Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

INKARUS SUNNAH DARI KALANGAN MUSLIM DALAM LINTASAN SEJARAH Maulida, Ali
Al - Tadabbur: Jurnal Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir Vol 1, No 01 (2014): Al-Tadabbur: Jurnal Ilmu Al-Quran dan Tafsir Vol 1 No. 01 Juli 2014
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Al Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (775.933 KB) | DOI: 10.30868/at.v1i01.172

Abstract

Kedudukan nash syar’i –al-Qur’an  dan as-Sunnah– didalam Islam sangat  agung dan mulia. Keduanya adalah  sumber pengambilan hukumdan pedoman hidup bagi seorang muslim di dunia ini. Kebahagiaan  dan keselamatan  yang  akan  diraih  seorang  muslim di  dunia  dan  akhiratadalah sangat tergantung sejauh mana ia berpegang teguh dengan keduanya.Namun  dalam   realita   kehidupan   ini   banyak   manusia   yangtergelincir  dari  jalan  yang lurus tadi dengan beragam bentuk, dimana salah satunya adalah  ketika mereka melakukan pengingkaran terhadap as-Sunnah atau hadits Rasulullah .Penolakan  terhadap  as-Sunnah dahulunya lebih diakibatkan olehketidaktahuan  sementara   orang   terhadap   fungsi  dan  kedudukan  as- Sunnah tersebut, dan kemunculannya masih bersifat perorangan,  bukandari kelompok yang terorganisir.Lain halnya dengan kemunculan InkarusSunnah  di  era  modern,  dimanapemikiran  ini  muncul akibat  pengaruh kolonialisme yang  sangat  gigih  berupaya  melumpuhkan Dunia  Islam.Kemunculannya dipelopori oleh para tokoh yang menamakan diri merekamujtahid, pembaharu atau modernis. Bahkan banyak pihak pengusungnya yang muncul dalam  bentuk terorganisir,  sehingga pengaruh  negatifnya lebih cepat tersebar di dalam tubuh umat Islam. Keywords:  inkarus sunnah, propaganda, imperialisme, dekonstruksi.
BENCANA-BENCANA ALAM PADA UMAT TERDAHULU DAN FAKTOR PENYEBABNYA DALAM PERSPEKTIF ALQURAN: Studi Tafsir Maudhu’i Ayat-Ayat tentang Bencana Alam Maulida, Ali
Al - Tadabbur: Jurnal Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir Vol 4, No 02 (2019): Al-Tadabbur: Jurnal Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Al Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (870.386 KB) | DOI: 10.30868/at.v4i02.596

