cover
Contact Name
Dedy Setiawan
Contact Email
journalmatriks@gmail.com
Phone
+6289689977421
Journal Mail Official
journalmatriks@gmail.com
Editorial Address
Jl. Susukan, Desa Susukan Kecamatan Cipicung , Kab. Kuningan, Provinsi Jawa Barat
Location
Kab. kuningan,
Jawa barat
INDONESIA
Matriks
ISSN : 27753832     EISSN : 27757285     DOI : https://doi.org/10.59784/matriks.v5i1
Core Subject : Science, Social,
Jurnal Matriks adalah terbitan berkala dengan kurun waktu terbit setiap 2 kali dalam setahun atau 6 bulanan. Jurnal matriks menerbitkan artikel ilmiah dengan topik ilmu sosial dan sains
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 63 Documents
Pemanfaatan Daun Herbal Sambiloto (Andrographis Paniculata) untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Pasca COVID-19 Tribuana, Rahajeng Galuh; Supriyatna, Ateng
Matriks Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 1 (2023): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59784/matriks.v5i1.550

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas dan pemanfaatan daun herbal sambiloto sebagai obat dan untuk meningkatkan daya tahan tubuh pasca COVID-19. Virus COVID-19 dapat menyebabkan gangguan sistem kekebalan seperti penurunan jumlah sel darah putih atau disfungsi sel darah putih. Ini dapat membuat tubuh lebih rentan terhadap infeksi lain. Selain itu, melemahnya sistem imun pasca COVID-19 disebabkan oleh isolasi dan pembatasan aktivitas selama pandemi, yang dapat mengakibatkan gaya hidup tidak aktif. Kurang olahraga dapat melemahkan daya tahan tubuh dan meningkatkan risiko penyakit. Dalam kondisi seperti itu, perlu mengkonsumsi herbal penambah imun yang memiliki sifat antiradang dan dapat membantu mengurangi peradangan pada tubuh yang dapat menjadi komplikasi serius dari COVID-19. Tanaman dengan potensi aktivitas antivirus diperlukan pasca-COVID karena dapat membantu melawan infeksi virus.
Analisis Kesulitan Siswa SMP Muhammadiyah 57 Medan dalam Menyelesaikan Soal pada Materi Statistika Lubis, Annisa Putri; Fadillah, Dhea Tri; Hasibuan, Nur Aisyah; Purnama Sari, Reni
Matriks Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 1 (2023): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59784/matriks.v5i1.670

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesulitan dan mendeskripsikan yang dialami peserta didik dalam menyelesaikan soal soal latihan pada materi statistika. Metode yang akan digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan saintifik. subjek pada penelitian ini adalah peserta didik dari SMP muhammadiyah 57 medan dengan sampel yang digunakan adalah 10 siswa siswi kelas VIII SMP Muhammadiyah 57 Medan. Mengumpulkan data dengan menggunakan hasil tes dokumentasi dengan memberikan soal kepada siswa mengenai pokok bahasan dari materi statistika yang merupakan teknik dari penelitian ini. Memberikan 5 soal essai kepada subjek sebanyak 10 peserta didik sebagai data dalam penelitian. Memuat indikator pencapaian kompetensi ; 1). Mengurutkan data, 2). Penyajian data dalam bentuk tabel, 3). Menentukan nilai rata rata sebuah data, 4). Menentukan modus dari sebuah data, 5). Menentukan pemusatan data dari sebuah diagram. Berdasarkan dari hasil penelitian yang dilakukan kesulitan siswa, kesulitan peserta didik dalam menyelesaikan soal statistika terdapat di indikator menentukan pemusatan data dari sebuah diagram pada soal nomor 5 dengan persentase kesalahan mencapai 82% yang termasuk kriteria tinggi. Faktor Penyebab dari kesalahan siswa adalah dikarenakan siswa belum memahami konsep dari soal statistika, kurangnya ketelitian siswa dalam menyelesaikan soal yang dihadapi.
Pemanfaatan E-Commerce Bagi UMKM pada Era Industri 4.0 Berliana, Irda; Ompusunggu, Dicky Perwira
Matriks Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 1 (2023): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59784/matriks.v5i1.520

