cover
Contact Name
Liah Siti Syarifah
Contact Email
attadbir@inkhas.ac.id
Phone
+6285716563367
Journal Mail Official
attadbir@inkhas.ac.id
Editorial Address
Jl. Bhayangkara No.27-29, Gunungpuyuh, Kec. Gunungpuyuh, Kota Sukabumi, Jawa Barat 43123
Location
Kota sukabumi,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal At-Tadbir: Media Hukum dan Pendidikan
ISSN : 18582125     EISSN : 27153649     DOI : https://doi.org/10.52030
The Focus of Jurnal At-Tadbir (JAT) on religious studies in the form of research results, conceptual ideas, literature study, and practical experience.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 69 Documents
Diskursus Tafsir Esoteris dalam al-Qur’an Kodrat Permana, Aramdhan
Jurnal At-Tadbir : Media Hukum dan Pendidikan Vol 32 No 1 (2022): Jurnal At-Tadbir: Media Hukum dan Pendidikan Volume 32 Nomor 1 Tahun 2022
Publisher : Institut KH Ahmad Sanusi (INKHAS) Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52030/attadbir.v32i1.123

Abstract

Hadis yang menyatakan bahwa al-Qur’an memiliki dimensi makna eksoteris, zâhir dan esoteris, bâtin secara historis telah berimplikasi pada keniscayaan penafsiran esoteris terhadap al-Qur’an, terutama oleh dan bagi para sufi. Namun eksistensi penafsiran ini beragam, baik dilihat dari sisi epistemologis dan metodologis. Sehingga dirasa penting bagi peneliti untuk membahas diskursus makna esoteris dalam tafsir al-Qur’an dari landasan historis, metodologis dan taksonominya serta perdebatan tentang boleh atau tidaknya penafsiran yang berpegang pada makna ini. Dengan penelitian kepustakaan serta pendekatan historis peneliti ini berkesimpulan 1) Tafsir esoteris memiliki legitimasi historis masa Rasulullah saw dan teologis dari al-Qur’an dan Sunnah; 2) Tafsir esoteris haruslah didasarkan pada makna literalitas, tekstual ayat; 3) Tafsir esoteris yang karena sumbernya adalah wijdâniyyah individu seorang sufi, maka hasil penafsirannya bukanlah kewajiban yang harus diamalkan oleh orang lain.
Upaya Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis dengan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Teams Achievement Division Muhidin, Didin; Abdul Kudus, Hilyas Hibatullah
Jurnal At-Tadbir : Media Hukum dan Pendidikan Vol 32 No 2 (2022): Jurnal At-Tadbir: Media Hukum dan Pendidikan
Publisher : Institut KH Ahmad Sanusi (INKHAS) Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52030/attadbir.v32i2.146

Abstract

Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD) ini merupakan salah satu langkah untuk membantu meningkatkan kemampuan pemecahan masalah yang tentunya akan berimbas pula pada peningkatan hasil belajar peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan pemecahan masalah peserta didik melalui model pembelajaran kooperatif tipe student teams achievement division. Penelitian ini dilaksanakan di Kelas X-2 Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Yayasan Ahmad Djuwaeni Kota Sukabumi. Penelitian menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Desain penelitian mengacu pada teori PTK menurut model Kemmis dan Mc. Taggart. Hasil dari penelitian ini adalah meningkat pada setiap siklusnya. Hal tersebut dibuktikan dengan nilai rata-rata hasil tes siklus harian dari siklus I yaitu 62 dengan nilai rata-rata hasil tes siklus harian dari siklus II yaitu 68 terlihat adanya peningkatan sebesar 6. Begitu juga dengan melihat nilai rata-rata hasil tes siklus harian dari siklus III yaitu 79 terjadi peningkatan sebesar 7. Maka dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis peserta didik kelas X.2 MAS YAD Kota Sukabumi
Simping Kaum dalam Aspek Sejarah Nilai Budaya dan Kearifan Lokal Masyarakat Muslim Sunda Purwakarta Naurid Muhammad Rifa’i , Ilyasa; Izzati, Nur
Jurnal At-Tadbir : Media Hukum dan Pendidikan Vol 32 No 2 (2022): Jurnal At-Tadbir: Media Hukum dan Pendidikan
Publisher : Institut KH Ahmad Sanusi (INKHAS) Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52030/attadbir.v32i2.147

