cover
Contact Name
Hernianti Harun
Contact Email
decisiondecision13@gmail.com
Phone
+6281245631807
Journal Mail Official
herniantiharunanty@gmail.com
Editorial Address
Kampus II, Jl. Jend. Ahamad Yani KM. 6 Parepare Sulawesi Selatan 91131
Location
Kota pare pare,
Sulawesi selatan
INDONESIA
DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis
ISSN : -     EISSN : 27214907     DOI : -
Core Subject : Economy, Science,
DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare dengan frekuensi dua kali dalam setahun, yaitu Februari dan Oktober. Jurnal DECISION sebagai wadah pengembangan ilmu manajemen yang terdiri dari manajemen keuangan, manajemen sumber daya manusia dan manajemen pemasaran.
Arjuna Subject : -
Articles 203 Documents
PENGARUH KINERJA BUMDES DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DI DESA BINA BARU KECAMATAN KULO KABUPATEN SIDENRENG RAPPANG Fatimah, Fatimah; Yuliana, Yuliana
DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis Vol. 5 No. 1 (2024): DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/decision.v5i1.2946

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengaruh kinerja Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) terhadap kesejahteraan masyarakat di Desa Bina Baru. Data penelitian dikumpulkan melalui kuesioner, observasi, dan dokumentasi. Responden berjumlah 72 orang. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi sederhana. Hasil analisis menunjukkan bahwa variabel kinerja BUMDes memiliki nilai signifikansi sebesar 0,058, yang menunjukkan ketidaksignifikan secara statistik karena melebihi nilai signifikansi standar 0,05. Hal ini menandakan bahwa kinerja BUMDes belum berdampak signifikan terhadap kesejahteraan masyarakat di Desa Bina Baru. Ditemukan bahwa program BUMDes masih belum berjalan secara optimal karena beberapa faktor, seperti kurangnya sumber daya manusia dan finansial, serta kurangnya sosialisasi dan koordinasi. Sebagai saran, perlu meningkatkan kualitas dan kuantitas sumber daya manusia, meningkatkan sumber daya finansial, serta meningkatkan sosialisasi dan koordinasi untuk meningkatkan pemberdayaan dan peran aktif masyarakat. Dengan demikian, penelitian ini memberikan masukan penting bagi pengembangan program BUMDes dan kebijakan pembangunan di tingkat desa untuk mencapai kesejahteraan masyarakat yang lebih baik.
STRATEGI PENGELOLAAN BADAN USAHA MILIK DESA UNTUK MENGEMBANGKAN EKONOMI MASYARAKAT DI DESA PASANG KABUPATEN ENREKANG Israwati, Israwati; Bahruddin, Bahruddin
DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis Vol. 5 No. 1 (2024): DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/decision.v5i1.2953

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif yang bertujuan untuk menentukan strategi manajemen BUMDes Massituru. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan metode pengumpulan data, presentasi data, dan menyimpulkan dengan jumlah informan penelitian sebanyak 5 orang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi manajemen BUMDes Massituru melalui 4 tahapan, yaitu: 1) Tahap perencanaan adalah pembentukan dan pendirian BUMDes Massituru, menentukan unit bisnis, menetapkan target bisnis dan peluang pasar, perencanaan anggaran, dan sosialisasi BUMDes Massituru. 2) Tahap pengorganisasian adalah menyusun struktur organisasi, membagi tanggung jawab dan tugas, dan standarisasi BUMDes Massituru. 3) Tahap implementasi adalah manajemen unit bisnis, kerja sama mitra, dan pengembangan bisnis BUMDes Massituru. 4) Tahap evaluasi adalah tanggung jawab atas kegiatan, hambatan dan solusi yang dihadapi, dan dampak manajemen BUMDes. Keberadaan BUMDes Massituru mampu meningkatkan pendapatan desa dan masyarakat dalam kolaborasi dengan unit bisnis BUMDes Massituru. Agar lebih banyak orang dapat bekerja sama dengan BUMDes Massituru, perlu ditambahkan unit bisnis sehingga terdapat lebih banyak lowongan kerja bagi masyarakat dan melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya membangun BUMDes.
PENGARUH BAURAN PEMASARAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA PRODUK BERAS PT. SANG HYANG SERI DI KOTA MAKASSAR Suci Ramadhani Badri; Tasrif, Tasrif; Deasy Soraya A.Aminartha
DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis Vol. 5 No. 1 (2024): DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/decision.v5i1.2954

