cover
Contact Name
Mohammad Fauziddin
Contact Email
mfauziddin@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
astutimasnur@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
ISSN : 26146754     EISSN : 26143097     DOI : -
Core Subject : Social,
Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues of educational institutions, educational environment and parenting.
Arjuna Subject : -
Articles 22,841 Documents
Sistem Pencatatan Manual dan SAK EMKM dalam Pengelolaan Persediaan Toko Sembako Ibu Murti Kelurahan Dukuh Kota Salatiga Sihombing, Fitri M.; Nasution, Minasari
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi sistem pencatatan manual dan penerapan Standar Akuntansi Keuangan untuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (SAK EMKM) dalam manajemen persediaan di Toko Sembako Ibu Murti, yang terletak di Kelurahan Dukuh, Kota Salatiga. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, dengan data dikumpulkan melalui observasi langsung dan analisis dokumen. Temuan menunjukkan bahwa praktik pencatatan saat ini masih sederhana dan manual, yang tidak sesuai dengan prinsip akuntansi yang berlaku umum. Selain itu, pemilik bisnis belum melakukan dokumentasi sistematis dari arus masuk dan keluar persediaan, meningkatkan risiko kesalahan pencatatan dan kehilangan stok. Penerapan SAK EMKM diharapkan dapat memberikan informasi keuangan yang lebih akurat, transparan, dan bermanfaat untuk mendukung pengambilan keputusan bisnis yang lebih baik. Oleh karena itu, penelitian ini merekomendasikan agar UMKM secara bertahap beralih dari pembukuan manual ke sistem akuntansi yang lebih terstruktur yang mematuhi standar yang berlaku.
Implementasi Fuzzy Logic pada Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Program Studi Sains Berbasis Web Nabila, Fajriana; Tasrif, Elfi; Huda, Yasdinul; Zulwisli, Zulwisli
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemilihan program studi yang tepat merupakan salah satu keputusan krusial bagi siswa SMA karena berpengaruh pada motivasi belajar, pengembangan potensi, dan peluang karier di masa depan. Namun, banyak siswa mengalami kesulitan dalam menentukan program studi yang sesuai dengan minat, bakat, dan kemampuan mereka, sehingga sering terjadi ketidaksesuaian dan penurunan produktivitas akademik. Penelitian ini menghadirkan SciRekom, sebuah sistem pendukung keputusan berbasis web yang menggunakan metode Fuzzy Logic untuk memberikan rekomendasi program studi sains secara objektif. Sistem ini memanfaatkan tiga kriteria utama, yaitu nilai akademik dari lima semester, hasil tes minat dan bakat berbasis RIASEC, serta potensi diri siswa. Metode Fuzzy Logic memungkinkan pengolahan data yang bersifat subjektif dan tidak pasti, menghasilkan rekomendasi yang lebih adaptif dan personal dibandingkan metode konvensional. Implementasi sistem menunjukkan bahwa SciRekom mampu memberikan rekomendasi tiga program studi saintek teratas sesuai profil siswa, menyesuaikan bobot kriteria, dan memperbarui hasil secara real-time. Sistem ini mendukung siswa dalam pengambilan keputusan akademik secara tepat, serta mempermudah guru BK dalam memberikan bimbingan yang lebih objektif dan berbasis data.
Peningkatan Kemampuan Pemecahan Masalah Peserta Didik Pada Materi KPK dan FPB Menggunakan Model Problem Based Learning (PBL) dengan Langkah Polya di Kelas V SDN 11 Lubuk Jaya Kabupaten Solok Selatan Zahra, Sofi; Zainil, Melva
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis peserta didik pada materi KPK dan FPB di kelas V SDN 11 Lubuk Jaya Kabupaten Solok Selatan. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus melalui tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah peserta didik di kelas V sebanyak 16 orang. Data penelitian diperoleh dari penilaian Modul Ajar, proses pelaksanaan dan hasil kemampuan pemecahan masalah. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, tes dan no tes. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan dari siklus I ke siklus II pada semua aspek penelitian. Rata-rata skor aspek modul ajar meningkat dari 85,4% (B) menjadi 95,8% (SB). aspek aktivitas guru dari 89,06% (B) menjadi 96,87% (SB). aspek aktivitas peserta didik dari 89,06% (B) menjadi 96,87% (SB). Hasil tes kemampuan pemecahan masalah peserta didik dari 79,5, menjadi 91. Rata-rata indikator pemecahan masalah dengan langkah Polya juga meningkat, yaitu memahami masalah dari 85,94% menjadi 92,18%, merencanakan solusi dari 69,78%, menjadi 80,20%, melaksanakan rencana dari 85,62%, menjadi 98,12%, dan melihat kembali dari 72,56% menjadi 88,02%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model Problem Based Learning (PBL) dengan langkah Polya dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah pada materi KPK dan FPB di Sekolah Dasar.
