cover
Contact Name
Syahrial Ayub, M.Si
Contact Email
syahrial_ayub@unram.ac.id
Phone
+6281803711284
Journal Mail Official
geoscienceed@unram.ac.id
Editorial Address
Jl. Majapahit No. 62 Mataram
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal)
Published by Universitas Mataram
ISSN : 27232905     EISSN : 27232913     DOI : https://doi.org/10.29303/goescienceedu
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi dan Geofisika (GeoScienceEd Journal): |e-ISSN: 2723-2913, p-ISSN: 2723-2905| diterbitkan 2 (dua) kali dalam setahun (Peride Juni dan Desember) dan dimulai pada bulan Juni 2020 oleh Program Studi Pendidikan Fisika FKIP Universitas Mataram. Artikel dapat diterima dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. GeoScienceEd merupakan wadah publikasi penelitian pendidikan, sains, geologi dan geofisika. Cakupan dari jurnal ini adalah artikel ilmiah berupa hasil penelitian yang meliputi pendidikan, sains, kebumian, geologi dan geofisika.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 1,038 Documents
Penerapan Model Team Games Tournament Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas IV SDN 23 Mataram Devi, Artika Sari Devi; Muhammad Tahir; Khaerudin
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 2 (2025): May
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV SDN 23 Mataram melalui penerapan model pembelajaran Team Games Tournament (TGT). Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan dalam dua siklus, masing-masing terdiri dari empat tahapan, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah 25 siswa kelas IV yang mengikuti pembelajaran dengan model TGT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model TGT secara signifikan meningkatkan keterlibatan dan hasil belajar siswa. Sebelum penerapan model TGT (pra-siklus), hanya 45% siswa yang mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) dengan nilai rata-rata 50. Pada siklus I, terjadi peningkatan dengan 60% siswa mencapai KKM, dan nilai rata-rata meningkat menjadi 70. Setelah dilakukan perbaikan pada siklus II, hasil belajar siswa meningkat lebih signifikan, dengan 88% siswa mencapai KKM dan nilai rata-rata meningkat menjadi 85. Penerapan model Team Games Tournament terbukti efektif dalam meningkatkan motivasi belajar, interaksi antarsiswa, serta pemahaman materi pembelajaran. Model ini dapat dijadikan alternatif strategi pembelajaran yang inovatif dan menyenangkan guna meningkatkan kualitas pembelajaran di kelas.
Upaya Meningkatkan Kemampuan Menghitung Melalui Media Konkret Papan Penjumlahan dan Pengurangan (Panjurang) Rahmawati, Rahmawati; Tahir, Muhammad; Khaerudin, Khaerudin
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i3.859

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan menghitung siswa kelas 1 SDN 23 Mataram melalui penggunaan media konkret Papan Penjumlahan dan Pengurangan (Panjurang). Metode yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari pra-siklus dan dua siklus. Subjek penelitian berjumlah 14 siswa. Data dikumpulkan melalui observasi dan tes hasil belajar. Hasil pra-siklus menunjukkan bahwa sebagian besar siswa mengalami kesulitan dalam menghitung, dengan 28,57% siswa berada dalam kategori "belum bisa." Pada siklus I, setelah penggunaan media Panjurang, terjadi peningkatan, di mana siswa yang mencapai kategori "sudah bisa" dan "bisa sekali" bertambah menjadi 50%. Pada siklus II, semua siswa telah mencapai kategori "bisa" atau lebih tinggi, dengan 35,71% siswa berada pada kategori "bisa sekali." Penelitian ini membuktikan bahwa media Panjurang efektif dalam meningkatkan kemampuan menghitung siswa. Media ini membantu siswa memahami konsep operasi hitung secara lebih konkret dan interaktif. Dengan demikian, media Panjurang dapat dijadikan alternatif dalam pembelajaran matematika bagi siswa sekolah dasar.
Analisis Kerusakan Jalan Menggunakan Indeks Kondisi Perkerasan (IKP) (Studi Kasus: Jalan Terong Tawah Labu Api) Rame, Imanuel Renda; Hadi Sutrisna, I Gede Utama; Hidayatulloh, Alpiana
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 2 (2025): May
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i2.908