Abstract

Unsur-unsur dalam bauran pemasaran merupakan salah satu faktor penunjang agar sebuah perusahaan dapat berjalan dengan lancar, keberadaan produk yang ditawarkan tentunya harus memiliki karakter dan kualitas yang baik, sehingga nantinya dapat melahirkan keinginan dari konsumen untuk membeli kemudian dari proses inilah akan lahir sebuah keupasan. Namun agar kepuasan masyarakat dapat terpenuhi lebih baik maka unsur lain seperti harga, sarana distribusi dan promosi juga menjadi hal penting agar dapat melahirkan kepuasan secara utuh dari pelanggan terhadap pembelian yang dilakukan pada suatu perusahaan. Sehingga tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh bauran pemasaran seperti Product (Produk), Price (Harga), Place (Saluran Distribusi dan Promotion (Promosi) terhadap Kepuasan Konsumen pada Produk Beras PT. Sang Hyang Seri Di Kota Makassar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini melalui pendekatan Kuantitatif dengan melibatkan 63 Responden terdiri Agen, Hotel dan Restauran atau Rumah Makan dalam Wilayah Kota Makassar. Adapun hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah Product (Produk) dan Price (Harga) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Konsumen pada Produk Beras PT. Sang Hyang Seri Di Kota Makassar, sedangkan Place (Saluran Distribusi dan Promotion (Promosi) memiliki pengaruh negatif dan tidak signifikan terhada Kepuasan Konsumen pada Produk Beras PT. Sang Hyang Seri Di Kota Makassar
PENGARUH KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA CV. TASNIM SELARAS MAKASSAR PROYEK PERUMAHAN ROYAL SPRING Ananda, Satria; Uhud Darmawan Natsir; Zainal Ruma
DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis Vol. 5 No. 2 (2024): DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/decision.v5i2.3250

Abstract

Kompensasi finansial merupakan salah satu alat manajemen yang kuat untuk mempengaruhi kinerja karyawan. Dengan memberikan kompensasi yang layak, adil, dan kompetitif, perusahaan dapat meningkatkan kepuasan, motivasi, dan kinerja karyawan, yang pada akhirnya berdampak positif terhadap pencapaian tujuan organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Pengaruh Kompensasi Finansial Terhadap Kinerja Karyawan pada CV. Tasnim Selaras Makassar Proyek Perumahan Royal Spring. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan CV. Tasnim Selaras Makassar Proyek Perumahan Royal Spring yang berjumlah 30 orang. Sedangkan teknik yang digunakan untuk pengambilan sampel yaitu sampling jenuh, sehingga sampel merupakan seluruh karyawan CV. Tasnim Selaras Makassar Proyek Perumahan Royal Spring yaitu sebanyak 30 orang. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan kuesioner. Data yang dikumpulkan tersebut kemudian di lakukan pengujian instrumen penelitian berupa uji validitas dan uji realibilitas, uji asumsi klasik, serta uji regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial Kompensasi Finansial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan pada CV. Tasnim Selaras Makassar Proyek Perumahan Royal Spring. Artinya apabila kompensasi finansial kepada karyawan ditingkatkan maka juga akan meningkatkan kinerja karyawan tersebut. Sehingga hipotesis dalam penelitian ini diterima.
PENGARUH SISTEM KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA PT PLN (PERSERO) CABANG PINRANG Hartina, Hartina
DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis Vol. 5 No. 2 (2024): DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/decision.v5i2.3251

Abstract

Kompensasi finansial memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan dalam pengujian yang dilakukan namun, masih banyak celah yang perlu dikaji seperti klurangnya penelitian yang fokus pada konteks pada PT PLN (Persero) Cabang Pinrang, yang peneliti sebelumnya hanya fokus pada perusahaan swasta, yang hasil penelitiannya belum tentu dapat diterapkan pada PT PLN (Persero) yang memiliki karakteristik dan budaya yang berbeda. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kompensasi finansial terhadap produktivitas kerja karyawan pada PT. PLN (Persero) Cabang Pinrang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, kuesioner, dan studi perpustakaan. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT. PLN (Persero) Cabang Pinrang yang berjumlah 48 responden sedangkan sampel dari penelitian ini adalah seluruh karyawan pada PT. PLN (Persero) Cabang Pinrang. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif,uji koefisien jalur melalui analisis partial least square (PLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengujian hipotesis pada penelitian ini membuktikan bahwa Kompensasi Finansial (X) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produktivitas Kerja (Y) pada PT PLN (PERSERO) Cabang Pinrang. Berdasarkan uji SEM dengan PLS perbandingan antara nilai P-Value konstruk kompensasi finansial (X) terhadap produktivitas kerja (Y) dengan nilai 0.926 dan signifikan pada taraf 92,8 %. Hal ini dibuktikan dari besarnya nilai t-statistic untuk X terhadap konstruk Y di atas 1,96 yaitu 65.0951 dan pada Probability Values (P-Values) bernilai < 0,05 yaitu 0,000. Sehingga dapat disimpulkan bahwa H1 diterima.
PENGARUH MOTIVASI KERJA, KOMITMEN DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI KANTOR BALAI PENYULUHAN PERTANIAN (BPP) KABUPATEN SOPPENG Yusni, Yusni; Ruslang T; Sudirman, Sudirman
DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis Vol. 5 No. 2 (2024): DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/decision.v5i2.3252

