cover
Contact Name
Dian Hidayatullah
Contact Email
dian@umb.ac.id
Phone
+6282374043888
Journal Mail Official
peternakan@umb.ac.id
Editorial Address
http://jurnal.umb.ac.id/index.php/inspirasi/about/editorialTeam
Location
Kota bengkulu,
Bengkulu
INDONESIA
Jurnal Inspirasi Peternakan
ISSN : 28082257     EISSN : 27980898     DOI : https://doi.org/10.36085/jinak.v2i3
Core Subject : Health,
Jurnal Inspirasi Peternakan adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Bengkulu. Jurnal Inspirasi Peternakan menerima artikel berbasis penelitian dan konseptual di bidang Animal Science ; produksi ternak, nutrisi ternak, reproduksi dan genetik ternak, pakan ternak dan teknologi, hijauan, teknologi pasca panen dan sosial dan ekonomi peternakan yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya. Artikel ilmiah diterbitkan berdasarkan peer-review double blind . berupa artikel hasil penelitian, artikel telaah pustaka, kasus lapangan dan gagasan asli. Jurnal ini terbit tiga kali dalam satu tahun, yaitu pada bulan Februari, Juni dan Oktober.
Articles 83 Documents
penambahan em4 peternakan untuk meningkatkan nilai gizi pada pakan ayam kampung: penambahan em4 perternakan untuk meningkatkan nilai gizi pada pakan ayam kampung mite, yohanes; kasi, yohanes
Jurnal Inspirasi Peternakan Vol. 5 No. 1 (2025): Jurnal Inspirasi Peternakan
Publisher : Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/jinak.v4i3.6943

Abstract

        EM4 (Effective Microorganisms) adalah kultur campuran mikroorganisme yang menguntungkan untuk pertumbuhan, produksi, dan kesehatan ternak. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana penambahan EM 4 terhadap pakan ayam kampung. Kegiatan di  lakukan hari senin, 22 juli 2024, Di Desa Aeramo, kecamatan aesesa kabupaten nagekeo. Metode yang digunakan adalah wawancara. Hasil dari penelitian ini ditemukan bahwa EM 4 sangat membantu meningkatkan nilai gizi pakan ayam kampung. Kesimpulan dari penelitian yaitu bahwa EM 4 dapat memberikan peningkatan nilai gizi pada pakan ayam kampung.
EFFECTIVENESS OF THE ADDING OF PROBIOTIC PHYTOBIOTICS AND ZINC OXIDE MINERAL IN FEED ON THE ECONOMIC VALUE OF LAYER EGGS Rahmawati, Nurina; Rokana, Efi; Yustisio, Rio
Jurnal Inspirasi Peternakan Vol. 4 No. 3 (2024): Jurnal Inspirasi Peternakan
Publisher : Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan fitobiotik, probiotik dengan penambahan seng oksida (ZnO) Terhadap Nilai Ekonomi Telur Ayam Ras. Penilitian berlokasi di Desa Jagoan, Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar. Metode penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL), yang terdiri dari 5 perlakuan 4 ulangan dan setiap ulangan terdiri dari 5 ekor ayam petelur. Perlakuan yang diberikan adalah pemberian feed additive alami (fitobiotik dan larutaan Zn-EM4), disusun sebagai berikut: P0 = pakan komersial (kontrol); P1 = P0 + (5 g kunyit + 5 g sambiloto)/kg pakan + larutan Zn-EM4; P2 = P0 + (10 g kunyit + 10 g sambiloto)/kg pakan + larutan Zn-EM4; P3 = P0 + (15 g kunyit + 15 g sambiloto)/kg pakan + larutan Zn-EM4; P4 = P0 + (20 g kunyit + 20 g sambiloto)/kg pakan + larutan Zn-EM4. Variabel yang diamati berupa total biaya produksi, penerimaan, pendapatan, Revenue Cost Ratio (R/C), dan Break event Point (BEP). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian perlakuan pada pakan memiliki skor nilai usaha yang rendah. Hasil Analisa pada parameter total biaya produksi yang digunakan sebesar berkisar diantara Rp. 2.558.000,- sampai Rp. 3.457.010,-. Hasil Analisa pada parameter penerimaan berkisar diantara Rp. 2.402.865,-. sampai Rp. 2.514.858,-. Hasil Analisa pada parameter pendapatan berkisar diantara Rp. -102.819, - sampai Rp. -942.152,-. Hasil Analisa pada parameter Revenue Cost Ratio ( R/C ) berkisar diantara -0,04 sampai -0.27. Hasil Analisa pada parameter Break event Point ( BEP ) berkisar diantara 116,33 kg sampain 157,14 kg pada data BEP Unit dan berkisar diantara Rp. 41.708, 79-. Sampai Rp. 54.843,26 Pada data BEP Harga. Kesimpulan yang dapat diambil dari penelitian yang telah dilakukan adalah pemberian kombinasi fitobiotik dan probiotik dengan penambahan seng oksida tidak dapat memberikan nilai tambah pada nilai analisis ekonomi telur ayam ras. Penambahan perlakuan tersebut justru membuat nilai total produksi lebih tinggi yang berujung pada kerugian suatu usaha. Selain pada nilai total produksi yang terlalu tinggi penyebab kerugian juga dikarenakan penerimaan yang rendah yang diakibatkan karena analisa data dilakukan dalam waktu yang terlalu singkat. Kata Kunci : Fitobiotik, Nilai Ekonomi, Probiotik, Telur Ayam Ras, ZnO
PENGARUH PEMBERIAN SUPLEMENTASI DAUN KELOR (Mongira Oleifera) TERHADAP PRODUKTIVITAS DAN KARAKTERISTIK TELUR PADA AYAM PETELUR USIA AFKIR: PENGARUH PEMBERIAN SUPLEMENTASI DAUN KELOR Fatiha, Alifia Ninta; Indrowati, Meti
Jurnal Inspirasi Peternakan Vol. 4 No. 3 (2024): Jurnal Inspirasi Peternakan
Publisher : Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/jinak.v4i3.7510

