cover
Contact Name
Elida Soviana
Contact Email
jurnalidcom@gmail.com
Phone
+6285157550006
Journal Mail Official
jurnalidcom@gmail.com
Editorial Address
Jalan Serma Mukhlas, Karangtengah, RT 02 RW 03, Kecamatan Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Kode pos 53416
Location
Kab. banjarnegara,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Inovasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Published by CV Firmos
Jurnal Inovasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat (JIPPM) adalah jurnal nasional yang berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, teknik, pertanian, sosial humaniora, komputer dan kesehatan.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 191 Documents
Peningkatan Literasi Pendidikan Dasar Era Industri 4.0 di SDN Banjarsari & Kencana Indah II Kab. Bandung Sumartias, Suwandi; Subekti, Priyo; Suryana, Asep
Jurnal Inovasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 3 No 2 (2023): JIPPM - Desember 2023
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jippm.193

Abstract

Tantangan utama Pendidikan di abad 21 yaitu menyiapkan dan menjamin para siswa agar mampu dan terampil dalam belajar, beradaptasi dengan inovasi menggunakan dan memanfaatkan teknologi komunikasi dan informasi. Dalam ranah Pendidikan, guru dan siswa sebagai peserta didik, diharapkan memeliki kemampuan dan keterampilan yang berkaitan dengan berpikir kritis dan solutif dalam memecahkan masalah, berkomunikasi dengan baik dan efektif, kreatif dan inovatif serta mampu membangun jaringan dan atau kolaborasi dengan banyak pihak yang berkepentingan secara luas. Metode yang digunakan adalah metode ceramah dan diskusi disertai contoh kasus. Kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat dijalankan di dua Sekolah Dasar Negeri yang terletak di wilayah Bandung, yaitu SDN Banjarsari dan SDN Kencana Indah II yang berlokasi di Kabupaten Bandung. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mengenai perkembangan serta pentingnya literasi media digital yang sangat terkait dengan evolusi industri 4.0. Hasil dari kegiatan PPM ini, yang diperoleh melalui pre-test dan post-test, menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam pemahaman para guru dan peserta didik terkait penggunaan dan pengelolaan konten yang positif dari berbagai platform internet, seperti email, Facebook, Twitter, dan Instagram. Selama pelaksanaan PPM, kami berfokus pada memberikan pengetahuan yang dapat membantu para peserta untuk mengenali dan memahami bagaimana mengelola konten secara bijaksana dan positif di era digital.
Upaya Fisioterapi dalam Promosi Kesehatan Hipertensi Pulmonal pada Komunitas Lansia di Posyandu Teratai Putih RW 02 Pandanwangi Pratiwi, Reka Canda; Lubis, Zidni Immanurrohmah; Retnowati, Enis
Jurnal Inovasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 3 No 2 (2023): JIPPM - Desember 2023
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jippm.197

Abstract

Hipertensi pulmonal saat ini jarang diketahui oleh masyarakat umum Penyuluhan diadakan bertujuan untuk memberikan edukasi kepada lansia tentang penyakit hipertensi pulmonal, serta mengajak lansia untuk melakukan latihan di rumah (home exercise) guna meningkatkan pengetahuan lansia mengenai penyakit hipertensi pulmonal dan lansia hendak melakukan home exercise. Metode yang digunakan dengan memberikan penyuluhan berupa promosi kesehatan mengenai hipertensi pulmonal kepada komunitas lansia menggunakan poster sebagai media penyuluhan, pemberian pre test dan post test berupa pertanyaan kepada komunitas lansia guna mengukur keefektifan dari penyuluhan yang diberikan, memberikan edukasi pentingnya melakukan home exercise. Penyuluhan berjalan dengan baik serta mudah dipahami oleh peserta sehingga dalam hasil pengevaluasian terdapat peningkatan pengetahuan peserta mengenai hipertensi pulmonal 13%, penyebab hipertensi pulmonal 9% pentingnya home exercise 13%, latihan pernafasan dan relaksasi untuk hipertensi 0%, berjalan dan lari kecil baik untuk lansia 15%, setelah semua materi diberikan dan dilakukan post test meningkat menjadi 100%. Kegiatan penyuluhan dapat meningkatkan pengetahuan peserta mengenai hipertensi pulmonal.
Penyusunan Desain Pembelajaran Berbantuan Robot STEM (Science, Technology, Engineering, and Mathematics): Upaya Pendampingan MGMP Matematika SMP Abidin, Zaenal; Kusumastuti, Adhi; Anis, Samsudin
Jurnal Inovasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 3 No 2 (2023): JIPPM - Desember 2023
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jippm.200

