cover
Contact Name
Syarif Hidayatullah
Contact Email
syarifbahagia@uhamka.ac.id
Phone
+6281905887050
Journal Mail Official
imajeri@uhamka.ac.id
Editorial Address
Jl. Tanah Merdeka No.6, Rambutan, Ps. Rebo, Jakarta Timur, Indonesia 13830
Location
Kota adm. jakarta timur,
Dki jakarta
INDONESIA
Imajeri: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
ISSN : -     EISSN : 26544199     DOI : https://doi.org/10.22236/imajeri.v3i1
Core Subject : Education, Social,
IMAJERI: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (E-ISSN: 2654-4199) is an open access, multidisciplinary, peer-reviewed journal that is online publishes two times in a year. Imajeri: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia is providing a platform for the researchers, academicians, professionals, practitioners, and students to impart and share knowledge in the form of high quality empirical and theoretical research papers, case studies, literature reviews and book reviews on linguistics, literature, and their teaching
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol. 5 No. 1 (2022)" : 9 Documents clear
Analisis Penerapan Prinsip Penulisan Naskah pada Program Siaran Prambors Morning Show Sabila Putri Alifia Sabila; David Setiadi; Tanti Agustiani
Imajeri: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 5 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/imajeri.v5i1.9102

Abstract

Radio Prambors adalah salah satu radio yang berada di Jakarta Selatan tepatnya di Jl. Fatmawati. Radio Prambors yang kini sudah 51 tahun menjadi radio bagi pendengar “Kawula Muda” yang masih eksis sampai saat ini. Program siaran yang menjadi fokus peneliti yaitu siaran Prambors Morning Show yang disiarkan setiap hari Senin dengan tema Berita Faktual, Iklan, dan “Ini Bisnis Gue” dan Hits of The Day. Peneliti mendengarkan program siaran tersebut melalui streaming. Peneliti memfokuskan objek penelitian pada naskah siaran radio Prambors yang disiarkan pada hari Senin 28 Maret 2022. Tujuan peneliti menganalisa naskah siaran radio Prambors yaitu untuk mengetahui  melalui deksripsi analisis prinsip penulisan naskah program siaran Prambors Morning Show di Prambors Jakarta. Metode penelitian yang digunakan oleh peneliti yaitu metode kualitatif yang bersifat peninjauan pada hal yang alamiah. Desain penelitian yang digunakan yaitu penelitian deskriptif. Hasil dari analisis penerapan prinsip penulisan naskah radio berupa data yang berbentuk tabulasi dengan klasifikasi lima prinsip penulisan naskah siaran radio.
Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik Interaktif Menggunakan Liveworksheet pada Materi Teks Eksplanasi Dessy Aryani; Imam Suwardi W; Priyanto Priyanto
Imajeri: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 5 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/imajeri.v5i1.9184

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjabarkan proses pengembangan LKPD interaktif menggunakan liveworksheet, kepraktisan LKPD interaktif, dan keefektifannya. Jenis penelitian berupa pengembangan atau Research and Development (R&D) dengan model 4-D yaitu pendefinisian (define), pengembangan (design), perancangan (develop), dan penyebaran (disseminate). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 17 Kota Jambi. Dalam proses pengembangan diperoleh hasil akhir validasi media dan validasi materi  dengan kategori valid. Pengembangan LKPD dapat dinyatakan efektif berdasarkan selisih nilai N-gain tes awal dan tes akhir pada kemampuan kognitif dan psikomotorik. Pada aspek kognitif diperoleh nilai N-gain sebesar 0,62 dan aspek psikomotorik diperoleh nilai N-gain sebesar 0,69. Keduanya termasuk dalam kategori sedang. Berdasarkan hal tersebut, LKPD interaktif liveworksheet yang dikembangkan dapat digunakan menjadi bahan ajar pada materi teks eksplanasi pada jenjang SMP.
Kritik Hamka Terhadap Masalah Integrasi Sosial Budaya dalam Novel Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck Deasy Wahyu Hidayati; Indah Rahmayanti; Egi Nusivera
Imajeri: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 5 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/imajeri.v5i1.9290

