cover
Contact Name
Agus Mailana
Contact Email
agus.mailana@gmail.com
Phone
+6281222202006
Journal Mail Official
agus.mailana@gmail.com
Editorial Address
Jl. Raya Dramaga KM. 7 Kelurahan Margajaya, Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor Telp: 0251-8625187
Location
Kota bogor,
Jawa barat
INDONESIA
Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 2776379X     DOI : 10.30868
Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, with registered ISSN 2776-379X(online), is a multidisciplinary scientific journal published by LPPM of Sekolah Tinggi Agama Islam(STAI) Al-Hidayah Bogor. It is at the national level that covers a lot of common problems or issues related to community services. This journal publication aims to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in community services.
Articles 118 Documents
Analisis Publikasi Ilmiah Dosen STAI Al-Hidayah dalam Profil Google Scholar Rahendra Maya; Muhammad Sarbini
Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 01 (2023): Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/khidmatul.v4i01.4810

Abstract

Publikasi ilmiah terutama yang berasal dari karya ilmiah secara umum dan dari penelitian ilmiah secara khusus bagi dosen merupakan sebuah kewajiban yang harus dipenuhi sebagai pemegang jabatan fungsional atau akademiknya dan sesuai dengan salah satu tugas Tridharma perguruan tingginya. Publikasi yang dimaksud terutama dalam sistem jurnal atau terbitan berkala elektronik yang bereputasi, baik secara nasional dan terlebih reputasi internasional serta kemudian dapat ditelusuri dalam profil Google Scholar. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif analitis dengan pengumpulan data dilakukan melalui pelacakan digital dan dokumentasi, selama hampir satu semester. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar dosen STAI Al-Hidayah Bogor telah membuat akun Google Scholar dan memiliki profilnya serta telah mempublikasikan karya ilmianya. Dari profil Google Scholar dosen tersebut dapat diketahui untuk kemudian dianalisis jumlah kutipan atau sitasi (citations), i10-indeks (i-10 index), h-indeks (h-index), dan jumlah dokumennya (documents). Dari penelitian disimpulkan bahwa Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) merupakan program studi di STAI Al-Hidayah Bogor yang paling produktif, baik dalam produktifitas kecendekiaan dosen maupun dalam pengelolaan jurnalnya.
Pendampingan Membangun Kesadaran Masyarakat dalam Mengelola Sampah di Sungai Cihanjawar Muhamad Samsuloh; Adriansah Adriansah; Dede Supendi
Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 01 (2023): Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/khidmatul.v4i01.4815

Abstract

Sampah menjadi masalah dan isu besar pembahsan para pemimpin dunia. Permasalahan sampah di Indonesia saat ini masih menjadi suatu masalah yang belum diatasi. Hal itu terjadi pula di Kampung Cihanjawar Kolot Desa Cihanjawar Kecamatan Bojong Kabupaten Purwakarta. Kampung Cihanjawar Kolot merupakan suatu wilayah yang dilewati aliran Sungai gunung Burangrang yang mengalir ke Sungai Cikao. Penduduknya sering memanfaatkan sungai tersebut untuk mengairi sawah, bahkan untuk mandi. Akan tetapi air sungai yang mengalir sering ada beberapa sampah pelastik yang menumpuk di sepanjang sungai dan tidak dikelola dengan baik. Tujuan dari sosialisasi ini adalah untuk membangkitkan kesadaran masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan terutama ke sungai. Melalui sosialisasi ini diiharapkan masyarakat dapat mengelola sampah dengan baik. Metode yang dilakukan adalah Participatory Action Research (PAR) yang diwalai dengan observasi lapangan, kemudian mengadakan sosialisasi dengan menampilkan video dan praktik pengelolaan yang dijelaskan secara rinci oleh pemateri serta diskusi dengan masyarakat. Hasil sosialisasi adalah meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap kebersihan lingkungan, meningkatnya wawasan masyarakat untuk membedakan sampah organik dan anorganik, timbulnya keinginan untuk mengelola    sampah plastik menjadi ecobricks supaya lebih bermanfaat, meningkatnya minat masyarakat untuk ikut membuat anyaman dari sampah plastik dan menjadikannya sebagai ladang usaha.
Generasi Z Berkarakter Bagi Remaja, Siswa dan Mahasiswa Se-Kabupaten Cianjur Solihah, Cucu
Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 02 (2023): Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/khidmatul.v4i02.5879

