cover
Contact Name
Manggala Wiriya Tantra
Contact Email
manggalawiriyatantra@gmail.com
Phone
+6285735845285
Journal Mail Official
jurnalnivedana@gmail.com
Editorial Address
Jl. Kantil, Bulusulur, Wonogiri, Jawa Tengah, Kode Pos 57615
Location
Kab. wonogiri,
Jawa tengah
INDONESIA
Nivedana : Jurnal Komunikasi dan Bahasa
ISSN : -     EISSN : 27237664     DOI : -
Jurnal komunikasi dan bahasa (nivedana) menerbitkan artikel berbasis penelitian dari berbagai topik dalam ilmu komunikasi dan bahasa. Jurnal ini memberikan ruang untuk mengakomodasi terkait dengan cakupan utama, yaitu: 1). Komunikasi dengan cakupan media, jurnalisme, komunikasi interpersonal, komunikasi massa, iklan dan studi media. 2). Bahasa dengan cakupan pembelajaran asing, bahasa Indonesia, bahasa daerah, linguistik, linguistik terapan dan sastra.
Articles 213 Documents
KOMUNIKASI CHATTING MEDIA SOSIAL SEBAGAI BENTUK EKSPRESI REMAJA DALAM MENCAPAI UTILITARIANISME Safiudin, Khamdan; Mochamad Bayu Firmansyah; Innayatul Laili; Isnanda Ainul Rohma
NIVEDANA : Jurnal Komunikasi dan Bahasa Vol. 3 No. 2 (2022): NIVEDANA: Jurnal Komunikasi & Bahasa
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri Raden Wijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53565/nivedana.v3i2.662

Abstract

Komunikasi chatting dengan berbagai platform media sosial banyak digunakan karena penggunaannya yang relatif mudah, Selain itu bagi remaja, komunikasi melalui chatting selain efektif dan relatif mudah, remaja dapat dengan jelas mengekspresikan diri mereka hingga mencapai utilitarianisme. Utilitarianisme merupakan paham etik dan moral yang menempatkan perbuatan baik sebagai perbuatan yang berguna, bermanfaat dan menguntungkan, di mana perbuatan buruk adalah perbuatan yang menimbulkan penderitaan dan kerugian. Artikel dengan judul Komunikasi Chatting Media Sosial Sebagai Bentuk Ekspresi Remaja dalam Mencapai Utilitarianisme merupakan artikel bertemakan Komunikasi dan Filsafat yang dimana artikel ini menerapkan metode deskriptif kualitatif serta dengan menerapkan metode kajian literatur atau yang sering disebut dengan studi pustaka.Berdasarkan uraian sub pembahasan pertama di atas, dapat dianalisis bahwa manifestasi remaja cenderung mudah mahir berkomunikasi melalui komunikasi via chat atau chatting media sosial. Hal ini didasari oleh adanya jenis dan ukuran komunikasi yang mendukung bentuk ekspresi emoticon (simbolik), secara verbal melalui pesan teks, yang kemudian dikirimkan melalui chat kepada orang lain, sehingga tercipta komunikasi interpersonal atau antarpribadi.Komunikasi chatting media sosial sebagai bentuk ekspresi remaja yang dapat mencapai utilitarianisme berdasarkan konsep utilitarianisme menurut Jeremi adalah komunikasi yang dapat membuat orang lain bahagia, sedangkan utilitarianisme menurut konsep Mill menegaskan bahwa komunikasi yang baik adalah komunikasi yang memberikan manfaat dan memperhatikan hal serta keadilan orang lain.
STUDENTS’ PERCEPTIONS OF STRUCTURE AND WRITTEN EXPRESSIONS COMPREHENSION IN TOEFL Ratnaningsih, Paskalina Widiastuti
NIVEDANA : Jurnal Komunikasi dan Bahasa Vol. 3 No. 2 (2022): NIVEDANA: Jurnal Komunikasi & Bahasa
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri Raden Wijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53565/nivedana.v3i2.671

Abstract

English test is needed to measure students’ comprehension on the material. There are several types of English tests. One of English tests for international use is TOEFL. TOEFL is used by many individuals to measure their abilities of English. This study would like to analyze students’ perceptions of Structure and Written Expression skills that are difficult and moderate to be learned. This study used survey research. It was conducted in a university where the sample was semester 7 students. This study used questionnaire as the instrument. The result showed that most of the respondents understood the material. However, several skills which were conjunctions, connectors, present and past participles, adjective and adverb, adjective after linking verbs were mostly difficult to be learned.
PENGARUH KOMUNIKASI PEMASARAN DAN AFFILIATE MARKETING AKUN INSTAGRAM @nazwaadinda_ TERHADAP MINAT PEMBELIAN PRODUKOADA FOLLOWERSNYA Fadhilah, Laelatul Aina
NIVEDANA : Jurnal Komunikasi dan Bahasa Vol. 3 No. 2 (2022): NIVEDANA: Jurnal Komunikasi & Bahasa
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri Raden Wijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53565/nivedana.v3i2.674

