cover
Contact Name
Reza Noprial Lubis
Contact Email
rezanopriallbs@gmail.com
Phone
+6283833847027
Journal Mail Official
jurnal@ikamas.org
Editorial Address
Dusun Kampung Jawa, Desa Pematang Panjang, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara
Location
Kab. batu bara,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Informasi Keagamaan, Manajemen dan Strategi
ISSN : -     EISSN : 29642388     DOI : -
Jurnal Informasi Keagamaan, Manajemen dan Strategi: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam (IKaMaS) merupakan layanan Jurnal yang mengulas artikel dan pembahasan mengenai Manajemen Pendidikan Islam. Lingkup yang terdapat di dalamnya berupa kepemimpinan, Kepemimpinan, Manajemen Humas, Perilaku Organisasi, Budaya Organisasi, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Keuangan, Pengambilan Keputusan, dan lain sebagainya.
Articles 82 Documents
Pendidikan Islam di Spanyol Masa Modern Basri, Muhammad; Sunya, Astri Syakira; Nasution, Annisa
IKAMAS: Manajemen Pendidikan Islam Vol 4 No 2 (2024)
Publisher : Yayasan Pendidikan Islam Akmalia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62361/ikamas.v4i2.106

Abstract

The purpose of this study is to find out how Islamic education is in modern Spain. This study uses the method of literature study. The results of this method show that Islamic education in modern Spain has experienced rapid development and Islamic education and Islamic culture, which began with the study of religion, science and literature, then increased with the study of sciences that have increased until now. Islamic education in modern Spain is very important and can make changes to education in the past before the arrival of Islamic education in Spain so that Islamic education has developed rapidly until now.
Andragogi : Keterkaitan Asumsi Pada Konsep Diri dalam Pendidikan Orang Dewasa Raudatussaadah, Raudatussaadah; Agustina, Adinda; Harahap, Restiana; Rizki, Alfiq
IKAMAS: Manajemen Pendidikan Islam Vol 4 No 1 (2024)
Publisher : Yayasan Pendidikan Islam Akmalia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62361/ikamas.v4i1.116

Abstract

Pendidikan Orang Dewasa atau Andragogi yaitu seni dan ilmu yang membantu orang dewasa belajar. Pembelajaran orang dewasa mungkin diperlukan ketika orang dewasa sadar kebutuhannya. Tujuan dari Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keterkaitan asumsi tentang konsep diri dalam pembelajaran ditinjau dari kognisi. orang dewasa Jenis penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah penelitian kepustakaan atau library research. Data untuk penelitian ini diambil dari berbagai sumber, termasuk buku dan bahan referensi seperti pendapat ahli dan ulasan terkait. Hasil penelitian ini menunjukkan; bahwa (1) pembelajaran orang dewasa terkait dengan kehidupan pribadinya; (2) penerapan pembelajaran berdasarkan situasi nyata; (3) kemauan untuk terlibat dalam pembelajaran (4) menunjukkan perbedaan individu dalam belajar. Oleh sebab itu, terdapat pengaruh implikasi diri dalam pendidikan orang dewasa yang ditandai dengan sifat kesadaran diri yang positif dan berkembangnya kesadaran diri.
Implementasi Pedoman Hidup Berorganisasi dalam Muhammadiyah Royandi, Adnan
IKAMAS: Manajemen Pendidikan Islam Vol 5 No 1 (2025)
Publisher : Yayasan Pendidikan Islam Akmalia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62361/ikamas.v5i1.150