Abstract

Kabupaten Purwakarta yang notabene penduduknya adalah masyarakat Sunda, memiliki sejarah yang cukup menarik untuk dibahas menjadi salah satu kajian penelitian ilmiah. Penelitian tersebut bukan hanya berupa kajian sosial, budaya, ekonomi dan tradisinya. Namun kajian sejarah kuliner, juga cukup penting untuk diteliti. Penelitian ini bertujaun untuk mengkaji simping kaum dalam aspek sejarah nilai budaya dan kearifan lokal di kalangan masyarakat Muslim Sunda Purwakarta. Metode dalam penelitian ini, selain menggunakan metode kualitatif juga menggunakan teori dan metodologi sejarah. Serta menggunakan ilmu bantu sejarah, seperti tradisi lisan, studi pustaka dan filsafat sejarah. Hal tersebut dilakukan oleh peneliti agar dapat menemukan benang merah dari sejarah, sosial, budaya dan fungsinya dalam masyarakat. berdasarkan kajian ditemukan bahwa Simping Kaum Purwakarta, yang kini menjadi sajian kuliner khas dari masyarakat di kabupaten tersebut menjadi saksi akan bangkitnya perekonomian masyarakat muslim Sunda pada masanya. Dalam sejarah panjang, simping kaum adalah cemilan khas yang hanya khusus disajikan untuk para kaum bangsawan Purwakarta abad ke-19 masehi periode Karawang. Dimana Simping Kaum menjadi cemilan utama pada saat acara penting, seperti menyambut tamu kenegaraan, penyajian leluhur dan ritual selametan. Simping Kaum sendiri, diyakini sudah ada sebelum nama Purwakarta diresmikan sebagai nama ibu kota baru Karawang di Sindangkasih pada tahun 1831 masehi oleh pemerintah kolonial Belanda.
Nilai-Nilai Pendidikan dalam Nashaih al-Khaththathin Karya KH. Didin Sirojuddin AR. M.Ag Nandayani, Novita; Fauzi, Muhammad Ridwan; Syarifah, Liah Siti
Jurnal At-Tadbir : Media Hukum dan Pendidikan Vol 32 No 2 (2022): Jurnal At-Tadbir: Media Hukum dan Pendidikan
Publisher : Institut KH Ahmad Sanusi (INKHAS) Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52030/attadbir.v32i2.148

Abstract

Nilai-nilai pendidikan dalam kitab Nashaih al-Khaththathin karya KH. Didin Sirojuddin AR. M.Ag menjadi sebuah hal yang sangat diperhatikan pada pembelajar dan pengajar kaligrafi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis subtansi, nilai-nilai Pendidikan dalam kitab Nashaih al-Khaththathin Karya KH. Didin Sirojuddin AR. M.Ag dan implementasinya. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian kepustakaan (library research). Objek Penelitian yaitu kitab Nashaih al-Khaththathin karya KH. Didin Sirojuddin AR. M.Ag. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Sementara untuk analisis data digunakan teknik analisis isi (content analisis). Hasil penelitian menunjukan bahwa substansi yang terkandung dalam kitab Nashaih al-Khaththathin adalah terkait ilmu kaligrafi melalui pengajaran dengan akhlak yang baik. Nilai-nilai pendidikan yang terkandung dalam kitab Nashaih al-Khaththathin di antaranya yaitu : (a) Nilai religius (b) Nilai moral, (c) Nilai sosial, (d) Nilai ilmiah, (e) Nilai budaya. Adapun implementasi nilai-nilai tersebut pada pembelajaran kaligrafi yaitu guru lebih memberikan nasihat, perhatian dan peringatan kepada para peserta didik bahwa nilai-nilai pendidikan yang ada di dalam kitab Nashaih al-Khaththathin sangatlah penting dan sangat bermanfaat jika diterapkan di dalam kehidupan sehari-hari.
Studi Perbandingan Harta Kekayaan Perkawinan dalam Perjanjian Perkawinan berdasarkan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 dan Hukum Islam Suganda, Ahmad
Jurnal At-Tadbir : Media Hukum dan Pendidikan Vol 32 No 2 (2022): Jurnal At-Tadbir: Media Hukum dan Pendidikan
Publisher : Institut KH Ahmad Sanusi (INKHAS) Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52030/attadbir.v32i2.149

Abstract

Perjanjian perkawinan bagi kebanyakan orang masih dianggap kasar, materialistik, juga egois, tidak etis, tidak sesuai dengan adat Timur dan lain sebagainya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketentuan harta kekayaan perkawinan jika ada perjanjian perkawinan berdasarkan UU Nomor 1 Tahun 1974 dan hukum Islam. Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat deskriptif, dan jika dilihat dari jenisnya termasuk penelitian hukum normatif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah studi kepustakaan dan analisis data menggunakanan alisis data kualitatif. Berdasarkan penelitian ini diperoleh hasil bahwa ketentuan harta kekayaan perkawinan pada Pasal 35 ayat (1) UU No. 1 Tahun 1974 tentang harta bersama tidak jelas dan kurang adil, karena tidak ada kejelasan mengenai siapa yang menghasilkan harta tersebut apakah hasil kerja suami atau istri, sedangkan ketentuan harta kekayaan perkawinan dalam hukum Islam menyatakan bahwa dalam hukum Islam tidak dikenal percampuran harta kekayaan antara suami istri, ketentuan hukum Islam ini lebih jelas dan adil.
Konsep Hak Ijbar Wali Nikah dalam Perspektif Kompilasi Hukum Islam (KHI) Nurdin, Dede
Jurnal At-Tadbir : Media Hukum dan Pendidikan Vol 32 No 2 (2022): Jurnal At-Tadbir: Media Hukum dan Pendidikan
Publisher : Institut KH Ahmad Sanusi (INKHAS) Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52030/attadbir.v32i2.150

