cover
Contact Name
Ahmad Rustam
Contact Email
ahmad.rustam1988@gmail.com
Phone
+6285399507330
Journal Mail Official
ahmad.rustam1988@gmail.com
Editorial Address
http://jurnal.ardenjaya.com/index.php/ajsh/1
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora
Published by Arden Jaya Publisher
ISSN : 28081447     EISSN : 28081307     DOI : 10.57250
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora (AJSH) menerbitkan karya hasil penelitian dan kajian ilmiah pada ruang lingkup ilmu sosial dan ilmu humaniora diantaranya: antropologi, kajian bisnis, kajian komunikasi, tata kelola perusahaan, kriminologi, kajian lintas budaya, demografi, kajian ekonomi pembangunan, studi pendidikan dan etika, geografi sosial, studi manajemen teknologi informasi, hubungan industrial, hubungan internasional, studi hukum, studi media, ilmu politik, studi dinamika kependudukan, studi psikologi, studi administrasi publik, sosial kesejahteraan, studi agama dan linguistik. Nama terbitan berkala : Arus Jurnal Sosial dan Humaniora (AJSH) Bulan dan tahun pertama kali terbit : Agustus (2021) Edisi berlaku ISSN yang di ajukan : Vol. 1, No. 2, Aguatus (2021) Frekuensi terbitan : 3 Kali dalam Setahun Bahasa untuk artikel yang diterbitkan : Indonesia dan Inggris Media terbitan (cetak/elektronik) : Cetak dan Elektronik Alamat url terbitan : http://jurnal.ardenjaya.com/index.php/Ajsh
Articles 682 Documents
Aplikasi Whatsapp Bajakan sebagai Ancaman Kejahatan Siber di Indonesia Sitorus, Angelia Pratiwi Mastiurlani Christina; Astono, Agustinus
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 4 No 1: April (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57250/ajsh.v4i1.355

Abstract

Fenomena penggunaan aplikasi WhatsApp bajakan menjadi sorotan penting dalam ranah keamanan siber di Indonesia. Meskipun menawarkan fitur-fitur menarik, seperti pesan anti-lihat dan penyembunyian status online, aplikasi ini melanggar hak cipta serta menimbulkan ancaman terhadap privasi data pengguna. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap peran dan dampak penggunaan aplikasi WhatsApp bajakan terhadap keamanan siber di Indonesia. Dengan menggunakan pendekatan yuridis normatif dan analisis kualitatif terhadap data hukum dan literatur terkait, studi ini mengungkap bahwa penggunaan aplikasi WhatsApp bajakan memicu risiko kebocoran data pribadi dan pelanggaran hak cipta yang berpotensi menimbulkan konsekuensi hukum yang serius. Kesadaran masyarakat akan risiko penggunaan aplikasi bajakan dan penegakan hukum yang efektif menjadi kunci dalam melindungi keamanan dan privasi di era digital yang semakin kompleks.
Pengaruh Media Sosial terhadap Komunikasi Anak Usia Remaja: Studi di MTs Sunan Pandanaran Yogyakarta Shabrina, Siti Nur; Rifqoh, Fany; Putri, Afifah Dewi Nayla; Bilqies, Azzura
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 4 No 1: April (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57250/ajsh.v4i1.352

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media sosial (Instagram dan Tik Tok) terhadap komunikasi anak usia remaja.  Subjek dalam penelitian adalah siswi kelas 9 Madrasah Tsanawiyah Sunan Pandanaran. Penelitian ini termasuk jenis penelitian dengan pendekatan kualitatif yang menggunakan metode deskripsi-analitis. Teknik pengumpulan data menggunakan beberapa metode yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa media sosial (Instagram dan Tik Tok)  memengaruhi komunikasi anak usia remaja. Pengaruh media sosial terhadap komunikasi anak remaja dapat berupa komunikasi verbal, nonverbal, langsung, dan tidak langsung. Bentuk-bentuk komunikasi yang dilakukan oleh siswi di MTs Sunan Pandanaran dapat bernilai positif maupun negatif. Pengaruh pemilihan bahasa dalam berkomunikasi tergantung pada bagaimana mereka menggunakan platform tersebut, jenis konten yang mereka konsumsi, dan sejauh mana mereka terpengaruh oleh tren dan norma yang ada di media sosial Instagram dan Tik Tok.
Penerapan Perlindungan Hukum terhadap Buruh Ekspedisi yang Bekerja tidak Berdasarkan Perjanjian Tertulis di Kota Kendari Baharun; Tolo, Suriani Bt; Bariun, La Ode
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 4 No 1: April (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57250/ajsh.v4i1.356

