cover
Contact Name
Purniadi Putra
Contact Email
jurnaljurpendis@gmail.com
Phone
+6285252101729
Journal Mail Official
jurnaljurpendis@gmail.com
Editorial Address
Dusun Turusan RT/RW 004/002 Desa Lorong Kecamatan Sambas
Location
Kab. sambas,
Kalimantan barat
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Dasar Islam
Published by CV putra publisher
ISSN : -     EISSN : 2986612X     DOI : https://doi.org/10.58540/jurpendis.v2i1.570
Core Subject : Education,
JURPENDIS: Journal of Islamic Basic Education aims to develop and disseminate science and technology through scientific research articles and reviews through review articles (meta-analysis) as an effort to enrich knowledge in the field of education and teaching in basic education. This journal includes original research articles, review articles (meta-analyses), or systematic reviews including, but not limited to: 1. Social science education in basic education/Madrasah Ibtidaiyah 2. Mathematics education in elementary education/Madrasah Ibtidaiyah 3. Language education in basic education/Madrasah Ibtidaiyah 4. Science education in basic education/Madrasah Ibtidaiyah 5. Art and cultural education in basic education/Madrasah Ibtidaiyah 6. Citizenship Education in basic education/Madrasah Ibtidaiyah 7. Religious education in basic education / Madrasah Ibtidaiyah 8. Sports education in basic education/Madrasah Ibtidaiyah 9. Learning and teaching in elementary education/ Madrasah Ibtidaiyah 10. Psychology in basic education/ Madrasah Ibtidaiyah 11. Learning media in basic education/Madrasah Ibtidaiyah 12. Management of education in basic education/Madrasah Ibtidaiyah 13. Learning media and educational technology in basic education/Madrasah Ibtidaiyah 14. Music education in elementary education/Madrasah Ibtidaiyah 15. Dance and drama education in elementary education/Madrasah Ibtidaiyah 16. Extracurriculars in elementary education/Madrasah Ibtidaiyah 17. Environmental education in basic education/Madrasah Ibtidaiyah
Articles 58 Documents
Strategi Guru Dalam Menggunakan Media Video Sebagai Pendukung Pembelajaran IPAS di SD Negeri 3 Pagar Alam Nikma Ariswari; Muhammad Dhori; Yulia Destriani; Marsya Asifa
Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 3 No. 1 (2025): Maret
Publisher : putrapublisher.org

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/jurpendis.v3i1.808

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan strategi pembelajaran guru melalui penggunaan media video dalam meningkatkan minat dan pemahaman siswa. Penelitian dilakukan secara kualitatif deskriptif melalui studi literatur dan observasi langsung di SD Negeri 3 Pagar Alam dengan responden 31 siswa kelas 6E. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi terhadap aktivitas pembelajaran di kelas serta kajian terhadap penelitian terdahulu, seperti dalam buku karya Suminarsih yang berjudul “Vidio Pembelajaran Asyik Murid Fantastik”. Penelitian lain yang digunakan sebagai rujukan adalah buku yang berjudul “Model Pembelajaran Kooperatif” yang ditulis oleh Lola Amalia, Dkk dan buku karangan Abdur Rahman yang berjudul, “Project Based Learning Sebagai Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Dan Keterampilan Proses Sains Peserta Didik” serta beberapa penelitian lainnya yang relevan dengan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media video dalam pembelajaran kooperatif dan berbasis proyek dapat meningkatkan motivasi belajar dan pemahaman siswa. Siswa menjadi lebih aktif dalam diskusi dan antusias saat membuat video sebagai proyek pembelajaran.
Mengeksplorasi Persepsi Guru Sekolah Dasar Terhadap Pemanfaatan Artificial Intelligence (AI) Musdalifa; Nurhadifah Amaliyah; Apif Bidala
Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 2 No. 3 (2024): September
Publisher : putrapublisher.org

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/jurpendis.v2i3.813

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi persepsi guru sekolah dasar terhadap pemanfaatan Artificial Intelligence (AI) dalam pembelajaran. Menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif berbasis studi literatur, data dikumpulkan dari berbagai artikel jurnal dan sumber akademik yang relevan. Hasil analisis menunjukkan bahwa pemanfaatan AI memberikan manfaat signifikan seperti personalisasi pembelajaran, umpan balik instan, dan efisiensi pengelolaan kelas. Namun demikian, tantangan seperti keterbatasan pengetahuan guru, infrastruktur teknologi yang belum memadai, serta persepsi negatif terhadap AI menjadi hambatan utama dalam penerapannya. Faktor-faktor yang mempengaruhi persepsi guru antara lain latar belakang pendidikan, dukungan institusional, dan respon siswa. Studi ini menyimpulkan bahwa dukungan pelatihan dan infrastruktur yang memadai diperlukan agar integrasi AI dapat memberikan dampak positif dalam proses pembelajaran di tingkat sekolah dasar.
Komik Digital Sebagai Media Inovatif Untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa Sekolah Dasar Nurhadifah Amaliyah; Ransi Rande
Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 2 No. 3 (2024): September
Publisher : putrapublisher.org

