cover
Contact Name
M. Zaenal Arifin
Contact Email
mzaenalarifin@stai-binamadani.ac.id
Phone
+6282249559482
Journal Mail Official
jurdirpgmi@stai-binamadani.ac.id
Editorial Address
Jl. K.H. Hasyim Ashari kav dpr 236 gg. ambon. Kec. Pinang Kota Tangerang Post Code: 15145
Location
Kota tangerang,
Banten
INDONESIA
Dirasah : Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam
ISSN : 25987488     EISSN : 2686598X     DOI : https://doi.org/10.51476/dirasah.v4i1
Core Subject : Religion, Education,
Dirasah adalah jurnal pemikiran dan pendidikan dasar islam, tema yang dibahas sangt relevan dengan dunia kependidikan dasar islam dan menjadi bahan referensi internal terutama pada studi pendidikan guru madrasah ibtidaiyah, meliputi bidang pembelajaran bahasa Indonesia, matematika, kewarganegaraan, pengetahuan alam, pengetahuan sosial, tematik, fikih, al quran hadits,, dan seni, model pembelajaran MI SD, inovasi pembelajaran MI SD, manajemen dan kurikulum MI SD.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 102 Documents
KECERDASAN INTRAPERSONAL SEBAGAI KEMAMPUAN DASAR INTERAKSI SISWA SD PADA PEMBELAJARAN IPS Istianah, Istianah
Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam Vol 5 No 2 (2022): Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Binamadani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51476/dirasah.v5i2.407

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk untuk membahas secara konsepsi mengenai kecerdasan intrapersonal yang harus dimiliki oleh siswa SD sebagai kemampuan dasar untuk berinteraksi dalam pembelajaran IPS di kelas. Jenis penelitian ini adalah penelitian pustaka, yaitu mengkaji teori kecerdasan intrapersonal yang dapat dijadikan sebagai kemampuan dasar siswa untuk berinteraksi dalam pembelajaran IPS. Usia dasar tingkat rendah merupakan dalam rangka perkembangan kecerdasan intra personal yang diangggap menjadi peran penting. Hal ini membuat guru untuk sangat vocal membantu mengembangkan kecerdasan interpersonal di sekolah. Kecerdasan intrapersonal merupakan bagian dari kecerdasan emosional. Kecerdasan emosional meliputi cerdas dalam menyadari emosi, perasaan, dan motivasi diri. Kecerdasan intrapersonal jika diterapkan dapat mempengaruhi nilai siswa baik dari segi kognitif, afektif, dan psikomotor. Jenis kecerdasan intrapersonal yang dapat diraih oleh siswa sebagai dasar interaksi dalam pembelajaran IPS adalah dapat menganalisis kelebihan dan kekurangan yang ada pada dirinya, dapat menganalisis ide yang dihasilkan, memiliki kesadaran diri, memahami motivasi dan perasaan diri sendiri.
STRUKTURAL ANALITIK SINTETIK SEBAGAI METODE UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA SISWA SEKOLAH DASAR Anis, Deliyanti Zainul; Murtiningsih, Siti
Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam Vol 5 No 2 (2022): Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Binamadani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51476/dirasah.v5i2.410

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis metode SAS untuk meningkatkan keterampilan membaca kelas II SD Negeri Karang Tengah 10 Ciledug. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kualitatif dengan mengambil objek yaitu implementasi metode SAS untuk meningkatkan keterampilan membaca dalam pembelajaran Bahasa Indonesia pada siswa kelas II SD Negeri Karang Tengah 10 Ciledug. penelitian ini berangkat dari rendahnya kemampuan membaca siswa sehingga banyak siswa yang kurang tertarik dan kurang aktif dalam membaca. Penelitian ini menunjukkan Peningkatan keterampilan membaca pada siswa dapat dilihat dari hasil observasi dan wawancara. Implementasi bisa terlihat dari adanya strategi pembelajaran yang menyenangkan mendapat respon positif, sehingga semua merasa terlibat terhadap semangatnya dalam pembelajaran dan dapat disimpulkan bahwa pembelajaran Bahasa Indonesia dengan menggunakan metode SAS dalam meningkatkan keterampilan membaca nyaring siswa dapat berjalan dengan baik walaupun belum optimal sepenuhnya. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa metode SAS dapat meningkatkan keterampilan membaca siswa, ketuntasan siswa kelas II SD Negeri Karang Tengah 10 Ciledug.
PENGARUH MODEL DISCOVER LEARNING BERBANTU AUDIO VISUAL TERHADAP HASIL BELAJAR IPA KELAS V SDN 14 PADANG PANJANG TIMUR Aulia, Riska; Zikra, Fioniza Rahmatillah; Elfira, Kessy; Putri, Maysah
Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam Vol 6 No 1 (2023): Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Binamadani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51476/dirasah.v6i1.433