Abstract

Bahan pakan merupakan sesuatu yang dapat diberikan pada ternak dengan kandungan bahan organik maupun anorganik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh suplementasi daun kelor terhadap produktivitas dan karakteristik telur pada ayam petelur usia afkir. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan tiga perlakuan: P0 (kontrol), P1 (suplementasi 10% daun kelor), dan P2 (suplementasi 20% daun kelor). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian daun kelor berpengaruh signifikan terhadap semua parameter yang diamati, dengan kelompok P2 (20% daun kelor) menghasilkan produksi telur yang lebih tinggi serta telur dengan berat, ukuran, dan ketebalan cangkang yang lebih baik dibandingkan kelompok kontrol (P0). Suplementasi daun kelor dapat meningkatkan produktivitas dan kualitas telur, sehingga dapat menjadi alternatif untuk meningkatkan efisiensi produksi telur pada ayam petelur usia afkir. Kata kunci: ayam petelur, daun kelor, karakteristik telur, produktivitas telur, usia afkir.
LEVEL PENAMBAHAN TEPUNG MAGGOT BLACK SOLDIER FLY (Hermetia illucens) DALAM RANSUM TERHADAP BOBOT AKHIR DAN ORGAN DALAM AYAM JOPER Iman, Nurul; Malianti, Lezita; Suliasih
Jurnal Inspirasi Peternakan Vol. 5 No. 1 (2025): Jurnal Inspirasi Peternakan
Publisher : Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/jinak.v4i3.7635