Abstract

Ruas jalan darul hikmah terong tawah Lombok Barat ini merupakan jalan kabupaten, jalan ini sering dilalui oleh kendaraan bermuatan tinggi sehingga mengakibatkan kerusakan pada permukaan jalan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui presentase kerusakan jalan serta jenis dan tingkat kerusakan jalan dan penanganannya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode IKP (Indeks Kondisi Perkerasan). Hasil penelitian menggunakan metode IKP mendapatkan nilai sebesar 24, dengan kelas kondisi sangat parah (serious), Maka dari itu jenis penanganan yang dapat diterapkan pada ruas Jalan terong tawah labu api Lombok Barat adalah rekonstruksi/daur ulang.
Perbandingan Kuat Tekan Beton Normal Dengan Beton Ringan Batu Apung Sebagai Pengganti Agregat Kasar Dina, Ilma; Pratama, Indah Arry; Hadi Sutrisna, I Gede Utama
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 2 (2025): May
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i2.925

Abstract

Beton yang berkualitas harus memenuhi standar peraturan dan memiliki kekuatan yang bergantung pada kualitas bahan penyusunnya. Beton terdiri dari agregat kasar, agregat halus, semen, dan air dengan berat 2200-2500 kg/m³. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kekuatan beton dengan agregat batu apung dibandingkan beton normal, mengidentifikasi hasil kuat tekan terbaik, serta membandingkan keduanya. Metode yang digunakan adalah kajian eksperimental dengan 10 sampel silinder berdiameter 15 cm dan tinggi 30 cm pada umur 28 hari. Hasil pengujian menunjukkan bahwa beton dengan agregat batu apung memiliki kuat tekan rata-rata 11,15 MPa, sedangkan beton normal mencapai 23,27 MPa, dengan selisih kuat tekan 12,12 MPa. Beton normal dengan agregat kerikil terbukti memiliki kuat tekan lebih tinggi dibandingkan beton dengan agregat batu apung.
Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Berbantuan Media Poster Terhadap Hasil Belajar IPA Kelas V SDN Reban Burung Fad'ilul Hariri; Muhammad Tahir; Muhammad Erfan
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 2 (2025): May
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i2.930

Abstract

Penelitian ini bertujuan yaitu mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe STAD berbantuan media poster terhadap hasil belajar IPA siswa kelas V SDN Reban Burung. Penelitian mengunakan metode Pre-Exsperimental dengan menggunakan bentuk One Group Preteest-Posttest Design. Subjek pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V di SDN Reban Burung yang berjumlah 18 siswa, dimana 1 kelas tersebut sebagai kelas eksperimen dan kelas control. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Tes dan Instrumen penelitian yang digunakan yaitu lembar soal tes pilihan ganda (Pre-test dan Post-test). Teknik Analisis data dilakukan dengan uji prasayarat yaitu uji normalitas dengan uji kolmogrov smirnov dengan taraf signifikansi 5% (0,05). Selanjtnya yaitu uji hipotesis dengan menggunakn uji independent sample t test. Berdasarkan perhitungan pengujian hipotesis pada taraf signifikansi 5% diperoleh t-hitung = 9,4504   sedangkan t tabel = Sehingga t hitung ≥ t tabel dan diperoleh nilai sig 2 tailed 0,035 < 0,05 maka hipotesis alternatif (Ha) diterima dan hipotesis nol (H0) ditolak. Artinya ada pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe STAD berbanuan media poster terhadap hasil belajar IPA kelas V SDN Reban Burung.
Pengembangan E-Modul Berbasis Etnosains Alat Transportasi Cidomo Dengan Model PBL Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Dan Kemampuan Pemecahan Masalah Yulia Hasan; Susilawati; Yayuk Andayani
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 2 (2025): May
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i2.994

