cover
Contact Name
Hidayatus Sibyan
Contact Email
hsibyan@unsiq.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
hsibyan@unsiq.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. wonosobo,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ
ISSN : 2534689X     EISSN : 26143763     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat UNSIQ (Jurnal PPKM) merupakan media komunikasi dan desiminasi hasil-hasil penelitian, pengabdian, studi kasus dan ulasan ilmiah (terapan) bagi ilmuwan dan praktisi di bidang sains dan teknologi. Jurnal ini terbit pertama kali pada tahun 2014 dan diterbitkan oleh Lembaga Penelitian, Penerbitan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) Universitas Sains Al-Qur’an (UNSIQ) Wonosobo secara berkala empat bulan sekali yaitu bulan Januari, Mei dan September dengan ISSN (print) 2354-869X | ISSN (online) 2614-3763.
Arjuna Subject : -
Articles 462 Documents
Sosialisasi Integrasi Teknologi dalam Pembelajaran Sains Menggunakan Physics Education Technology (PhET) Pranata, Ogi Danika; Seprianto, Seprianto; Adelia, Ismi; Darwata, Siti Riva
Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ Vol 11 No 2 (2024): Mei
Publisher : Lembaga Penelitian, Penerbitan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) UNSIQ

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32699/ppkm.v11i2.6707

Abstract

The community engagement activity was conducted using the community-based research method. The engagement began with the formation of a community and continued with socialization activities and the application of technology integration in science education. Finally, an evaluation was conducted in the form of concept comprehension tests and student perception surveys. The activities were implemented according to plan and achieved the desired goals. Firstly, students' conceptual understanding surpassed the minimum criteria (70.36). However, difficulties were still encountered by students related to concept comprehension. These difficulties need to be further investigated. Secondly, students' perception of the activities was considered excellent (84.00). They acknowledged that integrating technology using PhET could create engaging learning experiences, enhance motivation to learn, assist in understanding concepts, and encourage them to actively engage in learning. However, they still doubted whether PhET could be as beneficial as they perceived it to be in other science topics. Thus, learning activities with PhET integration are deemed suitable and evaluated for their usefulness in other science topics.
IDENTIFIKASI JENIS ANCAMAN BENCANA DAN PERKIRAAN DAMPAKNYA PADA LINGKUNGAN SEKITAR Rendrarini, Diana; Fatmawati, Laily; Susila, Candra Budi; Meifani, Nely Indra; Sukadi, Sukadi; Tristono, Tomi; Susilo, Hendro
Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ Vol 11 No 2 (2024): Mei
Publisher : Lembaga Penelitian, Penerbitan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) UNSIQ

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32699/ppkm.v11i2.6730

Abstract

Studi ini bertujuan untuk mengidentifikasi jenis ancaman bencana dan prediksi dampaknya bagi Desa Sukoharjo, Kec./ Kabupaten Pacitan. Kami menggunakan metode wawancara pada penduduk setempat untuk menggali data empiris. Wawancara dilaksanakan pada saat diskusi kajian risiko bencana partisipatif tahun 2022 dalam rangka konstruksi Desa Tangguh Bencana (DESTANA). Hasil studi menyatakan bahwa ancaman bencana untuk Desa Sukoharjo, yaitu banjir dan sampah rumah tangga. Pada Dusun Prambon dan Dusun Nitikan yang wilayahnya berada di dataran tinggi, terdapat ancaman tanah longsor. Tingkat resiko banjir yang sifatnya tahunan terutama pada alam/ lingkungan, fisik/ infrastruktur, dan roda perekonomian tergolong tinggi serta dampaknya dikatagorikan agak parah, parah, sangat parah. Sedangkan tingkat resiko tanah longsor secara umum dampaknya tidak parah dan agak parah. Dampak bencana karena sampah rumah tangga dikatagorikan parah. Sampah yang hanyut bersama aliran sungai Jelok dapat menyumbat bendungan air dan menyebabkan banjir.
Gamifikasi Peternakan Digital Desa Wonosalam dengan Pendeteksi Nama Hewan Ternak Berbasis Kecerdasan Buatan Ma'ady, Mochamad Nizar Palefi; Serafina, Nauli Khalila; Andrew, Dennis Michael; Liana, Serli April
Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ Vol 11 No 2 (2024): Mei
Publisher : Lembaga Penelitian, Penerbitan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) UNSIQ

