cover
Contact Name
Fitri Yanti
Contact Email
fitrililiyanti@gmail.com
Phone
+6285342733542
Journal Mail Official
jurnalhealthymw@gmail.com
Editorial Address
Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Mandala Waluya, Jalan Jend. A.H. Nasution, No. G-37 Kambu, Kendari
Location
Kota kendari,
Sulawesi tenggara
INDONESIA
Jurnal Healthy Mandala Waluya
ISSN : -     EISSN : 28301463     DOI : https://doi.org/10.54883/jhmw
Core Subject : Health,
Jurnal Healthy Mandala Waluya adalah publikasi ilmiah yang menerima tulisan ilmiah di bidang kesehatan masyarakat (epidemiologi, biostatistik, kesehatan lingkungan, kesehatan kerja dan promosi kesehatan, administrasi dan kebijakan kesehatan, serta kesehatan reproduksi) berupa karya ilmiah mahasiswa dalam bahasa Indonesia. Jurnal ini diterbitkan oleh Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Mandala Waluya, 3 kali setahun (April, Agustus, dan Desember).
Articles 225 Documents
Faktor Determinan Keikutsertaan Masyarakat pada Program Vaksinasi Covid-19 di Wilayah Kerja Puskesmas Unaaha Kabupaten Konawe Hernila; Titi Saparina L; Sari Arie Lestari
Jurnal Healthy Mandala Waluya Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Healthy Mandala Waluya
Publisher : Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Universitas Mandala Waluya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54883/jhmw.v2i1.103

Abstract

Vaksinasi massal merupakan sebuah keharusan yang perlu dipenuhi dalam masa pandemi untuk menanggulangi permasalahan wabah Covid-19 yang melanda seluruh dunia. Kurangnya pengetahuan, penyakit kronis dan kecemasan menyebabkan terjadinya penolakan vaksinasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor determinan keikutsertaan masyarakat pada program vaksinasi Covid-19 di wilayah kerja Puskesmas Unaaha Kabupaten Konawe. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian analitik dengan rancangan cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 25.055 orang dan sampel dalam penelitian ini 100. Analisis data menggunakan uji Chi-Square kontingensi 2 x 2 pada tingkat kepercayaan 95%. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengetahuan berhubungan dengan keikutsertaan dalam vaksinasi Covid-19 dengan nilai p= 0,001 (p<0,05). Penyakit bawaan (kronis) berhubungan dengan keikutsertaan dalam vaksinasi Covid-19 dengan nilai p= 0,000 (p<0,05) dan kecemasan berhubungan dengan keikutsertaan dalam vaksinasi Covid-19 dengan nilai p= 0,017 (p<0,05) di wilayah kerja Puskesmas Unaaha Kabupaten Konawe. Diharapkan kepada puskesmas setempat untuk dapat memberikan informasi secara meluas kepada masyarakat terkait vaksinasi Covid-19 dan memberikan informasi yang relevan kepada masyarakat yang masih memiliki keragu-raguan dalam melaksanakan vaksinasi.
Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kepemilikan SPAL Rumah Tangga Sehat di Desa Lamondowo Nirmala Syasmita Sari; Syamsiah; La Djabo Buton
Jurnal Healthy Mandala Waluya Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Healthy Mandala Waluya
Publisher : Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Universitas Mandala Waluya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54883/jhmw.v2i1.102