Abstract

Bencana alam adalah salah satu ketentuan Allah S.W.T. yang terjadi di alam semesta (sunnatullah fi al-kaun) dan tidak terlepas dari unsur sebab akibat (kausalitas) sebagai salah satu bukti kekuasaan-Nya. Para mufassir menjelaskan aspek kausalitas perbuatan dosa manusia dengan terjadinya bencana dan adanya korelasi antara perilaku manusia dengan terjadinya peristiwa bencana alam. Artikel ini berupaya mengungkap berbagai peristiwa bencana alam terbesar sepanjang sejarah umat manusia, khususnya pada masa umat-umat terdahulu, dan faktor-faktor penyebab terjadinya bencana tersebut dengan menganalisis ayat-ayat Al-Qur?an yang terkait kisah-kisah umat terdahulu berdasarkan tafsir para ulama mufassir yang kompeten. Di dalam Al-Qur?an terdapat banyak ayat yang menjelaskan berbagai gambaran dahsyatnya peristiwa bencana-bencana besar yang menimpa umat terdahulu, di antaranya penenggelaman (al-gharq), angin topan (al-r?h al-?aq?m), suara pekikan (al-shaihah), gempa bumi (al-rajfah), halilintar (al-sh??iqah), bumi yang dibalik (qalb al-diy?r), hujan batu (al-hij?rah), awan panas (al-zhillah), penenggelaman ke bumi (al-khasf), dan perubahan bentuk jasad (al-maskh). Ternyata bencana-bencana alam terbesar yang terjadi pada masa umat terdahulu sangat erat kaitannya dengan perbuatan manusia. Di dalam Al-Qur?an telah dijelaskan faktor-faktor yang bersifat umum, yaitu: (al-dzun?b) dosa-dosa, (al-khath?y?) kesalahan-kesalahan, (al-zhulm) kezaliman, (al-kufr) kekafiran, (al-ijr?m) perbuatan dosa, (al-fisq) kefasikan, dan (al-fas?d) kerusakan. Selain itu, terdapat juga ayat-ayat yang menyebutkan faktor-faktor penyebab berupa kemaksiatan secara lebih khusus, di antaranya: (al-syirk) kesyirikan, (al-istikb?r) kesombongan, (al-takdz?b) pendustaan, (al-istihz? bi al-rusul wa atb??ihim) mengejek para rasul dan para pengikutnya yang beriman, (al-?dz? bi al-rusul wa atb??ihim) menyakiti para rasul dan para pengikutnya yang beriman, kufur nikmat, melanggar batas larangan Allah S.W.T., perbuatan homoseksual, dan perbuatan mengurangi timbangan.
Pemberdayaan Desa Sehat, Mandiri, dan Ekonomi Berkelanjutan Yang Religius Desa Cibitung Tengah, Kecamatan Tenjolaya, Kabupaten Bogor Sarifudin, Sarifudin; Zakaria, Aceng; Arijulmanan, Arijulmanan; Maulida, Ali; Nurwahdah, Ulama; Utami, Syifarahmi Hari
Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 02 (2023): Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/khidmatul.v4i02.5880

Abstract

Tulisan ini mendiskusikan tentang salahsatu kegiatan tridharma perguruan tinggi yaitu Pengabdian kepada Masyarakat (PkM0. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini merupakan kegiatan rutinitas tahunan yang dilakukan oleh seorang Dosen. Kegiatan PkM ini bertempat di desa Cibitung Tengah Kecamatan Tenjolaya Kabupaten Bogor, adapun tema yang di usung adalah Pemberdayaan Desa Sehat, Mandiri, dan Ekonomi Berkelanjutan yang Religius Desa Cibitung Tengah. Program pemberdayaan masyarakat melalui Pemberdayaan Desa Sehat, Mandiri, dan Ekonomi Berkelanjutan yang Religius ini yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan sosial dan kesehatan masyarakat di desa Cibitung Tengah. Program ini bertujuan untuk meningkatkan tingkat kesejahteraan sosial dan kesehatan yang baik, Desa Cibitung Tengah Kecamatan Tenjolaya Kabupaten Bogor merupakan wilayah yang berada di daerah pedesaan yang memiliki banyak tempat pertanian serta pesantren dan tempat ibadah khususnya Masjid, kami menggunakan masjid sebagai program kegitan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM). Masjid bukan hanya sebagai tempat ibadah namun dapat difungsikan sebagai pusat kegiatan sosial dan kesehatan program Pendidikan bagi warga sekitar mengingat mayoritas mereka komunitas muslim. Adapun kegiatan program pengabdian kepada masyarakat yang kami lakukan adalah antara lain: (1) Mahasiswa Mengajar (Pelatihan Pengurusan Jenazah, dan Parenting Anak) (2) Tebar Al-Qur‟an dan Iqra (3) Santunan Anak Yatim dan Dhuafa (4) Eco Masjid (5) Perlombaan Keislaman dan Kajian Islami (6) Wakaf Taman Bacaan Masyarakat (7) Jum‟at Berbagi, (8) Penyuluhan Kesehatan Remaja, (9) Parenting. Semoga 9 (sembilan) program unggulan kegiatan pengabdian kepada masyarakat semoga dapat bermanfaat untuk kemajuan desa Cibitung Tengah, sehingga kami akan selalu mengontrol program-program yang sudah diberikan sehingga program tersebut berkelanjutan dan dilaksanakan oleh warga masyarakat desa Cibitung Tengah.
Peningkatan Mutu Keagamaan dan Penerapan Dakwah di Lingkungan Gunung Malang, Tenjolaya Bogor Heriyansyah, Heriyansyah; Solahudin, Solahudin; Maulida, Ali; Bafadhol, Ibrahim
Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 02 (2023): Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/khidmatul.v4i02.5942

