cover
Contact Name
Mukhlis Lubis
Contact Email
mukhlisinarevolution@gmail.com
Phone
+6281318417841
Journal Mail Official
mukhlisinarevolution@gmail.com
Editorial Address
Jl. Willem Iskandar No. 76, Panyabungan II, Kab. Mandailing Natal, Prov. Sumatera Utara
Location
Kab. mandailing natal,
Sumatera utara
INDONESIA
Maqasiduna: Journal of Education, Humanities, and Social Sciences
ISSN : -     EISSN : 28076230     DOI : https://doi.org/10.59174/mqs.v2i2.61
Core Subject : Education, Social,
Maqasiduna: Journal of Education, Humanities, and Social Sciences adalah jurnal penelitian yang dikelola oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian PT Mukhlisina Revolution Center No. AHU-0038184.AH.01.01 Tahun 2021. Jurnal dengan nomor ISSN (online) 2807-6230 ini berisi tentang kegiatan penelitian pada bidang pendidikan, ilmu sosial dan humaniora.
Articles 19 Documents
KOMUNIKASI PEMASARAN DIGITAL YANG DILAKUKAN OLEH HANAKA & CO Nuning Indah Pratiwi; Jasmine Salsabila Maharani
Maqasiduna: Journal of Education, Humanities, and Social Sciences Vol. 2 No. 01 (2022): JURNAL MAQASIDUNA
Publisher : Mukhlisina Revolution Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59174/mqs.v2i01.26

Abstract

Seiring berkembangnya zaman, strategi pemasaran komunikasi bisnis tidak hanya dilakukan dengan cara konvensional, namun juga sudah bisa dilakukan secara digital dengan memanfaatkan internet. Media sosial tidak hanya menjadi sarana untuk berkomunikasi, namun juga berfungsi sebagai sarana yang mencakup berbagai aspek kehidupan masyarakat, salah satunya sebagai penggerak perekonomian. Dalam aspek perekonomian, media sosial menjadi lahan oleh para pebisnis untuk menggerakkan usaha nya dengan menerapkan transaksi jual-beli secara online atau online shopping. Penelitian ini membahas tentang Instagram sebagai strategi pemanfaatan media komunikasi pemasaran digital yang dilakukan oleh Hanaka & Co. Penelitian ini menerapkan metode pendekatan deskriptif kualitatif yang digunakan untuk memberikan penggambaran kondisi nyata sesuai dengan fakta di lapangan. Penelitian ini juga melakukan wawancara yang mendalam terhadap narasumber, studi literature, dan dokumentasi. Berdasararkan pembahasan dan penelitian, diketahui strategi Hanaka & Co dalam memanfaatkan Instagram yaitu dengan menganalisis masalah, menganalisis khalayak, merumuskan tujuan, pemilihan media, dan mengembangkan rencana untuk mencapai tujuan. Hanaka & Co memanfaatkan seluruh fitur yang ada di Instagram seperti foto, video, comment, location, hashtag, caption, tagging, Instagram ads unuk memaintenance social media lalu menganalisis followers dan like untuk endorse di media sosial. Evaluasi rutin dilakukan terhadap tim Hanaka & Co guna menganalisis kekurangan dan melahirkan ide dan inovasi baru untuk produk fashion brand Hanaka & Co.
PENGENALAN ALFABET DENGAN MEDIA KARTU BERWARNA UNTUK ANAK USIA DINI Irma Syuryani; Nur Riadoh
Maqasiduna: Journal of Education, Humanities, and Social Sciences Vol. 2 No. 01 (2022): JURNAL MAQASIDUNA
Publisher : Mukhlisina Revolution Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59174/mqs.v2i01.27

Abstract

Alphabet adalah simbol atau lambang dalam penomenal vokal dan konsonan. Media adalah suatu alat yang di gunakan seseorang untuk menyampaikan suatu informasi kepada orang banyak. Jadi di sini kita akan mengajarkan anak untuk mengenal alphabert menggunakan kartu berwarna, dalam mengenalkannya peneliti menggunakan media atau alat dimana peneliti menggunakan alatnya yaitu kartu berwarna. Dengan kartu berwarna ini kita dapat mengajari anak dengan cara bermain sambil belajar. Jadi tujuan penelitian ini untuk mengetahui seberapa cepat anak dapat mengenal alphabet dengan menggunakan media kartu berwarna ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang bagaimana metode yang dapat di gunakan untuk anak usia dini untuk meningkatkan cara belajar anak-anak. Sehingga dapat mencapai hasil belajar yang maksimal sesuai dengan yang di harapkan.
PERAN ORANG TUA DALAM PEMILIHAN FILM KARTUN YANG DAPAT MEMPENGARUHI PERILAKU ANAK USIA DINI Annisa Wahyuni; Nanda Padliyah
Maqasiduna: Journal of Education, Humanities, and Social Sciences Vol. 2 No. 01 (2022): JURNAL MAQASIDUNA
Publisher : Mukhlisina Revolution Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59174/mqs.v2i01.29