Digitalisasi dan Pemberdayaan Potensi Lokal Kelurahan Umban Sari Berbasis Teknologi Kelompok 2 UMRI Lubis, Azwin; Suriswan, Wily; Hardiansyah, Ribal; A, Dian Putri Riri; P, Dynda Athallah; Hardiyanti, Salsabilla; Afredo, M.; Gustina, Sukma; H, Indarti Mellita; D, Sangra Puttidia; Riani, Ragil; Surya, Igo; Sianipar, Yosua; Silvia, Rena; G, Nissy Alvaro Lumban; Melati, Selvi; S, Dear Gabriel; W, Tio Adrian; Junaidi, Rizky; M, Wilson Saputra; Berlian, Indah; N, Andreas Richardo; R, Dimas Sanjaya; Marlina, Evi
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu Tri Dharma perguruan tinggi yang bertujuan memberikan manfaaat dan tindakan nyata keilmuan kepada masyarakat. Program KKN yang dilaksanakan di Kelurahan Umban Sari, Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau oleh Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Riau, dengan tema Digitaliasi dan Pemberdayaan Potensi Lokal Kelurahan Umban Sari Berbasis Teknologi. Program – program yang sudah di jalankan adalah Pembuatan Website Profil Kelurahan Umban Sari, Digitalisasi UMKM, Pembuatan Peta Administrasi RT RW Kelurahan Umban Sari, Pembuatan Papan Nomor Rumah RW 10 Umban Sari, Semarak 17 Agustus, Kajian Subuh Mesjid Ash- Shidiq RW 10, Wirid Muhammadiyah RW 10, dan KKN Mengajar MTS Ash-Shiddiq. Program Digitilasasi UMKM dibagi menjadi Pembuatan QRIS, Pendaftaran Google Maps, Sosialisasi Pembukuan SIAPIK, dan Rebranding Spanduk UMKM. Dari semua kegiatan yang dilaksanakan, kegiatan KKN dapat memberikan manfaat, memajukan Digitalisasi UMKM di Kelurahan Umban Sari, dan mencerdaskan warga RW 10 baik dibidang agama dan pendidikan.
Pengaruh Kesadaran Halal dan Sertifikasi Halal terhadap Keputusan Pembelian Gen Z Pada Produk Kosmetik Wardah di Kabupaten Pesisir Selatan dengan Religiusitas sebagai Variabel Moderasi Faradila, Sonia; Rino, Rino
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kesadaran halal dan sertifikasi halal terhadap keputusan pembelian Generasi Z pada produk kosmetik Wardah di Kabupaten Pesisir Selatan dengan religiusitas sebagai variabel moderasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan data primer yang diperoleh melalui kuesioner dengan sampel penelitian berjumlah 170 responden. Data dianalisis menggunakan metode Partial Least Square-Structural Equation Modeling (PLS-SEM) melalui perangkat lunak SmartPLS 4.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesadaran halal dan sertifikasi halal berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Sementara itu, religiusitas memiliki peran yang berbeda pada setiap hubungan. Religiusitas memperkuat pengaruh sertifikasi halal terhadap keputusan pembelian, tetapi justru melemahkan pengaruh kesadaran halal terhadap keputusan pembelian.