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/jurpendis.v2i3.814

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan penggunaan media komik digital dalam meningkatkan kemampuan membaca pemahaman siswa kelas tinggi SD Muhammadiyah Idi Tello Baru Kota Makassar. Rendahnya kemampuan membaca pemahaman siswa disebabkan oleh metode pembelajaran konvensional dan minimnya penggunaan media yang menarik. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, komik digital dipilih sebagai media pembelajaran karena menggabungkan unsur visual dan naratif yang dapat memudahkan siswa dalam memahami isi bacaan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain pra-eksperimen tipe One Group Pretest-Posttest. Instrumen yang digunakan meliputi observasi, tes, dan angket. Data dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan inferensial. . Hasil Analisis statistik menggunakan uji-t (independen) menunjukkan nilai signifikansi (p) sebesar 0,001 < 0,05,. Aktivitas dan respon siswa juga berada pada kategori baik hingga sangat baik. Dengan demikian, media komik digital terbukti dapat digunakan sebagai alternatif media pembelajaran bahasa indonesia yang efektif, khususnya dalam aspek membaca pemahaman.
Implementation Of Project-Based Learning Model To Improve Students' Creativity Marnola, Ilham; Nate, Finte; Nurjani; Hiliyani
Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 3 No. 1 (2025): Maret
Publisher : putrapublisher.org

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/jurpendis.v2i3.815

Abstract

This study aims to analyse the application of the Project Based Learning (PjBL) model in improving the creativity of grade V students in science subjects with the topic of electrical energy at the Cendekia Integrated Islamic Elementary School (SDIT). This research uses the Classroom Action Research (PTK) method which is carried out in two cycles. Each cycle consists of planning, implementation, observation, and reflection stages. The research subjects were fifth grade students of SDIT Cendekia, with a total of 25 students. The research instruments included observation sheets, creativity questionnaires, and documentation. The results showed that the application of the PjBL model could improve students' creativity. In cycle I, the average percentage of student creativity reached 75% (moderately creative category), while in cycle II it increased to 85% (very creative category). Thus, Project Based Learning is effective in increasing the creativity of grade V students in science subjects. It is recommended for teachers to implement this model sustainably in learning science and other subjects.
Pengaruh Media Pembelajaran Digital Terhadap Motivasi Belajar Siswa: Kajian Studi Literatur Ismail Rahman; Nurhadifah Amaliyah; Anni Mafruha Amaliyah; Musdalifa; Dinda Claudia Risal Denggo
Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 2 No. 2 (2024): Juni
Publisher : putrapublisher.org

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/jurpendis.v2i2.818

Abstract

Dalam sebuah proses belajar mengajar tidak terlepas dari sebuah media permbelajaran yang mana media berperan sebagai alat dalam proses belajar mengajar agar mempermudah dalam proses pembelajaran dan sebagai alat bantu seorang pendidik untuk menyampaikan sebuah ilmu dan materi. Berdasarkan hal di atas, penting untuk melihat dan mengkaji penggunaan media pembelajaran digital yang dapat mendongkrak motivasi belajar siswa dengan media yang interaktif dan sesuai zaman melalui pengumpulan informasi dari berbagai sumber yang relevan. Penelitian ini menggunakan metode studi literatur. Beberapa sumber data yang digunakan berupa jurnal ilmiah, buku akademik, artikel dari situs resmi, serta laporan penelitian terdahulu yang diperoleh melalui basis data daring seperti Google Scholar, ScienceDirect, dan ResearchGate. Berdasarkan pemaparan hasil penelitian terdahulu mengenai media pembelajaran digital dan motivasi belajar di atas, dapat dikatakan bahwa penggunaan media pembelajaran digital memiliki pengaruh terhadap motivasi belajar siswa yang meningkat.
Konsep Kapasitas Belajar dan Relevansinya dalam Pengembangan Pendidikan Dasar Islam Ayu Safitri; Desi Riawanti; Putra, Purniadi
Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 2 No. 3 (2024): September
Publisher : putrapublisher.org

