cover
Contact Name
Ryan Elfahmi
Contact Email
jurnaldedikasipkmunpam@gmail.com
Phone
+6285781477624
Journal Mail Official
jurnaldedikasipkmunpam@gmail.com
Editorial Address
Jl. Surya Kencana No. 1 Pamulang Barat - Tangerang Selatan Banten 15417
Location
Kota tangerang selatan,
Banten
INDONESIA
DEDIKASI PKM
Published by Universitas Pamulang
ISSN : 27163652     EISSN : 27231003     DOI : 10.32493/DKP
Artikel luaran PKM Prodi Manajemen Universitas Pamulang adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan 3 edisi dalam setahun yaitu pada bulan Januari, Mei dan September oleh Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang. Terbit sejak bulan Januari tahun 2020. Fokus kajian jurnal ini adalah berkaitan dengan penelitian pada bidang ekonomi. Lingkup DEDIKASI PKM: Artikel luaran PKM Prodi Manajemen Universitas Pamulang meliputi penelitian pemasaran, sumber daya manusia, dan keuangan
Articles 637 Documents
Pengembangan Media Ajar untuk Meningkatkan Self-Control serta Kecerdasan Naturalis Peserta Didik RA-MIFTAHUL ULUM Wadhlah, Zulfa Huwaidah; Rahmiawan, Natasya Artamefilla; Firdaus, Azzahro; All Habsy, Bakhrudin
DEDIKASI PKM Vol. 5 No. 3 (2024): DEDIKASI PKM UNPAM
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/dkp.v5i3.39232

Abstract

Perkembangan zaman globalisasi mempengaruhi evolusi media pembelajaran yang digunakan oleh pendidik untuk merangsang peserta didik.Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan self control serta kecerdasan naturalis bagi peserta didik RA MIFTAHUL ULUM melalui pengembangan media ajar dengan program “Back to Nature”. Kami menerapkan metode kualitatif deskriptif dengan menggunakan pendekatan spiral refleksi diri yang dikembangkan oleh Kemmis dan Mc Taggart.Permasalahan ini diangkat atas penemuan di lapangan yaitu kurangnya kegiatan yang difokuskan untuk memunculkan kecerdasan naturalis dan kurangnya self control pada diri anak usia dini. Sehingga, dirancang solusi yang tepat dengan tujuan menarik minat dan mengenalkan alam dengan pengembangan media ajar yang sesuai dengan proses perkembangan anak. Adapun hasil penelitian kami yang memiliki 3 program unggulan dan 2 program pendukung: (1) Save me! (2) Mozaik daun kering (3) Nature tree (4) Permainan kreatif  yaitu lukis balon dan estafet bola.
Edukasi Wirausaha Bagi Siswa-Siswi SMK PGRI 1 Jakarta : Berani Jadi Enterpreneur Muda Permatasari, Rita Intan; Juhaeti; Sitio, Vera Sylvia Saragi; Simamora, Saur Costanius; Wijayanti, Dian
DEDIKASI PKM Vol. 5 No. 2 (2024): DEDIKASI PKM UNPAM
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/dkp.v5i2.39288

Abstract

Upaya pemerintah Indonesia dalam menumbuhkan semangat berwirausaha sudah dibangun melalui sekolah-sekolah dan perguruan tinggi temasuk pada program pendidikan kewirausahaan bagi peserta didik dimulai sejak sekolah dasar hingga sekolah menegah atas dan kejuruan sudah diberikan untuk menjadi seorang young entrepreneur. Namun kenyataannya, menciptakan lulusan menjadikan seorang wirausaha tidak serta merta mudah dilaksanakan. Setelah tamat sekolah mereka sudah terbiasa membaur dengan dunia kerja. Program kewirausahaan dimaksudkan sebagai salah satu upaya memberi bekal kepada peserta didik agar mereka memahami konsep kewirausahaan, memiliki karakter wirausaha, mampu memanfaatkan peluang, dan mendapatkan pengalaman langsung berwirausaha, serta terbentuknya lingkungan sekolah yang berwawasan kewirausahaan. Tujuan kegiatan PKM yang telah dilaksanakan oleh tim dosen dan mahasiswa Program Studi Manajemen Unsurya yakni membangun motivasi (achievement motivation) dan semangat berwirausaha bagi siswa-siswa kelas XII SMK PGRI 1 Jakarta melalui workshop berupa edukasi dam pelatihan praktis yang disampaikan oleh praktisi dan alumni Unsurya yang sukses menjalankan wirausaha. Siswa tidak hanya cerdas di teori saja, tetapi juga cerdas membuka potensi yang ada dalam dirinya untuk menciptakan kreasi produk sehingga bermanfaat untuk dirinya dan orang lain. Keterlibatan alumni SMK PGRI 1 Jakarta yang melanjutkan studinya di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsurya turut berpartisipasi pada kegiatan ini memberikan semangat dan motivasi kepada adik-adik kelasnya bahwasannya berwirausaha juga bisa dilakukan sambil kuliah atau kuliah sambil berwirausaha. Untuk megetahui sejauh mana tingkat pengetahuan dan kepuasan peserta sebelum dan sesudah diberikan edukasi / penyuluhan mengenai semangat dan tips berwirausaha di usia muda dilakukan pre-test dan post-test.
Penerapan Differential Reinforcement of Other Behavior terhadap Perilaku Onychophagia Peserta Didik SMA Arzettisyah, Sabina Ezra; Berlusconi, Ismi Nadia; Syarofudin, Ahmad; All Habsy, Bakhrudin
DEDIKASI PKM Vol. 5 No. 3 (2024): DEDIKASI PKM UNPAM
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/dkp.v5i3.39421