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32699/ppkm.v11i2.6735

Abstract

Desa Wonosalam di Kabupaten Jombang, Provinsi Jawa Timur, menyimpan potensi digitalisasi peternakan dengan sistem bisnis jual-beli hewan ternak secara jarak jauh untuk orang yang ingin melakukan investasi hewan ternak. Digitalisasi peternakan ini didukung dengan adanya aplikasi mobile yang hanya dapat menyajikan informasi hewan ternak investor secara batch system. Oleh karena permasalahan tersebut, diusulkan inovasi fitur monitoring agar pengguna/investor dapat mengawasi hewan ternaknya secara real time. Fitur ini dirancang untuk mendeteksi tag warna pada setiap hewan ternak, memberikan nuansa gamifikasi kepada investor, serta diharapkan dapat meningkatkan profesionalisme peternak dan memberikan dampak positif terhadap ekonomi desa. Tujuan dari pengembangan fitur monitoring pada peternakan TernakPark adalah untuk mengubah cara pandang investor pada TernakPark agar lebih positif dan meningkatkan kepercayaan investor untuk beternak dengan jarak jauh serta dapat menyejahterakan peternak yang ada di Desa Wonosalam.
AKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK DAUN KELOR (Moringa oleifera Lamk.) TERHADAP BAKTERI Escherichia coli PENYEBAB PENYAKIT GANGGUAN PENCERNAAN SECARA IN VITRO Husen, Fajar; Ratnaningtyas, Nuniek Ina
Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ Vol 11 No 2 (2024): Mei
Publisher : Lembaga Penelitian, Penerbitan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) UNSIQ

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32699/ppkm.v11i2.6783

Abstract

Daun kelor (Moringa oleifera Lamk.) adalah salah satu jenis tumbuhan tropis di Indonesia yang banyak dimanfaatkan oleh Masyarakat Indonesia sebagai bahan masakan. Daun kelor diketahui memiliki banyak manfaat salah satunya dapat dikonsumsi sebagai asi booster. Ekstrak daun kelor juga dilaporkan memiliki aktivitas sebagai anti-peradangan, anti-bakteri, anti-oksidan, dan beberapa melaporkan sebagai anti-diabetes. Penelitian terkait molekuler docking dari senyawa bioaktif M. oleifera dan uji aktivitas in vitro sebagai anti-bakteri perlu dilakukan untuk mengetahui bagaimana senyawa bioaktif yang terkandung dalam ekstrak M. oleifera menghambat pertumbuhan bakteri E. coli. Metode penelitian ini adalah eksperimental dengan rancangan acak lengkap (RAL), terdapat 24 unit percobaan, dengan 1 kontrol positif menggunakan chloramphenicol. Dosis ekstrak M. oleifera yang digunakan yaitu 20 mg/Ml, 40 mg/mL, dan 60 mg/mL. Ekstrak M. oleifera diekstraksi dengan menggunakan metode maserasi, dan pelarut yang digunakan adalah ethanol 96%. Pengujian molekuler docking dilakukan dengan menggunakan software python dan discovery studio 2021. Analisis dilakukan dengan one-way ANOVA, dan uji lanjut dengan menggunakan Duncan multiple range-test (DMRT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak daun kelor mampu menghambat pertumbuhan E. coli dengan zona hambat tertinggi adalah 27.30 mm.
PEMANFAATAN LIMBAH KULIT BUAH NANAS (Ananas comosus (L) Merr.) SEBAGAI MINUMAN PENCERNAAN PROBIOTIK Fadhli, Haiyul; Suhery, Wira Noviana; Agustini, Tiara Tri; Ningsih, Yozi Fiedya
Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ Vol 11 No 2 (2024): Mei
Publisher : Lembaga Penelitian, Penerbitan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) UNSIQ

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32699/ppkm.v11i2.6784

Abstract

Conventional fruit processing for food and beverage production often ignores the potential benefits of fruit peels, resulting in the presence of useless waste. Pineapple peel (Ananas comosus L. Merr) is one of the most underutilized by-products, even though it contains valuable compounds such as bromelain, flavonoids, tannins, oxalates, and phytates that have antibacterial and probiotic properties. The purpose of this community service is to provide education to increase the knowledge of the Kualu Nenas Village community about the utilization of pineapple peel waste as a prebiotic drink. The method used is counseling with colored brochure media and a demonstration of making probiotic drinks. The results obtained from 50 respondents were 48 (96%) respondents with low knowledge level, 1 (2%) respondent with sufficient knowledge level, and 1 (2%) respondent with high knowledge level. The bivariate test was carried out using the Wilcoxon method, where the test obtained the results of the p value = 0.000, which can be concluded that there is a difference or there is an effect of giving brochures on public knowledge because the p value <0.005.
Pengolahan Limbah Plastik dengan Metode Heating di Kecamatan Gemawang Kabupaten Temanggung Saifuddin, Khamim -; Nasrulloh, Amin; Riski, Ajinur
Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ Vol 11 No 2 (2024): Mei
Publisher : Lembaga Penelitian, Penerbitan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) UNSIQ