Abstract

Pedoman Hidup Islami Warga Muhammadiyah merupakan pedoman bagi warga Muhammadiyah untuk menjalani kehidupan dalam lingkup pribadi, keluarga, bermasyarakat, berorganisasi, mengelola amal usaha, berbisnis, mengembangkan profesi, berbangsa dan bernegara, melestarikan lingkungan, mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi, dan mengembangkan seni dan budaya yang menunjukkan perilaku uswah hasanah atau menjadi teladan yang baik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk: 1) memperoleh data dan informasi mengenai implementasi dari pedoman hidup berorganisasi dalam muhammadiyah, 2) kendala dalam implementasi pedoman hidup berorganisasi dalam muhammadiyah, dan 3) solusi dari kendala yang dihadapi dalam mengimplementasikan pedoman hidup berorganisasi dalam muhammadiyah. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dan pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dan observasi lapangan. Pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini adalah implementasi pedoman hidup berorganisasi dalam muhammadiyah di SMP Muhammadiyah Banguntapan sudah dilakukan dengan menerapkan beberapa program seperti pembiasan baik pada pagi hari dengan muraja’ah surat pendek dan hafalan bacaan sholat, bermusyawarah, memulai perkumpulan dengan kultum, menjadi teladan yang baik, dan mengadakan kajian keislaman. Kesimpulan dari penelitian ini bahwasannya setiap lembaga dibawah naungan perlu menerapkan pedoman dalam berorganisasi, karena hal tersebut sudah mengatur bagaimana cara menjalankan organisasi dengan baik dan benar temasuk juga didalam lembaga pendidikan.
Peningkatan Keterampilan Motorik Halus Anak Melalui Kegiatan Origami dan Meronce di RA Baiturrahman Anggraimi, Elya Siska; Silalahi, Tsalitsa Gunawan; Ismawan, Najwa Rana; Sinaga, Gloria Stefany Advenesia
IKAMAS: Manajemen Pendidikan Islam Vol 4 No 2 (2024)
Publisher : Yayasan Pendidikan Islam Akmalia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62361/ikamas.v4i2.152

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi permasalahan dalam keterampilan motorik halus anak di RA Baiturrahman serta mengevaluasi metode yang dapat meningkatkan keterampilan tersebut melalui kegiatan melipat kertas origami dan meronce. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara dengan kepala sekolah, ditemukan bahwa anak-anak masih kurang terampil dalam melipat, menggulung, dan menempel kertasserta meronce dengan benar. Penelitian ini juga memberikan beberapa rekomendasi intervensi untuk meningkatkan keterampilan tersebut, seperti pengulangan kegiatan kreatif secara rutin, penerapan metode bermain sambil belajar, serta pemberian dukungan material yang memadai. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa keterampilan motorik halus dapat ditingkatkan melalui pendekatan yang lebih interaktif dan suportif.
Identifikasi Kemampuan Berpikir Simbolik Anak Usia 5-6 Tahun Anggraini, Elya Siska; Simamora, Eva Tresia; lingga , Imel Betsaida; Purba, Glorya Verintina; Buulolo , Sefrin Hewi
IKAMAS: Manajemen Pendidikan Islam Vol 4 No 2 (2024)
Publisher : Yayasan Pendidikan Islam Akmalia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62361/ikamas.v4i2.159

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh data identifikasi kemampuan berpikir simbolik anak-anak Tk Tuasan Medan. Sumatera Utara Indonesia Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan berpikir simbolik dalam kategori belum berkembang dengan persentase nilai 49,3%. Persentase tersebut didapat dari indikator menunjukkan lambang bilangan 1-10 sebesar 49,7% kriteria MB, melingkari angka lambang bilangan sesuai dengan jumlah benda sebesar 48,6% kriteria MB, menghitung benda menggunakan bilangan sebesar 50,2% kriteria MB, mampu mengelompokkan benda sesuai dengan jumlah bilangan sebesar 50% kriteria MB, mencocokkan lambang huruf vokal dan konsonan sesuai dengan benda sebesar 48,63% kriteria MB, mampu menggunakan huruf untuk mengenal dirinya sebesar 49% kriteria MB, mampu membedakan lambang huruf vokal dan konsonan sebesar 48,1% kriteria MB, mampu menebalkan huruf terputus-putus sebesar 49,7% kriteria MB, mengelompokkan gambar sesuai dengan jenis yang sama, sebesar 49,7% kriteria BB, mengelompokan benda sesuai dengan namanya sebesar 50,6% kriteria MB, mampu menulis sesuai dengan nama gambar sebesar 48,8% kriteria MB
Perencanaan Kinerja Guru dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan Nasution, Nurmaisari
IKAMAS: Manajemen Pendidikan Islam Vol 5 No 1 (2025)
Publisher : Yayasan Pendidikan Islam Akmalia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62361/ikamas.v5i1.164