Abstract

Differential Reinforcement merupakan sebuah modifikasi perilaku yang di mana terdapat satu respon yang akan dikuatkan selama penguatan lalu disembunyikan dari respon yang lain. Tujuan pengabdian kepada masyarakat adalah untuk menerapkan teknik Differential Reinforcement of Other Behavior pada saat pembelajaran di sekolah dalam menurunkan perilaku onychophagia pada peserta didik di sekolah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan jenis Single Subject Search (SSR), dengan prosedur A1-B-A2. Adapun subjek penelitian adalah empat peserta didik kelas X di SMA Negeri 3 Surabaya. Hasil pengabdian kepada masyarakat adalah menunjukkan bahwa berkurangnya durasi dan frekuensi terhadap timbulnya perilaku onychophagia yang ditampilkan oleh subjek melalui teknik Differential Reinforcement of Other Behavior.
Workshop Pembuatan Video Pembelajaran Menggunakan Artificial Intelligence Bagi Guru Bahasa Inggris Madrasah Aliyah di Majalengka Sudirman, Teddy Maulana Hidayat; Fahrudin, Atef; Junadi, Adi; Suryadi, Restu Syahmagun
DEDIKASI PKM Vol. 5 No. 3 (2024): DEDIKASI PKM UNPAM
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/dkp.v5i3.39452

Abstract

Perkembangan teknologi Artificial Intelligence (AI) membuka peluang baru dalam dunia pendidikan, termasuk dalam pembelajaran Bahasa Inggris di Madrasah Aliyah (MA). Namun, minimnya pengetahuan dan keterampilan guru dalam memanfaatkan AI menjadi tantangan tersendiri. Untuk mengatasi hal tersebut, kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa "Workshop Pembuatan Video Pembelajaran Menggunakan AI" diselenggarakan bagi guru Bahasa Inggris MA di Majalengka. Workshop ini bertujuan membekali para guru dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengintegrasikan AI ke dalam proses pengembangan video pembelajaran interaktif dan kontekstual. Kegiatan dilaksanakan melalui kerja sama dengan Forum Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Inggris Kabupaten Majalengka dan mendapat dukungan dari Lembaga Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat dan Inovasi (LP2MI) Universitas Majalengka. Rangkaian kegiatan utama meliputi: (1) membuat materi pembelajaran dengan Gamma AI, (2) membuat video pembelajaran dengan OBS Studio, dan (3) editing video akhir menggunakan Capcut. Sebagai tambahan, peserta juga diperkenalkan dengan Canva dan ChatGPT untuk mengembangkan bahan ajar interaktif dan soal pilihan ganda. Kegiatan ini memberikan dampak positif bagi peningkatan pengetahuan dan keterampilan guru dalam memanfaatkan AI untuk pembelajaran yang lebih inovatif dan interaktif, serta mendorong peningkatan kualitas pengajaran Bahasa Inggris di MA secara keseluruhan.
Peningkatan Kreativitas Anak Usia Dini Dengan Kegiatan Berkebun Tanaman Obat Keluarga Dan Bercerita Guna Meningkatkan Kemampuan Kognitif dan Psikomotorik di Wilayah RT.18 KM 12 Dalam Kelurahan Karang Joang Balikpapan Shoodiqin, Dian Mart; Musyarofah, Musyarofah; Wardani, Refangga Cendikia; Nashrullah, Mustaqim Aqib; Febrianto, Ismail; Purba, Livia Br.; Ramadhan, Muhammad Bagus Saputra; Silalahi, Hanna Rosita; Bela, Jesica
DEDIKASI PKM Vol. 5 No. 3 (2024): DEDIKASI PKM UNPAM
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/dkp.v5i3.39468