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/jurpendis.v2i3.825

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah kapasitas belajar merupakan elemen krusial dalam pendidikan karena menentukan kemampuan peserta didik dalam menyerap, mengolah, dan mengaplikasikan pengetahuan secara efektif. Dalam konteks pendidikan dasar Islam, kapasitas belajar memiliki peran penting dalam membentuk generasi yang tangguh secara intelektual dan spiritual. Namun demikian, belum banyak penelitian yang mengkaji secara mendalam prinsip-prinsip umum kapasitas belajar dalam perspektif Islam serta relevansinya dalam pengembangan kurikulum dan strategi pembelajaran. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode kajian pustaka yang menganalisis sumber-sumber ilmiah internasional dan nasional terkait kapasitas belajar dan pendidikan dasar Islam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kapasitas belajar dalam Islam mencakup integrasi dimensi kognitif, afektif, spiritual, dan sosial yang selaras dengan nilai-nilai keislaman. Temuan ini mengindikasikan perlunya pembaruan kurikulum dan strategi pembelajaran agar mampu menumbuhkan kemampuan berpikir reflektif, motivasi intrinsik, serta karakter belajar mandiri pada peserta didik. Penelitian ini juga menyoroti pentingnya peran pendidik dalam membangun kapasitas belajar melalui pembelajaran yang kontekstual dan transformatif. Implikasi dari penelitian ini memperluas pemahaman konseptual dan menawarkan model pendidikan dasar Islam yang lebih integratif dan adaptif terhadap tantangan zaman
Karakteristik Jiwa Kanak-Kanak dan Penerapannya Dalam Pendidikan Menurut Pendidikan Islam Vianita Sholeshi; Muslimin
Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 2 No. 3 (2024): September
Publisher : putrapublisher.org

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/jurpendis.v2i3.826

Abstract

Perkembangan pendidikan dasar tidak dapat dilepaskan dari pemahaman terhadap karakteristik jiwa anak usia kanak-kanak sebagai subjek utama pembelajaran. Dalam konteks Pendidikan Islam, karakteristik tersebut dipandang sebagai bagian integral dari fitrah yang perlu dibina secara menyeluruh. Namun, masih minim kajian yang mengulas secara mendalam bagaimana karakteristik jiwa anak diterjemahkan secara praktis dalam pendekatan dan strategi pembelajaran berbasis nilai-nilai Islam di tingkat dasar. Penelitian ini menggunakan metode studi pustaka (library research) dengan pendekatan kualitatif deskriptif untuk mengkaji literatur klasik dan kontemporer dalam Pendidikan Islam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jiwa anak pada tingkat dasar memiliki ciri khas seperti kecenderungan meniru, keaktifan motorik, perkembangan emosi yang labil, dan rasa ingin tahu yang tinggi. Pendidikan Islam menekankan pentingnya penanaman akhlak, pengembangan potensi ruhani, dan pembentukan kepribadian anak melalui pendekatan pembiasaan, keteladanan, serta pemberian motivasi yang sesuai dengan tahap perkembangannya. Selain itu, penerapan pendidikan yang bersifat humanistik dan integratif sangat penting dalam mengarahkan pertumbuhan jiwa anak agar tetap sejalan dengan nilai-nilai keislaman. Implikasi dari temuan ini menegaskan pentingnya peran pendidik dalam merancang strategi pembelajaran yang adaptif dan berbasis nilai dalam membentuk karakter anak secara utuh.
Peningkatan Keterampilan Berbicara Dengan Pendekatan Saintifik Berbantuan Media Gambar Seri Lia Yulia
Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 2 No. 3 (2024): September
Publisher : putrapublisher.org

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/jurpendis.v2i3.844

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatkan keterampilan berbicara dengan pendekatan saintifik berbantuan media gambar seri. Dilaksanakan di MI Pasanggrahan Tasikmalaya, dengan subjek penelitian siswa kelas IV yang berjumlah 20 orang yang terdiri dari 8 laki-laki dan 12 perempuan. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan dengan menggunakan model Kemmis dan Mc Taggart, dilakukan dalam dua siklus, setiap siklus terdiri dari dua kali pertemuan. Setiap siklus terdiri dari tahapan perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. Proses pengumpulan data melalui tes kemampuan berbicara dengan media gambar seri dan non tes berupa hasil observasi pelaksanaan pembelajaran dengan pendekatan saintifik dengan menggunakan lembar pengamatan aktivitas guru dan siswa, wawancara, dan hasil dokumentasi. Analisis data dilakukan terhadap data hasil penelitian sebagaimana hasil kesepakatan antara peneliti dan observer, yaitu siswa telah mencapai KKM sebanyak 75%. Hasil penelitian pada siklus I menunjukkan bahwa rata-rata siswa yang telah mencapai KKM hanya 55%, dan pada siklus II meningkat siswa yang mencapai KKM 85%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pendekatan saintifik dapat meningkatkan keterampilan berbicara dengan berbantuan media gambar seri pada siswa kelas IV MI Pasanggrahan Tasikmalaya, dengan demikian penelitian ini dilaksanakan cukup dua siklus
Meningkatkan Aktivitas Belajar Belajar Dengan Joged Pada Materi Pancasila Siswa Kelas VIB MIN 2 Sambas Nizar Soramiranda
Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 3 No. 1 (2025): Maret
Publisher : putrapublisher.org

