cover
Contact Name
Tedy Setiawan Saputra
Contact Email
tdyfaith@gmail.com
Phone
+628127120719
Journal Mail Official
chief@ejournal.stie-aprin.ac.id
Editorial Address
Jl. Baladewa Padang Selasa Bukit Besar 30139 Palembang. Telp. (0711) 358025
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Majalah Ilmiah Manajemen
ISSN : 20892330     EISSN : 29872022     DOI : https://doi.org/10.58437/mim.v11i3
Core Subject : Economy,
Majalah Ilmiah Manajemen (MIM) berfokus pada penelitian yang berkaitan dengan manajemen dan bisnis yang relevan untuk pengembangan teori dan praktek manajemen di Indonesia, asia tenggara dan asia. MIM mencakup berbagai pendekatan penelitian, yaitu: kuantitatif, kualitatif dan metode campuran. MIM berfokus pada berbagai tema, topik dan aspek manajemen, termasuk (tetapi tidak terbatas) untuk topik-topik berikut: Manajemen Sumber Daya Manusia Manajemen Pemasaran Manajemen Keuangan Akuntansi Manajemen Manajemen Strategis Manajemen Retail Manajemen Rantai Pasokan Manajemen Operasional Manajemen Lingkungan Ekonomi Manajerial Manajemen Perbankan Syariah Studi Kelayakan Bisnis Manajemen Investasi dan Portofolio Perilaku Konsumen Manajemen Pariwisata Sistem Informasi Manajemen Manajemen Resiko E-Business
Articles 146 Documents
PENGEMBANGAN MODUL MATA KULIAH PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN (MPK) BAHASA INDONESIA JURUSAN MANAJEMN SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI APRIN PALEMBANG Serli Lestari
Majalah Ilmiah Manajemen STIE Aprin Palembang Vol 11 No 1 (2022): MAJALAH ILMIAH MANAJEMEN
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Aprin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (764.194 KB) | DOI: 10.58437/mim.v11i1.94

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui hasil kebutuhan modul menurut mahasiswa dan dosen; (2) merancang modul berdasarkan analisis kebutuhan mahasiswa dan dosen; (3) menghasilkan modul yang praktis; dan (4) mengetahui efek potensial modul terhadap hasil belajar. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan (Research & Development). Validasi modul dilakukan melalui uji validasi ahli dan uji satu kelas. Validasi dilakukan dari segi materi, penyajian, kebahasaan, dan kegrafikaan. Data pada uji coba modul diperoleh melalui tes pilihan ganda sebanyak 50 soal, dan subjek penelitian ini adalah mahasiswa Program Studi Manajemen, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Aprin Palembang sebanyak 40 orang mahasiswa. Berdasarkan modul MPK bahasa Indonesia menunjukkan nilai rata-rata 60,9 menjadi 79,5 (selisih 18,6). Dengan demikian, peneliti menyimpulkan modul MPK bahasa Indonesia hasil pengembangan ini memiliki pengaruh potensial dalam meningkatkan kemampuan dan pemahaman mahasiswa terhadap materi- materi MPK bahasa Indonesia.
PROFESIONALISME PRAMUSAJI DALAM PENINGKATAN KUALITAS PELAYANAN DI 1000 COFFE SHOP THE ARISTA HOTEL PALEMBANG Wendy Liana
Majalah Ilmiah Manajemen STIE Aprin Palembang Vol 11 No 1 (2022): MAJALAH ILMIAH MANAJEMEN
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Aprin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (365.879 KB) | DOI: 10.58437/mim.v11i1.95