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh level penambahan tepung maggot black soldier didalam ransum terhadap performan ayam joper. Penelitian ini telah dilaksanakan pada tanggal 27 Oktober sampai 23 Desember 2023 yang berlokasi di jalan sepakat 2 Perumdam, kelurahan Kandang Mas, kecamatan Kampung Melayu, kota Bengkulu. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan (P1, P2, P3, P4) dan 4 ulangan, dalam penelitian ini menggunakan 16 unit kandang ayam joper dan setiap kandang terdiri dari 4 ekor ayam joper maka membutuhkan DOC ayam joper sebanyak 64 ekor. Perlakuan yang diuji adalah P1= (5%) penggunaan tepung maggot, P2= (10%) penggunaan tepung maggot, P3= (15%) penggunaan tepung maggot dan P4= (20%) penggunaan tepung maggot. Ransum yang digunakan untuk setiap perlakuan adalah : Jagung kuning giling, dedak padi, konsentrat, premik, tepung maggot dengan kandungan protein 20,56% dan energi metabolisme 3236 kkal/kg. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan tepung maggot sampai level 20% dalam ransum tidak berpengaruh nyata terhadap bobot akhir dan organ dalam ayam joper(P>0,05) Kata Kunci: tepung maggot,bobot akhir,organ dalam, ayam joper
PENGARUH PENGGUNAAN TEPUNG DAUN GENDOLA (Basella alba) DALAM RANSUM TERHADAP BOBOT AKHIR, BOBOT KARKAS DAN LEMAK ABDOMENPADA AYAM KUB Jeni Lorenza, Diana; Zurina, Rita; Sunaryadi
Jurnal Inspirasi Peternakan Vol. 4 No. 3 (2024): Jurnal Inspirasi Peternakan
Publisher : Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/jinak.v4i3.7697

Abstract

Tujuan penelitian ini, untuk mengetahui Pengaruh dan Dampak Penggunaan Tepung Daun Gendola (Basella alba) Dalam Ransum Terhadap Bobot Akhir, Bobot Karkas dan Lemak AbdomenAyam KUB. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 4 ulangan, penelitian ini menggunakan 20 kotak kandang ayam KUB yang masing-masing kandang diisi sebanyak 5 ekor ayam KUB. Perlakuan yang digunakan A = penambahan tepung daun Gendola 0,5%, B = penambahan tepung daun gendola 1 %, C = penambahan tepung daun Gendola 1.5 %, D = penambahan tepung daun Gendola 2 %, dan E = penambahan tepung daun Gendola 2.5 %. Ransum yang dipakai terdiri dari jagung giling, dedak, tepung daun gendola, tepung ikan, dan konsentrat, disusun dengan kandungan protein 19 % dan energy metabolisme 2800 Kkal/kg. Parameter yang diamati adalah Bobot Akhir, Bobot Karkas dan Lemak Abdomen Pada Ayam KUB. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penambahan Tepung Daun Gendola (Basella alba) dalam ransum ayam KUB sampai level 2,5 % tidak mempengaruhi Bobot Akhir, Bobot Karkas dan Lemak Abdomen Pada Ayam KUB. Kata Kunci : Ayam KUB, Daun Gendola, Bobot Akhir, Persentase Karkas, Lemak Abdomen.
Kecernaan Bahan Kering Dan Bahan Organik Ransum Pelepah Sawit Fermentasi Yang Disuplementasi Tepung Daun Teh (camellia sinensis) Secara In-Vitro Nurhaita, Nurhaita; Setiawan, Roni; Definiati, Neli
Jurnal Inspirasi Peternakan Vol. 5 No. 1 (2025): Jurnal Inspirasi Peternakan
Publisher : Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/jinak.v5i1.7845

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Penggunaan Pelepah Sawit Fermentasi yang disuplementasikan dengan Tepung Daun Teh (Camellia sinensis) Terhadap Kecernaan Bahan Kering (KcBK) dan Kecernaan Bahan Organik (KcBO) Secara In-Vitro. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli sampai Agustus 2020 di Laboratorium Ilmu dan Teknologi Pakan serta Laboratorium lnstitut Pertanian Bogor (IPB). Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 4 perlakuan dan 4 kelompok sebagai ulangan. Perlakuan yang diuji adalah R0: Konsentrat (40%), Rumput alam (60%). R1 Konsentrat (40%), PSF (15%), Rumput alam (45%), TDT (4%). R2 Konsentrat (40%), PSF (30%), Rumput alam (30%), TDT (4%). R3 Konsentrat (40%), PSF (45%), Rumput alam (15%), TDT (4%). Parameter yang diamati adalah kecernaan bahan kering dan bahan organik. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan menggunakan analis sidik ragam (ANOVA), dan uji lanjut dengan DMRT (Duncan Multiple Range Test). Hasil penelitian menunjukkan bahwa proporsi rumput alam dan pelepah sawit fermentasi berpengaruh sangat nyata (P<0.01) terhadap kecernaan bahan kering dan kecernaan bahan organik. Angka KcBK dan KcBO pada penelitian ini berkisar antara 45,11% - 53,03% dan 42,80% - 51,85%, semakin tinggi level pemberian pelepah sawit fermentasi maka dapat menurunkan kecernaan. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pemberian pelepah sawit fermentasi pada level 15% dalam ransum menunjukkan kecernaan bahan kering dan kecernaan bahan organik yang terbaik. Kata kunci : Suplementasi, Tepung Daun Teh, Pelepah Sawit Fermentasi, Kecernaan Bahan Kering, Kecernaan Bahan Organik.
vivi pembuatan Jamu: PEMBUATAN JAMU UNTUK KESEHATAN AYAM KAMPUNG DI DESA BIDOA Bai, Delviana Vivi; Puli Aso, Vinsensius; M. Wea, Try Maria
Jurnal Inspirasi Peternakan Vol. 5 No. 2 (2025): Jurnal Inspirasi Peternakan
Publisher : Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/jinak.v5i2.8469