Abstract

Anak sangat rentan dan beresiko dalam menyerap apa yang ditayangkan televisi, sehingga perlu pendampingan dari orang tua yang paham akan efek dari televisi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar peran orang tua dalam pemilihan film kartun kepada anak dan pengaruh film kartun terhadap perilaku anak-anak. Dimana jenis penelitian ini menggunakan metode Deskriptif.. Pengaruh film kartun terhadap perilaku dan perkembangan perilaku anak pra-sekolah. Hasil penelitiannya menunjukkan bahwa pemilihan film kartun sangat berpengaruh terhadap perilaku perkembangan anak dalam kehidupan sehari-harinya, sebagai contoh perilaku yang menirukan tingkah laku dalam film tersebut baik itu bahasa maupun perilakunya peran antar tokoh film kartun tersebut.
ELEMEN-ELEMEN HUKUM ISLAM DALAM HUKUM AGRARIA DI INDONESIA adminjurnal adminjurnal; Titi Martini Harahap
Maqasiduna: Journal of Education, Humanities, and Social Sciences Vol. 2 No. 01 (2022): JURNAL MAQASIDUNA
Publisher : Mukhlisina Revolution Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59174/mqs.v2i01.31

Abstract

ABSTRAK: Tulisan ini merupakan kajian yang membahas tentang penelusuran elemen-elemen Hukum Islam dalam Undang-Undang Pokok Agraria (UUPA). Melihat peranan hukum Islam dalam pembangunan hukum nasional, ada beberapa fenomena yang bisa dijumpai dalam praktek. Pertama, Hukum Islam berperan dalam mengisi kekosongan hukum dalam hukum positif. Dalam hal ini diberlakukan negara sebagai hukum positif bagi umat Islam. Di antaranya adalah UU Perkawinan, Undang-Undang Zakat dan lan-lain. Kedua, hukum Islam berperan sebagai sumber nilai yang memberikan kontribusi terhadap aturan hukum yang dibuat. Di antara cara untuk menggali nilai-nilai tersebut adalah dengan jalan memahami aspek filosofis hukum Islam yang tercermin dari dalil-dalil kulli, tujuan hukum Islam (maqasid al-syari’ah) termasuk juga hikmahnya (hikmah al-tasyri’), dan konsep manusia menurut hukum Islam. Penelitian ini akan membahas tentang apa sajakah elemen-elemen hukum Islam yang terdapat dalam Hukum Agraria di Indonesia dan apakah Hukum Agraria Indonesia merupakan hasil interaksi dengan Hukum Adat? Penelitian ini merupakan penelitian pustaka (Library Research) menggunakan pendekatan kualitatif dan metode deskriptip. Sumber data primernya yaitu UUPA dan kitab-Kitab Hukum Islam yang menjelaskan tentang judul terkait. Adapun hasil penelitian ini menunjukkan; a) elemen-elemen hukum Islam yang terdapat dalam Hukum Agraria di Indonesia di antaranya adalah Pasal 1 ayat 2 UUPA terkait dengan filosofi kepemilikan, Pasal 6 tentang aspek sosiologis, Pasal 9 (2) dan 19 (1) tentang Hak dan Pendaftaran Tanah, Pasal 16 tentang Hak Milik, Pasal 46 tentang Membuka Tanah dalam Islam disebut Ihya al-Mawat, b) Adapun Hukum Agraria Indonesia merupakan hasil interaksi dengan Hukum Adat adalah benar sehingga Hukum Adat dijadikan juga sebagai landasannya. Kata Kunci: Elemen, Agraria dan Hukum Islam Abstract : This paper is a study that discusses the search for elements of Islamic Law in the Basic Agrarian Law (UUPA). Seeing the role of Islamic Law in the development of National Law, there are several phenomena that can be found in practice. First, Islmic Law play a rolein filling the legal vcuum in Positif Law. In this case, the state is enacted as a Positif Law for muslims. Among them are the Merriage Law, Zakat Law and others. Second, Islamic Law acts as a source of value that contributes to the role of law that is made. Among the ways to explore these values is by understanding the philosophical aspects of Islamic Law as reflected in the kulli arguments, the goal of Islamic Law (Maqashid Syariah) including its wisdom (Hikmah atTasyri’), and the concept of human beings, according to Islamic Law. This research will discuss about what are the elements of Islamic Law contained in Agrarian Law in Indonesia and whether Indonesian Agrarian Law is the result of interaction with Customary Law? This research is library research using a qualitative approach and descriptive method. The primary data sources are UUPA and Islamic Law books which explain related titles. The result of this study show; a) The elements of Islmic Law contained in Agrarian Law in Indonesia include article 1 paragraph 2 of the UUPA related to the philosophy of ownership, article 6 regrding sociological aspect, article 9 (2) and 19 (1) concerning land rights and registration, article 16 concerning property rights and article 46 concerning land clearing in Islam is called Ihya’ alMawat, b) as for Indonesian Agrarian Law which is the result of interaction with Customary Law, it is true that Customary Law is also used as the basis.
MENERAPKAN SIKAP TOLERANSI MELALUI METODE BERMAIN PERAN UNTUK ANAK USIA DINI Afriyanti Hasibuan; Lanni Fadylah
Maqasiduna: Journal of Education, Humanities, and Social Sciences Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Maqasiduna
Publisher : Mukhlisina Revolution Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59174/mqs.v2i2.61