Abstract

Dalam karya-karyanya, Hamka sering menuangkan gagasan kebangsaan dan nasionalisme. Banyak kritik-kritik yang dia tujukan guna menggubah rasa kesadaran bangsa agar dapat bersatu dan tidak terpecah belah oleh sistem-sistem kebudayaan yang dapat membelenggu. Salah satu karya fenomenal Hamka yang sarat dengan pesan-pesan persatuan adalah novel Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck. Dalam novel tersebut, Hamka seakan menyindir adat istiadat dan kebudayaan bangsa kita yang terkesan mengotak-kotakkan bangsa sehingga memunculkan disintegrasi sesama anak bangsa. Oleh karena itu, masalah pada penelitian ini adalah pada kritik Hamka terhadap masalah integrasi sosial budaya yang bertujuan untuk menganalisis secara mendalam masalah tersebut yang terkandung dalam novel Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif. Sumber data penelitian ini adalah novel karya Hamka berjudul Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Hamka melalui novel ini berpesan bahwa Indonesia perlu meminggirkan egosentrisme kesukuan. Kebanggaan-kebanggaan terhadap budaya sendiri dan merasa lebih besar daripada budaya lain, hanya akan menjadi belenggu kebebasan bangsa untuk maju dan merdeka. Hamka menuangkan gagasannya bahwa adat-adat istiadat yang menjadi penghalang persatuan bangsa sebaiknya diperbaharui atau direduksi sehingga bangsa ini dapat menjadi bangsa yang kuat. Tanpa berintegrasinya suku-suku di Indonesia pada saat itu, Indonesia hanya akan menjadi bangsa yang terpecah belah dan mudah untuk ditaklukkan oleh ancaman-ancaman luar.
Penerapan Media Digital Storytelling untuk Meningkatkan Kualitas Pembelajaran Kemampuan Menulis Berita Andi Naga Wulan; Herman Budiyono; Imam Suwardi Wibowo
Imajeri: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 5 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/imajeri.v5i1.9330

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran kemampuan menulis berita siswa kelas VIII di salah satu sekolah menengah pertama yang ada di Muaro Jambi, Provinsi Jambi. Jenis penelitian ini yaitu Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menerapkan media digital storytelling. Metode pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara, dan tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan media digital storytelling dapat meningkatkan kualitas proses dan hasil pembelajaran. Pada prasiklus, kualitas proses pembelajaran kurang baik (2,45). Siklus 1, kualitas proses pembelajaran masih kurang baik (2,9). Siklus 2, kualitas proses pembelajarannya baik (4,1). Sementara dari hasil unjuk kerja siswa saat menulis berita menunjukkan bahwa adanya peningkatan kemampuan menulis berita. Hasil prasiklus menunjukkan nilai rata-rata siswa yaitu 28,2. Siklus 1 mengalami peningkatan menjadi 56,4. Siklus 2 berhasil mencapai indikator pembelajaran dengan nilai rata-rata yaitu 87,1. Berdasarkan hasil penelitian ini, pendidik dapat menggunakan media digital storytelling untuk pembelajaran menulis berita.
Program Literasi sebagai Upaya Peningkatan Minat Baca Siswa di MI Riyadlotut Thalabah Sedan Yahya Khoirul Aziz; Aninditya Sri Nugraheni
Imajeri: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 5 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/imajeri.v5i1.9332

Abstract

Kemajuan teknologi di zaman sekarang memberikan dampak yang begitu luar bisa disegala bidang. Seperti, anak-anak lebih senang dan minat untuk bermain gadget daripada membaca buku. Hal tersebut di buktikkan adanya beberapa survey yang menyatakan bahwa minat baca anak di Indonesia sangat berkurang dan tertinggal dari negara lain. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah menjelaskan sebuah program literasi yang ada di MI Riyadlotut Thalabah Sedan sebagai tindakan untuk meningkatkan minat baca siswa zaman sekarang. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kulitatif deskriptif, dengan pengumpulan data dan informasi melalui wawancara kepada kepala sekolah. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan program literasi yang ada di MI Riyadlotut Thalabah Sedan memiliki beberapa kegiatan untuk mendukung program tersebut, meliputi menambaha buku bacaaan, membuat pojok baca, dan mengatur kegiatan membaca 15 menit sebelum pembelajaran. Kemudian, juga terdapat kendala dalam pelaksanaanya, yaitu kurang terbiasannya siswa dalam membaca buku dan persediaan buku yang masih kurang banyak.
Faktor Penggunaan Pronomina Persona Kedua Tunggal dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Jepang Zilly Amelia Ifada; Odien Rosidin; Ade Anggraini Kartika Devi
Imajeri: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 5 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/imajeri.v5i1.9340

Abstract

Bahasa memiliki ciri khas yang unik. Hal tersebut terlihat pada bahasa Indonesia dan Jepang terutama pada aspek penggunaan pronomina. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan faktor yang memengaruhi penggunaan pronomina persona kedua tunggal dalam bahasa Indonesia dan bahasa Jepang. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, dengan sumber data dalam bahasa Indonesia diambil dari kumpulan cerpen Bobo Bingkai yang Kosong, dan cerpen dalam majalah Bobo, sementara itu data bahasa Jepang diambil dari seri anime Gintama, seri anime Bungo Stray Dogs, dan Darwin’s Game. Pengumpulan data menggunakan teknik baca, simak, dan catat. Analisis data menggunakan model analisis interaktif dari Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 4 faktor yang memengaruhi penggunaan pronomina persona kedua tunggal bahasa Indonesia, yaitu faktor umur, faktor status sosial, faktor keakraban, dan faktor situasi, sedangkan pada bahasa Jepang terdapat 5 faktor, yaitu faktor umur, faktor status sosial, faktor keakraban, faktor gender, dan faktor situasi. Adapun faktor yang menjadi pembeda bahasa Indonesia dan bahasa Jepang adalah faktor gender.
Konsep Integrasi Al-Islam Kemuhammadiyahan Pada Proses Pembelajaran Bahasa Indonesia Nani Solihati; Ade Hikmat; Syarif Hidayatullah
Imajeri: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 5 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/imajeri.v5i1.9435