Abstract

Penelitian ini sangat relevan mengingat perubahan signifikan dalam regulasi ketenagakerjaan, khususnya setelah diterbitkannya Perpu Nomor 2 Tahun 2022 tentang Cipta Kerja, yang menimbulkan keprihatinan akan perlindungan hukum bagi pekerja. Salah satu perubahan yang menciptakan kekosongan hukum adalah terkait Pasal 57 Perpu yang mengatur tentang Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT), yang kemudian menyoroti pentingnya konsistensi hukum dalam hubungan kerja untuk menciptakan kejelasan bagi pekerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan menganalisis dua aspek utama: pertama, bentuk penerapan perlindungan hukum terhadap buruh yang bekerja tanpa perjanjian tertulis; kedua, bentuk penyelesaian perselisihan hubungan industrial yang ideal untuk mencapai keadilan bagi buruh dan pengusaha. Metode yang digunakan adalah yuridis normatif dengan menggunakan data sekunder sebagai sumber informasi utama, didukung oleh data primer dari wawancara dengan narasumber yang kredibel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlindungan hukum bagi buruh tanpa perjanjian tertulis terdiri dari tindakan preventif dan represif, namun masih terdapat kekurangan terutama dalam hal sanksi terhadap pelanggaran oleh pengusaha dan eksekusi putusan PHI. Di sisi lain, dalam penyelesaian perselisihan hubungan industrial, terdapat tiga aspek penting yang harus diperhatikan: kejelasan aturan penerapan PKWT, penguatan kewenangan eksekusi pengadilan, dan peran aktif serikat buruh. Berdasarkan temuan tersebut, disarankan untuk memperbaiki konsep perlindungan hukum bagi buruh dengan mengenalkan sanksi yang efektif terhadap pelanggaran oleh pengusaha serta memperkuat peran pengadilan dan serikat buruh dalam penyelesaian perselisihan. Langkah-langkah ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan kerja yang lebih adil dan harmonis bagi kedua belah pihak, sehingga kepentingan buruh dan pengusaha dapat terlindungi secara optimal, sekaligus menciptakan kestabilan dalam hubungan industrial.
Kewenangan Kepala Desa dalam Pengolaan Dana Desadi Desa Lenggora Selatan Kecamatan Kabaena Tengah Kabupaten Bombana Tolo, Suriani Bt; Bariun, La Ode; Asril
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 4 No 1: April (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57250/ajsh.v4i1.357

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi Adanya kasus korupsi Dana Desa yang melibatkan oknum kepala desa di kabupaten bombana yang diduga menyalahgunakan kewenangannya dalam pengelolaan Dana Desa dimana modus operandi yang dilakukan oknum Kepala Desa tersebut adalah mengelola sendiri keuangan desa serta tidak melibatkan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dalam pelaporan penggunaan Dana Desa padahal dalam Permendagri No. 20 Tahun 2018 tentang pengelolaan keuangan desa telah diatur tata cara pengelolaan sampai pada proses pertangungjawaban yang pengelolaannya dilakukan secara akuntabel. Penelitian ini menggunakan metode yuridis normatif dan empiris. Penelitian normatif merupakan penelitian kepustakaan, yaitu penelitian terhadap data sekunder. Penelitian empiris menggunakan pendekatan asas-asas hukum. Data primer yakni data yang diperoleh secara langsung dari hasil penelitian dengan pihak responden yang berkaitan dengan permasalahan penelitian yang dilakukan melalui wawancara. Semua data yang telah dikumpulkan melalui studi kepustakaan dan data primer melalui wawancara dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, 1) Kewenangan Kepala Desa dalam pengelolaan dana desa, di Desa Lengora Selatan mencakup perencanan, pelaksanaan, penatausahaan, pelaporan dan pertanggungjawaban, hal tersebut telah dilaksanakan oleh Kepala Desa Lengora Selatan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang mengatur tentang pengelolaan dana desa 2) bentuk transparansi pengelolaan Dana Desa di Desa Lengora Selatan meliputi:penyampaian informasi proses pengelolaan dana desa kepada masyarakat, musyawarah yang melibatkan masyarakat desa, mengikutsertakan masyarakat dalam pelaksanaan pembangunan desa,pelaporan dana desa yang disampaikan kepada Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa, serta ketersediaan aksesibilitas dokumen yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat desa terkait realisasi penggunaan dana desa.
Pengaruh Leader Member Exchange terhadap Organizational Citizenship Behaviour melalui Job Embeddedness sebagai Variabel Intervening pada Karyawan UD. Kian Maju Medan Wijaya, Elyzabeth
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 4 No 1: April (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57250/ajsh.v4i1.358