Abstract

Communication is an important thing in life, in this case marketing communication is useful in social life. The affiliate marketing system is popular with many people because it is practical and easy. Because only by sharing the product link and successfully inviting other people to buy the product through the link he shared, he will get a commission of 5% of the price of the product distributed. This study aims to determine how much influence marketing communications and affiliate marketing have on the interest in purchasing a product from an influencer @nazwaadinda_. This study uses a quantitative approach research method. The theory of the communication model used in this research is the Elaboration Likelihood Model. The number of samples in this study were 100 respondents, namely followers from the @nazwaadinda_ account who had or had never purchased products from Nazwa Adinda's link. The results of the study show that there is a simultaneous influence between marketing communications and affiliate marketing carried out by @nazwaadinda_ on audience buying interest..
REPRESENTASI IDEOLOGI ISLAM TERHADAP SIKAP TOLERANSI PADA PODCAST DANIEL MANANTA EDISI USTAD ABDUL SOMAD Donal, Andri; Rasyid, Yumna; Anwar, Miftahulkhairah
NIVEDANA : Jurnal Komunikasi dan Bahasa Vol. 3 No. 2 (2022): NIVEDANA: Jurnal Komunikasi & Bahasa
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri Raden Wijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53565/nivedana.v3i2.675

Abstract

Penelitian ini menganalisis dialog pada podcast Tetangga Daniel Mananta edisi Ustad Abdul Somad (UAS). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tanda-tanda yang muncul dalam dialog yang merepresentasi pesan ideologi Islam dalam hal sikap bertoleransi yang diujarkan oleh ustad Abdul Somad. Peneliti menggunakan metode interpretif dengan pendekatan kualitatif dan alat analisis semiotika dari Roland Barthes. Hasil penelitian menúnjukkan bahwa pada teks ditemukan beberapa tanda yang digunakan untuk mewakili ideologi Islam dalam hal toleransi meliputi mengahdiri undangan, ajaran kasih sayang, membantu kalangan yang tidak mampu, bersahabat dengan semua etnis dan beragama, berempati, Status Nabi Isa dalam Al Qur’an, pandangan terhadap nabi Isa, dan toleransi terhadap lingkungan. Hasil penelitian ini diharapkan mampu meningkatkan pemahaman masyarakat bahwa Islam sebagai sebuah agama dan ideologi sangat mendukung sikap toleransi sebagaimana yang diutarakan Ustad Abdul Somad.
ANALISIS SEKSUALITAS TUBUH PENYANYI DANGDUT PEREMPUAN DALAM PENYAJIAN BERITA DI OKEZONE.COM Zahrotus Saidah; Sa’idah, Zahrotus
NIVEDANA : Jurnal Komunikasi dan Bahasa Vol. 3 No. 2 (2022): NIVEDANA: Jurnal Komunikasi & Bahasa
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri Raden Wijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53565/nivedana.v3i2.679

Abstract

Seksualitas penyanyi dangdut perempuan sering dijadikan bahan eksploitasi pada banyak media. Portal berita online, okezone.com mengkonstruksikan bentuk tubuh penyanyi dangdut dalam beberapa pemberitaanya. Okezone.com menempati posisi sebagai penulis sehingga dapat leluasa untuk menggambarkan bentuk tubuh dari objek pemberitaanya. Penelitian ini membahas mengenai bagaimana media okezone.com menjelaskan seksualitas bentuk tubuh pada penyanyi dangdut perempuan. Beberapa berita okezone.com memiliki alur pemberitaan yang hampir sama, sehingga penelitian ini patut untuk dianalisis. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan diikuti dengan paradigma kritis. Teori yang digunakan adalah AWK Sara Mills dan Konstruksi Sosial Media Massa yang membuktikan adanya konstruksi yang memang sengaja dibuat oleh okezone.com. Dengan mengeksploitasi bentuk tubuh dari penyanyi dangdut perempuan. Bentuk tubuh yang dimaksud adalah seperti lekuk tubuh, pemakaian kata yang bermaksa seksual, serta pendeskripsian mengenai goyangan dari penyanyi dangdut. Konstruksi tersebut dikonfirmasi dengan bukti komentar dari khalayak pada media sosial facebook yang terhubung dengan portal berita okezone.com.
PARADIGMA MODERASI BERAGAMA PERSPEKTIF BUDDHISME SEBAGAI UPAYA MENJAGA KOMITMEN KEBANGSAAN TERHADAP BAHAYA RADIKALISME DI ERA DISRUPSI DIGITAL Sutrisno; Try Purnomo, Danang; Sudarto
NIVEDANA : Jurnal Komunikasi dan Bahasa Vol. 3 No. 2 (2022): NIVEDANA: Jurnal Komunikasi & Bahasa
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri Raden Wijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53565/nivedana.v3i2.681