Abstract

Hubungan antara motivasi, komitmen, dan budaya organisasi sangat erat dan berpengaruh langsung terhadap kinerja pegawai. Organisasi yang mampu mengelola ketiga faktor ini dengan baik dapat meningkatkan performa individu dan kesuksesan organisasi secara keseluruhan. Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengaruh Motivasi kerja, Komitmen dan Budaya Organisasi terhadap Kinerja pegawai, penelitian ini menggunakan pendekatan dengan metode kuantitatif yang menjadikan semua Pegawai sebagai Responden yakni sebanyak 37 orang, sehingga model sampel yang digunakan yakni Sampel Populasi. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan alat analisis SPSS (Statistical Package for the Social Sciences), sehingga dari hasil analisis hasil yang diperoleh bahwa motivasi memiliki pengaruh secara positif berpegaruh tidak signifikan terhadap kinerja pegawai pada kantor balai penyuluh pertanian (BPP) Kabupaten Soppeng, Komitmen Organisasi Memiliki Pola Hubungan Pengaruh yang Signifikan Terhadap Kinerja Pegawai Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kabupaten Soppeng, Budaya Organisasi Memiliki Pola Hubungan Pengaruh yang Signifikan Terhadap Kinerja Pegawai Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kabupaten Soppeng
PEMETAAN POTENSI DESA DALAM PENGEMBANGAN USAHA BUMDES MELALUI KONSEP ASSET BASED COMMUNITY DEVELOPMENT (ABCD) DI DESA RANGA KABUPATEN ENREKANG Akhsan, Akhsan; Sufia Rahmadanira
DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis Vol. 5 No. 2 (2024): DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/decision.v5i2.3253

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah Untuk mengetahui Potensi yang dapat dipetakan melalui pendekatan Asset Based Community Development sebagai dasar pengembangan Usaha untuk BUMDes di Desa Ranga Kab. Enrekang. Adapun Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni dengan Pendekatan Kualitatif. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini adalah Penyebab utama dari belum mampunya Pemerintah Desa dan BUMDes dalam menentukan jenis usaha yang dapat dikelola atau dikembangkan, walaupun telah berorientasi pada potensi sumber daya alam namun tidak memberdayakan masyarakat didalamnya, sehingga salah satu langkah yang ditawarkan yakni melakukan analisis dengan pendekatan Model Asset Based Community Development atau Pemberdayaan Masyarakat berbasis Potensi Desa. Melalui pendekatan tahapan yang ada dalam model Asset Based Community Development, pihak Pemerintah Desa dan BUMDes telah memiliki keyakinan untuk dapat merancang jenis usaha yang dianggap layak dikembangkan di Desa Ranga, dan keputusan terhadap jenis usaha yang akan dikelola diserahkan kembali kepada masyarakat untuk menentukannya, hal ini dimaksudkan agar nantinya dalam pengelolaan usaha yang telah ditetapkan tingkat pemberdayaan di masyarakat menjadi lebih baik.
PENGARUH HARD SKILL DAN SOFT SKILL TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI KANTOR DINAS PERTANIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN KOTA PAREPARE Yadi Arodhiskara; Rusmin Nuryadin; Mila Karmila
DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis Vol. 5 No. 2 (2024): DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/decision.v5i2.3261