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/jurpendis.v3i1.990

Abstract

Sebagian besar guru dan siswa menganggap mudah tentang materi pancasila. Proses belajar mengajar hanya mengandalkan buku teks tanpa mencari dan memperdalam materi yang diberikan. Cara mengajar guru lebih banyak berlangsung dengan pendekatan konvensional. Siswa cenderung pasif tanpa melakukan aktivitas dalam proses pembelajaran. Hasil belajar yang dicapai siswa masih banyak yang di bawah KKM. Tulisan ini disusun berdasarkan hasil pengalaman terbaik yang dialami ketika melakukan kegiatan pembelajaran dengan subjek penelitian siswa kelas VIB MIN 2 Sambas yang berjumlah 18 siswa, pada bulan Agustus 2022 dengan menggunakan metode joged untuk meningkatkan aktivitas belajar siswa pada materi pancasila. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode joged dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa dengan persentase rata-rata hasil observasi sebesar 82,5 %. Metode joged dapat menimbulkan siswa belajar melalui berbuat, belajar melalui panca indera, belajar melalui bahas, dan belajar melalui bergerak. Pengalaman belajar yang didapatkan siswa secara langsung membuat siswa mampu memahami pelajaran dengan mudah dan hasil akhirnya, hasil belajar siswa menjadi lebih baik.
Penerapan outdoor study terhadap motivasi belajar siswa kelas IV di SDN 23 Palus Hulu Marista, Rifi; Tirsa, Aprima; Dyah Anggorowati, Kurnia
Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 3 No. 2 (2025): Juni
Publisher : putrapublisher.org

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/jurpendis.v3i2.1034

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan implementasi metode pembelajaran luar ruangan terhadap motivasi belajar peserta didik kelas IV di SDN 23 Palus Hulu dalam pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS). Studi ini mengaplikasikan pendekatan kualitatif deskriptif dengan fokus pada satu pendidik dan dua belas peserta didik dari kelas IV. Informasi diperoleh melalui observasi,wawancara, dan angket, lalu diolah dengan menerapkan model Miles dan Huberman yang mencakup pengurangan data, penyajian informasi, serta penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan pembelajaran di luar ruangan memberikan dampak positif terhadap peningkatan motivasi belajar para siswa. Peserta didik menunjukkan tingkat keaktifan, semangat, dan rasa ingin tahu yang lebih besar saat mengikuti pembelajaran di luar ruangan. Aktivitas pendidikan di luar ruangan menghasilkan lingkungan belajar yang menyenangkan, meningkatkan hubungan sosial, serta mendukung siswa dalam memahami materi IPAS dengan cara yang lebih kontekstual dan penuh makna. Oleh karena itu, studi di luar ruangan telah terbukti sebagai metode pembelajaran yang inovatif dan efektif dalam meningkatkan motivasi belajar para siswa di tingkat sekolah dasar. Kata Kunci: Outdoor study, motivasi belajar, pembelajaran IPAS, sekolah dasar, pembelajaran kontekstual. Abstract This study aims to describe the implementation of the outdoor learning method on the learning motivation of fourth-grade students at SDN 23 Palus Hulu in the subject of Natural and Social Sciences (IPAS). The study employed a descriptive qualitative approach, focusing on one teacher and twelve fourth-grade students. Data were collected through observation, interviews, and questionnaires, and analyzed using the Miles and Huberman model, which includes data reduction, data presentation, and conclusion drawing. The results of the study show that the implementation of outdoor learning has a positive impact on increasing students’ learning motivation. Students demonstrated higher levels of activeness, enthusiasm, and curiosity during outdoor learning activities. Educational activities conducted outside the classroom created an enjoyable learning environment, improved social relationships, and supported students in understanding IPAS material in a more contextual and meaningful way. Therefore, outdoor study has been proven to be an innovative and effective learning method for enhancing students’ learning motivation at the elementary school level. Keywords: Outdoor study, learning motivation, IPAS learning, elementary school, contextual learning.