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh leader member exchange terhadap organizational citizenship behaviour melalui job embeddedness sebagai variabel intervening pada karyawan UD. Kian Maju Medan. Jenis penelitian ini merupakan jenis asosiatif dan kuantitatif. Metode ini disebut dengan metode kuantitatif karena data penelitian berupa angka-angka dan analisis menggunakan statistik. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan UD. Kian Maju Medan dengan jumlah 75 karyawan. Metode pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan sampel jenuh, dimana 75 karyawan tersebut dijadikan target sampel penelitian. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data SEM PLS (Structural Equational Modelling) bertujuan melakukan analisis jalur (path). Hasil penelitian menunjukkan secara langsung pengaruh LMX terhadap job embeddedness mempunyai koefisien jalur sebesar 0.789. secara langsung pengaruh LMX terhadap OCB mempunyai koefisien jalur sebesar 0.554. Secara langsung pengaruh job embeddedness terhadap OCB mempunyai koefisien jalur sebesar 0,746. Secara tidak langsung pengaruh LMX terhadap OCB melalui job embeddedness mempunyai koefisien jalur sebesar 0,588. Pengaruh tersebut mempunyai nilai probabilitas (p-values) sebesar 0,000 <  0,05, berarti terdapat pengaruh yang signifikan antara LMX terhadap OCB melalui Job Embeddedness.
Perlindungan Hukum terhadap Tanah Hak Milik Perorangan yang Dipergunakan untuk Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak di Kota Kendari Rahmatia, Siti; Fitriadi, Muhammad; Tolo, Suriani Bt
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 4 No 1: April (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57250/ajsh.v4i1.359

Abstract

Penelitian ini bertujuan 1) Untuk mengkaji dan menganalisis bagaimana perlindungan hukum Yayasan, terhadap tanah hak milik perorangan yang dipergunakan untuk Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak Di Kota Kendari. Penelitian ini menggunakan metode yuridis normatif dan empiris. Penelitian normatif merupakan penelitian kepustakaan, yaitu penelitian terhadap data sekunder. Penelitian empiris menggunakan pendekatan asas-asas hukum. Data primer yakni data yang diperoleh secara langsung dari hasil penelitian dengan pihak responden yang berkaitan dengan permasalahan penelitian yang dilakukan melalui wawancara. Semua data yang telah dikumpulkan melalui studi kepustakaan dan data primer melalui wawancara dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, 1) Perlindungan hukum atas tanah hak milik perorangan digunakan oleh yayasan yang dinaungi lembaga kesejahteraan sosial anak di kota kendari, dilandasi oleh legalitas kepemilikan hak milik berupa sertifikat sebagai tanda kepemilikan atas tanah, negara dalam hal ini telah menyediakan Upaya-upaya perlindungan kepemilikan hak atas tanah melakui pendaftaran tanah dikantor pertanahan nasional yang tersebar diberbagai daerah diseluruh Indonesia seperti yang di sebutkan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 1997 tentang Pendaftaran Tanah, pendaftaran kepemilikan atas tanah bukan hanya diperuntukan bagi perorangan melainkan juga bagi badan-badan hukum seperti yang di jelaskan dalam Pasal 49 UUPA sebagai badan-badan yang dapat mempunyai hak  atas tanah, tetapi sepanjang tanahnya diperlukan untuk usahanya dalam bidang sosial dan keagamaan serta ketentuan dalam PP 38 tahun 1963, mengisyaratkan bahwa badan hukum boleh memiliki hak atas tanah berupa hak milik, tetapi harus sesuai dengan ketentuan yang telah diatur dalam PP 38 tahun 1963. Selanjutnya apabila tanah Hak Milik Perorangan diatasnya telah dibangun untuk kepentingan Yayasan atau Lembaga Kesejahteraan sosial Anak. Pemberlakuan tersebut tetap merujuk pada PP 38 tahun 1963, yang lebih jauh diatur dalam PP No. 18 tahun 2021.
Pengaruh Work Overload terhadap Kinerja Karyawan dengan Stres Kerja Sebagai Variabel Intervening pada PT. Pondasi Maju Bersama Medan Susanto, Agus
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 4 No 1: April (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57250/ajsh.v4i1.362

