cover
Contact Name
Hasan Syahrizal
Contact Email
jurnalalzayn@gmail.com
Phone
+6282352818690
Journal Mail Official
jurnalalzayn@gmail.com
Editorial Address
Jalan Sederhana Lorong Lambang Sari No.959, RT 001 RW. 006, Kelurahan Tembilahan Hulu Kecamatan Tembilahan Hulu, Kabupaten Indragiri Hilir Provinsi Riau, Indonesia
Location
Kab. indragiri hilir,
Riau
INDONESIA
Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial & Hukum
ISSN : 30262925     EISSN : 30262917     DOI : https://doi.org/10.61104/alz.v1i2
Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial & Hukum dengan e-ISSN 3026-2917 p-ISSN 3026-2925 Prefix DOI 10.61104. adalah jurnal akses terbuka peer-reviewed dan mengikuti kebijakan single-blind review. Artikel ilmiah pada Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial & Hukum merupakan hasil penelitian orisinal, ide konseptual, dan kajian terkini dalam ruang lingkup Ilmu Sosial & Hukum, yakni; Ilmu Sosial, Ilmu Ekonomi, Pendidikan, Manajemen, Filsafat, Hukum, Politik, dan penelitian yang relevan. Artikel ilmiah pada Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial & Hukum dapat ditulis perorangan maupun ditulis secara tim dengan maksimal 5 (lima) orang penulis pada satu artikel ilmiah yang akan dipublikasikan, baik berafiliasi pada lembaga di lingkungan yang sama, maupun kolaborasi dari beberapa lembaga. Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial & Hukum adalah jurnal akses terbuka dan akses gratis, penulis dapat mendaftar di website dan tidak dipungut biaya apapun dari proses pendaftaran. Para penulis dari universitas atau yang diteliti dapat mengutip referensi dari jurnal ini dan memberikan manfaat bagi organisasi terkait. Jurnal ini memberikan kesempatan untuk berbagi wawasan mendetail dari akademisi dan praktisi terkait dengan masalah ilmu sosial & Hukum. Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial & Hukum diterbitkan 2 (dua) kali dalam setahun yakni pada bulan Juni dan bulan Desember oleh Yayasan Pendidikan Dzurriyatul Quran. setiap artikel yang diterima akan direview oleh editor jurnal dan reviewer yang berkompeten di bidang masing-masing. Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial & Hukum akan menerbitkan artikel terpilih di bawah Creative Commons Attribution ShareAlike 4.0 International License
Articles 1,031 Documents
Analisis Keterampilan Teknik Dasar Permainan Bola Voli Pada Siswa Kelas 10 di SMAN 01 Bumi Agung Dwi Agil Satria; Arifai
Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial, Hukum & Politik Vol 3 No 1 (2025): 2025
Publisher : Yayasan pendidikan dzurriyatul Quran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/alz.v3i1.717

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis keterampilan teknik dasar permainan bola voli pada siswa kelas 10 di SMAN 01 Bumi Agung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan metode pengumpulan data melalui tes keterampilan dan kuesioner untuk mengevaluasi tingkat keterampilan siswa serta faktor-faktor yang mempengaruhinya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas siswa masih berada pada tingkat keterampilan rata-rata atau di bawah rata-rata. Dari 30 siswa yang diuji, 33% memiliki keterampilan di atas rata-rata, 40% berada pada tingkat rata-rata, dan 27% di bawah rata-rata. Faktor-faktor yang mempengaruhi keterampilan meliputi frekuensi latihan, motivasi, dan kondisi fisik. Berdasarkan temuan ini, disarankan untuk meningkatkan frekuensi dan kualitas latihan secara terstruktur serta memperhatikan peningkatan kebugaran fisik siswa guna mendukung perkembangan keterampilan teknik dasar bola voli, yang pada gilirannya dapat meningkatkan kemampuan individu dan prestasi tim.
Analisis Minat Siswa Terhadap Kegiatan Ekstrakurikuler Sepak Bola di SMA Budi Mulya Harri Ramades; Arifai
Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial, Hukum & Politik Vol 3 No 1 (2025): 2025
Publisher : Yayasan pendidikan dzurriyatul Quran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/alz.v3i1.718