Abstract

Lamondowo merupakan Desa yang memiliki cakupan SPAL terendah dan masih jauh dari target MDGs sebesar 69%, di mana pada tahun 2018 jumlah SPAL yang memenuhi syarat sebesar 40,54%, tahun 2019 sebesar 48,64% dan pada tahun 2020 sebesar 55,91%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kepemilikan Saluran Pembuangan Air Limbah (SPAL) Rumah Tangga yang Memenuhi Syarat Di Desa Lamondowo. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif observasional dengan desain Cross Sectional Study. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh rumah tangga di Desa Lamondowo sebanyak 212 KK dengan jumlah sampel sebanyak 70 responden yang diambil secara Simple Random Sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara pengetahuan dengan nilai X2 hitung > X2 tabel yaitu 16,814 > 3,481, ada hubungan antara pendapatan KK dengan nilai X2 hitung > X2 tabel yaitu 29,410 > 3,481, ada hubungan antara peran tenaga kesling dengan nilai X2 hitung > X2 tabel yaitu 30,088 > 3,481, dengan Kepemilikan SPAL yang Memenuhi Syarat di Desa Lamondowo Kecamatan Andowia Kabupaten Konawe Utara. Disarankan kepada pihak agar lebih berperan aktif dalam memberikan penyuluhan maupun pemicuan terhadap masyarakat dalam mewujudkan program SPAL yang memenuhi syarat.
Faktor Risiko Kejadian Stunting Pada Balita di Puskesmas Abeli Kota Kendari Agmi Kurniati Ningsih; La Ode Hamiru; Juslan
Jurnal Healthy Mandala Waluya Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Healthy Mandala Waluya
Publisher : Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Universitas Mandala Waluya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54883/jhmw.v2i1.41

Abstract

Stunting merupakan keadaan gagal tumbuh pada balita (bayi <5 tahun). Data Puskesmas Abeli menunjukkan kejadian stunting pada tahun 2018 berjumlah 12 kasus, tahun 2019 meningkat menjadi 13 kasus, tahun 2021 berjumlah 12 meningkat menjadi 17 kasus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor risiko kejadian stunting di wilayah kerja Puskesmas Abeli Kota Kendari. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan pendekatan Case Control Study. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh balita yang berkunjung di Puskesmas Abeli, sampel dalam penelitian ini berjumlah 34 responden, terdiri atas 17 responden sampel kasus dan 17 responden sampel kontrol. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Simple Random Sampling. Hasil nilai uji Odds Ratio pada variabel pendidikan menunjukkan nilai OR= 3,429, menurut pendapatan diperoleh nilai OR= 0,393, menurut riwayat BBLR diperoleh nilai OR= 5,250, menurut status pemberian ASI eksklusif diperoleh nilai OR= 52,000, Berdasarkan Hasil penelitian ini disimpulkan bahwa pendididkan, pendapatan, riwayat BBLR dan status pemberian ASI ekslusif merupakan faktor risiko terhadap kejadian stunting diwilayah Puskesmas Abeli Kota Kendari. Disarankan Bagi Pihak Puskesmas Abeli dapat mengupayakan Program Pencegahan Stunting secara intensif, melalui penyuluhan promosi kesehatan.
Hubungan Perilaku dengan Penerapan Protokol Kesehatan pada Masa Pandemi Covid 19 Di SD Negeri 1 Wanci Kabupaten Wakatobi Yulnaningsi Maria Rahayu; La Ode Hamiru; Asbath Said
Jurnal Healthy Mandala Waluya Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Healthy Mandala Waluya
Publisher : Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Universitas Mandala Waluya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54883/jhmw.v2i1.42

Abstract

Corona virus disease 2019 (Covid-19) merupakan suatu penyakit menular yang penyebab utamanya disebabkan oleh Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus2 (SARS-cov-2) Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan perilaku dengan penerapan protokol kesehatan pada masa pandemi covid 19 di SD Negeri 1 Wanci Kabupaten Wakatobi. Jenis penelitian ini adalah penelitian analitik observasional dengan menggunakan desain penelitian Cross Sectional Study. Populasi dalam penelitian ini adalah 41 responden, dengan teknik penarikan sampel secara secara total sampling, yang artinya semua populasi dijadikan sebagai sampel. Metode analisis menggunakan uji statistik Chi-Square dan uji Phi. Hasil penelitian menunjukan bahwa ada hubungan kuat mencuci tangan dengan perilaku, Ada hubungan sedang antara memakai masker dengan perilaku, Ada hubungan sedang antara menjaga jarak dengan perilaku, ada hubungan sedang antara menjauhi kerumunan dengan perilaku dan ada hubungan kuat antara mengurangi mobilitas dengan perilaku dalam penerapan protokol kesehatan proses pembelajaran tatap muka pada siswa kelas V SD Negeri 1 Wanci Kecamatan Wangi-Wangi Kabupaten Wakatobi. Diaharapkan bagi pihak Sekolah agar selalu melakukan promosi kesehatan terkait Covid-19 ini.
Efektifitas Media Leaflet “Kalanda” Dalam Pemilihan Kelayakan Air Minum di Desa Marobo Alif Muhamad; Yunita Amraeni; Leniarti Ali
Jurnal Healthy Mandala Waluya Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Healthy Mandala Waluya
Publisher : Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Universitas Mandala Waluya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54883/jhmw.v2i1.143