Abstract

Agama Islam merupakan agama sempurna yang diajarkan oleh Allah subhanahu wata’ala melalui Nabi Muhammad sallallahu’alaihi wasallam. Ajaran agama Islam telah sempurna diturunkan melalui Al-Qur`an dan As-Sunnah yang telah dan akan terus diwariskan kepada generasi berikutnya. Kegiatan PKM yang dilaksanakan oleh Tim Dosen STAI Al-Hidayah bertujuan untuk meningkatkan mutu keagamaan di lingkungan Gunung Malang terutama ilmu Al-Qur`an dan dakwah. Agar hal ini lebih bermanfaat untuk masyarakat, maka diadakan juga beberapa kegiatan yang bisa memberikan dampak positif langsung untuk masyarakat berupa santunan untuk fakir miskin dan sunatan masal. Alhamdulillah semua kegiatan ini berjalan dengan lancar tanpa ada rintangan yang berarti. Karena kegiatan ini sangat didukung oleh masyarakat dari tingkat kelurahan sampai warga yang ada di lingkungan kegiatan PKM. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dengan memberikan inovasi dan kegiatan yang lebih bervariasi demi kemajuan masyarakat Muslim secara khusus dan Indonesia secara umum.
Penerapan Metode Keteladanan Guru Akidah Akhlak dalam Meningkatkan Akhlakul Karimah Siswa di Madrasah Tsanawiyah Nurul Walidain Ciampea Bogor Suhada, Suhada; Maulida, Ali; samsuddin, samsuddin
Journal of Islamic Education Counseling Vol. 4 No. 1 (2024): Bimbingan Konseling & Teknologi
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Buntet Pesantren Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54213/jieco.v4i1.461