Abstract

ABSTRAK Kesehatan ternak adalah salah satu keberhasilan suatu usaha peternakan. Penyakit menyebabkan hambatan yang perlu diatasi. Tujuan pembuatan jamu ternak  ini adalah mengenalkan, mempraktekkan dan memotivasi masyarakat agar dapat melakukan pengobatan dan pembuatan jamu ayam yang menggunakan bahan-bahan yang ada dilingkungan sekitar. Sasaran kegiatan adalah peternak ayam lokal di Desa Bidoa. Metode kegiatan, yaitu 1) Penyuluhan penjelasan tentang cara pembuatan jamu ayam yang menggunakan bahan alami; 2) Pelatihan praktek secara langsung pembuatan jamu ayam. Hasil kegiatan penyuluhan dan praktek pembuatana jamu ayam yang dilaksanakan mendapatkan  antusiasme dan keaktifan masyarakat, karena kegiatan yang telah dilakukan sesuai dengan kebutuhan Masyarakat. Kata kunci: Bahan Alami, Jamu Herbal, Kesehatan Ternak
PENGARUH PEMBERIAN TEPUNG MAGGOT (Chrysomya megacephala) TERHADAP KUALITAS TELUR BURUNG PUYUH (INDEK KUNING TELUR , HAUGH UNIT DAN INDEK PUTIH TELUR) Rita; Sunaryadi; Rita, Wismalinda
Jurnal Inspirasi Peternakan Vol. 5 No. 1 (2025): Jurnal Inspirasi Peternakan
Publisher : Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/jinak.v5i1.8735

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian tepung Maggot (Chrysomya megacephala) Terhadap Kualitas Telur Burung Puyuh (Indek Kuning Telur, Haugh Unit dan Indek Putih Telur) dalam ransum dengan konsentrasi yang berbeda. Penelitian ini telah dilaksanakan lokasi Experimental Farm Jl. Danau 5 Kota Bengkulu Penelitian ini berlangsung selama 4 Bulan, dimulai bulan 25 Maret – 15 Juni 2021. Rancangan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari 5 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan terdiri dari atas P0 (0 %   tepung magot), P1 (2% tepung magot), P2 (4% tepung magot), P3 (6% tepung magot dan P4 (8% tepung magot). Tepung maggot diberikan setiap hari dengan cara dicampur pada pakan selama penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian tepung magot berpengaruh sangat nyata terhadap indeks kuning telur (P < 0,01) dengan rataan 4,01 %, Haugh Unit (HU) dengan rataan 4,21%, dan Indek putih telur 1,08% Pemberian tepung magot sampai dengan 2%, 4% Dan 6%  dapat meningkatkan kualitas telur. Burung puyuh bisa meningkatkan indek kuning telur, Haugh unit dan indeks putih telur burung puyuh.   Kata kunci : Tepung Maggot, Indek Kuning Telur, Haughit  dan Indek Putih Telur.
KANDUNGAN FRAKSI SERAT (Neutral Detergent Fiber (NDF) DAN Acid Detergent Fiber (ADF) ) PAKAN SENDUDUK (Melastoma malabathricum) FERMENTASI MENGGUNAKAN MOL ISI RUMEN DAN LAMA FERMENTASI YANG BERBEDA Gudoto, Tusi; Suliasih; Malianti, Lezita; Suharnas, Edwar
Jurnal Inspirasi Peternakan Vol. 5 No. 2 (2025): Jurnal Inspirasi Peternakan
Publisher : Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/jinak.v5i2.8737