Abstract

Perkembangan hotel dan coffee shop di Palembang sangatlah pesat, hal ini ditunjukkan dengan banyak berdirinya restoran baru yang merupakan sumber pemasukan bagi pemerintah di mana restoran merupakan salah satu sumber pemasukan bagi negara. Pada saat ini, persaingan antara restoran di sektor pariwisata semakin tinggi, sehingga peningkatan mutu pelayanan dan kualitas harus dilakukan. Mengingat hal tersebut maka, dibutuhkan tenaga kerja yang terampil, profesional dan berkualitas untuk menunjang keberhasilan operasional suatu coffee shop. Jenis produk di coffee shop adalah produk nyata (tangible) dan produk tidak nyata (intangible). Produk nyata (tangible) adalah produk yang dapat dilihat, dirasa dan diraba yaitu makanan dan minuman, lokasi dan faslitas, sedangkan produk tidak nyata (intangible) adalah semua produk yang tidak tampak, tidak dapat diraba, tetapi dibutuhkan dan dirasakan seperti jasa pelayanan, kenyamanan, keramah-tamahan, kebersihan dan sebagainya.
Peran Program Corporate Social Responsibility Dalam Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Desa Bangun Sari Kabupaten Muara Enim Farid Wadjdi
Majalah Ilmiah Manajemen STIE Aprin Palembang Vol 11 No 1 (2022): MAJALAH ILMIAH MANAJEMEN
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Aprin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (268.064 KB) | DOI: 10.58437/mim.v11i1.96

Abstract

Pemberdayaan masyarakat adalah sebuah pembangunan ekonomi yang merangkum nilai-nilai sosial. Konsep ini mencerminkan paradigma baru dalam pembangunan yaitu bersifat people centered, partisipatory, empowering and sustainable. Judul jurnal ini adalah Peran Program Corparate Social Responsibility dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat di Desa Bangun Sari Kabupaten Muara Enim oleh PT. Medco E & P Lematang yang bertujuan 1). mengetahui pelaksanaan program Corporate Social Responsibility dalam pemberdayaan ekonomi di Desa Bangun Sari. 2). Untuk mengetahui faktor penunjang dan penghambat kinerja Pemerintah Desa Bangun Sari dalam pemberdayaan ekonomi. Metode yang dipakai dalam penelitan ini adalah kualitatif.Hasil penelitian 1). Rangkaian pengembangan kapasitas dalam Corporate Social Responsibility yang terdiri dari kegiatan sosialisasi, pelaksanaan siklus, dan pelatihan di Desa Bangun Sari telah dijalankan dengan baik, dengan menggunakan pendekatan sosio-kultural yaitu dengan memperhatikan aspek keagamaan, aspek gender dan kebiasaan sehari-hari masyarakat. 2). Faktor Sikap dan cara pandang masyarakat Desa Bangun Sari terhadap pelaksanaan kegiatan pemberdayaan masyarakat tergolong baik atau tinggi. Sikap dan cara pandang masyarakat tersebut secara umum tidak dipengaruhi oleh golongan usia, tingkat pendidikan dan perannya dalam kegiatan program namun lebih banyak dipengaruhi oleh jenis kelamin. Kualitas keterlibatan, peran dan tanggapan kaum perempuan terhadap pelaksanaan program pemberdayaan masyarakat masih lebih.
ANALISIS PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN REWARD TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI DINAS PENDIDIKAN OGAN KOMERING ILIR (OKI) Ismandra
Majalah Ilmiah Manajemen STIE Aprin Palembang Vol 11 No 1 (2022): MAJALAH ILMIAH MANAJEMEN
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Aprin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (277.539 KB) | DOI: 10.58437/mim.v11i1.97

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi dan reward terhadap kinerja pegawai di dinas Pendidikan OKI. Populasi penelitian ini adalah seluruh Pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) pegawai staf di kantor di kantor Dinas Pendidikan Ogan Komering Ilir (OKI) yang berjumlah 59 orang. Penentuan jumlah sampel dalam penelitian ini menggunakan tekhnik Sampel Jenuh, sehingga sampel penelitian ini berjumlah 59 orang yang mengambil seluruh pegawai sebagai responden dalam penelitian ini. Analisis data menggunakan teknik analisis regresi linier. Model analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Analisis regresi linier berganda digunakan untuk menganalisis pengaruh variabel independen yang terdiri dari: Budaya Organisasi (X1), Reward (X2), Kinerja Pegawai (Y). Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel teknologi informasi, disiplin kerja dan motivasi kerja berpengaruh secara parsial terhadap kinerja pegawai Aparatur Sipil Negara. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa budaya organisasi dan reward secara simultan berpengaruh terhadap kinerja pegawai di Dinas Pendidikan OKI.
Pengaruh Gaya Kepemimpinan Terhadap Produktivitas Pegawai Kantor Camat Ilir Barat II Palembang Abdul Jalil
Majalah Ilmiah Manajemen STIE Aprin Palembang Vol 11 No 1 (2022): MAJALAH ILMIAH MANAJEMEN
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Aprin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (354.414 KB) | DOI: 10.58437/mim.v11i1.98