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penggunaan tindak tutur direktif yang terdapat pada Kitab Suci Dhammapada Bab II Appamada Vaga. Data penelitian ini diambil dari berbagai sumber studi literatur tindak tutur dan bagian kitab suci Tripitaka, yaitu Dhammapada Bab II Appamada Vaga yang berisi 12 syair suci. Metodologi yang digunakan menggunakan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian yang ditemukan berdasarkan pembahasan dan analisis yang mendalam adalah menggambarkan pola kecenderungan jenis tuturan direktif, yakni nasihat paling banyak ditemukan sebesar 41%, teguran 17%, perintah 17 %, ajakan 17%, dan larangan sebesar 8%. Tindak tutur direktif nasihat sebagai tindak tutur yang sangat dominan dalam syair Appamada Vagga tegak lurus dengan tujuan yang disampaikan yakni memberikan nasihat kepada umat manusia menekankan betapa pentingnya kesadaran, betapa pentingnya kewaspadaan, betapa pentingnya ketidaklengahan dalam setiap momen kehidupan untuk mencapai hakikat kehidupan, yaitu kebahagiaan.
KESALAHAN PENULISAN EJAAN PADA ISI BERITA DI KORAN POS KOTA EDISI OKTOBER-DESEMBER 2020 DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA Yolanda; Nur Irwansyah; Indah Budi Lestari
NIVEDANA : Jurnal Komunikasi dan Bahasa Vol. 3 No. 2 (2022): NIVEDANA: Jurnal Komunikasi & Bahasa
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri Raden Wijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53565/nivedana.v3i2.684

Abstract

Penulisan ejaan harus sesuai dengan kaidah Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI), terutama dalam penulisan di dalam surat kabar. Dalam surat kabar Pos Kota masih banyak ditemukan kesalahan dalam penggunaan ejaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kesalahan Penulisan Ejaan Pada Isi Berita Di Koran Pos Kota Edisi Oktober-Desember 2020 Dan Implikasinya Terhadap Pembelajaran Bahasa Indonesia, selain itu penulis berharap agar siswa mampu menulis teks berita dengan ejaan yang sesuai dengan PUEBI. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif yang bertujuan untuk mendeskripsikan secara objektif tentang interferensi yang terdapat dalam surat kabar Pos Kota. Setelah penulis menganalisis isi surat kabar Pos Kota, dapat disimpulkan bahwa dari 30 surat kabar Pos Kota terdapat kesalahan penggunaan ejaan sebanyak 117 data dengan rincian sebagai berikut, 42 data kesalahan pengguaan huruf, 11 data kesalahan penulisan kata, 33 data kesalahan penggunaan tanda baca, dan 31 data kesalahan kalimat efektif. Penelitian ini dapat digunakan untuk pembelajaran yang berkaitan dengan teks berita atau pembelajaran lain yang relevan.
GAYA BAHASA REPETISI DAN METAFORA PADA NOVEL JIKA KITA TAK PERNAH BAIK-BAIK SAJA KARYA ALVU SYAHRIN DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA Yolanda; Fauziah, Safana; Samosir, Astuti
NIVEDANA : Jurnal Komunikasi dan Bahasa Vol. 4 No. 1 (2023): NIVEDANA: Jurnal Komunikasi & Bahasa
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri Raden Wijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53565/nivedana.v4i1.711