Abstract

Dalam kegiatan pengabdian masyarakat di RT. 18 Karang Joang, Balikpapan Utara. Tujuan utama kegiatan ini yakni memberikan pembelajaran yang mendukung pengembangan kemampuan psikomotorik dan kognitif pada anak melalui bercerita, menggambar sambil belajar dan juga menanam tanaman obat keluarga. kegiatan dilakukan dengan tiga tahapan, yakni observasi, sosialisasi, dan pelatihan. Dengan kolaborasi yang kuat antara masyarakat dan mitra, program ini diharapkan dapat memberikan banyak hal positif bagi daerah setempat.
Implementasi Program Coaching Clinic dalam Membangun Citra Positif dan Semangat Olahraga Bulu Tangkis di Desa Cikande Cendana, Wiputra; Purba, Enjel Natanael; Fanggidae, Aldy M; Wibawanta, Budi
DEDIKASI PKM Vol. 5 No. 3 (2024): DEDIKASI PKM UNPAM
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/dkp.v5i3.39621

Abstract

Bulu tangkis merupakan olahraga populer di Indonesia, diminati oleh berbagai kalangan. PBSI aktif dalam pembinaan untuk meningkatkan prestasi atlet melalui latihan teknik dan fisik. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas dua bentuk latihan kelincahan, yaitu footwork dan shadow, dalam meningkatkan performa atlet bulu tangkis PBSI. Metode pelatihan meliputi ceramah, demonstrasi, sesi tanya jawab, dan praktik langsung. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan dalam pengetahuan dasar bulu tangkis peserta setelah pelatihan. Latihan footwork terbukti lebih efektif dalam meningkatkan kelincahan dibandingkan latihan shadow. Pengembangan lebih lanjut dari program pelatihan ini dianjurkan untuk meningkatkan efektivitas dan dampak jangka panjang, dengan memanfaatkan teknologi dan kerjasama komunitas lokal untuk mencapai komunitas yang lebih sehat dan berprestasi dalam bulu tangkis.
Peningkatan Pemahaman Tentang Kepemilikan Npwp dan Proses Pembuatan Npwp Pada Umkm di Karawaci Gunawan, Veronika Erlita Januarti; Angelina, Irene
DEDIKASI PKM Vol. 5 No. 3 (2024): DEDIKASI PKM UNPAM
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/dkp.v5i3.40089

Abstract

Program pengabdian kepada masyarakat dengan judul "Peningkatan Pemahaman Tentang Kepemilikan NPWP dan Proses Pembuatan NPWP pada UMKM di Karawaci" bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Karawaci mengenai pentingnya Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP). NPWP merupakan identitas perpajakan yang penting bagi pelaku usaha untuk memenuhi kewajiban perpajakan mereka. Melalui program ini, pelatihan dan sosialisasi dilakukan untuk memberikan pemahaman yang komprehensif mengenai manfaat kepemilikan NPWP, kewajiban perpajakan yang harus dipenuhi, serta langkah-langkah dalam proses pembuatan NPWP. Metode yang digunakan meliputi diskusi interaktif dan simulasi pengisian formulir NPWP. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam pemahaman UMKM untuk memiliki dan mengurus NPWP. Partisipasi aktif dan feedback positif dari peserta menunjukkan bahwa program ini berhasil memenuhi tujuannya, yaitu meningkatkan kesadaran dan kepatuhan pajak di kalangan UMKM Karawaci. Diharapkan kegiatan ini dapat memberikan kontribusi positif dalam mendorong legalitas dan ketaatan perpajakan pelaku UMKM, sehingga dapat berkontribusi lebih baik pada perekonomian daerah dan nasional.
Peningkatan Brand UMKM Melalui Pendekatan Konten Animasi Prabowo, Wahyu Aji Eko; Zulfiningrum, Rahmawati; Siregar, Nadia Itona; Nugraini, Siti Hadiati; Ayasy, Ahmad Yahya; Adriansyah, Vicky Puja; Putrawan, Zulhandi
DEDIKASI PKM Vol. 5 No. 3 (2024): DEDIKASI PKM UNPAM
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/dkp.v5i3.40174