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan metode keteladanan guru akidah akhlak dalam meningkatkan akhlakul karimah siswa di Madrasah Tsanawiyah Nurul Walidain Ciampea Bogor. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif, sedangkan metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang ada dianalisis dengan metode deskrptif interpretatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan metode keteladanan guru akidah akhlak dalam meningkatkan akhlakul karimah siswa di Madrasah Tsanawiyah Nurul Walidain berjalan dengan baik dan efektif. Melalui penelitian ini terungkap bahwa keteladalan guru akidah akhlak efektif dalam dalam meningkatkan akhlakul karimah siswa, karena siswa tidak hanya diberikan teori namun ada keteladanan dari guru akidah akhlak.tetapi siswa memperoleh keteladanan dari guru akidah akhlak yang menjadi role model dalam kehidupan sehari-hari.
IMPLEMENTASI METODE PEMBIASAAN DALAM MEMBENTUK KARAKTER ISLAMI PADA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI DI SDN SIRNAGALIH 02 DESA SUKAMANTRI KECAMATAN TAMANSARI KABUPATEN BOGOR TAHUN AJARAN 2019/2020 Mustopa, Aji; Maulida, Ali; Sarifudin, Agus
Cendikia Muda Islam: Jurnal Ilmiah Vol. 2 No. 01 (2022): Cendikia Muda Islam: Jurnal Ilmiah
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan karakter Islami pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Budi Pekerti merupakan keharusan yang melekat sebagai bukti nyata dalam upaya internalisasi nilai-nilai keislaman peserta didik, sehingga perlu adanya upaya pengintegrasian materi pembelajaran dengan penanaman nilai-nilai karakter Islami salah satunya dengan mengimplementasikan metode pembiasaan dalam membentuk karakter Islami. Penelitian dilakukan di SDN Sirnagalih 02 Desa Sukamantri Kecamatan Tamansari Kabupaten Bogor pada Tahun Pelajaran 2019/2020. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi karakter Islami peserta didik, program sekolah terkait metode pembiasaan dalam pembentukan karakter Islami, faktor pendukung metode tersebut, faktor penghambatnya, dan solusi untuk mengatasi faktor penghambat tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi, selajutnya dianalisis secara deskriptif interpretatif.
UPAYA GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI DALAM MENINGKATKAN MINAT MEMBACA AL-QUR’AN Dikrillah, Dita Kurnia; Maulida, Ali; Priyatna, Muhamad
Cendikia Muda Islam: Jurnal Ilmiah Vol. 2 No. 01 (2022): Cendikia Muda Islam: Jurnal Ilmiah
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Upaya guru Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti dalam meningkatkan minat membaca Al-Qur’an dalam dunia pendidikan adalah suatu kepentingan. Hasil penelitian upaya guru dalam meningkatkan minat membaca Al-Qur’an adalah sebagai berikut: (a) Minat, mengukur seberapa besar keinginan siswa dalam meningkatkan minat membaca Al-Qur’an (b) memperbanyak model pembelajaran, dalam meningkatkan minat membaca Al-Qur’an (c) evaluasi, dengan adanya evaluasi seorang guru akan mengetahui tata letak kekurangan yang ada pada diri siswa. Elemen pendukungnya adalah (a) pengelola sekolah yang baik akan berpengaruh besar pada pembelajaran siswa (b) peraturan sekolah yang baik akan berpengaruh juga terhadap siswanya dalam pembelajaran (c) tenaga pengajar yang berpengalaman. Faktor penghambatnya adalah (a) kurangnya motivasi tanpa adanya motivasi seorang siswa tidak akan pernah bergerak untuk melakukan suatu kegiatan (b) kemalasan, dalam diri seorang siswa akan selalu hadir rasa malas dalam hidupnya (c) kejenuhan, keadaan jenuh dan tidak adanya rasa semangat pada diri siswa dan memaksakan diri. Solusi atas faktor penghambat adalah (a) memberikan kepercayaan diri yang tinggi kepada siswanya dalam pembelajaran, (b) menghilangkan kejenuhan pada diri siswa dalam pembelajaran (c) harus selalu menjaga komunikasi dengan orang tua atau keluarganya.
Peran Radio Simpati 106.3 FM Sebagai Media Pendidikan Bagi Masyarakat Muslim Aripin, Imam; Maulida, Ali; Suretno, Sujian
Cendikia Muda Islam: Jurnal Ilmiah Vol. 2 No. 01 (2022): Cendikia Muda Islam: Jurnal Ilmiah
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Media massa dalam hal ini radio mempunyai peranan penting untuk dijadikan jembatan penyampai kebaikan, salah satunya yaitu Radio Simpati Cirebon 106.3 FM. Radio Simpati Cirebon berperan penting sebagai media pendidikan bagi masyarakat muslim khususnya bagi masyarakat muslim RT 017 RW 005, Desa Cipeujeuh Wetan Kecamatan Lemah Abang Kabupaten Cirebon. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) peran Radio Simpati 106.3 FM bagi masyarakat muslim RT 017 RW 005 Desa Cipeujeuh Wetan Kecamatan Lemah Abang Kabupaten Cirebon; (2) kegiatan-kegiatan Radio Simpati 106.3 FM baik On Air atau Off Air; (3) faktor penendukung; (4) faktor penghambat; (5) solusi atas faktor penghambat Radio Simpati 106.3 FM sebagai media pendidikan bagi masyarakat muslim RT 017 RW 005 Desa Cipeujeuh Wetan Kecamatan Lemah Abang Kabupaten Cirebon
PERAN GURU AQIDAH AKHLAK DALAM MEMPERBAIKI AKHLAK SISWA KELAS VIII DI MTS ANWARUL HIDAYAH DESA PARAKAN KECAMATAN CIOMAS KABUPATEN BOGOR TAHUN AJARAN 2019/2020 Erlangga, Angga; Maulida, Ali; Kohar, Ade
Cendikia Muda Islam: Jurnal Ilmiah Vol. 4 No. 01 (2024): Cendikia Muda Islam: Jurnal Ilmiah
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/cendikia.v4i01.7093