Abstract

Melakukan pola pendidikan dan pembinaan bagi usia remaja yang masuk generasi Z yang merupakan generasi yang syarat dengan fasilitas dan teknologi, menjadikan guru, dosen dan orang tua harus memiliki pengetahuan dan strategi pembelajaran yang tepat. Ketepatan memberikan pembelajaran harus diawali dengan mengenal sisi kelamahan dari generasi Z, yakni dampaknya terhadap pendidikan karakter yang cenderung kurang mendapat perhatian serius dan sering kebanyakan manusia menilainya sebagai “sesuatu yang berharga” dewasa ini. Metode yang dilakukan dengan melakukan pembekalan bagi remaja dalam agenda orientasi pendidikan bagi remaja di era generasi Z. Berdasarkan runtutan kegiatan maka dapat ditarik kesimpulan bahwa usia remaja masih sangat potensial untuk dibentuk karakternya dengan diberi pemahaman dengan harapan lahirnya kesadaran akan diri dan pada gilirannya akan berkomitmen pada nilai moralitas.
Pemberdayaan Desa Sehat, Mandiri, dan Ekonomi Berkelanjutan Yang Religius Desa Cibitung Tengah, Kecamatan Tenjolaya, Kabupaten Bogor Sarifudin, Sarifudin; Zakaria, Aceng; Arijulmanan, Arijulmanan; Maulida, Ali; Nurwahdah, Ulama; Utami, Syifarahmi Hari
Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 02 (2023): Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/khidmatul.v4i02.5880

Abstract

Tulisan ini mendiskusikan tentang salahsatu kegiatan tridharma perguruan tinggi yaitu Pengabdian kepada Masyarakat (PkM0. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini merupakan kegiatan rutinitas tahunan yang dilakukan oleh seorang Dosen. Kegiatan PkM ini bertempat di desa Cibitung Tengah Kecamatan Tenjolaya Kabupaten Bogor, adapun tema yang di usung adalah Pemberdayaan Desa Sehat, Mandiri, dan Ekonomi Berkelanjutan yang Religius Desa Cibitung Tengah. Program pemberdayaan masyarakat melalui Pemberdayaan Desa Sehat, Mandiri, dan Ekonomi Berkelanjutan yang Religius ini yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan sosial dan kesehatan masyarakat di desa Cibitung Tengah. Program ini bertujuan untuk meningkatkan tingkat kesejahteraan sosial dan kesehatan yang baik, Desa Cibitung Tengah Kecamatan Tenjolaya Kabupaten Bogor merupakan wilayah yang berada di daerah pedesaan yang memiliki banyak tempat pertanian serta pesantren dan tempat ibadah khususnya Masjid, kami menggunakan masjid sebagai program kegitan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM). Masjid bukan hanya sebagai tempat ibadah namun dapat difungsikan sebagai pusat kegiatan sosial dan kesehatan program Pendidikan bagi warga sekitar mengingat mayoritas mereka komunitas muslim. Adapun kegiatan program pengabdian kepada masyarakat yang kami lakukan adalah antara lain: (1) Mahasiswa Mengajar (Pelatihan Pengurusan Jenazah, dan Parenting Anak) (2) Tebar Al-Qur‟an dan Iqra (3) Santunan Anak Yatim dan Dhuafa (4) Eco Masjid (5) Perlombaan Keislaman dan Kajian Islami (6) Wakaf Taman Bacaan Masyarakat (7) Jum‟at Berbagi, (8) Penyuluhan Kesehatan Remaja, (9) Parenting. Semoga 9 (sembilan) program unggulan kegiatan pengabdian kepada masyarakat semoga dapat bermanfaat untuk kemajuan desa Cibitung Tengah, sehingga kami akan selalu mengontrol program-program yang sudah diberikan sehingga program tersebut berkelanjutan dan dilaksanakan oleh warga masyarakat desa Cibitung Tengah.
Pemberdayaan Masyarakat Desa Dalam Upaya Meningkatkan Kesehatan, Kemandirian dan Terciptanya Suasana Religius di Desa Tapos II Kecamatan Tenjolaya Kabupaten Bogor Ginanjar, M Hidayat; Muslim, Muslim; Setiawan, Budi; Hamdan, Fariz; Pratama, Yoga; Hasan, Aulia
Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 02 (2023): Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/khidmatul.v4i02.5941