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja guru dilihat dari tugas pokok dan fungsinya dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian kualitatif. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini antara lain dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun partisipan dalam penelitian ini sebanyak lima orang yaitu Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Wali Kelas VI, Guru Bidang Studi Matematika, Guru Bidang Studi Bahasa Indonesia dan Guru Bidang Studi Bahasa Inggris. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa kinerja guru di MIN 2 Langkat sudah berada dalam kategori baik yang dalam hal ini berarti bahwa kepala sekolah dalam melaksanakan pengawasannya sudah melaksanakan tugas pokok dan fungsinya dengan baik, dimana pembinaan bidang akademik yang ditujukan kepada guru sudah jauh lebih baik pelaksanaannya
Manajemen Sarana Prasarana di Sekolah dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan di SMP IT Darussalikin Al-Aziziyah Naibaho, Mia Audina; Masrura, Rizhani; Naflah, Sifa Aliya; Permadi, Siddiq
IKAMAS: Manajemen Pendidikan Islam Vol 4 No 2 (2024)
Publisher : Yayasan Pendidikan Islam Akmalia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62361/ikamas.v4i2.165

Abstract

Penelitian ini adalah untuk untuk melihat bagaimana pengolahan sarana prasarana dalammutu pendidikan. Penelitian ini dengan menggunakan pendekatan kualitatif yakni metode penelitian yang digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah dimana peneliti adalah sebagai instrumen kunci. Artikel ini bertujuan menjelaskan terkait topik pengolahan sarana prasarana dalam meningkatkanmutu pendidikan di dalam sebuah sekolah lembaga pendidikan. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif-deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengolahan sarana prasarana dalam meningkatkan mutu pendidikan adalah Hasil observasi pengelolaan sarana dan prasarana di SMPS IT Darussalikin Al- Aziziyah sudah cukup baik. Hal ini dapat dilihat dari 5 tahap pengelolaan sarana dan prasarana yaitu perencanaan, pengadaan, inventarisasi, pemanfaatan, dan penghapusan yang sudah berjalan baik. Pengelolaan sarana dan prasarana terus dilakukan guna meningkatkan mutu pendidikan dan menciptakan generasi yang berprestasi, berkualitas dan berguna bagi masyarakat, bangsa dan agama., sehingga nantinya observasi penelitian ini bisa mngetahui hal-hal yang harus diperhatikan dan hal-hal yang berkaitan dengan sarana prasarana pendidikan yang baik dan sesuai dengan peraturan pemerintahan
Pengaruh Komunikasi dan Kerja Sama Tim Terhadap Kinerja Guru SMP Negeri 1 Jeumpa Kabupaten Bireuen Zulfikar, Zulfikar; Hadijaya, Yusuf
IKAMAS: Manajemen Pendidikan Islam Vol 5 No 1 (2025)
Publisher : Yayasan Pendidikan Islam Akmalia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62361/ikamas.v5i1.166

