cover
Contact Name
Saiful Amin
Contact Email
dinamikasosial@uin-malang.ac.id
Phone
+6285815388569
Journal Mail Official
dinamikasosial@uin-malang.ac.id
Editorial Address
Jalan Gajayana No.50, Dinoyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65144
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
ISSN : -     EISSN : 28284763     DOI : -
Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial merupakan jurnal berkala ilmiah yang mempublikasikan artikel hasil penelitian tugas akhir mahasiswa di bidang Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Ilmu-Ilmu Sosial yang diterbitkan oleh Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK), Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang.
Articles 60 Documents
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT MAHASISWA PIPS PADA INTERNATIONAL CLASS PROGRAM Nurul Masruroh; Alfiana Yuli Efiyanti
Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 1 No 2 (2022): Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (594.342 KB) | DOI: 10.18860/dsjpips.v1i2.1603

Abstract

The rapid development of technology in various fields demands quality human resources. Educational institutions as of the institutions that provide quality graduates have to improve. At UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, the International Class Program (ICP) is an effort to prepare students to answer these challenges. However, not all students are enthusiastic about participating in the program, especially students of the Social Sciences Education study program. The purpose of this article is to determine what factors influence Social Studies Education students in choosing the ICP and what factors are the most dominant. The approach in this article uses quantitative with the type of exploratory research. The sample in this study were students of Social Studies Education Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan at UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Class of 2018, 2019, and 2020 with a total of 195 students. The data collection instrument used a questionnaire. The analysis technique used is factor analysis with KMO, MSA, Communality, Total Variance Explained, and Rotated Component Matrix analysis. The results showed that the factors that influenced students' interest in ICP consisted of 26 factors. These factors formed 4 different factors: the first is the prospect factor with a total factor load of 5,147 with a percentage of 39%. Second, the motivation and support factors with a total factor load of 5,134 with a percentage of 39%. Third, the talent and ability factor with a total factor load of 1,420 with a percentage of 11%. Fourth, the factor of program costs with a total factor load of 1,388 with a percentage of 11%. Thus, it can be concluded that the factor that has the greatest influence on student interest in ICP is the prospect factor. Abstrak Perkembangan teknologi yang pesat di berbagai bidang menuntut sumber daya manusia yang berkualitas. Institusi pendidikan menjadi salah satu lembaga penyedia lulusan yang berkualitas harus tetap berbenah. Di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, International Class Program (ICP) merupakan upaya untuk mempersiapkan mahasiswa menjawab tantangan tersebut. Namun tidak semua mahasiswa antusias mengikuti program tersebut, terutama mahasiswa program studi Pendidikan IPS. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor apa sajakah yang mempengaruhi mahasiswa Pendidikan IPS dalam memilih program ICP dan faktor apa sajakah yang paling dominan. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif dengan jenis penelitian eksploratif. Sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswa Pendidikan IPS Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Angkatan 2018, 2019 dan 2020 dengan jumlah 195 mahasiswa. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan analisis faktor dengan uji KMO, MSA, Communality, Total Variance Explained, dan Analisis Rotated Component Matrix. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi minat mahasiswa terhadap ICP terdiri dari 26 faktor. Dari factor tersebut terbentuk 4 faktor yang berbeda: yang pertama adalah faktor prospek dengan jumlah muatan faktor sebesar 5.147 dengan presentase sebesar 39%. Kedua, faktor motivasi dan dukungan dengan jumlah muatan faktor sebesar 5.134 dengan presentase sebesar 39%. Ketiga, faktor bakat dan kemampuan dengan jumlah muatan faktor sebesar 1.420 dengan presentase sebesar 11% serta yang keempat faktor biaya program dengan jumlah muatan faktor sebesar 1.388 dengan presentase sebesar 11%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa faktor yang memberikan pengaruh paling besar mengenai minat mahasiswa terhadap ICP adalah faktor prospek.
PENGARUH PEMBELAJARAN TATAP MUKA ERA NEW NORMAL DAN KUALITAS GURU TERHADAP TINGKAT PEMAHAMAN IPS Isnaini Mauludinia; Saiful Amin
Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 1 No 2 (2022): Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (492.861 KB) | DOI: 10.18860/dsjpips.v1i2.1604