Abstract

Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui, mengkaji serta mendeskripsikan adanya Gaya Bahasa Repetisi dan Metafora Pada Novel Jika Kita Tak Pernah Baik-Baik Saja Karya Alvi Syahrin dan Implikasinya terhadap Pembelajaran Bahasa Indonesia. Penelitian ini menggunakan Pendekatan kualitatif yang menggunakan metode analisis deskriptif. Penggunaan metode analisis deskriptif dilakukan karena sasaran dalam penelitian ini adalah sebuah karya sastra yang berbentuk novel. Teknik Penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dengan menggunakan pendekatan struktural, yaitu suatu penelitian yang dilakukan melalui studi bidang pustaka dengan menganalisis karya novel dengan teori-teori yang ada. Hasil Penelitian Gaya Bahasa yang dapat ditemukan dalam Novel Jika Kita Tak Pernah Baik-Baik Saja Karya Alvi Syahrin, yaitu gaya Bahasa repetisi sebanyak 32 temuan setara 50%, gaya Bahasa metafora sebanyak 32 temuan setara 50%. Total keseluruhan hasil temuan sebanyak 64 atau setara dengan 100%. Simpulan Berdasarkan perumusan masalah pada penelitian tentang Gaya Bahasa Repetisi dan Metafora pada Novel Jika Kita Tak Pernah Baik-Baik Saja Karya Alvi Syahrin dapat diambil kesimpulan bahwa terdapat jenis-jenis gaya Bahasa dalam novel Jika Kita Tak Pernah Baik-Baik Saja karya Alvi Syahrin sebanyak 64 temuan. Jenis-jenis citra perempuan tersebut terdapat gaya Bahasa Repetisi dan gaya Bahasa Metafora. Kata Kunci: Gaya Bahasa , unsur instrinsik, novel
A SYNTACTICAL ANALYSIS OF HEADLINE EDUCATION TOPIC NEWS ON THE CNA WEBSITE Zulhakim, Muthiah Khairunisa; Haqiqi Ma’mun, Akhmad
NIVEDANA : Jurnal Komunikasi dan Bahasa Vol. 4 No. 1 (2023): NIVEDANA: Jurnal Komunikasi & Bahasa
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri Raden Wijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53565/nivedana.v4i1.746

Abstract

Syntax aims to the rules and procedures that are used in certain languages to put together sentences. Learning syntax is essential because it enables us to illustrate the structures of sentences more clearly and efficiently and to look into the structure of English sentences. In reality, many readers and writers have poor comprehension of sentence structure, particularly the structure of sentences written in English. This problem is also encountered by students of English education who are enrolled in classes that cover information related to syntax, as well as by other readers who are not familiar with the role of syntax in sentence structure or how to draw tree diagrams by Noam Chomsky's theory. This study intends to answer the following questions: (1) What various types of sentences on education headline news from the CNA website from January 1–31, 2023 to February 27-2023? (2) How are the sentences in education headline news from the CNA website from January 1–31, 2023 to February 27-2023 generated in tree diagrams? The method of qualitative research known as "descriptive research" was utilized for this study. As a result of this research, The types of sentences that are utilized include simple sentences, compound sentences, and complex sentences.
CITRAAN DALAM BUKU KUMPULAN CERPEN KEMBANG TURI YU SRINI: Indonesia Yudono, Kristophorus Divinanto Adi; Maria Putri Dwi Puspitasari; Nadia Octavia Chandra; Fina Nurcahyani
NIVEDANA : Jurnal Komunikasi dan Bahasa Vol. 4 No. 1 (2023): NIVEDANA: Jurnal Komunikasi & Bahasa
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri Raden Wijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53565/nivedana.v4i1.645

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk citraan yang terdapat pada buku kumpulan cerpen Kembang Turi Yu Srini. Bentuk citraan yang diteliti, yaitu citraan visual, citraan auditif, citraan gerak, citraan penciuman, dan citraan perabaan. Penelitian ini menarik karena buku yang digunakan sebagai objek penelitian belum pernah diteliti oleh peneliti sebelumnya. Selain itu, buku dalam penelitian ini merupakan karya mahasiswa dan dosen dalam Universitas Katolik Widya Mandala. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan menggunakan pendekatan stilitiska. Data dan sumber data yang digunakan berupa kata atau kalimat yang menunjukkan kelima citraan dalam buku kumpulan cerpen Kembang Turi Yu Srini. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik baca, simak, dan catat. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa citraan auditif merupakan citraan yang paling dominan dalam buku kumpulan cerpen Kembang Turi Yu Srini. Hal ini terbukti pada jumlah yang diperoleh, yaitu citraan auditif sebanyak 156 citraan, citraan visual sebanyak 156 citraan, citraan gerak sebanyak 120 citraan, citraan perabaan sebanyak 23 citraan, dan citraan penciuman sebanyak 12 citraan.

Page 5 of 22 | Total Record : 213