Abstract

Dalam pembelajaran ipa terkhususnya kelas V ini melingkupi kurikulum k13 yang kenyataannya masih urang tampaknya pada hasil evaluasi belajar disekolah dasar,pembelajaran ini masih terlaksana secara lebih ke monoton karena prioritas pendidik lebih besar dari peserta didik.Inilah yang menurut peneliti merasa tertarik dan perlunya sebuah inovasi ketika melakukan kegiatan pembelajaran.sehingga yang bisa diharapkan peserta didik itu mampu merangsang dirinya agar lebih aktif lagi serta berfikir dengan kritis .Dalam penelitian ini peneliti menggunakan penelitian kelas (PTK). Dalam subjek penelitian ialah siswa kelas V yang berjumlah 20 orang, dalam hal ini dalam proses metode pengumpulan data yang dipergunakan yaitu sejumlah pengamatan dan dilakukan beberapa kalintes didalam penelitian. Dalam instrument pengumpulan data berupa soal tes yang berbentuk multiple cois dan lembar observasi berbagai aktivitas pendidik dan peserta didik. Hasil penelitian ini ditunjukkan pada sikllus I yang terkategorikan aktif dengan rata-rata skor 20% dan pada siklus II yang telah dilakukan peserta didik mempunyai tingkatan terkategori sebagai sangat aktif dengan rata – rata 60%, dengan hal yang demikian itulah pencapaian dari sebuah indicator terhadap aktifitas peserta didik sudah tercapai. Maka dari itu proses pembelajaran yang digunakan ketika model discovery learning dapat memiliki dampak mempengaruhi tingkatan aktifitas belajar siswa.
GAYA HIDUP BERKELANJUTAN MELALUI PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA Maulida, Utami; Tampati, Riki
Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam Vol 6 No 1 (2023): Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Binamadani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51476/dirasah.v6i1.453

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk membahas mengenai konsep hidup berkelanjutan (sustainable lifestyle) melalui penguatan project profil pelajar Pancasila yang saat ini diterapkan di beberapa sekolah khususnya sekolah penggerak. Gaya hidup berkelanjutan merupakan gaya hidup yang mengedepankan penggunaan energi yang terkini. Gaya hidup berkelanjutan berupaya untuk memenuhi kebutuhan tanpa harus mengubah dan mengurangi sumber energi bagi generasi berikutnya. Gaya hidup berkelanjutan saat ini dapat dikaitkan pada program pemerintah yang dikaitkan dalam kurikulum merdeka yaitu projek penguatan profil pelajar Pancasila, dengan harapan guru dan kepala sekolah dapat memahami esensi gaya hidup berkelanjutan dan dapat menghimbau serta mengajak peserta didik agar dapat menerapkan gaya hidup berkelanjutan yang terintegrasi dengan projek penguatan profil pelajar Pancasila.
PENERAPAN METODE DONGENG UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA SISWA KELAS RENDAH Rizqianti, Rizqianti; Oktavera, Siska
Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam Vol 6 No 1 (2023): Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Binamadani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51476/dirasah.v6i1.457