Abstract

Seiring dengan perkembangan teknologi, pendidikan mengalami berbagai inovasi dalam upaya meningkatkan kualitas pembelajaran. Salah satu bentuk inovasi yang sedang berkembang adalah penggunaan robot STEM (Science, Technology, Engineering, and Mathematics) dalam pembelajaran matematika di sekolah. MGMP Matematika SMP kota Semarang sebagai sebuah wadah pembinaan profesionalisme guru berkelanjutan bagi guru-guru matematika SMP di kota Semarang memiliki peran strategis dalam mendukung inovasi pembelajaran di sekolah. Inovasi pembelajaran matematika di sekolah berbantuan robot STEM perlu dikenalkan kepada guru-guru. Pelatihan penyusunan desain pembelajaran berbantuan robot STEM dilakukan terhadap 24 orang guru MGMP Matematika SMP di Semarang. Hasilnya menunjukkan bahwa 45,83% peserta termotivasi untuk melakukan inovasi pembelajaran menggunakan pendekatan STEM dengan bantuan robot edukasi, dengan 54,17% menyatakan setuju, dan 8,33 persen sangat setuju untuk menerapkan pembelajaran STEM dengan bantuan robot. Diharapkan anggaran akan dialokasikan untuk pengadaan robot yang diperlukan. Dengan mempersiapkan penggunaan robot yang matang, optimalisasi proses pembelajaran dapat dicapai. Ini akan memungkinkan siswa untuk benar-benar memanfaatkan peran robot dalam pembelajaran.
Pelatihan Media Sosial sebagai Alat Pemasaran bagi Masyarakat Desa Beji Kabupaten Banyumas Provinsi Jawa Tengah Jalalludin, Jalallludin; Adiningrum, Aqilah Rahma; Astuti, Puji; Haerani, Nurdila; Nuraeni, Alfi
Jurnal Inovasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 3 No 2 (2023): JIPPM - Desember 2023
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jippm.206

Abstract

Pemasaran digital menuntut masyarakat untuk memiliki kemampuan dalam menggunakan teknologi. Oleh karena itu, diperlukan upaya sosialisasi dan pelatihan bagi masyarakat terutama pihak pelaku UMKM untuk mengenal teknologi informasi dan komunikasi. Pengabdian masyarakat melalui program bina desa ini bertujuan untuk menginspirasi pelaku UMKM di Desa Beji, Kecamatan Kedungbanteng, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah dalam menggunakan media sosial sebagai alat yang efektif dalam menjalankan bisnis. Metode yang digunakan selama kegiatan berlangsung, yakni ceramah dengan diskusi  berbasis audiovisual. Hasil pelaksanaan program yang telah dilakukan menunjukan adanya tingkat pemahaman mitra terkait  materi yang disampaikan  sebesar 79,66%. Hasil tersebut menunjukan bahwa mitra mampu memahami materi pengolahan dan pemasaran secara maksimal dan cukup baik karena dilakukan implememtasi kegiatan terkait pengolahan dan pemasaran produk sehingga proses penyampaian materi menjadi lebih efektif dan materi yang disampaikan lebih mudah untuk dipahami.
Pelatihan Budidaya Hidroponik sebagai Solusi Pemanfaatan Limbah Perikanan Desa Beji Kabupaten Banyumas Yusuf, Fahmi Khairul; Anindya, Puan; Alifiyah, Netika; Ardandi, Alif; Putri, Khansa Naila Tsany Cipta
Jurnal Inovasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 3 No 2 (2023): JIPPM - Desember 2023
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jippm.207

Abstract

Pendidikan menjadi aspek penting dalam mendukung terciptanya Sumber Daya Manusia (SDM) unggul untuk menunjang pembangunan suatu bangsa. Perguruan tinggi memiliki peran dan tanggung jawab hal membantu terealisasinnya hal tersebut. Penerapan asas Tri Dharma pada perguruan tinggi yang terdiri dari Pendidikan dan Pengajaran, Penelitian dan Pengembangan, serta Pengabdian Kepada Masyarakat membuat implementasi pendidikan menjadi lebih nyata. Bina desa merupakan salah satu bentuk implementasi dari pengabdian masyarakat. Desa Beji Kecamatan Kedungbanteng Kabupaten Banyumas dipilih sebagai lokasi bina desa karena memiliki potensi perikanan yang baik namun, limbah dari perikanan tersebut belum dapat dimanfaatkan. Hidroponik dipilih sebagai media pelatihan untuk masyarakat karena metode tersebut tidak menggunakan tanah, melainkan air sebagai media tanam, sehingga limbah perikanan di Desa Beji dapat diminimalisir. Metode pelakasanaan kegiatan ini dilakukan dengan melalui penyuluhan, demonstrasi, pemberian paket alat dan bahan hidroponik kepada masyarakat, pendampingan, dan evaluasi pengetahuan. Kegiatan bina desa ini juga berdampak positif untuk menambah pengetahuan dan keterampilan masyarakat Desa Beji dalam praktik hidroponik yang didukung juga melalui data sebagian besar masyarakat mampu untuk mejawab hal-hal mengenai praktik hidroponik yang sudah dilakukan.
Kegiatan Fisioterapi Komunitas dengan Penyuluhan Cara Mencegah Carpal Tunnel Syndrome dalam Penggunaan Smartphone Nurpriadi, Akbar Afni; Rahim, Anita Faradilla
Jurnal Inovasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 3 No 2 (2023): JIPPM - Desember 2023
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jippm.211

