cover
Contact Name
Mufarizuddin
Contact Email
codevelopmen@gmail.com
Phone
+6282165028412
Journal Mail Official
codevelopmen@gmail.com
Editorial Address
Jalan Tuanku Tambusai No. 23 Kabupaten Kampar Provinsi Riau
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
ISSN : 27214990     EISSN : 27215008     DOI : https://doi.org/10.31004/cdj.v2i3.2897
ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, pendidikan, teknik, pertanian, pertenakan, sosial humaniora, komputer, Kewirausahaan dan ekonomi. Jurnal ini terbit secara berkala Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober dan Desember. Tujuan dari adanya jurnal ini adalah menyebarluaskan gagasan dan hasil pengabdian dan penelitian yang dilakukan oleh perguruan tinggi, Khususnya Universitas Pahlawan, yang dapat diterapkan dalam masyarakat. Community Development Journal berisikan bermacam kegiatan yang dilakukan baik oleh internal Universitas Pahlawan ataupun dari eksternal dalam menangani dan mengatasi berbagai permasalahan yang terjadi di masyarakat dengan menerapkan ilmu dan teknologi yang kemudian dapat bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5,523 Documents
PARENTING GIZI DI PAUD TERPADU SABILA SEBAGAI UPAYA MENCEGAH STUNTING Norhasanah, Norhasanah; Suryani, Nany
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.45800

Abstract

Masalah stunting masih menjadi tantangan besar dalam upaya meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat di Indonesia. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman orang tua balita mengenai stunting dan pentingnya penerapan gizi seimbang sebagai langkah pencegahan. Kegiatan ini dilakukan melalui edukasi gizi berbasis parenting di lingkungan Pendidikan Anak Usia Dini. Metode yang digunakan meliputi penyuluhan interaktif, diskusi kelompok, dan evaluasi pengetahuan peserta melalui pre-test dan post-test. Hasil menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada tingkat pengetahuan orang tua mengenai gizi dan stunting. Sebelum edukasi, sebanyak 52% peserta memiliki tingkat pengetahuan dalam kategori baik, sementara setelah edukasi angka tersebut meningkat menjadi 97%. Selain itu, tidak ditemukan peserta dengan tingkat pengetahuan kategori kurang setelah kegiatan dilakukan. Kesimpulan dari pengabdian ini menunjukkan bahwa pendekatan edukasi gizi berbasis parenting efektif dalam meningkatkan kesadaran dan pemahaman orang tua tentang stunting serta pentingnya penerapan gizi seimbang. Edukasi gizi dalam keluarga menjadi landasan utama dalam pencegahan stunting, sehingga diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam upaya penurunan angka stunting secara nasional.
PELATIHAN PENGENALAN SASTRA ANAK BERKARAKTER MELALUI ETHNO ASSESMENT BERBANTUAN WORLDWALL PADA GURU SD Kironoratri, Lintang; Fardani, Much. Arsyad; Sa’diyah, Isnaini Khalimatus; Nihayati, Nabila Fakhrin
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.45854

Abstract

Masalah utama yang dihadapi oleh guru di SD 2 Megawon yaitu kurangnya pengetahuan mengenai sastra anak, minimnya penggunaan media pembelajaran yang menarik, dan keterbatasan alat assessment yang interaktif. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam pengenalan dan pengajaran sastra anak yang berkarakter di SD 2 Megawon melalui metode Ethno-Assessment berbantuan platform Worldwall. Pelaksanaan program melalui tahapan metode pelaksanaan berikut, yaitu perencanaan, pelaksanaan, follow up, evaluasi dan simulasi. Hasil dari pelatihan pengenalan sastra anak berkarakter melalui Ethno-Assessment berbantuan Wordwall di SD 2 Megawon memberikan dampak positif terhadap peningkatan kompetensi guru dalam mengenalkan dan mengajarkan sastra anak. Guru menjadi lebih terampil dalam memanfaatkan teknologi digital sebagai alat assesment yang interaktif, yang berkontribusi pada meningkatnya keterlibatan siswa serta pemahaman siswa terhadap sastra anak. Evaluasi pelatihan menunjukkan peningkatan pemahaman dan keterampilan guru dalam menyusun alat assessment berbasis digital, yang mendukung proses pembelajaran yang lebih menarik dan efektif. Berdasarkan hasil, pelatihan ini tidak hanya meningkatkan kualitas pengajaran sastra anak tetapi juga membantu guru dalam mengadaptasi teknologi pendidikan secara lebih optimal.
PELATIHAN PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN INOVATIF BERBASIS TPCK PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA BAGI GURU SEKOLAH MENENGAH ATAS Rohantizani, Rohantizani; Nuraina, Nuraina; Mursalin, Mursalin; Hayati, Rahmi
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.45904