Abstract

The purpose of this study was to (1) determine the effect of face-to-face learning in the new normal era on the level of student understanding. (2) determine the effect of teacher quality on students' level of understanding. (3) determine the effect of face-to-face learning in the new normal era and teacher quality on the level of students' understanding of social studies subjects at SMP Muhammadiyah 06 Dau. This research method uses a quantitative approach to the type of descriptive statistical research. The population and sample in this study were students of class VII at SMP Muhammadiyah 06 Dau with a total of 75 students. The data collection instrument used a questionnaire/questionnaire. Data analysis used partial t hypothesis test and F test with classical assumption test in the form of normality test, linearity test, multicollinearity test, and heteroscedasticity test. The results showed that partially there was a significant positive effect between face-to-face learning in the new normal era on the level of students' understanding of social studies subjects (0.005) < (0.05). Then, there is a significant positive effect between teacher quality on students' understanding level with a significance level of (0.027) < (0.05). Meanwhile, simultaneously, face-to-face learning in the new normal era and the quality of teachers affect the level of student understanding with a significance level (0.002) < (0.05). With this research, it is hoped that all parties can take advantage of face-to-face learning in the new normal era properly and develop this research as further research. ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah untuk (1) mengetahui pengaruh pembelajaran tatap muka era new normal terhadap tingkat pemahman siswa. (2) mengetahui pengaruh kualitas guru terhadap tingkat pemahaman siswa. (3) mengetahui pengaruh pembelajaran tatap muka era new normal dan kualitas guru terhadap tingkat pemahaman siswa pada mata pelajaran IPS di SMP Muhammadiyah 06 Dau. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian statistik deskriptif. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII di SMP Muhammadiyah 06 Dau sejumlah 75 siswa. Instrumen pengumpulan data menggunakan angket/kuesioner. Analisis data menggunakan uji hipotesis t parsial dan uji F dengan uji asumsi klasik berupa uji normalitas, uji linearitas, uji multikolinieritas, dan uji heterokedastisitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial ada pengaruh positif signifikan antara pembelajaran tatap muka era new normal terhadap tingkat pemahaman siswa pada mata pelajaran IPS (0.005) < (0,05). Kemudian, terdapat pengaruh positif signifikan antara kualitas guru terhadap tingkat pemahaman siswa dengan tingkat signifikansi (0.027) < (0,05). Sedangkan secara simultan, pembelajaran tatap muka era new normal dan kualitas guru berpengaruh terhadap tingkat pemahaman siswa dengan taraf signifikansi (0.002) < (0,05). Adanya penelitian ini diharapkan bagi seluruh pihak dapat memanfaatkan pembelajaran tatap muka era new normal dengan baik dan mengembangkan penelitian ini sebagai penelitian lanjutan.
ANALISIS SELF-PRESENTING DALAM TEORI DRAMATURGI ERVING GOFFMAN PADA TAMPILAN INSTAGRAM MAHASISWA Luky Amelia; Saiful Amin
Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 1 No 2 (2022): Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (504.67 KB) | DOI: 10.18860/dsjpips.v1i2.1619