Abstract

Pemberdayaan Masyarakat Dalam Upaya Meningkatkan Kesehatan, Kemandirian dan Suasana Religius di Desa Tapos II Kecamatan Tenjolaya Kabupaten Bogor. Masyarakat Desa Tapos II memikul tanggung jawab yang besar dalam melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai warga negara yang senantiasa sadar akan pentingnya melakukan perubahan-perubahan yang positif bagi terciptanya kehidupan masyarakat yang sehat, sejahtera dan mandiri berdasarkan norma-norma agama dan peraturan negara. Pemberdayaan masyarakat yang berlandaskan pada norma-norma agama Islam sangatlah penting dalam mencapai kesejahteran lahir dan bathin berorientasi pada duniawi dan ukhrawi. Oleh karena itu, diperlukan kesadaran dan kepedulian yang tinggi dalam mewujudkan program tersebut. Adapun beberapa program pemberdayaan pada masyarakat di Desa Tapos II Kecamatan Tenjolaya, antaralain: pelaksanaan program eco masjid, santunan anak yatim dhuafa, pelatihan kewirausahaan,  kajian keluarga islami, tebar wakaf Al-Qur’an, dan program inovasi desa.
Peningkatan Mutu Keagamaan dan Penerapan Dakwah di Lingkungan Gunung Malang, Tenjolaya Bogor Heriyansyah, Heriyansyah; Solahudin, Solahudin; Maulida, Ali; Bafadhol, Ibrahim
Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 02 (2023): Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/khidmatul.v4i02.5942

Abstract

Agama Islam merupakan agama sempurna yang diajarkan oleh Allah subhanahu wata’ala melalui Nabi Muhammad sallallahu’alaihi wasallam. Ajaran agama Islam telah sempurna diturunkan melalui Al-Qur`an dan As-Sunnah yang telah dan akan terus diwariskan kepada generasi berikutnya. Kegiatan PKM yang dilaksanakan oleh Tim Dosen STAI Al-Hidayah bertujuan untuk meningkatkan mutu keagamaan di lingkungan Gunung Malang terutama ilmu Al-Qur`an dan dakwah. Agar hal ini lebih bermanfaat untuk masyarakat, maka diadakan juga beberapa kegiatan yang bisa memberikan dampak positif langsung untuk masyarakat berupa santunan untuk fakir miskin dan sunatan masal. Alhamdulillah semua kegiatan ini berjalan dengan lancar tanpa ada rintangan yang berarti. Karena kegiatan ini sangat didukung oleh masyarakat dari tingkat kelurahan sampai warga yang ada di lingkungan kegiatan PKM. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dengan memberikan inovasi dan kegiatan yang lebih bervariasi demi kemajuan masyarakat Muslim secara khusus dan Indonesia secara umum.
Pemberdayaan Desa Sehat, Mandiri dan Ekonomis Berkelanjutan Yang Religius di Kecamatan Tenjolaya Kabupaten Bogor Triana, Rumba; Wahidin, Unang; Haryono, Haryono; Mailana, Agus; Amalinda, Amalinda; Affandi, Erna Rooslyna; Kartika, Dila
Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 02 (2023): Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/khidmatul.v4i02.5943

Abstract

Tujuan utama jurnal ini adalah untuk menggambarkan bagaimana sebuah desa dapat menjadi sehat, mandiri, ekonomis, dan religius secara berkelanjutan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan studi pustaka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberdayaan desa yang berhasil mencakup berbagai aspek, seperti peningkatan akses terhadap layanan kesehatan, pengembangan potensi ekonomi lokal, dan penguatan nilai-nilai keagamaan dalam kehidupan sehari-hari. Proses pemberdayaan ini melibatkan partisipasi aktif masyarakat setempat, lembaga pemerintah, dan organisasi non-pemerintah. Selain itu, penelitian ini juga menyoroti tantangan yang dihadapi dalam mencapai pemberdayaan desa yang berkelanjutan, termasuk masalah akses sumber daya dan dukungan keuangan yang cukup, serta pemahaman yang lebih mendalam tentang nilai-nilai keagamaan dalam konteks pemberdayaan desa. Kesimpulannya, pemberdayaan desa yang sehat, mandiri, ekonomis, dan religius merupakan suatu proses yang kompleks, tetapi memiliki potensi besar untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat desa. Penelitian ini memberikan wawasan yang berharga bagi pengembangan program pemberdayaan desa yang berkelanjutan dan dapat diadopsi dalam konteks geografis lain.
Implementasi Konsep Guru Keluarga Perspektif Adian Husaini Dalam Membentuk Ketahanan Keluarga di Program Studi Pendidikan Agama Islam di STAI Al-Hidayah Bogor Maya, Rahendra
Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 02 (2023): Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/khidmatul.v4i02.5944