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis minat siswa terhadap kegiatan ekstrakurikuler sepak bola di SMA Budi Mulya. Penelitian ini menggunakan metode observasi langsung untuk mengidentifikasi faktor-faktor internal dan eksternal yang mempengaruhi partisipasi siswa dalam kegiatan tersebut. Faktor internal, seperti minat dan bakat siswa, terbukti menjadi faktor utama yang mendorong partisipasi aktif, sedangkan siswa tanpa bakat khusus cenderung kurang terlibat. Faktor eksternal yang ditemukan mencakup dukungan teman sebaya, kondisi fasilitas yang kurang terawat, dan kurangnya promosi kegiatan ekstrakurikuler di sekolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun minat siswa terhadap sepak bola relatif tinggi, beberapa kendala terkait fasilitas dan promosi perlu segera diperbaiki. Penelitian ini merekomendasikan perbaikan dalam hal pengelolaan fasilitas, promosi kegiatan yang lebih efektif, serta peningkatan dukungan teman sebaya untuk meningkatkan partisipasi siswa. Diharapkan, hasil penelitian ini dapat memberikan kontribusi untuk pengembangan kegiatan ekstrakurikuler sepak bola di sekolah.
Strategi Pembelajaran: Sistem Pendidikan Kurikulum Merdeka di Sekolah MAN 2 Lubuk Pakam Novia Ramadani; Arlina; Irgia Audina; Alfaiz Nasution
Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial, Hukum & Politik Vol 3 No 1 (2025): 2025
Publisher : Yayasan pendidikan dzurriyatul Quran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/alz.v3i1.794

Abstract

Kurikulum Merdeka merupakan inisiatif pendidikan terbaru dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Indonesia yang menekankan pada fleksibilitas pembelajaran, pengembangan potensi peserta didik, dan kemandirian dalam proses belajar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi Kurikulum Merdeka di MAN 2 Pakam dan mengeksplorasi faktor-faktor pendukung serta tantangan yang dihadapi oleh pihak sekolah dalam penerapannya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif, di mana data diperoleh melalui wawancara mendalam, observasi, dan analisis dokumen terkait pelaksanaan kurikulum di sekolah tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi Kurikulum Merdeka di MAN 2 Pakam mendapat respons positif dari para guru dan siswa, karena memungkinkan penyesuaian materi dengan minat dan bakat peserta didik. Namun, terdapat beberapa kendala, seperti keterbatasan sarana dan prasarana serta kebutuhan akan pelatihan intensif bagi para guru. Temuan ini menunjukkan pentingnya dukungan yang berkelanjutan dalam aspek fasilitas dan sumber daya manusia untuk mewujudkan tujuan Kurikulum Merdeka secara optimal di sekolah-sekolah. Rekomendasi penelitian ini adalah agar pihak sekolah dan pemerintah bekerja sama untuk meningkatkan kesiapan dan kompetensi pendidik dalam menghadapi tantangan penerapan kurikulum yang baru ini
Jual Beli Menurut Imam Syafi’i; Study Kasus Pasar Gondanglegi Siti Rohmah Muyassaroh; Muhammad Husni
Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial, Hukum & Politik Vol 3 No 1 (2025): 2025
Publisher : Yayasan pendidikan dzurriyatul Quran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/alz.v3i1.838

Abstract

Jual beli diatur dengan ketat untuk memastikan bahwa transaksi dilakukan dengan adil dan sesuai dengan syariat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis praktik jual beli di Pasar Gondanglegi berdasarkan perspektif Imam Syafi’i. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, dengan pengumpulan data melalui teknik observasi dan wawancara mendalam dengan pedagang dan pembeli di pasar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun banyak transaksi yang dilakukan mengikuti prinsip-prinsip yang ditetapkan oleh Imam Syafi’i, seperti adanya ijab dan qabul serta transparansi harga, terdapat beberapa praktik yang tidak sepenuhnya sesuai dengan syarat-syarat syariah, termasuk keberadaan warung kopi cetol yang melanggar nilai-nilai Islam. Kesimpulan penelitian menegaskan pentingnya pemahaman tentang rukun dan syarat jual beli untuk memastikan keadilan dalam transaksi, serta perlunya edukasi bagi masyarakat agar dapat menerapkan prinsip-prinsip syariah dalam praktik ekonomi sehari-hari.
Tanggung Jawab Negara dalam Menindak Kejahatan Perang: Perspektif Hukum Pidana Internasional Muhamad Marpin Putra; Rogie Garcia Junior; Khaila Humaira Ridwan; Muhamad Fatih Azzam
Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial, Hukum & Politik Vol 3 No 1 (2025): 2025
Publisher : Yayasan pendidikan dzurriyatul Quran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/alz.v3i1.852