Abstract

Pendidikan karakter pada anak usia dini merupakan salah satu pondasi yang sangat penting untuk ditanamkan pada diri anak. Lembaga sekolah terutama guru memiliki peran penting dalam mengenalkan. Salah satu nilai karakter yang ditanaman kepada anak adalah toleransi. Penanaman nilai toleransi sejak dini bertujuan agar anak memiliki rasa menghargai keberagaman. Tujuan penelitian ini adalah untuk memaparkan pentingnya peran guru dalam menanamkan nilai toleransi pada anak usia dini di Indonesia. Peneitian menggunakan metodestudi literature kajian pustaka dengan mengumpulkan berbagai sumber ilmiah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran guru dalam menanamkan nilai toleransi pada anak antara lain dengan merancang kurikulum toleransi, memiliki kompetensi yang optimal dan proporsional serta memiliki komitmen yang kuat dalam memberikan teladan kepada anak mengenai nilai-nilai karakter salah satunya nilai toleransi. Peran guru dalam menanamkan nilai toleransi juga dapat melalui kegiatan pembelajaran dengan menggunakan beberapa metode seperti memberikan keteladanan, pemberian arahan, pembiasaan, kegiatan mendongeng, kegiatan permainan, dan penggunaan media
Tindak Pidana Aborsi Dilihat Dari UU Kesehatan dan Peraturan Pemerintah Tentang Reproduksi (Tinjauan Dari Hukum Islam dan Teori Kontrol Sosial) Titi Martini Harahap
Maqasiduna: Journal of Education, Humanities, and Social Sciences Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Maqasiduna
Publisher : Mukhlisina Revolution Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59174/mqs.v2i2.63

Abstract

Pengendalian sosial (social control) adalah setiap cara atau upaya yang dilakukan oleh pihak-pihak terkait guna mencegah, mengurangi, mengatasi tindakan kriminal agar kehidupan masyarakat menjadi dan tetap tentram serta tertib berdasarkan nilai dan norma yang ada. Pengendalian sosial yang dilakukan oleh masyarakat muncul karena adanya keinginan masyarakat untuk menciptakan kehidupan yang aman dan tertib, sehingga masyarakat membuat sejumlah nilai dan norma yang harus ditaati oleh setiap anggotanya.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana tindak pidana aborsi menurut UU Kesehatan dan PP tentang Reproduksi ditinjau dari teori sosial kontrol. Adapun jenis penelitian ini adalah penelitian pustaka (library research) dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Sumber data didapatkan dari sumber data primer yaitu UU Kesehatan dan PP tentang Reproduksi serta teori control sosial, kemudian disempurnakan dengan sumber data sekunder yang didapatkan dari kitab yang berkaitan dengan tema yang diteliti.Adapun hasil penelitian ini menunjukkan bahwa KUHP, UU Kesehatan Nomor 36 Tahun 2009, dan Peraturan Pemerintah Nomor 61 tahun 2014 tentang kesehatan Reproduksi belum efektif dalam masyarakat ditandai dengan tetap meningkatnya kasus aborsi sejakdikeluarkannya regulasi sampai sekarang. Kemudian dari beberapa lembaga control sosial yan ada kontrol sosial yang paling ampuh itu tetap agama (agent of sosial control).
MENINGKATKAN KARAKTER GENERASI EMAS INDONESIA DALAM MENGHADAPI ERA Society 5.0 MELALUI GENERASI YANG BERAKHLAKUL KARIMAH Syamsiah Depalina Siregar; Juli Annisa Nasution; Saddam Husein
Maqasiduna: Journal of Education, Humanities, and Social Sciences Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Maqasiduna
Publisher : Mukhlisina Revolution Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59174/mqs.v2i2.65