Abstract

This study aims to (1) determine student efforts in self-presentation. (2) Knowing the reasons why students of social science education at the State Islamic University of Maulana Malik Ibrahim Malang presented themselves based on dramaturgy theory in the Instagram display. This study uses a qualitative research method with a dramaturgical approach. The research sample amounted to 3 students majoring in Social Studies Education at UIN Malang. Data were collected using interview, observation, and documentation techniques. Data analysis was carried out using descriptive analysis. The results of the study show that (1) the reason why students majoring in Social Studies Education at UIN Malang is because actors want to be seen as ideal figures in front of their followers. (2) The students then made efforts to support his role as the figure he presented on Instagram. Such as editing photos or videos that will be uploaded, visiting viral places, to maintaining attitudes and behavior in front of the camera. Based on this research, it can be concluded that the activities carried out by students can be analyzed using dramaturgy theory. Instagram is a front stage where students present themselves. Meanwhile, performance support activities, where actors practice roles, make efforts to support their performances, and become themselves are referred to as back stages. ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui upaya mahasiswa dalam melakukan presentasi diri. (2) Mengetahui alasan mahasiswa pendidikan ilmu pengetahuan sosial Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang mempresentasikan diri berdasarkan teori dramaturgi dalam tampilan instagram. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitafif dengan pendekatan dramaturgi. Subyek penelitian berjumlah 3 mahasiswa jurusan Pendidikan IPS UIN Malang. Pengambilan data dilakukan dengan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) alasan mahasiswa jurusan Pendidikan IPS UIN Malang adalah karena aktor ingin dipandang sebagai sosok yang ideal dihadapan followersnya. (2) Para mahasiswa kemudian melakukan upaya-upaya untuk mendukung perannya sebagai sosok yang ia presentasikan di instagram. Seperti melakukan editing pada foto atau video yang akan diunggah, mengunjungi tempat-tempat viral, hingga menjaga sikap dan perilaku di depan kamera. Berdasarkan penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa dapat dianalisis menggunakan teori dramaturgi. Instagram merupakan panggung depan (front stage) tempat mahasiswa mempresentasikan diri. Sedangkan kegiatan pendukung penampilan, tempat aktor berlatih peran, melakukan usaha-usaha untuk mendukung penampilannya, serta menjadi diri sendiri disebut sebagai panggung belakang (back stage).
STRATEGI GURU IPS DALAM MENGATASI PERMASALAHAN SIKAP SOSIAL SISWA MTSN 6 BLITAR Fitria Ayu Firda; Alfiana Yuli Efiyanti
Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 1 No 2 (2022): Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (402.811 KB) | DOI: 10.18860/dsjpips.v1i2.1711

Abstract

Social attitudes are values or attitudes that describe human relationships with other humans or the surrounding environment. However, nowadays social attitudes in students are starting to fade due to several factors, one of which is the covid 19 pandemic. The problems that arise start from the lack of etiquette in speaking, the choice of caring attitude, responsibility, and discipline. So, with some problems that arise, teachers need to have a strategy to solve problems social attitudes in class VII students of MTsN 6 Blitar. The purpose of this study were to determine: (1) the social attitudes of seventh grade students at MTSN 6 Blitar; (2) the strategy of social science teachers in overcoming the problems of social attitudes of class VII students; (3) the driving and inhibiting factors of social studies teachers in overcoming the problem of social attitudes of class VII MTSN 6 Blitar students. This study uses a qualitative approach with a descriptive type, with the main data collection through observation, interviews, and documentation. The analysis technique used is data collection, data condensation, data presentation, and drawing conclusions. The results showed that social science teachers used an active learning strategy with two processes, namely habituation patterns and modeling patterns, with the driving factors being the environment and parents while the inhibiting factors were parents, environment, and peers. Abstrak Sikap sosial merupakan nilai atau sikap yang menggambarkan hubungan manusia dengan manusia lain ataupun lingkungan sekitarnya. Namun, pada zaman sekarang sikap sosial pada siswa mulai memudar dikarenakan adanya beberapa faktor, salah satunya yaitu pandemi covid 19. Permasalahan-permasalahan yang muncul mulai dari kurangnya adab berbicara, hilangnya sikap kepedulian, tanggung jawab, dan kedisplinan. Maka, dengan adanya beberapa permasalahan yang muncul guru perlu mempunyai strategi untuk mengatasi permasalahan sikap sosial dalam diri siswa kelas VII MTsN 6 Blitar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui : (1) sikap sosial siswa kelas VII MTSN 6 Blitar; (2) strategi guru IPS dalam mengatasi permasalahan sikap sosial siswa kelas VII; (3) faktor pendorong dan penghambat guru ips dalam mengatasi permasalahan sikap sosial siswa kelas VII MTSN 6 Blitar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif, dengan pengambilan data utama melalui obervasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan ialah pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru ips menggunakan strategi pembelajaran aktif dengan dua proses yaitu pola pembiasaan dan pola pemberian contoh (modeling), dengan faktor pendorong yaitu lingkungan dan orangtua sedangkan faktor penghambat adalah orangtua, lingkungan, dan teman sebaya.
ANALISIS PERUBAHAN PENGGUNAAN LAHAN DENGAN MEMANFAATKAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS DI KECAMATAN SUKUN Petrus Nong Lewar; Yuli Ifana Sari; Dwi Kurniawati
Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 1 No 2 (2022): Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (717.353 KB) | DOI: 10.18860/dsjpips.v1i2.1740