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan membaca siswa di SDI Al Falah III Jakarta Barat. Penelitian ini juga bertujuan untuk menerapkan metode berdongeng dalam meningkatkan keterampilan membaca siswa. Dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dan proses pengumpulan data dalam penelitian ini terdiri dari tiga tahap yaitu : Observasi, Wawancara, dan Dokumantasi, Sedangkan untuk analisis data menggunakan teknik analisis isi deskriptif yang dilakukan menggunakan lembaran wawancara. Hasil penelitian menunjukan bahwa penerapan metode berdongeng dapat meningkatkan keterampilan membaca siswa dalam mata pelajaran akidah dan tematik. Dari data yang diperoleh dapat diketahui siswa mampu menguasai jenis membaca intensif dengan kategori membaca nyaring dan membaca teliti, sedangkan untuk jenis membaca ekstensif siswa mampu mengetahui jenis membaca kreatif, untuk aspek membaca siswa dapat menguasai keterampilan yang bersifat permulaan dan belum semua siswa mampu menguasai keterampilan yang bersifat pemahaman. Faktor -faktor yang mempengaruhi penerapan metode dongeng untuk meningkatkan keterampilan membaca siswa adalah faktor pendukung dan penghambat. Faktor pendukung tersebut adalah kemampuan guru dalam menguasai materi pelajaran, fasilitas sekolah, dan antusias siswa. Sedangkan faktor penghambat dari penerapan metode berdongeng dalam meningkatkan keterampilan membaca siswa adalah dari faktor eksternal dan internal siswa. Factor eksternal seperti sarana sekolah, keluarga dan lingkungan yang mempengaruhi minat siswa, sedangkan faktor internal yaitu kesiapan siswa, minat siswa dan konsidi fisik siswa tersebut.
ANALISIS PEMBELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM Fachrudin, Yudhi
Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam Vol 6 No 1 (2023): Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Binamadani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51476/dirasah.v6i1.458

Abstract

Pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam termasuk rumpun keilmuan Pendidikan Agama Islam. Dalam penerapannya, berkembang diskursus berkenaan konsep keilmuan SKI di MI, MTs dan MA, cakupan materi SKI, praktik pembelajaran sampai evaluasi pembelajaran SKI. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsepsi sejarah kebudayaan Islam (SKI), tujuan pembelajaran SKI, isi materi SKI (MI, MTs, dan MA), strategi pembelajaran SKI serta evaluasi pembelajaran SKI. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan analisis dokumen. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran SKI perlu dikembangkan secara utuh, tidak hanya pengetahuan dan hafalan, cakupan materi SKI yang luas, praktik pembelajaran SKI berlangsung kurang menarik minat siswa, serta evaluasi pembelajaran belum maksimal diterapkan untuk memperbaiki kualitas pembelajaran SKI.
PEMBENTUKAN KARAKTER MELALUI PENDIDIKAN PANCASILA Arifin, Jaenal
Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam Vol 6 No 1 (2023): Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Binamadani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51476/dirasah.v6i1.460

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk menelaah secara mendalam mengenai pembentukan karakter melalui pendidikan pancasaila. Nilai karakter dibentuk melalui pendidikan Pancasila yang secara formal menjadi mata pelajar wajib di seluruh jenjang pendidikan, termasuk sekolah dasar. Membentuk karakter bangsa melalui pendidikan Pancasila adalah suatu keharusan karena siswa tidak hanya didik untuk menjadi cerdasa secara kognitif, tetapi mempunya karakter baik dan budi pekerti yang luhur sehingga kehidupannya menjadi bermakna di masyara kat. Maka dari itu pendidikan Pancasila ini dapat membentuk karakter - karakter mulai dari kebiasaan hidup tentang perilaku baik, beretika, dan bermoral sehingga dapat diterapkan secara konsisten dalam kehidupan sehari - hari. Tulisan ini menggunakan penelitia n pustaka dengan cara mengungkapkan pendapat - pendapat ahli dan hasil penelitian terdahulu. Pekerjaan besar khususnya bagi pendidik saat ini harus membentuk karakter siswa menjadi karakter baik dan dapat dimulai dengan memberikan pembelajaran pendidikan Pan casila secara tepat dan benar untuk meningkatkan nilai karakter setiap masyarakat. Pendidikan diawali dengan proses pendidikan dan gagasan solusi dari berbagai pemangku kepentingan
PENERAPAN GERAKAN SEKOLAH MENYENANGKAN (GSM) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN ECOLITERACY SISWA Saputra, Hijrah; Zakaria, Zakaria; Murtiningsih, Sri
Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam Vol 6 No 1 (2023): Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Binamadani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51476/dirasah.v6i1.476