Abstract

Kasus diare Puskesmas Marboro kembali meningkat sebanyak 321 kasus dan pada tahun 2022 jumlah kasus diare menurun dari tahun sebelumnya meskipun tidak signifikan yakni sebanyak 311 kasus. Jenis penelitian ini adalah quasi-eksperimental dengan rancangan pre-post test control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kepala keluarga di Desa Marobo Kecamatan Marobo yang berjumlah 186 KK. Besar sampel sebanyak 66 responden, yang diambil secara simple random sampling. Data diperoleh menggunakan kuesioner kemudian dianalisis secara deskriptif dan inferensial menggunakan uji Independent Sample T-Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian leaflet “KALANDA” berpengaruh terhadap pengetahuan pada Kelompok Kontrol (diberi leaflet) dibandingkan dengan kelompok kontrok (tidak diberi leaflet), pemberian leaflet “KALANDA” berpengaruh terhadap sikap responden pada Kelompok Kontrol (diberi leaflet) dibandingkan dengan Kelompok Kontrol (tidak diberi leaflet). Diharapkan kepada masyarakat Desa Marobo untuk meningkatkan pengetahuan terkait air minum yang sesuai standar kesehatan serta mau dan mampu menerapkan perilaku konsumsi air minum yang memenuhi syarat kesehatan.
Faktor-Faktor yang Berhubungan Dengan Perilaku Konsumsi Makanan dan Minuman Cepat Saji (Fast Food) Pada Siswa Kelas XI IPA SMAN 2 Kendari Kecamatan Poasia Lisna; Jumartin Gerung; Ari Tjahyadi Rafiuddin
Jurnal Healthy Mandala Waluya Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Healthy Mandala Waluya
Publisher : Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Universitas Mandala Waluya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54883/jhmw.v2i1.87

Abstract

Dampak buruk yang akan didapat dari kebiasaan mengkonsumsi fast food jika dikonsumsi berlebihan, bisa menimbulkan berbagai gangguan kesehatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan perilaku konsumsi makan cepat saji (fast food) pada siswa kelas XI IPA SMAN 2 Kendari Kecamatan Poasia Kota Kendari. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain penelitian Cross sectional. Populasinya adalah 281 responden, besar sampel dalam penelitian ini sebanyak 74 responden, menggunakan tekhnik random sampling. Dengan uji statistik Chi-Square. Hasil penelitian dengan Uji Statistik didapatkan ada hubungan pengetahuan dengan perilaku konsumsi makanan dan minuman siap saji, nilai X²hitung= 19,369 > X²tabel = 3,841, tidak ada hubungan sumber informasi dengan perilaku konsumsi makanan dan minuman siap saji, nilai X²hitung = 0,184 < X² tabel = 3,841, tidak ada hubungan akses sarana dengan perilaku konsumsi makanan dan minuman siap saji (fast food) pada siswa kelas XI IPA SMAN 2 Kendari Kecamatan Poasia Kota Kendari, nilai X²hitung = 0,153 < X²tabel = 3,841. Diharapkan kepada siswa SMA Negeri 2 Kendari dapat mengurangi makananan dan minuman cepat saji (fast food) agar terhindar dari berbagai macam penyakit.
Penyuluhan Metode Film Terhadap Pengetahuan dan Sikap Ibu Hamil Tentang Pemanfaatan Rumah Tunggu Kelahiran Jusmina; Sartini Riski; La Ode Sahlan
Jurnal Healthy Mandala Waluya Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Healthy Mandala Waluya
Publisher : Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Universitas Mandala Waluya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54883/jhmw.v2i1.171