Analisis Strategi PT XYZ untuk Bertahan di Era Pandemi dan Tumbuh Berkelanjutan di Era Pasca Pandemi Rosanty, Oktaria; Suriawinata, Iman Sofian
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengevaluasi strategi yang telah diterapkan oleh PT XYZ untuk bertahan selama pandemi Covid-19, identifikasi strategi yang akan digunakan untuk meningkatkan kinerja secara berkelanjutan pada era pasca pandemi menggunakan metodologi deskriptif kualitatif dengan studi kasus. Pendekatan kualitiatif dengan dua jenis data yaitu data primer dan sekunder. Pengumpulan data terdiri dari observasi, wawancara, dan dokumentasi. Peneliti melakukan wawancara dengan key person di perusahaan yaitu Direksi, General Manager Hotel, Kepala Bagian/Divisi (Manager), dan mitra. Metode analisa data terbagi tiga kegiatan, yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan dengan menggunakan analisis internal, analisis PESTEL, analisis industri, analisis SWOT, matriks TOWS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa selama pandemi perusahaan menerapkan strategi untuk mengurangi kerugian, seperti diversifikasi penjualan melalui promo yang kurang efektif akibat regulasi pemerintah berupa pembatasan perjalanan, strategi program efisiensi biaya tenaga kerja, dan penghematan operasional yang terbukti cukup berhasil menekan kerugian. Strategi lain seperti sertifikasi CHSE, kepatuhan protokol kesehatan meningkatkan reputasi hotel, strategi menunda investasi besar dan restrukturisasi pembayaran efektif menjaga kestabilan keuangan. Di era pasca pandemi, perusahaan perlu mengadopsi pendekatan strategis terintegrasi yang mencakup penguatan kanal digital, renovasi fasilitas, diversifikasi segmen pasar, peningkatan kompetensi SDM, pembentukan budaya risiko, penguatan citra keberlanjutan untuk membangun ketahanan operasional dan menciptakan nilai tambah yang relevan dan berkelanjutan.
Pengaruh Game Based Learning Berburu “Ubur – Ubur” terhadap Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Siswa Kelas VII MTs Babul Ulum Medan T.A. 2024/2025 Amalya, Vinnia Risa; Hasibuan, Eka Khairani; Narpila, Suci Dahlya
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh media game based learning berburu ubur-ubur terhadap kemampuan pemahaman matematis siswa kelas VII MTs Babul Ulum Medan. Latar belakang dari penelitian ini adalah penggunaan pembelajaran yang menarik dan menyenangkan dengan berbantuan permainan dalam proses belajar matematika terhadap pemahaman konsep matematis siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode eskperimen semu dengan pretest-posttest control group design. Populasi meliputi seluruh siswa kelas VII MTs Babul Ulum Medan dan sampel dipilih menggunakan simple random sampling yaitu kelas VII-A yang diajar dengan menggunakan game based learning berburu ubur-ubur dan VII-B dengan menggunakan pembelajaran biasa. Data penelitian menggunakan Tes Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis (TKPKM) yang berbentuk uraian sebanyak 5 butir valid dengan angka reliabilitas (kategori cukup baik). Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya pengaruh kemampuan pemahaman konsep matematis pada siswa yang diajar menggunakan game based learning berburu ubur-ubur lebih baik dari pada siswa yang diajar menggunakan pembelajaran biasa. Dapat disimpulkan bahwa penggunaan game based learning berburu ubur-ubur berpengaruh positif terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis siswa.
Tinjauan Literature Review : Faktor-faktor yang mempengaruhi keterlambatan pengobatan TB di Negara Berkembang Laras, Dewi Novia; Yulita, Hanna; Nurlianti, Ice; Aurixon, Tumpak Benny; Ikhsan, Muhamad; Sujatmiko, Putih; Winarti, Syari
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tuberkulosis (TB) merupakan salah satu penyakit yang masih menjadi kendala cukup besar bagi kesehatan global, terutama di negara berkembang dengan beban penyakit tinggi, di mana keterlambatan diagnosis dan pengobatan menjadi hambatan utama dalam menurunkan angka transmisi, resistensi obat, dan mortalitas. Penelitian ini bertujuan meninjau faktor-faktor yang memengaruhi keterlambatan pengobatan TB di negara berkembang melalui pendekatan literature review. Pencarian literatur dilakukan pada basis data PubMed, Scopus, Google Scholar, serta portal jurnal nasional terindeks Sinta dan DOAJ dengan kriteria inklusi artikel penelitian observasional, systematic review, scoping review, dan studi mixed-methods yang dipublikasikan antara tahun 2020–2025. Sebanyak 23 artikel terpilih dianalisis secara deskriptif naratif. Hasil kajian menunjukkan keterlambatan dipengaruhi oleh faktor pasien seperti stigma, rendahnya literasi kesehatan, biaya transportasi, dan perilaku pencarian layanan; faktor klinis seperti gejala tidak khas pada lansia dan pasien dengan komorbiditas; serta hambatan sistem layanan kesehatan berupa laboratorium terbatas, mekanisme rujukan berlapis, diagnosis klinis tanpa konfirmasi, dan gangguan distribusi obat terutama pada masa pandemi COVID-19. Selain itu, determinan sosial-ekonomi seperti kemiskinan, rendahnya pendidikan, dan keterbatasan akses layanan primer, serta faktor lingkungan berupa kepadatan hunian, ventilasi buruk, dan polusi udara juga memperparah keterlambatan. Kajian ini menegaskan bahwa keterlambatan pengobatan TB bersifat multidimensional, sehingga upaya penanggulangan memerlukan intervensi multisektor.