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan terhadap produktivitas pegawai Kantor Camat Ilir Barat II Palembang. Penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder yang tertuju kepada pegawai Kantor Camat Ilir Barat II Palembang. Berkaitan dengan latar belakang yang telah dikemukakan diatas maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Apakah Gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap produktivitas pegawai di Kantor Camat Ilir Barat II Palembang. Populasi dalam penelitian ini adalah pegawai Kantor Camat Ilir Barat II Palembang. Teknik penentuan pengambilan sampek di dalam penelitian ini menggunakan teknik sampling jenuh. Dalam penelitian ini sampel yang digunakan yaitu semua anggota pegawai yang ada di Kantor Camat Ilir Barat II Palembang yang berjumlah 57 orang, maka semua pegawai kantor dibagikan kuesioner untuk diolah. Hasil pengujian hipotesis kemudian secara parsial memulai uji T diperoleh Thitung berdasarkan nilai koefisien yang dapat dilihat pada tabel diatas menunjukkan bahwa hasil uji T pada variabel gaya kepemimpinan (X) diperoleh probabilitas sig 0,654 nilai sig 0,654 > 0,05 dan diperoleh nilai Thitung sebesar 10,119 dan diketahui Ttabel sebesar 2,004 (lihat Ttabel). 10,119 > 2,004, maka keputusan H0 ditolak dan Ha diterima, artinya gaya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas pegawai Kantor Camat Ilir Barat II Palembang. Berdasarkan hasil analisis data yang dilakukan diatas dapat disimpulakn bahwa terdapat pengaruh gaya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas, artinya semakin tinggi niali gaya kepemimpinan maka semakin tinggi pula produktivitas pegawai.
Pengaruh Kemampuan Dan Motivasi Terhadap Kinerja Pegawai Di PT. Taruna Dhyaksa Djaya Palembang Zaidan Nawawi
Majalah Ilmiah Manajemen STIE Aprin Palembang Vol 11 No 1 (2022): MAJALAH ILMIAH MANAJEMEN
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Aprin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (379.319 KB) | DOI: 10.58437/mim.v11i1.99

Abstract

Tujuan Penelitian untuk mengetahui besarnya pengaruh kemampuan dan besarnya pengaruh motivasi terhadap kinerja pegawai PT. Taruna Dhyaksa Djaya Palembang. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah nonprobability sampling yaitu incidental sampling, teknik pengambilan sampel berdasarkan kebetulan, anggota populasi yang ditemui dan bersedia menjadi responden. Dalampenelitian ini, akan dilakukan pengujian validitas dan reliabilitas. Pengujian hipotesis penelitian ini dilakukan dengan menggunakan statistik inferensial yaitu korelasi. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data yang telah dilakukan pada variabel kemampuan, motivasi dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan PT. Taruna Dhyaksa Djaya Palembang, maka dapat ditarik kesimpulan yang sesuai dengan perumusan masalah yaitu kemampuan berpengaruh terhadap kinerja karyawan, motivasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan, variabel Kemampuan dan motivasi secara bersama-sama mempengaruhi kinerja karyawan sebesar 29 %.
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KARAKTERISTIK INDIVIDU TERHADAP KINERJA PEGAWAI BPJS KESEHATAN KANTOR CABANG LUBUK LINGGAU Ervina; Dedi Hartawan; Fretty Welta
Majalah Ilmiah Manajemen STIE Aprin Palembang Vol 11 No 2 (2022): MAJALAH ILMIAH MANAJEMEN
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Aprin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (388.625 KB) | DOI: 10.58437/mim.v11i2.100