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis, 1) Pengaruh komunikasi terhadap kinerja guru SMP Negeri 1 Jeumpa Kabupaten Bireuen. 2) Pengaruh kerja sama tim terhadap kinerja guru SMP Negeri 1 Jeumpa Kabupaten Bireuen. 3) Pengaruh komunikasi dan kerja sama tim terhadap kinerja guru SMP Negeri 1 Jeumpa Kabupaten Bireuen. Data responden yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 43 orang guru SMP Negeri 1 Jeumpa Kabupaten Bireuen. Hasil penelitian ini menunjukkan, 1) Berdasarkan hasil uji t variabel komunikasi (X1) diperoleh thitung > ttabel (4,952 > 2,021) dengan probabilitas sebesar 0.000 yang nilainya dibawah 0.05. Dengan demikian Ha1 diterima, yang artinya terdapat pengaruh positif yang signifikan secara parsial terhadap kinerja guru (Y) SMP Negeri 1 Jeumpa. 2) Berdasarkan hasil uji t variabel variabel kerja sama tim (X2) seperti pada tabel diatas diperoleh thitung > ttabel (5,541 > 2,021) dengan probabilitas sebesar 0.000 yang nilainya dibawah 0.05. Dengan demikian Ha2 diterima, yang artinya terdapat pengaruh positif yang signifikan secara parsial terhadap kinerja guru (Y) SMP Negeri 1 Jeumpa. 3) Berdasarkan hasil uji F diperoelh Fhitung ˃ Ftabel (92,478 ˃ 2,84) dengan diperoleh nilai sig (0,000 ˂ 0,05) maka secara simultan (bersama-sama) Komunikasi(X1), Kerja Sama Tim (X2) berpengaruh secara signifikan terhadap Kinerja Guru (Y) SMP Negeri 1 Jeumpa
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Melalui Model Pembelajaran Problem Based Learning Kelas V SDN 132412 Kota Tanjungbalai Husna, Nurul
IKAMAS: Manajemen Pendidikan Islam Vol 4 No 2 (2024)
Publisher : Yayasan Pendidikan Islam Akmalia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62361/ikamas.v4i2.168

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa melalui model pembelajaran Problem Based Learning kelas V SDN 132412 Kota Tanjungbalai. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK), karena penelitian ini dilakukan dan bertujuan untuk meningkatkan keaktifan belajar siswa dengan jalan merancang., melaksanakan, merefleksi tindakan dalam suatu siklus. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa penerapan metode pembelajaran berbasis proyek (PBL) efektif dalam meningkatkan pemahaman, partisipasi, dan internalisasi nilai-nilai keagamaan siswa tentang makna hari akhir. PBL memungkinkan siswa untuk lebih terlibat aktif dalam proses pembelajaran, sehingga mempermudah mereka memahami materi dan menanamkan nilai-nilai positif dalam kehidupan sehari-hari.  
Perencanaan Pendidikan Teknologi Informasi dalam Pembelajaran Kurikulum Pendidikan Islam Akmalia, Rizki; Amelia, Cindi; Maulana, Fiky; Fadila, Lailan; Rosiana, Wahyu Nurul
IKAMAS: Manajemen Pendidikan Islam Vol 5 No 1 (2025)
Publisher : Yayasan Pendidikan Islam Akmalia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62361/ikamas.v5i1.170

Abstract

Peran Teknologi Informasi dalam Pembelajaran Kurikulum Pendidikan Islam di pondok pesantren semakin penting seiring dengan perkembangan zaman. Integrasi teknologi informasi dapat meningkatkan keterampilan digital guru dan kualitas pembelajaran, sehingga santri lebih terlibat dan termotivasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perencanaan pendidikan teknologi informasi dalam pembelajaran kurikulum pendidikan Islam. Pendekatan penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan penelitian deskriptif dan observasi lapangan (field research). Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisi data pada penelitian ini dilakukan dengan tiga langkah, yaitu: Reduksi Data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitan mengungkapkan bahwa Integrasi teknologi informasi dalam kurikulum pendidikan Islam di pesantren saifullah membawa manfaat signifikan dalam meningkatkan interaktivitas/aksesibilitas materi pembelajaran. Namun, juga hadapi tantangan terkait persepsi tradisional/penggunaan teknologi yang tidak tepat