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menilai dampak work overload terhadap kinerja karyawan, dengan mempertimbangkan stres kerja sebagai variabel mediasi di PT Pondasi Maju Bersama Medan. Penelitian ini menggunakan pendekatan asosiatif dan kuantitatif, dan biasa disebut dengan metode kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh pekerja PT Pondasi Maju Bersama yang berjumlah 184 orang. Penelitian ini menggunakan prosedur pengambilan sampel acak dasar, sehingga menghasilkan jumlah sampel sebanyak 65 karyawan, yang merupakan tujuan penyelidikan. Penelitian ini menggunakan analisis rute dengan menggunakan pendekatan analisis data Structural Equation Modeling (SEM) dan Partial Least Squares (PLS). Temuan ini menunjukkan adanya hubungan langsung. Work overload yang berlebihan berdampak buruk terhadap kinerja karyawan di PT Pondasi Maju Bersama Medan. Oleh karena itu, terdapat hubungan yang berbanding terbalik antara tingkat work overload dengan kinerja pegawai. Meningkatnya tuntutan pekerjaan memberikan dampak positif terhadap tingkat stres kerja yang dialami oleh karyawan di PT. Pondasi Maju Bersama Medan. Oleh karena itu, ketika tingkat work overload yang dialami karyawan semakin meningkat, maka tingkat stres kerja pun akan semakin besar. Stres kerja berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan di PT. Pondasi Maju Bersama Medan. Oleh karena itu, terdapat korelasi positif antara tingkat stres kerja yang dialami karyawan dengan kinerjanya. stres kerja tidak menjadi mediator antara kelebihan pekerjaan dengan kinerja karyawan di PT Pondasi Maju Bersama Medan. Artinya, kerja berlebihan yang dilakukan pekerja di luar jam kerja yang telah ditentukan akan mengakibatkan menurunnya kinerja pegawai, serta meningkatnya stres kerja yang disebabkan oleh ekspektasi yang melebihi kemampuan orang tersebut.
Sistem Pengendalian Internal dalam Pencegahan Fraud yang di Moderasi oleh Nilai-Nilai Islam: (Studi pada Kantor PT. Pegadaian Syariah Cabang Medan) Hastuty HS, Widy; Harianto, Adi; Razaq, Mhd Restu Razaq; Chaniago, Sabaruddin; Pasaribu, Deby Siska Oktavia
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 4 No 1: April (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57250/ajsh.v4i1.365

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahu pengaruh Sistem Pengendalian Internal Dalam Pencegahan Fraud Yang Di Moderasi Oleh Nili-nilai Islam (studi pada Kantor PT. Pegadaian Syariah Cabang Medan). Jenis penelitian ini merupakan jenis asosiatif dan kuantitatif. Lokasi tempat penelitian ini dilakukan di kantor CPS Pegadaian Syariah Setia Budi Tanjung Rejo yang beralamat di Jl. Setiabudi no 96 Medan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai CPS Pegadaian dengan jumlah 69 pegawai. Metode pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan metode non probability sampling sementara untuk teknik pengambilan sample menggunakan sampling jenuh dimana seluruh populasi dijadikan sample hal ini dikarenakan jumlah populasi yang kurang dari 100. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data SEM PLS (Structural Equational Modelling) bertujuan melakukan analisis jalur (path). Analisis ini sering disebut dengan generasi kedua dari analisis multitarivate. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pengendalian internal yang diterapkan oleh PT. Pegadaian Syariah Cabang Medan memiliki peran yang signifikan dalam mencegah fraud. Selain itu, nilai-nilai Islam memoderasi praktik pengendalian internal tersebut dengan memberikan landasan etis yang kuat dalam mengatur perilaku organisasi. Temuan ini menunjukkan bahwa integrasi nilai-nilai Islam dalam sistem pengendalian internal dapat meningkatkan efektivitas dalam mencegah fraud dan mempromosikan kepatuhan terhadap prinsip-prinsip syariah. Penelitian ini memberikan kontribusi penting bagi pemahaman tentang hubungan antara sistem pengendalian internal, nilai-nilai Islam, dan pencegahan fraud. Implikasi praktis dari penelitian ini adalah perlunya perusahaan untuk memperkuat sistem pengendalian internal mereka dengan mempertimbangkan nilai-nilai etis, termasuk nilai-nilai Islam, sebagai landasan untuk mengurangi risiko fraud dan memperkuat kepatuhan terhadap prinsip-prinsip syariah.
Pengaruh Aksesibilitas dan Citra Destinasi terhadap Keinginan Berkunjung Kembali ke Danau Biru Karang Sidemen Lombok Tengah Destorina, Baiq Veny; Pattaray, Anas; Ratmaja
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 4 No 1: April (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57250/ajsh.v4i1.369