Abstract

Dunia saat ini memasuki era industri 4.0 yang berfokus pada pola digital economic, artificial intelligence, big data, robotic, dan teknologi lainnya. E-commerce merupakan penghubung antara teknologi informasi dalam pemasaran dan pendistribusian produk yang berpotensi meningkatkan skala kinerja UMKM. Dengan memanfaatkan e-commerce, UMKM tetap dapat menjalankan bisnis dan menjangkau banyak konsumen serta memperluas pangsa pasar. Penelitian ini bertujuan untuk membahas tenang pemanfaatan e-commerce bagi UMKM pada era industri 4.0. Penelitian ini mengunakan pendekatan studi kepustakaan dengan mengamati  dan menganalisis semua informasi mengenai topik penelitian. Pemanfaatan e-commerce bagi UMKM menyebabkan UMKM mampu untuk memasarkan barang dan jasa yang mereka miliki baik secara fisik maupun digital. Di era industri 4.0 memberikan banyak dampak positif pada e-commerce, sehingga prospek pertumbuhan e-commerce dimasa mendatang akan meningkat. E-commerce dan industri 4.0 memiliki hubungan yang selaras dan berbanding lurus, karena teknologi e-commerce akan beradaptasi dengan teknologi saat ini pada era industri 4.0.
Pengaruh Model Pembelajaran CTL Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Kelas VIII SMP Ramadoni, Ramadoni; Mista, Widia; Anisah, Himatul
Matriks Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 1 (2023): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59784/matriks.v5i1.711

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat apakah terdapat perbedaan capaian dan peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang memperoleh pembelajaran CTL dengan siswa yang memperoleh pembelajaran langsung,serta untuk melihat seberapa besar pengaruh model pembelajaran CTL terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas eksperimen.Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitaatif dengan metode eksperimen.Populasi yang digunakan adalah seluruh siswa kelas VIII SMPN 3 Lembah Melintang dengan sampel yaitu kelas VIII-1 (kelas eksperimen yang diterapkan model pembelajarn CTL) dan VIII-1(kelas control yang diterapkan model pembelajaran langsung)yang diambil secara purposive sampling. Instrumen yang digunakan adalah instrument tes dan non-test (wawancara), dimana dari data yang diperoleh akan diukur dengan uji statistik berupa uji prasyarat, uji-t, uji mann-whitney (jika data tidak berdistribusi normal), uji n-gain dan effect size. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa rata-rata capaian dan peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang memperoleh pembelajaran CTL lebih baik dari pada siswa yang memperoleh pembelajaran langsung, serta besar pengaruh model pembelajaran CTL terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa berada pada kriteria tergolong besar.
PERAN R20 DAN BENTUK KRITIK TERHADAP SEKULARISASI Dewa Putu, Bhagastya Dharma; Ni Putu, Ayu Gita Shanti Pratiwi; Pattalala, Keisha Patricia
Matriks Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 2 (2024): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59784/matriks.v5i2.733

Abstract

The diversity of human beliefs becomes a fertile ground for building a strong voice in political competition. The fusion of religion and politics to achieve a goal creates various conflicts because these two elements should not be combined while carrying the idea of secularism. Secularism focuses on separating political interests from religious interests. In this research, we focus on R20, which is an activity that invites various heads of state and religious leaders, not only focusing on religious issues, but also on global conflicts such as environmental, economic, social, and political issues. This research adopts a qualitative method with data collection from online literature. Through this method, the research aims to explain the R20 activities that have been carried out as an effort to criticize the idea of secularism, which seeks to exclude religion from the political aspect. The implementation of R20 proves that no matter how strong the desire is to separate religion and politics, it should not be forgotten that these two aspects will always coexist, whether it is politics based on religious teachings or religion that drives politics. Keywords : Secularism, Religion, Politics, R20
Do Female Students Learn Language Better Than Male Students? Nurjanah, Aisyah; Situmorang, Annisa; Paturohmah, Pepi Siti; Ruminda, Ruminda
Matriks Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 2 (2024): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59784/matriks.v5i2.886

Abstract

This study explores the comparative comparison of language learning capabilities between male and female students by using a qualitative-descriptive methodology. The main tool used in the study is questionnaire to investigate possible differences in how genders approach and do well in language acquisition. The goal of this research is to provide an answer regarding “do female students learn language better than male students?”. In addition to providing a more complete knowledge of potential differences of learning style, learning strategies and motivation variations across genders in their language learning experiences, the findings aim to offer critical insights into educational practices. This investigation not only improves teaching strategies but also establishes the foundation for creating inclusive and productive language learning settings.
Analisis terhadap Pembatalan Pengangkatan Anak: Studi Kasus Putusan No.28/Pdt.G/2016/Pn.Kpg dan Putusan No.103/Pdt.G/2001/Pn.Kpg Mariana Nenogasu, Sriyanti
Matriks Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 2 (2024): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59784/matriks.v5i2.910