Abstract

Kejahatan Perang merupakan pelanggaran serius terhadap hukum humaniter Internasional yang menuntut Tanggung jawab dari negara dalam mencegah dan menegakkan nya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan kewajiban hukum negara dalam menangani kejahatan perang berdasarkan instrumen hukum internasional, seperti Statuta Roma dan Konvensi Jenewa, dan menganalisis tantangan yang dihadapi negara dalam menjalankan kewajibannya, termasuk kendala yurisdiksi, kepentingan politik, dan efektivitas sistem peradilan internasional. Pendekatan dalam penelitian ini adalah normatif yuridis atau penelitian kepustakaan, dimana seluruh data diambil melalui buku, jurnal dan dokumen yang berkaitan dengan tema penelitian. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa kejahatan perang, sebagai pelanggaran berat hukum humaniter internasional, merupakan ancaman serius bagi perdamaian dunia. Tindakan seperti menyerang warga sipil dan penggunaan senjata ilegal adalah contohnya. Penegakan hukum terhadap kejahatan perang menghadapi tantangan yurisdiksi dan politis, termasuk keengganan negara mengakui wewenang Mahkamah Pidana Internasional (ICC). Peran negara sangat penting dalam penegakan hukum internasional, namun kerja sama internasional sering terhambat perbedaan pandangan dan isu kedaulatan. ICC berperan mengadili individu pelaku kejahatan perang, namun sanksi terhadap negara atau individu hanya efektif dengan kerja sama internasional yang kuat. Kedaulatan negara sering menjadi penghalang, terutama jika negara besar terlibat pelanggaran hukum perang.
Pembelajaran Berbasis Digital di Era Revolusi Indutri 5.0 Fadilah Falah Syifa; Mohamad Furqon; Bagas Setiawan
Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial, Hukum & Politik Vol 3 No 1 (2025): 2025
Publisher : Yayasan pendidikan dzurriyatul Quran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/alz.v3i1.856

Abstract

Revolusi Industri 5.0 menandai pergeseran paradigmatik dalam proses pembelajaran yang dilaksanakan, terutama melalui penerapan teknologi digital yang semakin canggih. Penelitian ini mengkaji implikasi pembelajaran berbasis digital dalam konteks Revolusi Industri 5.0, dengan fokus transformasi metode pengajaran, peningkatan keterlibatan siswa, serta tantangan dan peluang yang dihadapi oleh lembaga pendidikan. Melalui kajian literatur, ditemukan bahwa teknologi seperti kecerdasan buatan, realitas virtual, dan augmented reality berpotensi meningkatkan efektivitas pembelajaran dan menyesuaikan proses pendidikan dengan kebutuhan individual siswa yang terbiasa dengan kemudahan teknologi. Namun, implementasi pembelajaran berbasis digital juga menimbulkan tantangan terkait kesenjangan digital, privasi, dan keamanan data. Penelitian ini menyimpulkan bahwa meskipun ada berbagai tantangan, pembelajaran berbasis digital menawarkan peluang besar untuk menciptakan pengalaman belajar yang lebih personal, efisien, dan inklusif di era Revolusi Industri 5.0.
Hukum Pernikahan Wanita Hamil Diluar Nikah Menurut Imam Syafi’i Ika Nur Hikmah; K. Muhammad Husni
Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial, Hukum & Politik Vol 3 No 1 (2025): 2025
Publisher : Yayasan pendidikan dzurriyatul Quran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/alz.v3i1.866

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini berfokus pada hukum pernikahan bagi wanita hamil di luar nikah menurut hukum Islam, khususnya menurut pandangan Imam Syafi’i. Tujuan penelitian ini adalah untuk memahami bagaimana hukum Islam, berdasarkan pandangan Imam Syafi’i, mengatur pernikahan wanita hamil di luar nikah. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus, bersifat deskriptif dan empiris. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan melalui proses editing, verifikasi, analisis, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa menurut konsep hukum Islam, melaksanakan pesta pernikahan bagi wanita hamil di luar nikah adalah sunah, karena pernikahan tersebut dianggap sah dan tidak menimbulkan kerugian atau kemungkaran. Pernikahan wanita hamil akibat zina dianggap sah, sama seperti pernikahan wanita hamil pada umumnya. Selain itu, berdasarkan Kompilasi Hukum Islam, seorang wanita yang hamil di luar nikah dapat dinikahkan dengan pria yang menghamilinya. Imam Syafi’i membolehkan pesta pernikahan wanita hamil di luar nikah, baik dengan laki-laki yang menghamilinya maupun dengan laki-laki lain, serta mengizinkan pasangan tersebut untuk melakukan hubungan biologis setelah akad nikah tanpa harus menunggu anak lahir, karena wanita yang hamil karena zina tidak diwajibkan menjalani masa iddah
Penggunaan Metode Mind Mapping Terhadap Kemampuan High Order Thinking Skills Dan Aktivitas Belajar Peserta Didik di Sekolah Menengah Pertama Daarul Qur’an Jambi Asrul Mangkat; Najmul Hayat; Idarianty
Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial, Hukum & Politik Vol 3 No 2 (2025): 2025
Publisher : Yayasan pendidikan dzurriyatul Quran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/alz.v3i2.909