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah, untuk mengetahui interaksi Fraksi Serat NDF Dan ADF) Pada Pakan Senduduk (Melastoma malabathricum) Fermentasi Dengan Menggunakan Mol Isi Rumen dan Lama Fermentasi Yang Berbeda. Penelitian ini dilaksanakan dari bulan Desember 2023 sampai dengan Februari 2024, yang dilaksanakan di Laboratorium Universitas Muhammadiyah Bengkulu (UM Bengkulu), Analisis di Laboratorium Universitas Bengkulu (UNIB). penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) Faktorial. Adapun perlakuannya yang terdiri dari 2 faktor yaitu Faktor A Waktu Fermentasi dengan perlakuan W1 : Waktu fermentasi selama 1 minggu, W2 : Waktu fermentasi selama 3 minggu, W3 : Waktu fermentasi selama 5 minggu, dan Faktor B Persentase Mol dengan perlakuan P1 : Bahan Pakan Senduduk (melastoma malabathricum) + Mol 5%, P2 : Bahan Pakan Senduduk (melastoma malabathricum) + Mol 10%, P3 : Bahan Pakan Senduduk (melastoma malabathricum) + Mol 15%. Maka diperoleh 9 kombinasi perlakuan. Setiap kombinasi perlakuan diulang sebanyak 3 kali, sehingga didapat 27 unit percobaan. Setiap unit percobaan sebanyak 1 kg. Hasil penelitian adanya interaksi antara lama fermentasi tanaman senduduk dan pemberian MOL isi rumen terhadap NDF dan ADF Kata Kunci : Tanaman Senduduk, Persentase Mol, Waktu Fermentasi, ADF Dan NDF
POTENSI KANDUNGAN NUTRISI DAN KAROTENOID BUNGA MARIGOLD (Tagetes erecta. L) DI DATARAN RENDAH UNTUK PAKAN TERNAK UNGGAS Irawan, Pahmi; Sunaryadi; Rita, Wismalinda
Jurnal Inspirasi Peternakan Vol. 5 No. 2 (2025): Jurnal Inspirasi Peternakan
Publisher : Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/jinak.v5i2.8738

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Potensi Kandungan Nutrisi Dan Karotenoid Bunga Tanaman Marigold (Tagetes erecta L.) Di Dataran Rendah Sebagai Pakan Ternak Unggas Penelitian ini dilakukan selama 2 bulan mulai dari bulan Desember 2023-Februari 2024 yang dilakukan dilaboratorium Universitas Bengkulu (UNIB) dan dilaboratorium Teknologi Pakan Institut Pertanian Bogor (IPB) untuk melakukan analisis kandungan karotenoid dan nutrisi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian purposive sampling dengan menetapkan Kabupaten dan lokasi pengambilan sample diolah secara deskriptif dengan menjabarkan tanaman marigold yang tersebar pada daerah terpilih yaitu di Kabupaten Kabupaten Bengkulu Tengah dan Kota Bengkulu dengan ketinggian 0-200 mdpl. Tanaman marigold yang tumbuh pada wilayah tersebut akan diambil dan dilakukan identifikasi morfologi serta pencatatannya yaitu ketinggian tempat, intensitas cahaya, suhu, dan kelembaban pada wilayah tumbuhnya tanaman marigold (Tagetes erecta L.) dan data yang diperoleh akan ditabulasikan. Parameter yang diamati adalah Karotenoid, Serat Kasar (SK), Protein Kasar (PK) Berdasarkan (BK). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa semakin pekat warna pada bunga tanaman marigold maka semakin tinggi kandungan karotenoid dan nutrisi yang dihasilkan dalam kelopak bunga tanaman marigold. Tanaman marigold yang tersebar didataran rendah rata-rata ditemukan pada ketinggian berkisar 0-200 mdpl yang didominasi 30% tanaman marigold dengan jenis mahkota bunga berwarna orange berkelopak kecil dan tanaman marigold berwarna orange berkelopak kecil dan lebar. Kata Kunci : Marigold (Tagetes erecta L.), Kandungan Nutrisi, Karotenoid