Abstract

Mengangkat anak adalah suatu perbuatan pengambilan anak orang lain ke dalam keluarga sendiri, sehingga antara orang yang memungut anak dan anak yang dipungut itu timbul suatu hukum kekeluargaan yang sama seperti yang ada antara orang tua dan anak kandungnya sendiri. Pengangkatan anak mengakibatkan anak tersebut memiliki kedudukan hukum yang sama dengan anak-anak dari orang tua yang mengangkatnya, termasuk hak untuk mewaris apabila orang tua angkat tersebut meninggal dunia. Adapun yang menjadi rumusan masalah yaitu: (1) Bagaimanakah pertimbangan hakim terhadap pembatalan pengangkatan anak dalam Putusan No. 28/Pdt.G/2016/PN.KPG dan Putusan No. 103/Pdt.G/2001/PN.KPG (2) Apakah akibat hukum pembatalan pengangkatan anak dalam Putusan No.28/Pdt.G/2016/PN.KPG dan Putusan No.103/Pdt.G/2001.PN.KPG. Tujuan untuk mengetahui pertimbangan hakim terhadap kasus pembatalan pengangkatan anak dan akibat hukum pembatalan pengangkatan anak dalam Putusan No.28/PDT.G/2016/PN.KPG dan Putusan No.103/PDT/G/2001/PN.KPG. Manfaat penelitian ini adalah untuk menambah informasi tentang pembatalan pengangkatan anak khususnya orang tua angkat dan anak angkat agar menjalankan kewajibannya masing-masing. Penelitian ini merupakan penelitian normatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pertimbangan hakim terhadap putusan No. 28/PDT.G/2016/PN.KPG dengan persoalan pokok dalam gugatan ini adalah mengenai pembatalan dari penetapan pengangkatan anak yang telah disahkan oleh pengadilan, sedang berdasarkan pembuktian tersebut pihak penggugat tidak mampu membuktikan adanya kebatalan dari penetapan pengangkatan anak tersebut maka tuntutan penggugat agar pengadilan membatalkan penetapan pengangkatan anak tidak beralasan untuk dikabulkan karena memiliki kepastian hukum. Sedangkan pertimbangan hakim terhadap putusan No. 103/PDT.G/2001/PN.KPG bahwa menurut hukum adat waris yang berlaku di Rote yang menjadi ahli waris adalah keturunan laki-laki saja menurut garis bapak atau patrilineal, namun apabila garis keturunan laki-laki baik ke atas maupun ke bawah sudah tidak ada lagi maka yang keluar sebagai ahli waris adalah anak laki-laki atau perempuan dari garis perempuan yaitu anak-anak yang lahir dari saudara perempuan. (2) Akibat hukum terhadap putusan No. 28/PDT.G/2016/PN.KPG yaitu anak angkat tersebut masih berstatus anak sah dari alm. Thomas Penun Limau, sedangkan pada Putusan No. 103/PDT.G/2001/PN.KPG, anak angkat tersebut tidak berstatus sebagai anak dan dia harus mengembalikan harta peninggalan dari alm. Yusup Manafe.
Perancangan Ulang Tata Letak Grosir Fernando di Sukabumi menggunakan Metode Activity Relationship Chart: Arc dan Total Closeness Rating: Tcr Sera Norita, Agnes; Adelia Syahputri, Stevonie; Fransiska P, Yuliana; AL Hafshoh, Ronaa; Yulianti, Siti; Aziz Husyairi, Khoirul; Nur Ainun, Tina
Matriks Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 2 (2024): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59784/matriks.v5i2.918

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Grosir Fernando yang berada di Cikondang, Kec. Citamiang, Kota Sukabumi. Grosir Fernando adalah toko ritel yang menyediakan dan menjual kebutuhan sehari hari seperti sembako, makanan dan minuman ringan dan lainnya. Penelitian berfokus pada permasalahan tata letak Grosir Fernando. Tata letak yang tidak optimal seperti keterbatasan ruang menyebabkan penumpukan barang dan kesulitan dalam manajemen alur pergerakan. Penataan tidak optimal menyebabkan ruang gerak yang sempit antara konsumen dan karyawan, potensi kerugian karena barang yang tertumpuk dan tidak terjual dengan cepat. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi masalah tata letak, memberikan rekomendasi solusi memaksimalkan penggunaan ruang, meningkatkan pengalaman berbelanja konsumen dan produktivitas bagi karyawan. Penelitian ini juga diharapkan grosir Fernando Sukabumi dapat meningkatkan kepuasan pelanggan.
Stunting Toddler Eating Patterns in The Pota Health Center Care Working Area East Manggarai District Prima Cardayo, Kamelia; Prasetyo, Budi; Setia Ningtyas, Woro
Matriks Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 2 (2024): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59784/matriks.v5i2.999