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32699/ppkm.v11i2.6808

Abstract

Pertumbuhan penduduk berdampak terjadinya persoalan sampah. Life skills education bagi masyarakat diperlukan guna pemanfaatan barang tidak berguna menjadi ladang ekonomi baru. Alur pelaksanaan pengabdian dimulai dengan pengembangan potensi dampingan, menyusun konsep makro pendampingan, pengorganisasian kelompok dampingan untuk mengidentifikasi kebutuhannya, memprioritaskan dan mencari solusinya, memberikan pemahaman terhadap pentingnya pengolahan sampah, implementasi konsepsi, mengembangkan konsep sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan zaman. Pendampingan pengolahan limbah plastik bekerjasama dengan GP Ansor Kecamatan Gemawang bertujuan untuk mengolah sampah plastik sehingga dapat mengurangi kuantitas sampah dan memanfaatkannya menjadi barang lain yang memiliki nilai guna dan manfaat ekonomi. Hasil dari pendampingan menunjukkan tingkat partisipasi dalam pengolahan sampah berjalan baik. Subjek dampingan dapat menjalankan dengan baik meski diperlukan pembenahan dan evaluasi lanjutan. Produk yang dihasilkan adalah lembaran papan tebal 1 cm yang rencananya akan dibuat sebagai bahan tulisan dinding. Disamping itu juga papan dengan ketebalan 1,5 dan luas 50 cm x 50 cm yang digunakan sebagai papan furniture atau barang lainnya
Reminder Minum Tablet Tambah Darah (TTD) sebagai Antisipasi Peningkatan Kadar Hemoglobin Ibu Hamil Beresiko Stunting di Desa Adipuro Pramono, Didi; Indarti, Eka; Oktavia, Hasna Tri; Af'idah, Nabila Zakiyyatul
Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ Vol 11 No 2 (2024): Mei
Publisher : Lembaga Penelitian, Penerbitan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) UNSIQ

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32699/ppkm.v11i2.6823

Abstract

Salah satu upaya untuk pencegahan resiko stunting pada ibu hamil, kelompok UNNES GIAT 5 Desa Adipuro melakukan pengabdian berupa “Gerakan Rutin Minum TTD”. Sasaran dari gerakan ini adalah ibu hamil dengan anemia yang beresiko stuting pada Desa Adipuro. Pengabdian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian TTD dengan menerapkan Reminder Sistem melalui pesan broadcast dan kotak centag pada ibu hamil anemia terhadap peningkatan Hb di Desa Adipuro. Pengabdian ini menggunakan metode quasi eksperimental one group pretset postest dengan populasi ibu hamil di Desa Adipuro dan total sampling sebanyak 4 ibu hamil anemia beresiko sunting. Analisa data menggunakan analisis dengan pairet T test. Kadar Hb pada responden sebelum diberikan tablet Fe didapatkan rata-rata sebesar 8,7 g/dl, dan sesudah diberikan perlakuan selama 2 minggu didapatkan rataan hemoglobin sebesar 10,15 g/dl dengan p value sebesar 0,27. Hasilnya terdapat peningkatan kadar hemoglobin pada ibu hamil anemia beresiko stunting di Desa Adipuro 2023.
POTENSI DAN MASALAH PENGEMBANGAN DESA WISATA KARANG BAYAN KABUPATEN LOMBOK BARAT Yunianti, Sri Rahmi; Yuniarman, Ardi; Widayanti, Baiq Harly
Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ Vol 11 No 2 (2024): Mei
Publisher : Lembaga Penelitian, Penerbitan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) UNSIQ