Abstract

Salah satu dari tiga pusat pendidikan yang mendesak namun harus terus mendapatkan upaya revitalisasi dan optimalisasi perannya adalah keluarga, yang kita kenal sebagai lingkungan pendidikan informal. Hal ini mendapat banyak perhatian dan kajian dari para pemikir Islam, baik klasik maupun kontemporer. Di kalangan pemikir kontemporer yang menyoroti realitas keluarga sebagai lingkungan pendidikan informal adalah Adian Husaini melalui karyanya yang berjudul “Kiat Menjadi Guru Keluarga: Menyiapkan Generasi Pejuang”. Ide Husaini yang paling mendasar adalah agar orang tua bertanggung jawab terhadap pendidikan anaknya dengan menjadi “guru keluarga”, tidak diserahkan sepenuhnya kepada pihak lain, misalnya sekolah atau pesantren. Menurutnya, setidaknya ada enam tema materi yang harus dijadikan bekal orang tua untuk menjadi guru keluarga, yaitu (1) Wawasan Islam, (2) Pendidikan Anak, (3) Fiqhud Dakwah, (4) Keluarga Sakinah Fiqh, (5) Tantangan Pikiran Kontemporer, dan (6) Sejarah Peradaban Islam. Oleh karena itu, artikel penelitian ini berupaya mendeskripsikan pemikiran Husaini tentang orang tua sebagai guru keluarga dalam kaitannya dengan ketahanan keluarga di era digital dan upaya implementasinya di Jurusan Tarbiyah Program Studi Pendidikan Agama Islam Perguruan Tinggi Islam Al-Hidayah Bogor kepada para santri di lingkungannya. ruang lingkup akademik dalam perkuliahan pada struktur mata kuliah yang diberlakukan. Metode penelitian dalam artikel ini menggunakan metode kualitatif gabungan antara studi literatur dan studi lapangan, dengan pengumpulan data yang dilakukan melalui studi dokumen, observasi, dan wawancara kemudian untuk dianalisis menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif-interpratetif.
Penguatan Peran Serta Keluarga Dan Masyarakat Tentang Pentingnya Pendidikan Islam Dalam Keluarga di Desa Cinangneng Kecamatan Tenjolaya Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Bara Priyatna, Muhamad; Fachrudin, Fachri; Wahidin, Ade; Hafizin, Hafizin
Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 02 (2023): Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/khidmatul.v4i02.5945

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memperkuat peran serta keluarga dan masyarakat dalam memberikan pendidikan Islam dalam keluarga di Desa Cinangneng, Kecamatan Tenjolaya, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan partisipatif dan kolaboratif dengan masyarakat setempat. Data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa keluarga dan masyarakat membutuhkan dukungan dan penguatan dalam memberikan pendidikan Islam kepada anak-anak. Penguatan peran serta keluarga dan masyarakat dapat dilakukan melalui penyuluhan, pelatihan, dan pemberian bimbingan dalam pelaksanaan pendidikan Islam di keluarga. Diharapkan hasil dari penelitian ini dapat membantu pemerintah dan masyarakat dalam meningkatkan kualitas pendidikan Islam di keluarga sehingga dapat menciptakan generasi muda yang berakhlakul karimah dan dapat membangun masyarakat yang lebih baik.
SUPPORTING PUBLIC UNDERSTANDING IN HANDLING COVID 19 AND PUBLIC EDUCATION IN THE NEW NORMAL ERA Annuril, Kheli Fitria; Mardiani, Mardiani; Riyadi, Agung; Hariadi, Efrizon
Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 01 (2024): Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/khidmatul.v5i01.6331

Abstract

Efforts are made to provide support in exploring the potential of the community so that they are empowered and able to participate in preventing the transmission of COVID-19. The method of activity is socialization, health services, checking blood sugar levels, health counseling, fostering active cadres and empowering families which are carried out in synergy with the Benteng District Health Office and puskesmas. The implementation of activities allocated for 6 months in Lubuk Sini Village. Community empowerment activities in Covid-19 prevention at the village level involve various elements in the community, such as; Village heads and officials, health cadres, puskesmas officers and the community in the area. All elements of society have roles and functions in accordance with the conditions that occur in their respective regions. With community empowerment in preventing COVID-19 at the village level, this is done so that everyone is able to identify and recognize risks that can support the implementation of Covid-19 prevention activities in their area and apply a clean lifestyle in the era of the Covid-19 pandemic. The results of socialization and training can increase the knowledge, attitudes and behavior of Village cadres to convey back to the community more broadly about Covid 19. Continuous monitoring and evaluation of cadres needs to be carried out so that cadres play an active role in improving the health of villagers, especially in preventing Covid 19.

Page 6 of 12 | Total Record : 118