Abstract

Inappropriate feeding practices could be a major cause of stunting. Stunting was one of the problems in the growth process because it was associated with an increased risk of morbidity, mortality, and suboptimal brain development. Based on data obtained from the electronic data collection of community-based nutrition recording and reporting in East Manggarai district at August weighing in 2023 from 24,427 toddlers there were 2195 stunted toddlers or 9. 0%. Pota health center was one of the health centers in East Manggarai Regency with a high number of stunted toddlers, namely 107 children or 10. 9%. The purpose of this study was to determine, describe and analyze the feeding patterns of stunted toddlers at Pota health center, East Manggarai regency. Methods: this study used a qualitative method with phenomenological research approaches. The informants in this study consisted of 7 main informants, namely mothers who had stunted toddlers in the pota puskesmas working area who were taken by purposive sampling technique. Results: mothers' perceptions of stunting tended to be the physical signs of children without knowing the long-term effects. The pattern of exclusive breastfeeding was still not good where most children were not given exclusive breastfeeding and the pattern of complementary feeding was still inadequate from the age of administration, frequency, amount, texture, variety and not knowing the complementary feeding of breast milk. Conclusion: mothers' perceptions of stunting were only related to the physical signs of the child and most informants did not gave their children exclusive breastfeeding and the pattern of complementary feeding was still inadequate from the age of administration, frequency, quantity, texture, variety and did not knew complementary feeding of breast milk.
Pemberdayaan Perempuan dalam Meningkatkan Nilai Tambah Hasil Laut Melalui Program Bahari Sembilang Mandiri di Kabupaten Banyuasin Junaidi, Yulian; Rachmi Indahsari, Siti Rachmi; Adi Suhendra, Ahmad; Ramadani Andelia, Siti
Matriks Jurnal Sosial dan Sains Vol. 6 No. 1 (2024): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59784/matriks.v6i1.1001

Abstract

Program Bahari Sembilang Mandiri (BERLARI) merupakan pemberdayaan masyarakat terpadu untuk menyelesaikan persoalan yang dihadapi oleh masyarakat pesisir yang berada di sekitar Taman Nasional Berbak Sembilang (TNBS) yang didukung oleh PT Kilang Pertamina International (KPI) Refinery Unit III Plaju. Program ini bertujuan untuk memberdayakan masyarakat dan meningkatkan kondisi ekonomi dengan memanfaatkan sumber daya laut yang tersedia. Salah satu cara peningkatan ekonomi hasil laut yakni pemberdayaan perempuan untuk melakukan inovasi pengolahan ikan laut menjadi ikan asin di Dusun Sembilang Desa Sungsang IV Kabupaten Banyuasin. Latar belakang program karena masyarakat hanya mengandalkan produk laut segar sebagai sumber mata pencaharian, padahal hasil olahan laut seperti ikan asin memiliki nilai jual yang tinggi dan dapat dipasarkan luas ke seluruh Indonesia. Tujuan penelitian ini  mendeskripsikan proses pemberdayaan perempuan di daerah 3T (tertinggal, terdepan, dan terluar) dan menganalisis nilai tambah pengolahan Ikan asin yang dilakukan oleh kelompok perempuan pada program bahari sembilang mandiri.  Metode  penelitian  yang  digunakan  adalah  deskriptif  kualitatif  dengan teknik  pengumpulan  data  observasi berpartisipatif,  catatan  lapangan  dan  wawancara  mendalam dengan informan. Analisis data yang digunakan adalah teknik kualitatif interaktif dan metode hayami. Hasil dari penelitian  ini menunjukkan bahwa program inovasi hasil laut menjadi ikan asin dapat memberikan dampak manfaat ekonomi dan sosial bagi masyarakat pesisir khususnya perempuan. Selain meningkatkan pendapatan, program ini juga dapat mendorong tercipta-nya lapangan kerja baru, memperkuat ketahanan pangan, dan mendukung pengembangan ekonomi lokal. Nilai tambah yang dihasilkan dari pengolahan ikan laut menjadi ikan asin adalah 48%. Nilai tambah pembuatan ikan tergolong sangat tinggi. Pembuatan ikan asin apat meningkatkan nilai ekonomis produk seperti meningkatkan harga jual di pasaran dan memperpanjang masa simpan.