Efektivitas Penggunaan Fitur Cardles Withdrawal Pada Bank BSI (Studi Pada Mahasiswa UIN SMDD Bukittinggi) Kurnia, Teguh; Rahman, Ali
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi perbankan digital yang semakin pesat, di mana Bank Syariah Indonesia (BSI) sebagai bank syariah nasional turut menghadirkan fitur tarik tunai tanpa kartu (cardless withdrawal) melalui aplikasi BSI Mobile. Penelitian ini dilakukan karena masih minimnya literasi pengguna, serta munculnya berbagai kendala teknis dan akses di kalangan mahasiswa dalam memanfaatkan fitur ini. Oleh karena itu, penulis ingin mengetahui sejauh mana efektivitas penggunaan fitur tersebut di kalangan mahasiswa. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode wawancara kepada mahasiswa Prodi Perbankan Syariah UIN SMDD Bukittinggi angkatan 2022 yang menjadi pengguna aktif BSI Mobile. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara terstruktur, dan dokumentasi, lalu dianalisis menggunakan model Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan fitur cardless withdrawal pada BSI Mobile cukup efektif dilihat dari kemudahan akses dan manfaat praktisnya. Dampak positif yang dirasakan mahasiswa adalah kemudahan penarikan tunai tanpa kartu, efisiensi waktu, dan peningkatan kenyamanan transaksi digital. Namun demikian, beberapa kendala masih ditemukan, seperti gangguan jaringan internet, keterbatasan ATM yang mendukung fitur ini, dan ketidakpahaman prosedur oleh sebagian pengguna. Hal ini menunjukkan bahwa sosialisasi dan peningkatan literasi digital masih diperlukan agar pemanfaatan fitur ini lebih optimal.
Pengaruh Metode Pembelajaran Tutor Sebaya terhadap Hasil Belajar Dribbling Sepak Bola Siswa Kelas X SMA Antartika Sidoarjo Putriana, Yonita; Suroto, Suroto
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sepak bola merupakan salah satu materi dalam pembelajaran pendidikan jasmani, olahraga, dan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar pengetahuan melalui metode pembelajaran tutor sebaya dan keterampilan dribbling dalam sepak bola di Sekolah Menengah Atas Antartika Sidoarjo. Jenis penelitian yang digunakan adalah weak-experimental dengan desain one group pretest-posttest. Sampel penelitian menggunakan cluster random sampling yang terdiri dari peserta didik SMA Antartika Sidoarjo, dengan jumlah 36 peserta didik yang memiliki karakteristik beragam, dimana karakteristik tersebut mencakup dalam hal kemampuan akademik, serta gaya belajar peserta didik, sehingga sesuai untuk penerapan metode tutor sebaya yang menekankan interaksi dan kolaborasi antar peserta didik. Hasil belajar pengetahuan diukur menggunakan tes tulis berupa soal uraian dan hasil belajar keterampilan diukur menggunakan tes dribbling zig-zag yang dinilai oleh 3 observer berlisensi pelatih sepak bola. Data dianalisis menggunakan teknik Analisis Deskriptif, Uji T, serta teknik Uji Gain Ternomalisasi. Hasil analisis data menunjukkan bahwasannya terdapat pengaruh pembelajaran menggunakan metode tutor sebaya pada aspek pengetahuan dan keterampilan dengan tingkat signifikansinya sebesar 0.000 (p value<0.05). Hasil mean pada aspek pengetahuan naik 16.41, dan aspek keterampilan naik 2.64. Hasil penelitian analisis data SPSS pada aspek hasil keterampilan dribbling sepak bola dengan hasil pretest 7.12 dan posttest 9.76 ditemukan selisih nilai sebesar 2.64 signifikasi 0,000 < 0,05 dapat dinyatakan ada pengaruh berdasarkan peningkatan sebesar 35.27%, sedangkan pada aspek hasil pengetahuan dribbling sepak bola hasil pretest 57.17 dan posttest tersebut 73.58 ditemukan selisih nilai sebesar 16.41 signifikasi 0,000 < 0,05 dapat dinyatakan ada pengaruh berdasarkan peningkatan sebesar 37.07%. Lalu kedua hasil terebut masuk dalam kategori sedang.