Abstract

Seiring jaman modern pelajar sangat sering dalam penggunaan smartphone, akhirnya penggunaan secara berlebihan ini dapat menyebakan keluhan nyeri pada pergelangan tangan, khususnya pada pelajar di SMK Putra Indonesia ada yang mengeluhkan nyeri pada pergelangan tangan. Dari situ akan dilakukan penyuluhan dengan tujuan untuk memberikan edukasi kepada siswa dan siswi SMK Putra Indonesia tentang penyakit carpal tunnel syndrome terutama tentang penyebab terjadinya carpal tunnel syndrome, salah satunya dari penggunaan smartphone dan cara melakukan latihan mandiri dirumah yang benar untuk mengurangi keluhan yang ditimbulkan. Selain sebagai media komunikasi juga pada kalangan remaja smartphone sebagai permainan game. Penggunaan berlebihan akan membuat tangan menjadi kaku dan kesemutan. Metode yang digunakan dengan memberikan penyuluhan berupa promosi kesehatan tentang carpal tunnel syndrome kepada siswa serta menggunakan leafleat sebagai media penyuluhan, pemberian pre test dan post test berupa pertanyaan kepada para siswa guna mengukur keefektifan dari penyuluhan yang diberikan memberikan edukasi latihan mandiri dirumah. Penyuluhan berjalan dengan baik serta mudah dipahami oleh peserta sehingga dalam hasil pengevaluasian terdapat peningkatan pengetahuan peserta.
Kandang Jangkrik dengan Pengatur Suhu dan Kelembapan Otomatis untuk Peternak Jangkrik di Gondang, Jirapan, Masaran, Sragen, Jawa Tengah Rohmah, Ratnasari Nur; Hari P, Bambang; Handaga, Bana
Jurnal Inovasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 3 No 2 (2023): JIPPM - Desember 2023
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jippm.212

Abstract

Budidaya jangkrik merupakan salah satu jenis peternakan yang cukup menjanjikan. Tingginya kandungan gizinya membuat komoditas ini banyak dibutuhkan, misalnya sebagai makanan burung dan hewan lainnya. Meski prospek budidaya jangkrik cukup cerah, namun terdapat kendala alam yang dapat menghambatnya. Kendala tersebut adalah pengaruh kelembaban dan kondisi suhu ruangan kandang jangkrik yang dapat mempengaruhi pertumbuhan jangkrik. Selama ini kandang jangkrik yang dimiliki peternak mengikuti kondisi cuaca alam dan belum ada upaya pengendalian. Pengabdian pada masyarakat ini bermaksud untuk menerapkan hasil penelitian kepada masyarakat dengan membuat kandang jangkrik yang dilengkapi pengatur suhu dan kelembaban otomatis. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dilakukan dengan tahapan-tahapan: survey lokasi, penyesuaian kandang sesuai kondisi lapangan, pelatihan mitra, dan pemberian kuesioner untuk evaluasi kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Instalasi kandang di lapangan dan pelatihan mitra terlaksana dengan baik. Kandang yang terpasang menunjukkan performa yang baik dan dapat dioperasikan dengan mudah oleh mitra. Hasil kuisioner menunjukkan respon positif dari para peternak jangkrik sebagai mitra.
Edukasi Pencegahan Stunting dan Pelatihan Komunikasi Kader di Desa Petajen, Kabupaten Batanghari Setyarsih, Liani; Aghadiati, Faradina; Pratama, Septa
Jurnal Inovasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 3 No 2 (2023): JIPPM - Desember 2023
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jippm.224