Abstract

Hard skill membantu pegawai dalam menyelesaikan tugas-tugas teknis yang terkait langsung dengan pekerjaan. Soft skill lebih sulit diukur secara langsung tetapi sangat penting dalam membangun hubungan kerja yang baik dan menjaga produktivitas seperti komunikasi, kerja sama, kepemimpinan, manajemen waktu, dan kemampuan untuk beradaptasi. Keseimbangan antara hard skill dan soft skill sangat berpengaruh pada kinerja, karena keduanya saling melengkapi dalam membentuk kemampuan pegawai untuk menyelesaikan tugas secara profesional dan bekerja secara efektif dalam tim. Penelitian ini memilliki responden 50 bertujuan untuk mengetahui pengaruh hard skill terhadap kinerja pegawai dan mengetahui soft skill terhadap kinerja pegawai. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas dan uji reliabilitas, analisis linear berganda, uji determinan R square dan uji T parsial. Hasil tabel yang menyatakan bahwa variabel hard skill memperoleh t hitung sebesar 1.173 Lebih kecil daripada t tabel 1,678, maka dari itu dari itu dapat disimpulkan bahwa variabel hard skill mempunyai pengaruh signifikan terhadap variabel kinerja pegawai dan hasil tabel yang menyatakan bahwa variabel soft skill memperoleh t hitung sebesar 358 lebih besar daripada t tebel 1,678, maka dapat disimpulkan bahwa variabel soft skill mempunyai pengaruh signifikan terhadap variabel kinerja pegawai. Hasil penelitian menunjukkan hard skill dan soft skill secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai pada kantor Kantor Dinas Pertanian, Kelautan dan Perikanan Kota Parepare
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA PEGAWAI DENGAN KOMPENSASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA KANTOR DESA DI KECAMATAN PATAMPANUA KAB PINRANG Karmila, Karmila; Syukri, Fitriyani
DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis Vol. 5 No. 2 (2024): DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/decision.v5i2.3262

Abstract

Tujuan dari penelitian ini dalah untuk mengetahui signifikansi pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional dan Transaksional serta Kompensasi terhadap Kinerja Pegawai pada Kantor Desa di Kecamatan Patampanua Kab. Pinrang, Untuk mengatahui pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional dan Transaksional jika dimoderasi oleh Kompensasi terhadap Kinerja Pegawai pada Kantor Desa di Kecamatan Patampanua Kab. Pinrang. Penelitian ini menggunakan Metode Kuantitatif dengan jumlah Responden sebanyak 63 orang, adapaun alat analisis yang digunakan yakni Partial Last Square (PLS). Sesuai dengan Rumusan masalah yang diajukan, maka hasil yang diperoeh yakni Gaya Kepemimpinan Transformasional memiliki arah hubungan yang positif namun tidak memberikan pengaruh signifikan terhadap Kinerja Pegawai, Gaya Kepemimpinan Transaksional dan Konspensasi memiliki arah hubungan positif dan dapat memberikan pengaruh yang signifikan terhadap Kinerja Pegawai, Gaya Kepemimpinan Transformasional setelah dimediasi oleh Konpensasi memiliki arah hubungan yang positif dan mampu memberikan pengaruh secara signifikan terhadap Kinerja Pegawai dan Gaya Kepemimpinan Transaksional setelah dimediasi oleh Konpensasi memiliki arah hubungan yang positif namun tidak dapat memberikan pengaruh signifikan terhadap Kinerja Pegawai pada Kantor Desa Di Kecamatan Patampanua Kab Pinrang
PENGARUH MODERNISASI DAN PERUBAHAN SOSIAL TERHADAP NILAI-NILAI KEARIFAN LOKAL DI DESA KALUPPINI KABUPATEN ENREKANG Parman, Parman; Putri Junita
DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis Vol. 5 No. 2 (2024): DECISION : Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/decision.v5i2.3263

Abstract

Berdasarkan hasil analisis regresi linier sederhana menunjukan bahwa pengaruh modernisasi terhadap kearifan lokal masyarakat modernisasi berpengaruh signifikan terhadap kearifan lokal hal ini dibuktikan dengan hasil pengujian diperoleh t hitung 2,282 > t tabel 1,697 dengan tingkat signifikan 0,030 < 0,05. Untuk pola hubungan antara Perubahan Sosial terhadap Kearifan Lokal di Desa Kaluppini Kecamatan Enrekang Kabupaten Enrekang adalah sebesar 7,605, sementara untuk nilai signifikansinya yakni 0,000. Berdasar pada kedua hasil penjabaran tersebut maka untuk hubungan pengaruh jika secara bersama antara modernisasi dan perubahan sosial terhadap kearifan lokal, maka dapat dinyatakan bahwa modernisasi dan perubahan sosial jika secara bersama-sama mampu memberikan pengaruh yang signifikan terhadap Kearifan Lokal di desa kaluppini kabupaten enrekang, atau dengan kata lain ditolak dan atau Hipotesis yang diajukan diterima. Penelitian ini menggunakan Metode Kuantitatif dengan jumlah Responden sebanyak 71 orang, adapaun alat analisis yang digunakan yakni SPSS( Statistical Package for the Social Sciences). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Modernisasi dan Perubahan Sosial memiliki hubungan pengaruh yang signifikan terhadap nilai-nilai Kearifan Lokal di Desa Kaluppini Kabupaten Enrekang.