Abstract

Guru abad 21 harus memiliki pengetahuan sekaligus keterampilan dalam menggunakan berbagai perangkat teknologi baik yang tradisional maupun modern untuk memfasilitasi belajar dan meningkatkan hasil pembelajaran. Artikel ini bertujuan untuk mendefinisikan, menjelaskan tentang pengukuran, dan menjelaskan tentang pengembangan Technological Pedagogical Content Knowledge (TPCK). Penulisan artikel menggunakan metode survei untuk mengetahui tingkat TPCK pada guru matematika. Hasil kajian mendapati bahwa, TPCK merupakan salah suatu jenis pengetahuan baru yang harus dikuasi guru untuk dapat mengintegrasikan teknologi dengan baik dalam pembelajaran. TPCK dapat dijadikan sebagai kerangka kerja untuk mendesain kurikulum pendidikan guru yang lebih sesuai dengan era dan tuntutan pembelajaran Abad 21. Berdasarkan pelatihan yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Malikussaleh berjalan dengan sukses dan lancar. Berdasarkan hasil angket, hampir seluruh peserta memberikan tanggapan positif, memperoleh persentase 95,81% dengan kategori sangat baik.
INTENSIF KELAS REVIT TINGKAT DASAR BAGI PELAJAR KOTA LHOKSEUMAWE Budiarto, Salsabila Putri; Deni, Deni; Hendra, Hendra; Munandar, Aris
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.45927

Abstract

Pengembangan intelektual individu tidak bisa berlangsung dengan mudah, pengenalan beragam profesi yang tersedia di dunia kerja sebaiknya dilakukan sejak dini untuk mereka. Perancangan model bangunan dalam bidang arsitektur saat ini tidak lagi dilakukan secara manual, melainkan telah beralih ke dalam ranah digital. Desainer dan pemilik proyek kini dapat menyaksikan proses desain tanpa terhambat oleh waktu dan lokasi. Untuk mengejar ketertinggalan perkembangan teknologi yang melaju lebih cepat dibandingkan dengan pemahaman intelektual masyarakat, lahirlah ide untuk memperkenalkan kemajuan digital dalam visualisasi desain bangunan kepada pelajar di Kota Lhokseumawe sejak awal. Aktivitas pengabdian masyarakat ini terbagi menjadi dua aspek, yang pertama adalah pengenalan terhadap platform digital BIM dalam program Revit sebagai alat untuk merancang bangunan secara digital dengan mengacu pada standar terkini yang relevan. Selanjutnya, merupakan pelatihan praktis menggunakan platform digital BIM dalam program Revit melalui pembuatan model visual bangunan sederhana yang telah ditentukan sebelumnya. Meskipun pengenalan platform desain bangunan digital ini masih terbilang baru untuk siswa, seiring berjalannya waktu, mereka mulai menunjukkan rasa ingin tahu yang besar yang menjadi indikasi berkembangnya ketertarikan mereka di bidang Arsitektur. Pengaruh dari pengenalan platform digital ini terhadap pelajar di Kota Lhokseumawe dapat dilihat melalui meningkatnya ketertarikan mereka dalam menciptakan visual desain bangunan sebagai sebuah minat dan bakat untuk mendalami dunia arsitektur lebih dalam.
PENERAPAN TOKEN EKONOMI UNTUK MENINGKATKAN KEDISIPLINAN SISWA KELAS III SDN SUKOLILO SURABAYA Fitriani, Marta Dila Wulandari; Rebecca, Ivana; Nurfatin, Salsabila; Senatria, Aditya Surya; Nihayah, Izzatun; Utami, Dessy Nur; Riztiardhana, Dimas
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.45946

Abstract

Kedisiplinan memiliki peran penting dalam pendidikan dan mempengaruhi proses belajar mengajar di sekolah. Di SD Negeri Sukolilo 250 Surabaya, ditemukan masalah rendahnya kedisiplinan siswa kelas III, terutama dalam hal ketepatan waktu, banyaknya siswa terlambat masuk kelas hingga mengganggu efektivitas pembelajaran. Oleh karena itu, diperlukan penerapan teknik modifikasi perilaku menggunakan sistem token ekonomi yang telah terbukti efektif dalam memotivasi perubahan perilaku. Dalam program ini, siswa yang datang tepat waktu diberikan stempel sebagai penghargaan yang dapat ditukarkan dengan hadiah, seperti alat tulis dan es krim. Program yang melibatkan 28 siswa kelas III ini bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan mereka dalam ketepatan waktu dan dilakukan dalam beberapa tahap mulai dari persiapan hingga evaluasi. Hasil evaluasi menunjukkan adanya peningkatan kedisiplinan yang signifikan dan diharapkan dapat memberikan manfaat bagi siswa, penulis, dan lembaga pendidikan.
FRAKTUR MAKSILOFASIAL DALAM LITERATUR GLOBAL: KAJIAN SCOPING REVIEW TERHADAP DIAGNOSIS DAN TERAPI Christanto, Antonius
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.46121