Abstract

Setiap guru memiliki tanggung jawab penjelasnya sendiri, serta juga memiliki tanggung jawab untuk menyajikan karya mengajarnya yang mendukung pengaturan maupun peningkatan perilaku siswa.Pembentukkan kepribadian peserta didik harus dilakukan sejak usia dini, agar mereka dapat memiliki kepribadian muslim yang mulia sebagaimana dicontohkan oleh Rasulullah SAW serta mampu menjauhi akhlak yang buruk. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran, metode, faktor pendukung, dan faktor penghambat pengajar Akidah Akhlak dalam memperbaiki Akhlak siswa Mts Anwarul Hidayah. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif dengan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil dan kesimpulan dari penelitian menunjukan bahwa dalam meningkatkan perilaku siswa MTs Anwarul Hidayah sangat efektif. Hal ini terlihat dari upaya dalam pengajaran dan praktik yang diterapkan oleh para guru Akidah Akhlak. Metode yang digunakan adalah tanya jawab, diskusi, ceramah, serta memberikan arahan atau contoh yang baik. faktor pendukung adalah fasilitas madrasah, buku panduan, dan pengajar yang profesional dalam bidangnya masing-masing. Sedangkan faktor penghambat adalah siswa dari latar belakang yang berbeda, kurangnya orang tua untuk mengasuh anak-anak mereka, dan lingkungan yang tidak baik
IMPLEMENTASI METODE MENGHAFAL HADIS DALAM MATA PELAJARAN QUR’AN HADIS TERHADAP KUALITAS BELAJAR SISWA KELAS VIII SMP ISLAM PLUS TAHFIDZ IBNU UMAR PAMULANG TANGERANG SELATANTAHUN AJARAN 2022 Ibadurrahman, Muhammad; Maya, Rahendra; Maulida, Ali
Cendikia Muda Islam: Jurnal Ilmiah Vol. 4 No. 01 (2024): Cendikia Muda Islam: Jurnal Ilmiah
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/cendikia.v4i01.7124

Abstract

Dalam proses pembelajaran pengimpelementasian metode merupakan hal sangat penting, salah satunya pada pembelajaran Quran Hadis karna dapat berpengaruh terhadap kualitas belajar. Berdasarkan hal tersebut, penelitian ini bertujuan untuk membahas mengenai Implementasi Metode Menghafal Hadis Dalam Mata Pelajaran Qur’an Hadis Terhadap Kualitas Belajar Siswa Kelas VIII SMP Islam Plus Tahfidz Ibnu Umar Pamulang Tangerang Selatan tahun Ajaran 2022. Metode yang digunakan dalam penyusunan skripsi ini adalah metode kualitatif. Hasil penelitian menunjukan: (1) Implementasi metode menghafal Hadis dalam mata pelajaran Quran Hadis terhadap kualitas belajar siswa, sudah sesuai dengan kurikulum yang diterapkan. (2) Faktor pendukungnya yaitu adanya peran guru dalam memotivasi siswa dan semangat belajar siswa itu sendiri. (3) Faktor penghambatnya yaitu tidak percaya diri, rasa malas yang ada pada diri siswa, dan tidak memanfaatkan waktu luang untuk memurojaah/mengulang pelajaran yang sudah dipelajari. (4) Solusi atas faktor penghambat tersebut adalah berusaha selalu percaya diri, senantiasa memotivasi diri untuk semangat dalam menuntut ilmu dan memanfaatkan waktu luang dengan membiasakan diri untuk mengulang pelajaran yang sudah dipelajari