Abstract

Era society 5.0 merupakan era dimana teknologi sudah menjadi bagian dari diri masyarakat. Kemajuan teknologi memberikan dampak negatif dan dampak positif terhadap dunia pendidikan. Dampak positif dari teknologi terutama pada masa ini yaitu teknologi dapat memberikan informasi yang lebih mudah dan cepat oleh masyarakat. Sedangkan dampak negatifnya yaitu dapat menyebabkan kecanduan terhadap teknologi, terutama dikalangan generasi muda dan juga calon genrasi emas nantinya. Pendidikan karakter merupakan kebutuhan berkelanjutan dan menguatkan kesadaran generasi muda bahwa masa depan yang lebih baik harus dapat membangun karakter yang baik. Penelitian ini dilakukan untuk mewujudkan generasi emas yang berakhlakul karimah.
PELESTARIAN BUDAYA LOKAL DALAM MENGHADAPI DIGITAL SOCIETY 5.0 DI MANDAILING NATAL Ali Jusri Pohan; Ami Rizkiana; Azizah Nur Nasution
Maqasiduna: Journal of Education, Humanities, and Social Sciences Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Maqasiduna
Publisher : Mukhlisina Revolution Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59174/mqs.v2i2.66

Abstract

Metode dalam penelitian ini ialah kuliatatif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Hasil dari penlitian ini ialah cara yang harus dilakukan dalam melestarikan budaya lokal terkhusunya gordang sambilan, di era digital society 5.0 adalah dengan cara melakukan latihan secara rutin. dan peran pemuda-pemudi dalam melestarikan budaya gordang sambilan yaiut ikut berprestasi dalam memainkan gordang sambilan tersebut, sedangkan peran pemerintah dalam pelestarian budaya lokal ini ialah sebagai pendorong untuk pemuda-pemudi yang ikut serta dalam memainkan dan melestarikan budaya gordang sambilan tersebut. Beberapa hambatan atau tantangan yang dialami oleh pemuda-pemudi dalam melestarikan budaya gordang sambilan ini ialah kurangnya ketertarikan masyarakat untuk ikut serta dalam mempelajari dan melestarikan budaya gordang sambilan ini
HUBUNGAN PRESTASI BELAJAR DENGAN AKHLAK SANTRI DI PONDOK PESANTREN ROIHANUL JANNAH PASAR MAGA Fuji Pratami; Muhammad Irsan Barus; Ahmad Ridoan Pulungan
Maqasiduna: Journal of Education, Humanities, and Social Sciences Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Maqasiduna
Publisher : Mukhlisina Revolution Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59174/mqs.v2i2.68

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil belajar yang baik seharusnya sesuai dengan perilaku siswa yang baik. Kenyataannya ada saja siswa yang memperoleh hasil belajar yang baik tapi memiliki perilaku yang kurang baik. Namun, tidak jarang terdapat siswa yang nilainya kurang baik tapi perilakunya baik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif korelasional. Populasi penelitian ini adalah seluruh Santri di pondok Pesantren Roihanul Jannah Pasar Maga berjumlah 468 santri dan diambil sampel menggunakan teknik sampel random. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes, observasi, dan dokumentasi. Teknik pengolahan data melalui: editing, tabulating, coding dan analizing. Teknik analisis data dengan analisis statistik korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Prestasi belajar berada pada kategori sangat baik dengan perolehan skor rata-rata sebesar 85 yang berada pada interval 70-100. (2) Akhlak Santri berada pada kualifikasi baik dengan perolehan Persentase 85,45%. (3) Ada Hubungan positif antara Prestasi belajar dan Akhlak Santri di pondok Pesantren Roihanul Jannah Pasar Maga. Hal ini dibuktikan dengan nilai korelasi rxy= thitung > ttabel (0,386 > 0,300). Dengan demikian penelitian ini menunjukkan bahwa semakin tinggi Prestasi belajar Santri yang diraih maka semakin baik Akhlaknya, dan sebaliknya semakin rendah Prestasi belajar Santri maka semkin rendah pula Akhlaknya

Page 2 of 2 | Total Record : 19