Abstract

Land use in the Sukun sub-district varies depending the needs of the population. However, population growth every year and regional development directly affect land use changes. The purpose of this study is to determine changes in land use that occurred in the Sukun sub-district from 2009-2019. The research method used is descriptive quantitative with sampling using purposive sampling as many as 88 samples. Research materials Landsat 7 in 2009 and Landsat 8 in 2019. Data collection by interview, observation, documentation, and interpretation of Landsat imagery. Data analysis using the Geographic Information System (GIS) on Landsat Imagery in 2009 and 2019, from these results the area of ​​land change during 2009-2019 is calculated. The results showed that there has been a significant change in land use in the Sukun sub-district for 10 years with the area of ​​change that has increased, namely 268 ha of built-up land and 97 ha of grass/shrubs. The area of ​​reduced land use change is 212 ha of ricefield, 82 ha of gardens, 27 ha of moor, 29 ha of river border forest, and 15 ha of vegetation area. Thus the change in land use in the Sukun sub-district is quite high. It is hoped that the population and the government will be wiser in managing the remaining land so that land changes can be reduced. ABSTRAK Pemanfaatan lahan di kecamatan Sukun beragam tergantung kebutuhan penduduk. Namun pertambahan penduduk setiap tahun dan perkembangan wilayah secara langsung berpengaruh terhadap perubahan penggunaan lahan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui perubahan penggunaan lahan yang terjadi di kecamatan Sukun dari tahun 2009-2019. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan pengambilan sampel menggunakan purposive sampling sebanyak 88 sampel. Bahan penelitian Citra Landsat 7 tahun 2009 dan Landsat 8 tahun 2019. Pengumpulan data dengan wawancara, observasi, dokumentasi, dan interpretasi Citra Landsat. Analisis data menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG) terhadap Citra Landsat tahun 2009 dan 2019, dari hasil tersebut dihitung luas perubahan lahan selama tahun 2009-2019. Hasil penelitian menunjukkan bahwa telah terjadi perubahan penggunaan lahan yang signifikan di kecamatan Sukun selama 10 tahun dengan luas perubahan yang mengalami penambahan yaitu lahan terbangun sebesar 268 ha dan rumput/semak sebesar 97 ha. Luas perubahan penggunaan lahan yang berkurang yaitu sawah sebesar 212 ha, kebun 82 ha, tegal 27 ha, hutan sempadan sungai 29 ha, dan area vegetasi 15 ha. Dengan demikian perubahan penggunaan lahan di kecamatan Sukun tergolong cukup tinggi. Diharapkan penduduk dan pemerintah lebih bijak dalam pengelolahan lahan yang masih tersisa saat ini agar perubahan lahan dapat dikurangi.
PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA DAN TEMAN SEBAYA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA SMPN 3 TUMPANG Adinda Aulia Rokhim; Nailul Fauziyah; Saiful Amin; Ali Nasith
Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 1 No 2 (2022): Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (403.826 KB) | DOI: 10.18860/dsjpips.v1i2.1824

Abstract

The purpose of this study was to determine whether the family environment and peers influence the social studies learning motivation of students at SMPN 3 Tumpang partially or simultaneously. The research method used in this research is using a quantitative approach. The population of this study were all students of SMPN 3 Tumpang totaling 83 children. Data collection techniques using questionnaires and documentation. Data analysis using multiple linear regression analysis, t test and f test, also the coefficient of determination. From this study, the t-count results were 3.810 and 3.315, respectively, which was greater than the t-table which was only 1.993. The results of the f test found f-count of 32,927 which is greater than f-table, which is 3.09. This shows that the family environment and peers have a significant influence on the social studies learning motivation of the students of SMPN 3 Tumpang, either partially or simultaneously. Abstrak Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah lingkungan keluarga dan teman sebaya berpengaruh terhadap motivasi belajar IPS siswa SMPN 3 Tumpang secara parsial maupun bersama-sama. Adapun metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan pendeketan kuantitatif. Populasi sekaligus sampel dari penelitian ini seluruh siswa SMPN 3 Tumpang yang berjumlah 83 anak. Teknik pengambilan data dengan menggunakan angket dan dokumentasi. Analisis data dengan menggunakan analisis regresi linier berganda, uji t dan uji f, juga koefisien determinasi. Dari penelitian ini didapatkan hasil thitung masing-masing 3,810 dan 3,315 yang mana lebih besar dari ttabel nya yang hanya sebesar 1,993. Hasil uji f ditemukan fhitung sebesar 32,927 yang lebih besar dari ftabel yaitu 3,09. Hal ini menunjukkan bahwa lingkungan keluarga dan teman sebaya memiliki pengaruh yang signifikan terhadap motivasi belajar IPS siswa SMPN 3 Tumpang baik secara parsial maupun simultan.
SAPU BUMI SEGORO (SABURO) GERAKAN PEDULI SAMPAH MENUJU LAUT BERSIH BERKELANJUTAN DI DUSUN SENDANG BIRU KABUPATEN MALANG Sumarmi Sumarmi; Heni Masruroh; Arik Anggara; Saiful Amin
Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 1 No 3 (2022): Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/dsjpips.v1i3.2127