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan e-modul berbasis etnosains alat transportasi cidomo dengan model Problem Based Learning (PBL) yang layak, praktis, dan efektif guna meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan pemecahan masalah peserta didik. Metode penelitian yang digunakan adalah model pengembangan 4D (Define, Design, Develop, Disseminate). Subjek uji coba penelitian ini adalah peserta didik kelas XI SMAN 3 Mataram. Hasil validasi menunjukkan komponen e-modul berbasis etnosains alat transportasi cidomo dengan model PBL yang dikembangkan sangat layak dengan nilai validitas isi sebesar 0.92 pada kategori sangat valid. Hasil uji coba terbatas menunjukkan bahwa e-modul dikembangkan sangat praktis untuk digunakan dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan kemampuan pemecahan masalah. Hal ini terlihat dari data nilai kepraktisan keterlaksanaan pembelajaran sebesar 88.64, respon guru sebesar 81.59, dan respon peserta didik sebesar 81.10 dengan kategori sangat praktis. Hasil uji n-gain kemampuan berpikir kritis sebesar 0.85 dan kemampuan pemecahan masalah sebesar 0.77 dengan kriteria tinggi yang menunjukkan bahwa pembelajaran menggunakan e-modul berbasis etnosains alat transportasi cidomo dengan model PBL efektif. Berdasarkan tujuan dan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa e-modul berbasis etnosains ini sangat layak, sangat praktis, dan efektif digunakan dalam pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan pemecahan masalah peserta didik.
Pembelajaran dalam pengembangan sosial emosional anak usia dini di TK Yaa Karim Kota Bima Amalliah, Safirah; Hendra, Hendra; Sri Jamila
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i3.1015

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pembelajaran dalam pengembangan sosial emosional anak usia dini di TK Yaa Karim. Fokus utama dari penelitian ini adalah mengeksplorasi strategi yang diterapkan oleh guru dalam mendukung perkembangan sosial emosional anak serta tantangan yang dihadapi dalam pelaksanaannya. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan lapangan (field research), menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan mengikuti tahapan yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman, yaitu reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran sosial emosional di TK Yaa Karim dilaksanakan melalui berbagai metode interaktif, di mana guru senantiasa memberikan perlakuan yang bervariasi dalam proses pembelajaran. Untuk mendukung perkembangan sosial emosional anak, guru juga memanfaatkan program rutin “Jus Mantap” (Jumaat Iman dan Takwa) yang berfokus pada pembentukan karakter dan penguatan nilai-nilai sosial emosional anak. Adapun tantangan yang dihadapi oleh guru antara lain kurangnya keterlibatan wali murid secara efektif sebagai bentuk kolaborasi dalam mendukung proses belajar anak, serta dampak negatif teknologi yang menyebabkan penurunan minat belajar anak. Secara keseluruhan, keterampilan guru sangat berpengaruh terhadap kualitas pendidikan dan pembelajaran, sehingga menjadi sinyal penting untuk terus meningkatkan mutu pengajaran di masa mendatang.
Pengembangan Media Video Digital Interaktif Pada Pembelajaran IPAS Untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis Siswa Kelas IV SDN 42 Kota Bima Aulia, Nur Ramdiatul; Lastuti, Sri; Jannah, Miftahul
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 2 (2025): May
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i2.1021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat kelayakan, kepraktisan, dan efektivitas media video digital interaktif dalam proses pembelajaran IPAS Guna mengembangkan keterampilan berpikir kritis siswa kelas IV SDN 42 Kota Bima. Penelitian ini memanfaatkan metode Research and Development (R&D). Data yang dipakai pada penelitian ini mencakup data deskriptif kualitatif dan data kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini terdiri dari 19 peserta didik dalam kelompok besar dan 10 peserta didik dalam kelompok kecil. Hasil penelitian oleh validasi ahli media memperoleh nilai rata-rata pada tahap pertama antara lain 82,6% dan pada tahap kedua 92%, hasil validasi ahli materi pertama peroleh rata-rata nilai 90,8% dan pada tahap kedua 98%. Pada tahap uji coba kelompok kecil dilakukan untuk memperoleh respon guru dengan nilai rata-rata 98% dan respon siswa diperoleh nilai 93,3% dan dinyatakan media sangat praktis untuk diterapkan. Kefektifan media video digital interaktif dilihat pada peningkatan keterampilan berpikir kritis siswa yang di peroleh dari peningkatan nilai pos-test siswa dibandingakan dengan nilai pre-test siswa dengan melakukan uji N-Gain memeperoleh nilai rata-rata 0,64 dengan kategori sedang. Oleh karena itu, perangkat media, video digital interaktif dianggap sangat layak, praktis dan efektif mengembangkan keterampilan berpikir kritis siswa
Perancangan Sistem Pemantauan Kualitas Udara Menggunakan Sensor Oksigen dan Kalibrasi Sistem Tertutup: Studi Kasus di Kabupaten Lombok Barat Hasanah, Khofizzatul; Budianto, Arif; Hadi, Kasnawi Al; Alaydrus, Alfina Taurida; Nurfadilah
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 2 (2025): May
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i2.1024