Abstract

The purpose of the research is to find out the effect of Work Environment and Individual Characteristics on Performance of employees of BPJS Kesehatan Branch of Lubuklinggau. The population of this research is all 44 employees who worked at BPJS Kesehatan Branch of Lubuklinggau. Who were used also as the respondents. The data of this research were collected through questionnaires, observation and literature research. The method of data analysis in this research is survey research with quantitative method. The analytical tool of this study is multiple linear regression analysis with F Test and t test to test the research hypothesis. The results showed that partially the work environment significantly influence the performance of employees of BPJS Kesehatan Branch of Lubuklinggau. Partially Individual Characteristics have a significant effect on the performance of employees of BPJS Kesehatan Branch of Lubuklinggau employees. Simultaneously the work environment and individual characteristics significantly influence the performance of the of employees of BPJS Kesehatan Branch of Lubuklinggau.
Kepemimpinan Lurah Dalam Meningkatkan Kinerja Pegawai Pada Kelurahan 13 Ulu Kecamatan Seberang Ulu II Kota Palembang Ahmad Yani Kosali
Majalah Ilmiah Manajemen STIE Aprin Palembang Vol 11 No 2 (2022): MAJALAH ILMIAH MANAJEMEN
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Aprin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (284.718 KB) | DOI: 10.58437/mim.v11i2.101

Abstract

Peran Kepemimpinan sangat penting bagi seorang pemimpin untuk memberi contoh kepada pegawai melalui sikap dan perbuatan sehingga mampu menciptakan suasana kerja yang baik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kepemimpinan lurah dalam meningkatkan kinerja pegawai dan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja pegawai pada Kelurahan 13 Ulu Kecamatan Seberang Ulu II Kota Palembang. Penulisan ini menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian dari data melalui wawancara, maka ditemukan bahwa kepemimpinan Lurah belum cukup baik karena pada umumnya pegawai belum melaksanakan kedisiplinan dengan baik karena masih kurangnya pengawasan ataupun aturan yang dibuat untuk mengingatkan pada pegawai agar kedisiplinan dalam bekerja terus terjaga.
Pengaruh Kualitas Produk Terhadap Loyalitas Konsumen Pada Produk Bodylotion Scarlett Whitening (Studi Kasus Pada Mahasiswa STIE Aprin Palembang) Hosidin; Hendra Musa
Majalah Ilmiah Manajemen STIE Aprin Palembang Vol 11 No 2 (2022): MAJALAH ILMIAH MANAJEMEN
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Aprin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (173.329 KB) | DOI: 10.58437/mim.v11i2.102

Abstract

This research aims to determine the influence of quality Scarlett Whitening bodylotion product on consumer loyalty to STIE Aprin student in Palembang. This research is a quantitative research aimed at the relationship product quality to consumer loyalty. The sampling technique used slovin, was carried out on 100 subjects, measuring tools that used in the form of a Likert scale. The data obtained processed by simple linear regression analysis. The data was processed using SPSS 28 For Windows. The result, it was obtained that there was a positive influence significant product quality on consumer loyalty. This research is expected become input for Scarlett Whitening, the company needs to maintain quality product reliability and performance product. That consumers always have a positive attitude and commitment to continue use the product (Scarlett Whitening).
Pengaruh Kepemimpinan, Stres Kerja Dan Motivasi Terhadap Kinerja Pegawai Dinas Perhubungan Kabupaten Ogan Komering Ulu Rani Anwar
Majalah Ilmiah Manajemen STIE Aprin Palembang Vol 11 No 2 (2022): MAJALAH ILMIAH MANAJEMEN
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Aprin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (354.705 KB) | DOI: 10.58437/mim.v11i2.103

Abstract

This study aims to determine the influence of leadership, job stress and motivation on employee performance at Departmen of Transportation Ogan Komering Ulu Regency. In conducting the analysis used Multiple Linear Regression Analysis Method. Based on data analysis and discussion partially leadership (X1) has an influence on employee performance (Y), with the results Tcount (7.549) > Ttable (2.06866), job stress(X2) has an influence on employee performance (Y), with the results of Tcount (5,115) > Ttable (2,06866), and motivation(X3) has an influence on employee performance (Y), with the results of Tcount (2,816) >Ttable (2,06866). Meanwhile, Simultaneously leadership, job stress and motivation on employee performance at Departmen of Transportation Ogan Komering Ulu Regency with the results Fcount (305.311) >Ftable (3.03). The value of the coefficient of determination (R Square) is (0.972). This shows that the influence of leadership, job stress and motivation on employee performance at Departmen of Transportation Ogan Komering Ulu Regency, is 97.2% while the remaining 2.8% is influenced by other variables not explained in this study such as work involvement and work performance (Afandi, 2021:77).

Page 10 of 15 | Total Record : 146