Abstract

Public awareness and environmental concern are two issues that frequently showed up related to waste management. This study aimed to determine the awareness of Dusun Sendang Biru community in maintaining beach and sea cleanliness and creativity in maintaining beach and sea cleanliness sustainably. The research design used a descriptive qualitative method. The data was collected through observation, in depth interviews, documentation, and Forum Group Discussions (FGDs). The result revealed that before 2016, the community awareness in maintaining beach and sea cleanliness was still low but got better Sendang Biru Bhakti Alam Foundation (a local foundation) managed an ecotourism area in Clungup Mangrove Conservation (CMC) Tiga Warna, Malang, Indonesia, in 2019, the port area of Pondok Dadap Sendang Biru also has a conservation program to raise awareness about the importance of waste management, and in early 2021, a movement called SABURO (Sapu Bumi Segoro) made to raise public awareness about the cleanliness in the coast, sea and land areas. The movement then continued by producing bricks made from plastic waste and used oil. This initiative has a significant impact on the environmental sustainability of coastal areas in Sendang Biru district. Abstrak Masalah yang sering muncul ketika membahas masalah sampah yaitu kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui kesadaran masyarakat Dusun Sendang Biru dalam menjaga kebersihan pantai dan laut dan kreativitas masyarakat untuk membuat laut bersih secara berkelanjutan. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara mendalam dengan partisipatif, dokumentasi, dan FGD. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebelum tahun 2016 kesadaran masyarakat Dusun Sendang Biru dalam menjaga kebersihan pantai dan laut masih rendah, tetapi setelah itu semakin membaik dengan diprakarsai Yayasan Bhakti Alam Sendang Biru yang menge- lola Kawasan Ekowisata CMC Tiga Warna, mulai tahun 2019 Kawasan Pelabuhan Pondok Dadap Sendang Biru juga mempunyai program konservasi untuk membentuk kesadaran bersih dari sampah dan awal tahun 2021 muncul Gerakan SABURO (Sapu Bumi Segoro) kesadaran masyarakat tentang kebersihan sampah tidak hanya di pesisir dan laut, tetapi juga di kawasan daratan. Gerakan tersebut dilanjutkan dengan kreasi pembuatan batako dari bahan sampah plastik dan oli bekas. Gerakan ini sangat memberi dampak pada kebersihan lingkungan baik di perkampungan, pesisir dan laut yang ada di Dusun Sendang Biru.
STRATEGI MARKETING REVOLUTION UNTUK MENINGKATKAN PENJUALAN PASCA PANDEMI COVID-19 Yuliati Yuliati
Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 1 No 3 (2022): Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/dsjpips.v1i3.2166