Abstract

Hipoksia merupakan kondisi di mana terjadi penurunan kadar oksigen di dalam tubuh seorang manusia yang disebabkan oleh beragam faktor khusus. Adapun secara umum penyebab terjadinya pasien yang mengalami hipoksia dapat disebabkan dari berbagai macam gangguan organ tubuh antara lain dengan cara diagnosis medis pada pasien kritis yang mengalami hipoksia antara lain CHF, asma, PPOK, tuberculosis, dan AKI. Secara umum, teknologi sensor untuk mendeteksi hipoksia dapat dilaksanakan melalui beragam metode. Dampak nyata yang terlihat dari seseorang yang mengalami hipoksia dalam periode awal memiliki gejala seperti kelelehan, mengantuk, apatis, kurang mampu memusatkan perhatian. Dalam penelitian ini digunakan beberapa metode yaitu pembuatan sistem minimum, kalibrasi sistem sensor, pengujian sistem dalam ruang, dan pemantauan kualitas udara. Berdasarkan pada hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa sistem minimum yang dirancang pada mikrokontroler Arduino Uno dan sensor oksigen bekerja dengan optimal (stabil 5 dan 12 volt). Sistem sensor telah dikalibrasi dan dapat mengukur konsentrasi gas oksigen di dalam exposure chamber sebesar 20%/vol. Terdapat perbedaan yang kurang signifikan antara konsentrasi oksigen di ruang ber-AC dan ruang tanpa AC. Sumber emisi dan lokasi emisi mempengaruhi level kualitas udara. Konsentrasi gas oksigen di daerah pembakaran sisa limbah pertanian padi berpotensi menurunkan konsentrasi oksigen. Konsentrasi oksigen di kabupaten Lombok Barat kurang dari 20% sedangkan kualitas udara normal memiliki konsentrasi oksigen sebesar 20,9%.
Pengujian Performa Sensor MAX30102 dengan Komparator Standar Klinis Nurfadilah; Budianto, Arif; Hadi, Kasnawi Al; Rahayu, Susi; Hasanah, Khofizzatul
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 2 (2025): May
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i2.1028

Abstract

Saturasi oksigen dalam darah (SpO₂) adalah indikator vital yang menunjukkan efisiensi sistem pernapasan dalam mendistribusikan oksigen ke seluruh tubuh. Pemantauan SpO₂ sangat penting dalam deteksi dini gangguan pernapasan seperti penyakit paru obstruktif kronis (PPOK), asma, dan hipoksia. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem pemantauan SpO₂ berbasis sensor MAX30102 yang dikendalikan oleh mikrokontroler Arduino Uno. Kalibrasi sensor dilakukan menggunakan alat pulse oximeter medis standar untuk memastikan akurasi pembacaan. Pengujian dilakukan dalam kondisi lingkungan terkendali dengan suhu 20°C hingga 27°C. Hasil kalibrasi menunjukkan bahwa sensor MAX30102 memiliki tingkat akurasi tinggi dengan deviasi rata-rata kurang dari 2% dibandingkan alat medis referensi. Pengujian terhadap beberapa subjek menunjukkan bahwa sistem mampu mendeteksi kadar SpO₂ dalam rentang normal (95%-100%) maupun rendah (85%-90%), dengan hasil yang stabil dan konsisten. Dengan hasil yang telah diperoleh, sistem pemantauan kadar oksigen dalam darah berbasis sensor MAX30102 menunjukkan potensi besar dalam mendukung pemantauan kesehatan secara efisien, akurat, dan real-time. Namun, beberapa faktor eksternal seperti pergerakan pengguna, pencahayaan lingkungan, dan suhu tubuh dapat memengaruhi hasil pengukuran. Optimalisasi lebih lanjut diperlukan untuk meningkatkan ketahanan terhadap faktor eksternal dalam berbagai kondisi. Dengan pengembangan yang berkelanjutan, teknologi ini diharapkan dapat berkontribusi dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan dan memberikan manfaat luas bagi masyarakat.

Page 35 of 104 | Total Record : 1038