Abstract

Menurut data yang diperoleh, pada tahun 2019,2020 dan 2021 proporsi ibu melahirkan yang memanfaatkan Rumah Tunggu Kelahiran (RTK) sebesar 0%. Hal ini bila merujuk dari target pemerintah diatas 90%. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh penyuluhan dengan pemutaran film terhadap pengetahuan dan sikap ibu tentang Pemanfaatan Rumah Tunggu Kelahiran di Wilayah Kerja Puskesmas Soropia Kabupaten Konawe. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan desain Pre Eksperimental Study yang menggunakan rancangan one grup pre test-posttest. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 62 responden dengan sampel 55 responden dengan teknik proportional random sampling. Analisis menggunakan analisis univariat dan analisis bivariat dan di uji menggunakan uji Wilcoxon Sign Rank. Hasil penelitian ini menunjukan menunjukan bahwa Skor pengetahuan saat posttest mengalami peningkatan pada 49 responden (Positive Ranks). Sementara itu Skor sikap saat posttest mengalami peningkatan pada 45 responden (Positive Ranks). Berdasarkan uji Wilcoxon Sign Rank Test diperoleh p-value 0,000 < α (0,05). Kesimpulanya ada ada pengaruh penyuluhan dengan metode pemutaran film terhadap pengetahuan dan sikap ibu hamil tentang pemanfaatan rumah tunggu kelahiran di wilayah kerja Puskesmas Soropia. Disarankan Bagi Puskesmas soropia agar lebih mengoptimalkan promosi kesehatan kepada ibu melalui media prmosi kesehatan untuk meningkatkan pengetahuan tentang pencegahan penyakit dermatitis kontak iritan.
Faktor Risiko Kejadian Penyakit Pneumonia pada Balita di BLUD Rumah Sakit Konawe Amelia Putri Nurhaliba; La Ode Saafi; Muhammad Ikhsan Akbar
Jurnal Healthy Mandala Waluya Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Healthy Mandala Waluya
Publisher : Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Universitas Mandala Waluya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54883/jhmw.v2i1.114

Abstract

Berdasarkan data bahwa insidensi penyakit Pneumonia di Rumah Sakit Konawe tahun 2020 sebanyak 730 kasus dan tahun 2021 meningkat 904 kasus. Tujuan penelitian ini untuk mengkaji faktor risiko kejadian pneumonia pada balita. Jenis penelitian ini menggunakan studi case control. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 904 orang. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 90 kasus dan 90 kontrol dengan menggunakan teknik simple random sampling. Metode Analisisnya menggunakan Uji Odds Ratio. Hasil uji Odds Ratio terhadap status imunisasi diperoleh nilai OR sebesar 3,693 berarti status imunisasi anak balita merupakan faktor risiko kejadian pneumonia. Hasil uji Odds Ratio terhadap kebiasaan anggota keluarga merokok diperoleh nilai OR sebesar 3,142 berarti kebiasaan anggota keluarga merokok merupakan faktor risiko kejadian pneumonia. Hasil uji Odds Ratio terhadap kepadatan hunian rumah diperoleh nilai OR sebesar 3,223 berarti kepadatan hunian merupakan faktor risiko kejadian pneumonia. Hasil uji Odds Ratio terhadap pencahayaan diperoleh nilai OR sebesar 21,340 berarti status pencahayaan rumah merupakan faktor risiko kejadian pneumonia. Diharapkan pelayanan Kesehatan dapat menjadikan penelitian ini sebagai bahan pertimbangan dalam penentuan strategi pencegahan dan penanggulangan Pneumonia.
Studi Komparatif Pengelolaan Sanitasi dengan Keberadaan Jentik di kawasan Pesisir dan Pegunungan di puskesmas Pamandati Soraya.M, Shindy Aprilia; Gerung, Jumartin; Sitti Marya Ulva
Jurnal Healthy Mandala Waluya Vol. 2 No. 2 (2023): Jurnal Healthy Mandala Waluya
Publisher : Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Universitas Mandala Waluya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54883/jhmw.v2i2.147