Abstract

The purpose of the study is to find out more deeply the marketing revolution as a "weapon" for culinary actors in Malang that is able to boost sales after the covid 19 pandemic. Facing a pandemic situation throughout Indonesia, business actors in Malang City can not escape from collapse. The effort to be able to increase income, raises the thought of the importance of "weapons" to get out of this problem by applying the theory of the marketing revolution. This research was conducted by prioritizing the role of the researcher during the research process with qualitative methods, the research subject was Markeso, the seller of morning soup. Direct primary data collection techniques. The data instruments are interview sheets, field notes and documentation. Data analysis by examining all available data from various sources, namely direct interviews, observations that have been written in field notes, personal documents, official documents, pictures, and photos. The results of the study prove that Soto Markeso has applied the principle of marketing revolution as a sales strategy, so that it has succeeded in increasing the number of loyal customers who are growing. The quality of taste is maintained for its deliciousness, cleanliness, and excellent service. In addition, market expansion is carried out by selling online and fulfilling orders for hotels, offices, and weddings to increase sales. Abstrak Tujuan penelitian untuk mengetahui secara lebih mendalam marketing revolution sebagai “senjata” pelaku kuliner di Malang yang mampu mendongkrak peningkatkan penjualan pasca pandemi covid 19. Menghadapi situasi pendemi di seluruh Indonesia tidak luput pelaku usaha di Kota Malang bisa terbebas dari keruntuhan. Usaha kembali untuk mampu meningkatkan pendapatan, menimbulkan pemikiran pentingnya “senjata” untuk keluar dari masalah ini dengan menerapkan teori marketing revolution. Penelitian ini dilakukan dengan mengedepankan peran peneliti selama proses penelitian dengan metode kualitatif, subjek penelitian Markeso penjual soto pagi. Teknik pengambilan data primer secara langsung. Instrumen data berupa lembar wawancara, lembar catatan lapangan dan dokumentasi. Analisis data dengan menelaah seluruh data yang tersedia dari berbagai sumber, yaitu wawancara langsung, pengamatan yang sudah dituliskan dalam catatan lapangan, dokumen pribadi, dokumen resmi, gambar, dan foto. Hasil penelitian membuktikan bahwa pada Soto Markeso telah menerapkan prinsip marketing revolution sebagai strategi penjualan, sehingga berhasil meningkatkan jumlah pelanggan setia yang semakin bertambah. Kualitas rasa dipertahankan kelezatannya, kebersihan, dan pelayanan prima. Selain itu, perluasan pasar dilakukan dengan penjualan online serta memenuhi pesanan untuk hotel, kantor, dan acara pernikahan untuk meningkatkan penjualan.
INTERNALISASI JIWA WIRAUSAHA SISWA MA AL-ITTIHAD MELALUI PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN Khoirun Nisa; Yhadi Firdiansyah; Ali Nasith; Saiful Amin
Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 1 No 3 (2022): Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/dsjpips.v1i3.2178

Abstract

The objectives of this study are to: (1) describe the planning of learning programs to instill the entrepreneurial spirit of students through entrepreneurship education. (2) Describe how the implementation of learning to instill the entrepreneurial spirit of students through entrepreneurship education. (3) Describe the obstacles and solutions in the internalization process to instill the entrepreneurial spirit of students through entrepreneurship education. This research uses a qualitative approach with the type of case study research. Data collection techniques used structured and unstructured interviews, participant observation, and photo documentation of activities. Meanwhile, for data analysis using Miles and Huberman interactive techniques, namely data collection, data condensation, data presentation, and drawing conclusions/verification. Meanwhile, the data validity test was in the form of a research data credibility test. The results of research conducted by researchers show that: (1) Entrepreneurship learning planning at MA Al-Ittihad always carries out needs analysis (needs analysis),a) preparing students, b) learning (curriculum, number of hours, evaluations, and products), c) and learning practices. (2) The implementation of entrepreneurship learning at MA Al-Ittihad is not only learning material in class and practical in the laboratory, but also activities such as bazaars, street vendors for class XI, and workshops on entrepreneurship. (3) Obstacles in learning entrepreneurship at MA Al-Ittihad such as the mindset of students who are less developed and their lack of creativity, very limited allocation of study time, and inadequate infrastructure. The solutions that are carried out by the school and teachers such as providing motivation to students and improving infrastructure that are less supportive in the learning process. Abstrak Tujuan penelitian ini adalah untuk: (1) mendeskripsikan perencanaan program pembelajaran untuk menanamkan jiwa kewirausahaan siswa melalui pendidikan kewirausahaan. (2) Mendeskripsikan bagaimana pelaksanaan pembelajaran menanamkan jiwa kewirausahaan siswa melalui pendidikan kewirausahaan. (3) Mendeskripsikan kendala dan solusi dalam proses internalisasi untuk menanamkan jiwa kewirausahaan siswa melalui pendidikan kewirausahaan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara terstruktur dan tidak terstruktur, observasi partisipan, dan dokumentasi foto kegiatan. Sedangkan untuk analisis data menggunakan teknik interaktif Miles dan Huberman yaitu pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Sedangkan uji validitas data berupa uji kredibilitas data penelitian. Hasil penelitian yang dilakukan peneliti menunjukkan bahwa: (1) Perencanaan pembelajaran kewirausahaan di MA Al-Ittihad selalu melakukan analisis kebutuhan (needs analysis), a) mempersiapkan siswa, b) pembelajaran (kurikulum, jumlah jam, evaluasi, dan produk). (c) dan praktik pembelajaran. (2) Pelaksanaan pembelajaran kewirausahaan di MA Al-Ittihad tidak hanya materi pembelajaran di kelas dan praktik di laboratorium, tetapi juga kegiatan seperti bazar, pedagang kaki lima untuk kelas XI, dan workshop kewirausahaan. (3) Hambatan dalam pembelajaran kewirausahaan di MA Al-Ittihad seperti pola pikir siswa yang kurang berkembang dan kreativitasnya yang kurang, alokasi waktu belajar yang sangat terbatas, dan sarana prasarana yang kurang memadai. Solusi yang dilakukan pihak sekolah dan guru seperti memberikan motivasi kepada siswa dan memperbaiki sarana prasarana yang kurang mendukung dalam proses pembelajaran.
PERAN KEGIATAN PRAMUKA DALAM MENUMBUHKEMBANGKAN KARAKTER MANDIRI DAN NASIONALISME Dahliatus Suadah; Samsul Susilawati
Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 1 No 3 (2022): Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/dsjpips.v1i3.1836