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh dari aksesibilitas dan citra destinasi terhadap keinginan berkunjung kembali ke Danau Biru. Potensi wisata ini mulai dieksplorasi dan dikembangkan oleh masyarakat dan pemerintah di desa Karang Sidemen, kecamatan Batukliang, kabupaten Lombok Tengah, provinsi Nusa Tenggara Barat. Pendukung Aksesibilitas dan citra destinasi wisata berasal dari pemuda desa yang tergabung dalam kelompok masyarakat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, dokumentasi, dan wawancara. Data sekunder diperoleh dari berbagai sumber seperti literasi digital dan sumber referensi jurnal penelitian. Data primer diperoleh dengan wawancara semi terstruktur kepada informan yang ditentukan secara purposive sampling yaitu ketua dan anggota, tokoh masyarakat, pengelola destinasi, masyarakat setempat, dan wisatawan untuk menggali pendapat dan pengetahuan informan tentang wisata Danau Biru. Hasil penelitian disimpulkan bahwa wisata Danau biru memiliki daya tarik wisata yang sangat beragam dan akses menuju wisata yang patut untuk dikembangkan sebagai wisata berkelanjutan agar lebih berkembang dan diketahui banyak wisatawan dalam negeri maupun luar negeri. Kontribusi dan kebaruan penelitian ini adalah menciptakan inovasi citra destinasi wisata di Ekowisata Danau Biru sehingga dapat memberikan dampak ekonomi positif untuk pengelola dan masyarakat di sekitar wisata. Selain itu, rancangan program untuk meningkatkan aksesibilitas dan citra destinasi yang dikemas dengan matang dan dapat memberikan pengalaman menarik bagi wisatawan untuk berkunjung kembali.
Peran Pengadilan Agama dalam Revitalisasi Kesadaran Hukum Masyarakat di Desa Punggur Besar Muyassar, Ya’ Rakha; Astono, Agustinus; Kariza, Cesy Iola
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 4 No 1: April (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57250/ajsh.v4i1.376

Abstract

Penelitian ini mendesak karena kurangnya peran dan inisiatif Pengadilan Agama dalam memberikan akses hukum kepada masyarakat pedesaan, seperti yang terjadi di Desa Punggur Besar. Permasalahan hukum terkait pencatatan perkawinan dan itsbat nikah di sana memiliki dampak serius terhadap kepastian hukum masyarakat, khususnya perempuan dan anak-anak, serta menghambat akses mereka terhadap program bantuan pemerintah. Kurangnya kegiatan sidang keliling Pengadilan Agama setempat menyebabkan masyarakat kehilangan akses untuk memperoleh hak-hak mereka. Metode penelitian yang digunakan di dalam penelitian ini adalah yuridis normatif. Rumusan masalah yang dipakai di dalam tema ini adalah bagaimana peranan Pengadilan Agama Sui. Raya di dalam meningkatkan kesadaran hukum masyarakat khususnya di Desa Punggur Besar. Adapun penelitian ini bertujuan untuk menganalisis serta menemukan peranan Pengadilan Agama Sui. Raya di dalam meningkatkan kesadaran hukum masyarakat di Desa Punggur Besar.

Page 10 of 69 | Total Record : 682