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji penggunaan metode mind mapping terhadap kemampuan high order thinking skills dan aktivitas belajar peserta didik di sekolah menengah pertama Daarul Qur’an Jambi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan metode eksperimen. Rancangan yang digunakan adalah Posttest Only Control Design dengan pola desain penelitian Nonequivalent control group desain. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 56 siswa. Instrumen yang digunakan berupa wawancara, lembar observasi, dan soal tes. Teknik analisis data dilakukan dengan Analisis Mancova dengan taraf signifikasi α = 0,05 atau 5%. Penelitian ini menghasilkan tiga hal yaitu: (1) terdapat pengaruh metode pembelajaran Mind Mapping memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan High Order Thinking Skills (HOTS) siswa kelas IX di SMP Daarul Qur’an Jambi, berdasarkan Hasil uji statistik mancova diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,001<0,05. (2) terdapat pengaruh metode pembelajaran Mind Mapping memberikan pengaruh yang signifikan terhadap aktivitas belajar siswa kelas IX di SMP Daarul Qur’an Jambi, berdasarkan Hasil uji statistik mancova diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,030<0,05. (3) terdapat pengaruh yang signifikan antara metode pembelajaran Mind Mapping terhadap kemampuan High Order Thinking Skills (HOTS) dan aktivitas belajar siswa kelas IX di SMP Daarul Qur’an Jambi sebesar 0,001 < 0,05. Kesimpulan penelitian ini adalah dengan menggunakan metode pembelajaran yang kreatif dan inovatif seperti Mind Mapping dalam proses pembelajaran PAI, maka dapat meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi dan aktivitas belajar siswa
Penerapan Permainan Stik Es Krim Dalam Mengembangkan Motorik Halus Anak Usia Dini di TK Cendikia Belantaraya Dahlina
Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial, Hukum & Politik Vol 3 No 1 (2025): 2025
Publisher : Yayasan pendidikan dzurriyatul Quran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/alz.v3i1.913

Abstract

.Keterampilan motorik halus merupakan salah satu aspek penting dalam perkembangan anak usia dini yang melibatkan koordinasi tangan dan mata serta keterampilan lainnya yang mendukung kemampuan menulis, menggambar, dan keterampilan manual lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan keterampilan motorik halus anak melalui permainan stik eskrim di Taman Kanak-Kanak Cendikia Belantaraya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas dengan pendekatan kualitatif, yang melibatkan observasi dan wawancara sebagai instrumen pengumpulan data dan menggunakan penelitian tindakan kelas  dengan dua siklus. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan kemampuan motorik halus pada anak setelah penerapan permainan ini. Permainan stik es krim terbukti efektif dalam mengembangkan motorik halus anak-anak di TK Cendikia Belantaraya. Melalui pendekatan yang menyenangkan dan kreatif, anak-anak dapat belajar dan mengembangkan keterampilan motorik halus yang penting untuk mendukung perkembangan mereka lebih lanjut. Dalam aktivitas yang melibatkan stik es krim dapat meningkatkan koordinasi mata dan tangan, memperkuat otot tangan dan jari, serta merangsang kreativitas anak. Selain itu, penggunaan stik es krim dalam kegiatan yang menarik dapat membantu anak belajar dengan cara yang menyenangkan dan mendukung perkembangan motorik halus mereka.
Manajemen Strategik: Menjaga Eksistensi Perguruan Tinggi Islam Swasta Iwan Siswanto
Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial, Hukum & Politik Vol 3 No 2 (2025): 2025
Publisher : Yayasan pendidikan dzurriyatul Quran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/alz.v3i2.918

Abstract

Eksistensi Perguruan Tinggi Islam Swasta sangat dipengaruhi oleh kemampuan untuk mengimplementasikan fungsi manajemen secara profesional. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan fungsi manajemen dalam menjaga keberlanjutan Perguruan Tinggi Islam Swasta, sehingga meningkatkan kepercayaan masyarakat dalam menghasilkan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas. Data dikumpulkan melalui observasi partisipan, wawancara mendalam, dan dokumentasi, kemudian dianalisis menggunakan model interaktif Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fungsi perencanaan, pengorganisasian, dan pengawasan berperan penting dalam mencapai tujuan institusi. Perencanaan melibatkan penentuan arah yang jelas, pengorganisasian dilakukan melalui pembagian tugas di awal tahun akademik, dan pengawasan melalui kontrol kualitas kinerja serta audit anggaran. Implikasi penelitian ini menekankan pentingnya manajemen yang terstruktur dalam meningkatkan daya saing dan kualitas Perguruan Tinggi Islam Swasta di tengah tantangan pendidikan global.

Page 5 of 104 | Total Record : 1031