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32699/ppkm.v11i2.6843

Abstract

Desa Karang Bayan merupakan salah satu desa di Pulau Lombok yang memiliki berbagai kekayaan alam dan budaya. Dalam peraturan daerah Kabupaten Lombok Barat Nomor 11 tahun 2011 tentang RTRW Kabupaten Lombok Barat menetapkan Desa Karang Bayan sebagai kawasan cagar budaya desa tradisional. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan mengindentifikasi potensi dan masalah di desa Karang Bayan sehingga pengembangan desa sebagai tujuan wisata. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian ini ditemukan bahwa terdapat berbagai potensi di Desa Karang Bayan yakni potensi alam (pertanian, hasil perkebunan buah, hutan penyangga dan perikanan), potensi wisata dan budaya, serta potensi ekonomi lokal. Selain itu terdapat beberapa permasalahan terkait lingkungan dan budaya yang semakin terkikis. Dari hasil tersebut, dapat dijadikan sebagai arahan bagi masyarakat dan perangkat desa untuk mengembangkan Desa Karang Bayan sebagai desa wisata.
PEMANFAATAN DAUN KELAPA SAWIT UNTUK MENINGKATKAN KETAHANAN EKONOMI PETANI SAWIT DALAM MENGHADAPI KRISIS GLOBAL Novira, Nina
Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ Vol 11 No 2 (2024): Mei
Publisher : Lembaga Penelitian, Penerbitan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) UNSIQ

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32699/ppkm.v11i2.6852

Abstract

Bulungihit merupakan desa penghasil beras yang terkenal hingga awal tahun 1990-an. Meskipun sangat dilarang, sebagian dari lahan persawahan tersebut dikonversi menjadi perkebunan kelapa sawit sejak akhir tahun 1980-an. Kini Bulungihit merupakan desa dengan perkebunan rakyat kelapa sawit terluas yaitu 2.266 Ha atau 18% dari total luas lahan tanaman perkebunan kelapa sawit di Kecamatan Marbau, Kabupaten Labuhanbatu Utara, Provinsi Sumatera Utara. Kelapa sawit merupakan komoditas ekspor yang harganya dikendalikan oleh dinamika politik dan ekonomi global. Petani kelapa sawit tidak bisa mengendalikan harga dan hanya bisa pasrah dengan fluktuasi harga di pasar. Dapat disimpulkan bahwa petani kelapa sawit sebenarnya berada dalam kondisi ekonomi yang rentan. Masyarakat kelompok rentan di Desa Bulungihit yang terdiri dari penduduk lansia dan kelompok perempuan memanfaatkan limbah pelepah kelapa sawit sebagai penghasilan tambahan. Namun, masyarakat dihadapkan dengan permasalahan pada proses meraut lidi secara manual dan rendahnya harga penjualan lidi karena adanya distribusi rantai niaga oleh tengkulak. Untuk itu program pengabdian kepada masyarakat ini datang dengan tujuan untuk memberikan hibah ipteks berupa 2 (dua) buah alat/mesin penyerut lidi dan pembinaan kepada masyarakat melalui demonstrasi alat dan seminar pemasaran digital dengan tujuan penguatan ekonomi masyarakat. Adapun luaran yang dicapai dari kegiatan ini adalah adalah: 1) Terberdayanya kelompok usaha mandiri pengrajin lidi kelapa sawit; 2) Publikasi media massa; dan 3) Publikasi video kegiatan.
FORMULASI DAN UJI AKTIVITAS ANTIPENUAAN SPRAY GEL KOMBINASI EKSTRAK KULIT SALAK DAN LIDAH BUAYA Saputri, Romadhiyana Kisno; Anwar, M. Rosichan; Nurhabibah, Qoiria Aini; Agustin, Lilis Nova; Rahmawati, Wahyu Desi; Afika, Zayana Dwi Nur
Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ Vol 11 No 2 (2024): Mei
Publisher : Lembaga Penelitian, Penerbitan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) UNSIQ

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32699/ppkm.v11i2.6958

Abstract

Exposure to ultraviolet light contains ROS that cause skin damage and premature aging. Spray gel with natural antioxidants can be used to prevent premature aging. This study aims to formulate and test the anti-aging activity of spray gel combination of snakefruit rind and aloe vera extracts. Spray gel was made in 6 formulas with different extract concentrations then physicochemical evaluation and in vivo anti-aging activity test were conducted. The results showed that the spray gel had a viscous liquid form, white to brownish yellow colour, oleum rosae odour, homogeneous, pH 3.3-4, viscosity 1,191-6,263 cps and average weight per spray ranging from 0.43±0.15 to 0.75±0.24. The percentage of collagen density with ImageJ Software in group F1 was 30.21%, group F2 7.34%, group F3 21.09%, group F4 7.48%, group F5 12.03% and group F6 5.25%. The combination of snakefruit extract and aloe vera extract can be formulated into an anti-aging spray gel that has good organoleptic characteristics, homogeneity, viscosity and spray pattern, but the pH value does not meet safety standards. Spray gel with natural antioxidants can be used to prevent premature aging.