Abstract

Fraktur maksilofasial merupakan salah satu bentuk trauma kraniofasial yang sering terjadi dan memiliki dampak signifikan terhadap fungsi, estetika, dan kualitas hidup pasien. Kajian ini bertujuan untuk mengeksplorasi dan memetakan temuan global terkait diagnosis dan terapi fraktur maksilofasial melalui pendekatan scoping review. Berdasarkan hasil penelusuran literatur internasional, ditemukan bahwa penyebab fraktur wajah sangat bervariasi secara geografis; di negara berkembang umumnya disebabkan oleh kecelakaan lalu lintas, sedangkan di negara maju lebih banyak dikaitkan dengan kekerasan interpersonal dan jatuh pada lansia. Diagnosis terkini telah berkembang dengan dukungan teknologi seperti CT-scan, Cone Beam CT, serta penerapan kecerdasan buatan untuk deteksi otomatis. Di sisi terapi, pendekatan bedah seperti open reduction and internal fixation (ORIF) dan teknologi pencetakan 3D memberikan hasil klinis yang lebih presisi dan efisien. Pendekatan multidisipliner dan rehabilitasi pascaoperasi terbukti mendukung pemulihan fungsi secara optimal. Meskipun demikian, masih terdapat kesenjangan dalam standar global penanganan kasus, menandakan perlunya pedoman internasional berbasis bukti yang dapat diadopsi lintas sistem layanan kesehatan. Kajian ini memberikan gambaran komprehensif mengenai dinamika penanganan fraktur maksilofasial dan menekankan pentingnya sinergi antara teknologi, kebijakan preventif, dan kolaborasi global dalam peningkatan kualitas perawatan.
LABIOPLASTY DALAM PERSPEKTIF KLINIS DAN ESTETIKA: SCOPING REVIEW TERHADAP PRAKTIK DAN BUKTI ILMIAH Christanto, Antonius
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.46122

Abstract

Penelitian ini mengkaji praktik labioplasty dari perspektif klinis dan estetika melalui scoping review terhadap bukti ilmiah yang ada. Hasil review menunjukkan bahwa labioplasty umumnya memberikan manfaat positif, baik secara fisik maupun psikologis, seperti peningkatan kenyamanan dan citra tubuh pasien. Berbagai teknik operasi, seperti wedge resection, trim, dan laser-assisted labioplasty, terbukti efektif dengan tingkat kepuasan pasien yang tinggi dan risiko komplikasi yang rendah jika dilakukan oleh tenaga medis profesional. Namun, keputusan pasien sering kali dipengaruhi oleh norma estetika sosial dan informasi yang tidak selalu berbasis medis, sehingga penting adanya edukasi menyeluruh dan konseling sebelum operasi, terutama pada pasien remaja. Selain itu, protokol pascaoperasi yang baik serta perhatian pada aspek budaya dan hukum menjadi kunci keberhasilan jangka panjang prosedur ini. Oleh karena itu, praktik labioplasty perlu dijalankan secara etis, individual, dan berdasarkan bukti ilmiah yang kuat untuk menjamin perlindungan dan kesejahteraan pasien secara menyeluruh.
ANALISIS BIBLIOMETRIK TERHADAP PERKEMBANGAN DAN KOLABORASI PENELITIAN DALAM PALATOPLASTY Christanto, Antonius
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.46123

Abstract

Palatoplasti merupakan prosedur bedah utama dalam penanganan celah langit-langit (cleft palate) yang secara langsung memengaruhi fungsi bicara dan kualitas hidup pasien. Kajian ini menggunakan pendekatan bibliometrik visualisasi untuk mengeksplorasi topik-topik dominan dalam literatur ilmiah seputar palatoplasti. Visualisasi co-occurrence network dari kata kunci dalam publikasi ilmiah menunjukkan empat klaster tematik utama: teknik bedah dan hasil anatomi, komplikasi seperti palatal fistula, hasil bicara, serta peran terapi wicara dan rehabilitasi. Literatur terkini mendukung bahwa pilihan teknik seperti Furlow, Sommerlad, dan penggunaan flap tambahan memiliki dampak signifikan terhadap fungsi velofaringeal dan mencegah komplikasi. Selain itu, integrasi terapi wicara pasca operasi dan protokol diagnosis dini turut menunjang keberhasilan rehabilitasi pasien. Dengan mengintegrasikan pendekatan klinis dan teknologi, hasil palatoplasti dapat ditingkatkan secara fungsional dan estetis. Kajian ini menegaskan pentingnya pendekatan multidisipliner serta personalisasi teknik bedah untuk mencapai hasil optimal.
META-ANALISIS TEKNIK AURICULOPLASTY TERHADAP HASIL ESTETIKA DAN FUNGSIONAL PADA DEFORMITAS TELINGA EKSTERNAL Christanto, Antonius
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.46124