Abstract

Integrasi Al-Islam Kemuhammadiyah (AIK) dalam kegiatan pembelajaran telah banyak dilakukan. Namun, integrasi AIK dalam pembelajaran bahasa Indonesia belum banyak dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan berbagai bentuk integrasi AIK dalam pembelajaran Bahasa Indonesia serta bagaimana persepsi mahasiswa terhadap integrasi tersebut. Penelitian ini menggunakan teknik observasi dan portofolio dengan melihat proses pembelajaran dan komponen pembelajaran. Untuk mengetahui respons mahasiswa terhadap temuan observasi dan portofolio tersebut, peneliti menyebarkan kuesioner kepada delapan mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa integrasi AIK dalam pembelajaran bahasa Indonesia dilakukan dalam aspek sikap dan pengetahuan. Mayoritas mahasiswa di setiap komponen kuesioner menjawab sangat setuju terhadap konsep-konsep tersebut.
Pengaruh Model Pembelajaran Studysaster Terhadap Kemampuan Menulis Teks Berita Berbantuan Media Podcast Hassyah Yudistin; Lutfi Syauki Faznur; Didah Nurhamidah
Imajeri: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 5 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/imajeri.v5i1.9936

Abstract

Penulisan artikel ini dilatarbelakangi oleh kurangnya penguasaan peserta didik pada mata pelajaran bahasa Indonesia khususnya materi teks berita. Selain itu, bila dibandingkan dengan aspek pengetahuan, kecakapan peserta didik terkait keterampilan menulis masih tergolong rendah.. Tujuan penelitian ini yakni untuk mengetahui adanya pengaruh penggunaan model pembelajaran Studysaster dan media Podcast terhadap kemampuan peserta didik khususnya menulis teks berita. Subjek penelitian ini yakni peserta didik kelas VIII-1 dan VIII-3 MTs Al-Ihsan Pamulang. Kedua kelas tersebut digolongkan ke kelompok eksperimen dan kontrol.Adapun metode yang difokuskan yakni True Experimental Design dengan teknik Posttest-Only Control Group Design. Hasil yang didapat berdasarkan penelitian ini yakni terdapat pengaruh signifikan dari pengaplikasian model Studysaster dan media Podcast dalam pembelajaran teks berita. Hal tersebut ditunjang dengan pencapaian nilai yang diperoleh peserta didik kelas eksperimen (82,12) lebih unggul dibanding kelas kontrol (64,56). Berdasarkan hasil uji hipotesis, diperoleh thitung > ttabel yakni 11.131 (> 1.66757), dan nilai sig. 0,000 (< 0,05) maka disimpulkan bahwa Ha diterima. Berdasarkan hal tersebut, maka terdapat pengaruh model pembelajaran Studysaster terhadap kemampuan menulis teks berita berbantuan media Podcast.
Pengembangan e-Modul Puisi Rakyat Parikan untuk Pencapaian Elemen Membaca dan Memirsa Sakti Sakti; Sujinah Sujinah; Pheni Cahya Kartika; Tining Haryanti; Eko Supriyanto
Imajeri: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol. 5 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/imajeri.v5i1.9941

Abstract

Berubahnya sebuah kurikulum tentu membuat pendidik harus cepat beradaptasi. Salah satunya adalah dari segi penggunaan bahan ajar yang digunakan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan e-modul yang disesuaikan dengan kurikulum prototipe. E-modul berisi kearifan lokal daerah Surabaya, yaitu parikan. Dalam penelitian pengembangan ini menggunakan model pengembangan ADDIE, yaitu 1) Analyze, 2) Design, 3) Development, 4) Implementation, 5) Evaluation. Kelayakan e-modul dinilai oleh 3 validator, yaitu validator ahli materi, validator ahli media, dan validator pengguna (user). Subjek pada penelitian ini adalah peserta didik kelas VII-D SMP Muhammadiyah 15 Surabaya. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, angket, tes, dan dokumentasi. Hasil penelitian menyebutkan bahwa e-modul yang dikembangkan layak untuk digunakan, dibuktikan dengan skor validasi 91,25% yang berarti sangat baik, validasi media memperoleh persentase sebesar 78,75% yang berarti baik, dan validasi pengguna memperoleh persentase sebesar 88,75% yang berarti baik. Jika diambil rata-rata dari ketiga validator tersebut, hasil validasi dari produk yang dikembangkan oleh peneliti adalah 86,25% yang berarti performa produk tersebut adalah baik.

Page 1 of 1 | Total Record : 9