Abstract

Kawasan pesisir dan pegunungan memberikan perbedaan dalam proses pengelolaan sanitasi serta proses berkembangbiaknya jentik nyamuk Aedes Aegepty. Hasil observasi yang dilakukan di Puskesmas Pamandati terdapat desa dikategorikan pengeleloaan sanitasi baik tetapi ditemukan kasus DBD, sedangkan desa pengeleloaan sanitasi tidak baik tidak ditemukan kasus DBD. Penelitian ini bertujuan untuk melihat perbedaan pengelolaan sanitasi dengan keberadaan jentik di wilayah pesisir dan pegunungan. Penelitian menggunakan studi perbandingan dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel pada penelitian sebanyak 70 responden diwilayah pesisir dan 74 responden diwilayah pegunungan menggunakan rumus Slovin, dengan teknik penarikan sampel menggunakan Proportional Stratified Random Sampling. Metode analisis menggunakan uji statistic Chi-Square. Hasil penelitian ini dengan menggunakan X2tabel =3,841, menunjukkan adanya hubungan tempat penampungan air dengan keberadaan jentik pada wilayah pesisir dengan nilai X2 hitung = 8,403, sedangkan wilayah pegunungan tidak ada hubungan dengan nilai X2 hitung = 0,016. Diharapkan bagi masyarakat baik diwilayah pesisir maupun pegunungan untuk mengikuti kegiatan penyuluhan kesehatan yang diselenggarakan pihak puskesmas dan memperhatikan kebersihan lingkungan.
Hubungan Pengetahuan, Sikap, dan Fasilitas dengan Penanganan Sampah Rumah Tangga Jayanti; Rachman, Wa Ode Nova Noviyanti; Abidin, Muh. Sainal
Jurnal Healthy Mandala Waluya Vol. 2 No. 2 (2023): Jurnal Healthy Mandala Waluya
Publisher : Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Universitas Mandala Waluya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54883/jhmw.v2i2.178

Abstract

Berdasarkan data yang diambil dari tempat pembuangan akhir menunjukkan bahwa jumlah sampah pada tahun 2017 sebanyak 406.22 m3/hari, tahun 2018 sebanyak 380.56 m3/hari dan tahun 2019 sebanyak 450.86 m3/hari. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan, sikap, fasilitas terhadap perilaku penanganan sampah rumah tangga di wilayah pesisir Desa Pencado Kecamatan Taliabu Selatan Kabupaten Pulau Taliabu. Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan pendekatan Cross Sectional Study. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 290 orang, dan jumlah sampel 74 responden dengan ara Proportional Random Sampling. Data dianalisis dengan menggunakan uji Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan berhubungan lemah dengan perilaku penanganan sampah diperoleh nilai X2hitung=6,653 > X2tabel (2,706) nilai phi = 0,300, sikap berhubungan sedang dengan perilaku penanganan sampah diperoleh nilai X2 hitung = 13,180 > X2 tabel (2,706) nilai phi 0,422, fasilitas mempunyai hubungan sedang dengan perilaku penanganan sampah, diperoleh nilai X2 hitung = 15,662 > X2 tabel (2,706), nilai phi 0,460. Kesimpulan penelitian ini adalah hubungan, sikap, fasilitas memiliki hubungan dengan perilaku penanganan sampah dan saran penelitian ini adalah melaksa penyuluhan penanganan sampah dan masyarakat perlu meningkatkan kepedulian terhadap sampah.

Page 4 of 23 | Total Record : 225