupun kinerja pegawai. Selain itu, kepuasan kerja berperan penting sebagai variabel mediasi, di mana employee engagement dan work life balance secara tidak langsung meningkatkan kinerja pegawai melalui kepuasan kerja. Implikasi dari penelitian ini menekankan pentingnya manajemen rumah sakit dalam memperkuat keterlibatan pegawai serta menciptakan keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi untuk meningkatkan kinerja. Studi ini berkontribusi pada pengembangan teori manajemen sumber daya manusia di sektor kesehatan serta memberikan rekomendasi praktis bagi pengelola rumah sakit dalam meningkatkan mutu layanan melalui optimalisasi faktor SDM.
Penguatan Kepemimpinan Kepala Daerah dan Tata Kelola Pemerintahan Daerah Guna Mengakselerasi Pembangunan Daerah dan Sinkronisasi Astacita Presiden Prabowo Subianto Silalahi, Verry Albert Jekson Mardame; Hadiningrat, K.P. Suharyono S.; Sundari, Sri; Pakpahan, Marisi
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 8, No 2 (2025): July - December
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v8i2.10040

Abstract

Pembangunan daerah di Indonesia masih menghadapi tantangan besar, khususnya disparitas antara Pulau Jawa dan luar Pulau Jawa. Ketimpangan infrastruktur, anggaran, sumber daya manusia, dan investasi menjadi penyebab utama kesenjangan ini. Kepemimpinan kepala daerah dan tata kelola pemerintahan yang baik (good governance) menjadi kunci untuk mengatasi tantangan tersebut. Visi Presiden Prabowo Subianto, Astacita, yang menekankan pembangunan berkelanjutan, pemerataan ekonomi, dan peningkatan kualitas SDM, sangat relevan dalam konteks ini. Penelitian ini bertujuan menganalisis peran kepemimpinan dan tata kelola dalam mendorong pembangunan daerah serta strategi mengurangi disparitas dan menyelaraskan kebijakan daerah dengan visi nasional. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, berfokus pada fenomena kepemimpinan dan tata kelola pemerintahan. Hasil menunjukkan bahwa penguatan kapasitas kepemimpinan, kolaborasi antar daerah, pemanfaatan teknologi digital, dan partisipasi masyarakat merupakan langkah strategis. Selain itu, sinkronisasi kebijakan daerah dengan visi Astacita diperlukan untuk pembangunan inklusif dan berkelanjutan. Kesimpulannya, kepemimpinan yang kuat, transparan, akuntabel, dan partisipatif menjadi kunci utama. Rekomendasi mencakup peningkatan kapasitas kepemimpinan, penguatan kerja sama antar daerah, optimalisasi teknologi, serta evaluasi kinerja yang komprehensif. Dengan implementasi rekomendasi ini, diharapkan pembangunan daerah menjadi lebih merata, inklusif, dan sejalan dengan visi nasional.
Analysis Of Factors Affecting Dysfunctional Audit Behavior With Organizational Commitment As A Moderating Variable Among Auditors At Public Accounting Firms In Medan City Timor, Sukma Damayanti; Hani, Syafrida; Lesmana, Sukma
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 8, No 2 (2025): July - December
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v8i2.10141

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh locus of control terhadap perilaku audit disfungsional, pengaruh turnover intention terhadap perilaku audit disfungsional, pengaruh locus of control terhadap perilaku audit disfungsional yang dimoderasi oleh komitmen organisasi, serta pengaruh turnover intention terhadap perilaku audit disfungsional yang dimoderasi oleh komitmen organisasi. Penelitian ini menggunakan desain penelitian asosiatif dengan sampel 90 responden yang merupakan auditor di kantor akuntan publik di Medan. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara dan kuesioner, sedangkan teknik analisis data menggunakan Partial Least Square (SmartPls) untuk menguji empat hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa locus of control berpengaruh signifikan terhadap perilaku audit disfungsional, turnover intention berpengaruh signifikan terhadap perilaku audit disfungsional, locus of control berpengaruh signifikan terhadap perilaku audit disfungsional yang dimoderasi oleh komitmen organisasi (dengan kata lain, komitmen organisasi berperan sebagai moderator), dan turnover intention berpengaruh signifikan terhadap perilaku audit disfungsional melalui komitmen organisasi (dengan kata lain, komitmen organisasi berperan sebagai mediator). Kata Kunci: Locus of Control, Turnover Intention, Komitmen Organisasi, dan Perilaku Audit Disfungsional
Budaya Organisasi, Disiplin Kerja, dan Kinerja Pegawai: Analisis Peran Komitmen Organisasi sebagai Mediator Alil, Samaun; Muhammad Tafsir, Yana Fajriah, Muhammad Irfai Sohilauw,
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 8, No 2 (2025): July - December
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v8i2.10024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh budaya organisasi dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai dengan komitmen organisasi sebagai variabel mediasi. Permasalahan yang mendasari penelitian ini adalah masih ditemukannya kinerja pegawai yang belum optimal, yang diduga dipengaruhi oleh lemahnya penerapan budaya organisasi, rendahnya disiplin kerja, serta belum kuatnya komitmen pegawai terhadap organisasi. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis jalur (path analysis) melalui bantuan software statistik. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada responden pegawai pada instansi terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai, baik secara langsung maupun melalui komitmen organisasi. Disiplin kerja juga terbukti berpengaruh positif terhadap kinerja, serta meningkatkan komitmen organisasi yang pada gilirannya memperkuat kinerja pegawai. Selanjutnya, komitmen organisasi berperan sebagai variabel mediasi yang memperkuat hubungan budaya organisasi dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa peningkatan kinerja pegawai tidak hanya bergantung pada penerapan budaya organisasi dan disiplin kerja yang konsisten, tetapi juga pada sejauh mana organisasi mampu menumbuhkan komitmen pegawai. Penelitian ini memberikan implikasi bahwa organisasi perlu membangun budaya kerja yang kondusif, menegakkan disiplin secara adil, serta menciptakan strategi yang mendorong keterikatan emosional pegawai terhadap organisasi agar kinerja optimal dapat tercapai secara berkelanjutan. Kata kunci: budaya organisasi, disiplin kerja, komitmen organisasi, kinerja pegawai