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan Gerakan Sekolah Menyenangkan (GSM) untuk meningkatkan kemampuan ecoliteracy siswa MI Al-Husna. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, yaitu penelitian lapangan yang data-datanya dinyatakan dalam bentuk kata atau kalimat dan metode penelitian ini bersifat deskriptif analisis. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa Pemahaman ecoliteracy setelah diterapkannya Gerakan Sekolah Menyenangkan (GSM) di MI Al-Husna terlihat dari kebersihan di sekolah sudah sangat bersih. Siswa sudah memiliki kesadaran untuk tidak membuang sampah sembarangan ketika jam istirahat. Selain itu, siswa sudah memiliki kesadaran untuk menanam pohon. Dalam penerapan Gerakan Sekolah Menyenangkan (GSM) dalam meningkatkan kemampuan ecoliteracy di MI Al-Husna terdapat hal pendukung, yaitu: adanya kerjasama antara pihak sekolah, orang tua dan siswa dalam berkontribusi untuk melakukan Gerakan Sekolah Menyenangkan (GSM), guru-guru yang mumpuni dalam penerapan ecoliteracy, semangat guru dalam membangun ecoliteracy siswa, media untuk pembelajaran mudah dicari dan lingkungan belajar yang mendukung seperti lingkungan yang bersih, sejuk dan menyenangkan. Di samping itu juga terdapat kendala yang dihadapi, yaitu masih terdapat beberapa wali murid yang belum menyadari tugasnya dalam mensukseskan Gerakan Sekolah Menyenangkan (GSM) dan masih terdapat usia siswa yang masih sangat terbilang rendah, yang belum memiliki pemahaman seperti usia kelas tinggi..
PENGUATAN KARAKTER PESERTA DIDIK MELALUI PEMBIASAN SIKAP POSITIF Aisyah, Siti; Anshori, Muh
Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam Vol 6 No 1 (2023): Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Binamadani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51476/dirasah.v6i1.483

Abstract

Pembiasaan merupakan proses pembentukan kebiasaan-kebiasaan baru atau memperbaiki kebiasaan-kebiasaan yang telah ada. Tujuan dalam pembiasaan yaitu agar para peserta didik terlatih dalam bersikap baik dan memiliki sikap-sikap atau kebiasaan baru yang bernilai positif sesuai dengan nilai moral yang berlaku, baik yang bersifat religius, tradisional, dan kultural. Pembiasaan menjadi suatu hal yang perlu untuk dilakukan dan dicontohkan kepada anak setiap hari secara konsisten di setiap lingkungan, yang di dalamnya meliputi lingkungan sekolah, lingkungan keluarga, dan lingkungan masyarakat. Hal ini bermaksud agar proses pembentukan karakter pada anak berjalan dengan baik sesuai harapan. Membiasakan anak bersikap positif perlu dilakukan sedari dini kepada anak-anak agar kelak akan melekat dalam dirinya dan terbiasa untuk melakukan hal positif setiap saat. Pendidikan karakter merupakan suatu sistem pendidikan yang bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai karakter kepada para siswa yang di dalamnya terkait aspek pengetahuan, kesadaran atau kemauan dan tindakan dalam melakukan nilai-nilai tersebut. Dalam pendidikan karakter diperlukan adanya proses pembiasaan, sebab karakter tidak terbentuk secara instan tetapi perlu dilatih agar mencapai tujuan dan bentuk karakter yang ideal.
PENERAPAN METODE TEAM TEACHING (STUDI DESKRIPTIF DI SD AL-MA’SOEM) Rohmah, Hana Nurur
Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam Vol 6 No 2 (2023): Dirasah: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Dasar Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Binamadani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51476/dirasah.v6i2.492

Abstract

This research was conducted with the aim of knowing the application of the team teaching method carried out at Al-Ma'soem Elementary School. This study uses a qualitative descriptive method through data collection techniques in the form of observations and interviews. Based on the results of the research, the stages of implementing the team teaching method in learning are as follows: 1) Planning Stage, where class teachers, subject teachers and subject teachers conduct MGMP to design lesson plans. 2) Implementation Phase, namely the process of learning activities that begins with opening activities by the teacher in charge of teaching. In the core activities, teachers work together to apply the team teaching method by dividing the tasks of one teacher as a teacher and one other teacher as a companion. 3) Evaluation Phase, namely the evaluation process for teachers and students. Teacher evaluation is carried out by providing criticism and suggestions to each teacher in the team regarding the teaching process. Evaluation of students is carried out through summative and formative tests made by each teacher according to the material being taught. So that learning using the team teaching method is also very influential on the achievement of learning objectives.

Page 6 of 11 | Total Record : 102