Abstract

Deformitas telinga eksternal seperti mikrotia memerlukan pendekatan rekonstruksi yang kompleks melalui auriculoplasty. Beragam teknik telah dikembangkan, mulai dari metode autologous (menggunakan tulang rawan kosta) seperti Nagata dan Brent, hingga teknik berbasis implan seperti Medpor. Evaluasi terhadap keberhasilan teknik-teknik ini perlu dilakukan secara komprehensif untuk memahami hasil estetika, fungsional, serta komplikasi jangka panjangnya. Penelitian ini bertujuan melakukan meta-analisis terhadap berbagai teknik auriculoplasty untuk menilai perbandingan efektivitas dari aspek estetika dan fungsional dalam menangani deformitas telinga eksternal. Kajian ini dilakukan sesuai pedoman PRISMA, dengan menelaah literatur dari database ilmiah internasional. Studi yang memenuhi kriteria inklusi dianalisis menggunakan pendekatan efek acak, dengan evaluasi bias publikasi melalui funnel plot dan uji Egger. Hasil utama dianalisis berdasarkan skor estetika, perbaikan fungsional (audiometri), komplikasi, tingkat revisi, dan kepuasan pasien. Teknik autologous memberikan hasil estetika yang lebih baik dan simetri bilateral yang lebih tinggi, namun dengan risiko komplikasi donor site yang lebih besar. Teknik Medpor unggul dalam efisiensi waktu operasi, tetapi menunjukkan risiko infeksi dan rejeksi implan lebih tinggi. Evaluasi fungsional menunjukkan hasil pendengaran lebih baik pada kasus kombinasi auriculoplasty dan atresiaplasti, meskipun bersifat selektif. Tingkat revisi dan kepuasan pasien bervariasi tergantung teknik dan usia intervensi. Tidak terdapat teknik auriculoplasty tunggal yang unggul secara universal. Pemilihan teknik harus dipersonalisasi berdasarkan karakteristik pasien, harapan estetika, fungsi pendengaran, serta risiko komplikasi. Evaluasi multidimensi termasuk parameter objektif dan aspek psikososial diperlukan untuk mencapai hasil klinis yang optimal dan berkelanjutan
PENINGKATAN PENGETAHUAN ORANG TUA TENTANG GIZI SEIMBANG SEBAGAI UPAYA PENCEGAHAN ANEMIA PADA ANAK USIA DINI Sari, Novita; Pratiwi, Norma Try Putri; Asiah, Nur; Nuraeni, Nabillah; Anggara, Nabela Aulia Fitriyani; Simanjuntak, Herlina
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i3.46161

Abstract

Kegiatan “Peningkatan Pengetahuan Orang Tua Tentang Gizi Seimbang Sebagai Upaya Pencegahan Anemia Pada Anak Usia Dini” merupakan bentuk nyata pemberdayaan perempuan melalui pendekatan preventif dan edukatif. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan orang tua, khususnya ibu, mengenai pentingnya gizi seimbang dalam mencegah anemia dan stunting pada anak usia dini. Metode yang digunakan adalah penyuluhan kelompok (group counseling/education) dengan pendekatan partisipatif dan berpusat pada peran ibu sebagai penanggung jawab utama pemenuhan gizi anak. Media edukatif seperti leaflet juga dibagikan untuk memperkuat pemahaman peserta. Kegiatan yang dilaksanakan di Posyandu Mawar 9 ini menunjukkan hasil positif, ditunjukkan dengan peningkatan signifikan dalam pengetahuan orang tua berdasarkan hasil pre-test dan post-test. Peserta menjadi lebih sadar akan pentingnya pemberian makanan bergizi, sumber zat besi, serta cara pencegahan dan gejala anemia. Hasil kegiatan ini membuktikan bahwa edukasi langsung di posyandu efektif dalam meningkatkan kualitas kesehatan anak sejak dini dan memberdayakan masyarakat, terutama ibu dalam mendukung tumbuh kembang anak yang optimal.