Abstract

Stunting atau sering disebut kerdil/pendek adalah kondisi gagal tumbuh pada anak balita akibat kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang terutama pada periode 1.000 Hari Pertama Kehidupan. Stunting di Indonesia masih menjadi permasalahan yang belum bisa di selesaikan, hal ini terlihat dari prevalensi stunting yang masih ada di angka 21,6% pada tahun 2022. Mitra yang bekerjasama dalam program pengabdian ini yaitu Pokja Kampung KB (Keluarga Berkualitas) Desa Petajen karena angka stunting disini masih tergolong tinggi. Berdasarkan pemasalahan tersebut, program pengabdian masyarakat ini memiliki tujuan untuk meningkatkan pengetahuan kader Kampung KB terkait stunting dan cara pencegahannya serta meningkatkan keterampilan komunikasi kader dalam menyampaikan hal-hal terkait stunting sehingga diharapkan masyarakat bisa lebih memahami tentang stunting dan bisa melalukan pencegahannya. Kegiatan ini dilakukan di Desa Petajen dengan melibatkan 10 orang kader kesehatan yang ada disana. Metode dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini meliputi beberapa tahapan seperti tahap pertama yaitu persiapan kegiatan untuk analisis masalah dan kebutuhan mitra, tahap kedua yaitu pemberian edukasi mengenai stunting dan pelatihan komunikasi kader, serta tahap ketiga yaitu evaluasi untuk mengetahui adanya peningkatan pengetahuan dan keterampilan kader. Hasilnya terjadi peningkatan pengetahuan kader Kampung KB tentang stunting serta pemahaman tentang cara komunikasi yang baik kepada masyarakat menjadi meningkat.
Ar-Razi Interconnected System for Dengue Control Through Innovative Community sebagai Upaya Pengendalian DBD di Desa Kuwiran, Boyolali, Jawa Tengah Romadhon, Yusuf Alam; Darmawan, Alvien; Hasna, Bilqis Herdian Alfiya; Muhajiriansyah, Muhajiriansyah
Jurnal Inovasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 3 No 2 (2023): JIPPM - Desember 2023
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jippm.226

Abstract

WHO menggolongkan dengue sebagai salah satu dari sepuluh penyakit global yang menjadi ancaman bagi kesehatan manusia. Kejadian dengue telah mengalami peningkatan yang signifikan secara global selama beberapa dekade terakhir, termasuk Indonesia. Indonesia termasuk salah satu negara endemis DBD. Tingkat penyebaran DBD di Indonesia semakin meluas sehingga diperlukan tindakan segera untuk memutus rantai penularannya, salah satu dengan kegiatan pemberdayaan berbasis komunitas. Tujuan dari pemberdayaan ini adalah untuk memberikan bekal pengetahuan yang mumpuni terkait pencegahan dan pengendalian DBD melalui gerakan komunitas yang inovatif. Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 24 September 2023 bertempat di Desa Kuwiran Kecamatan Banyudono Kabupaten Boyolali, Provinsi Jawa Tengah. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah metode ceramah edukasi, demontrasi pembuatan eco friendly mosquito trap (End-Most) dan sisipan cek kesehatan gratis. Hasil dari kegiatan pengabdian dan pemberdayaan ini adalah meningkatnya pengetahuan dan partisipasi aktif masyarakat untuk mencegah DBD untuk mencapai derajat kesehatan yang diharapkan.
Pelatihan Computer Based Test pada Tim Olimpiade Sains Nasional di SD YPPK Santo Petrus Argapura Nazal, Muhammad Asghar; Butarbutar, Winda Ade Fitriya; Allo, Caecilia Bintang Girik; Saputro, Agung Dwi; Seru, Feby; Rahmadhan, Richardo Valentino
Jurnal Inovasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 3 No 2 (2023): JIPPM - Desember 2023
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jippm.227

Abstract

Olimpiade Sains Nasional (OSN) merupakan kompetisi tahunan yang dilaksanakan secara resmi oleh Puspresnas KEMENDIKBURSITEK. Pelaksanaan OSN jenjang SD berupaya untuk dapat menghasilkan anak- anak berprestasi di bidang Matematika dan IPA dan mampu berdaya saing nasional maupun global. Pada tiga tahun terakhir, karena kondisi pandemi Puspresnas mengadakan OSN-SD secara daring. Tahun ini akan dilaksanakan dengan metode hybrid. SD YPPK Santo Petrus Argapura setiap tahunnya membentuk tim Olimpiade. Saat melakukan wawancara dengan Kepala Sekolah , ditemukan beberapa kendala yang menyebabkan SD YPPK Santo Petrus Argapura tidak menang OSN pada beberapa tahun belakangan ini. Kondisi pandemi yang mengharuskan siswa belajar di rumah berdampak pada capaian pembelajaran siswa. Dan kurangnya kemampuan siswa dalam menggunakan komputer sebagai media dalam pelaksanaan ujian juga sebagai salah satu penyebabnya. Dalam pelatihan ini siswa yang merupakan tim OSN diberikan pelatihan cara menggunakan aplikasi CBT dan pelatihan dalam bidang olimpiade sains Matematika SD yang merujuk pada Silabus OSN dari Puspresnas. Berdasarkan hasil Pretest dan Post-test yang dilakukan, diperoleh perbedaan cukup besar antara hasil Pretest dan postest siswa. Siswa menjadi lebih memahami istilah dari CBT sehingga siswa menjadi mampu menyelesaikan soal-soal menggunakan sistem CBT.

Page 9 of 20 | Total Record : 191