Abstract

Potensi wisata terhadap UMKM akan meningkatkan pendapatan wilayah. Salah satu pengembangan daerah wisata yang berpotensi besar dalam meningkatkan perekonomian negara adalah destinasi wisata Karimunjawa. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan brand UMKM melalui pendekatan konten animasi sebagai ikon UMKM di Karimunjawa, bekerjasama dengan BUMDES Sejahtera Bahari. Kegiatan ini mengusung pentingnya ikon bagi UMKM lokal dalam mempromosikan identitas produk mereka. Program ini dirancang untuk memanfaatkan elemen budaya unik yang ada di Karimunjawa, meningkatkan kemampuan lokal dalam pembuatan konten animasi, dan memperkuat pemasaran UMKM. Metode yang digunakan adalah Asset Based Community Development (ABCD) untuk membantu masyarakat dalam melihat potensi yang dimiliki dan mengarahkan untuk peningkatan. Pelatihan dilaksanalan dalam bentuk workshop yang bertujuan untuk merancang pembuatan video animasi sebagai implementasi alat pemasaran yang efektif. Manfaat utama kegiatan ini adalah peningkatan pengetahuan dan keterampilan lokal dalam mengeksplorasi potensi daerah, dengan harapan meningkatkan keterlibatan dan daya ingat konsumen terhadap produk lokal. Melalui video animasi diharapkan dapat membantu promosi produk UMKM Karimunjawa, peningkatan ekonomi bagi masyarakat lokal dan menambah daya tarik wisatawan.
Penerapan Digital Marketing Dalam Usaha Kuliner di Desa Kapitu Kaligis, Jenny Nancy; Topah, I Made Giliyan Fosen; Polii, Nicky Fresya; Tawaluyan, Debora; Kairupan, Viola; Tamuju, Agnes Pricilia; Matekohi, Marshanda; Wuisang, Angeline Gracia; Wungow, Marchelino
DEDIKASI PKM Vol. 5 No. 3 (2024): DEDIKASI PKM UNPAM
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/dkp.v5i3.40395

Abstract

Digital marketing saat ini merupakan hal yang semestinya harus dimiliki dalam melakukan usaha. Penerapan digital marketing yang baik dapat memberikan beragam manfaat seperti meningkatkan popularitas, daya jual, memaksimalkan laba, dan lain sebagainya. Latar belakang pengabdian ini karena masih banyak masyarakat yang belum memaksimalkan perkembangan teknologi saat ini bagi usaha mereka. Tujuan dari pengabdian ini untuk memberikan masyarakat pemahaman dan juga pemanfaatan teknologi terlebih digital marketing. Metode pelaksanaan menggunakan wawancara untuk mengetahui apakah subjek yang akan menjadi tujuan sudah menerapkan digital marketing atau belum. Hasil pelaksanaan diperoleh bahwa salah satu usaha, yaitu RM. Gunung Sinai, sudah mempunyai akun facebook tetapi belum memiliki konten terkait produk atau informasi dari usaha mereka, sehingga diberikan pendampingan dalam pembuatan konten serta diajarkan teknik promosi yang menarik. Berbeda dengan RM. Pandapig yang belum memiliki akun media social dan konten untuk dipromosikan, sehingga diberikan pendampingan pembuatan media social dan konten video.
Sosialisasi Membangun Motivasi Kerja Dalam Menciptakan Prestasi Kerja Pada Karyawan PT. Kereta Api Indonesia (PERSERO) Divisi Regional III Palembang Hurriyati, Dwi; Fatimah, Anggun; Ernawati, Yeni
DEDIKASI PKM Vol. 5 No. 3 (2024): DEDIKASI PKM UNPAM
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/dkp.v5i3.40699

Abstract

Karayawan dan organisasi memiliki hubungan yang saling berkontribusi. Suatu organisasi sangat memerlukan karyawan yang memiliki karakter sesuai dengan yang dibutuhkan organisasi tersebut untuk kelangsungan organisasi tersebut. Namun sebaliknya karyawan juga memiliki motivasi tersendiri. yang dilakukan karyawan berupaya meningkatkan produktivitas perusahaan sesuai dengan yang diharapkan, dengan memberikan kinerja yang diharapkan. metode yang digunakan sosialisasi dengan pemberian materi motivasi kepada pegawai. hasil sosialisasi, peserta mengalami peningkatan kinerja, keterampilan serta berwawasan yang luas, serta dapat menjadi pekerja yang mampu efektif dan efensien dalam melaksanakan tugas serta tanggung jawab pada saat bekerja. Serta menambah dorongan untuk lebih percaya diri dalam melakukan kegiatan yang mampu menciptakan prestasi kerja. Peserta juga mengalami peningkatan adaptasi pada saat kegiatan sosialisasi berlangsung.