Abstract

Independent character and nationalism need to be possessed by students, because they are the successors of the nation and will become community leaders in the future. Scouting is one of the activities in schools that has the main task of developing character in students and is an activity that has characteristics to develop the character of students. Focus of the research in this study is how to plan and implement scouting activities in developing independent character and nationalism in MA An-Nur Bululawang. And what is the role of scouting activities in developing independent character and nationalism at MA An-Nur Bululawang. This research was conducted using a qualitative research method of case study type. Data was collected by means of observation, interviews and documentation. The results of the study indicate that the planning process for scouting activities at MA An-Nur Bululawang is carried out through deliberation activities and work meetings carried out by the Ambalan Council with the assistance of the Advisor. The implementation of scouting activities at MA An-Nur Bululawang 60-70% is left to the Ambalan Council. There are many interesting, challenging and educational scouting activities held at MA An-Nur. For the role of scouting activities in growing independent and national character in students namely trough developed activites. Such as leadership activities, wanderings, camps, customizing ceremonies, providing defense and nationality materials and also policies to maintain the identity of the Indonesian nation. Abstrak Karakter mandiri dan nasionalisme perlu dimiliki oleh peserta didik, sebab mereka adalah sosok penerus bangsa dan akan menjadi pemimpin masyarakat di masa yang akan datang. Pramuka menjadi salah satu kegiatan di sekolah yang memiliki tugas pokok untuk mengembangkan karakter dalam diri peserta didik dan menjadi kegiatan yang memiliki ciri khas untuk mengembangkan karakter peserta didik.Adapun fokus penelitian dalam penelitian ini adalah bagaimana perencanaan dan pelaksanaan kegiatan pramuka dalam menumbuhkembangkan karakter mandiri dan nasionalisme di MA An-Nur Bululawang dan bagaiaman peran kegiatan pramuka dalam menumbuhkembangkan karakter mandiri dan nasionalisme di MA An-Nur Bululawang.Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian kualitatif jenis studi kasus. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun hasil penelitian menunjukkan bahwasanya proses perencanaan kegiatan pramuka di MA An-Nur Bululawang dilaksanakan melalui kegiatan musyawarah ambalan dan rapat kerja yang dilaksanakan oleh Dewan Ambalan dengan dampingan Pembina. Pelaksanaan kegiatan pramuka di MA An-Nur Bululawang 60-70 % diserahkan kepada Dewan Ambalan.Terdapat banyak kegiatan pramuka yang menarik, menantang dan edukatif yang di laksanakan di MA An-Nur.Adapun peran kegiatan pramuka dalam menumbuhkan karakter mandiri dan nasionalisme dalam diri peserta didik yakni melalui kegiatan-kegiatan yang dikembangkan.Seperti kegiatan latihan kepemimpinan, pengembaraan, perkemahan, pembiasaan upacara, pemberian materi pertahanan dan kebangsaan dan juga kebijakan untuk menjaga identitas bangsa Indonesia.