Abstract

Perkawinan dalam pandangan Islam adalah salah satu cara yang berguna untuk menjaga kebahagiaan umat dari kerusakan dan kemerosotan akhlak. Salah satu syarat dan rukun untuk sahnya suatu perkawinan menurut Hukum Islam adalah wali nikah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis peranan hak ijbar wali nikah menurut Fiqih Islam dan Kompilasi Hukum Islam. Jenis penelitian yang digunakan adalah pendekatan pustaka (library research) yaitu menggunakan data-data atau informasi yang diperlukan berdasarkan literatur. Peneliti mencari dan menghimpun berbagai literatur yang berkaitan dengan masalah di atas baik berupa jurnal, makalah, artikel, atau karya para ulama 4 madzhab. Teknik analisa data penulisan ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Berdasarkan kajian diperoleh hasil bahwa menurut Fiqih Islam dan Kompilasi Hukum Islam adalah bahwa peranan wali nikah dalam akad pernikahan merupakan suatu kewajiban, karena wali ditempatkan sebagai rukun dalam pernikahan.
Artikulasi Hadith al-Bukhari dan Syarahnya oleh Muhammad Asad Nabil Amir, Ahmad
Jurnal At-Tadbir : Media Hukum dan Pendidikan Vol 33 No 1 (2023): Jurnal At-Tadbir: Media Hukum dan Pendidikan Volume 33 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Institut KH Ahmad Sanusi (INKHAS) Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52030/attadbir.v33i1.160

Abstract

Paper ini membahas karya Muhammad Asad (1990-1992) Sahih al-Bukhari The Early Years of Islam yang diterbit pertama kali pada 1935 oleh Arafat Publications, Srinagar, Kashmir dan cetakan kedua pada 1981 oleh Dar Al-Andalus, Gibraltar. Kitab ini merupakan terjemahan dan kritik pada Sahih al-Bukhari yang berisi syarah dan kritik Hadits yang tuntas dan mengesankan terhadap riwayat-riwayat sahih, meninjau latar belakang para perawi, lafaz dan konteks periwayatannya. Kajian ini cuba melihat pengaruhnya dalam pemahaman teks-teks Hadits klasik, serta falsafah dan nilai-nilai rasional dan spiritual yang cuba dikembangkannya dalam konteks sejarah yang moden. Ia mengenengahkan ide dan fikrah yang dirumuskan Asad tentang pemandangan Hadits klasik dan membandingkannya dengan tinjauan ahli Hadits lain saat ini. Desain penelitian adalah bersifat deskriptif, analitis, historis dan komparatif. Berdasarkan kajian bahwa Asad telah memberikan sumbangan yang signifikan pada penelitian hadits dalam merumuskan metode dan pemahaman dasar tentang prinsip dan falsafah hadits yang rasional dan kontekstual. Ia memberikan asas yang kuat dalam pengembangan prinsip dan kerangka syarah yang kritis, yang memuat komentar dan analisis sejarah yang mendalam terhadap Kitab Sahih. Karyanya merumuskan kontradiksi hukum dan istinbath para fuqaha dan muhaddits dalam tradisi syarah serta menanggapi perselisihan dasar yang diajukan terhadap riwayat-riwayat Hadits.
Penerapan Strategi Guided Note Taking untuk Meningkatkan Pemahaman Siswa tentang Penciptaan Manusia Yonia, Silvi; Ainol; Rifa’i, Taufiqurrohman
Jurnal At-Tadbir : Media Hukum dan Pendidikan Vol 33 No 1 (2023): Jurnal At-Tadbir: Media Hukum dan Pendidikan Volume 33 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Institut KH Ahmad Sanusi (INKHAS) Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52030/attadbir.v33i1.169

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan pemahaman siswa yang masih rendah pada materi Penciptaan Manusia Mata Pelajaran Al-Qur’an Hadis kelas XI IPS di MA Syekh Abdul Qodir Al-Jailani (SAQA) Rangkang Kraksaan Tahun Pelajaran 2022-2023. Pada pra siklus, seluruh siswa belum memahami materi penciptaan manusia. Lalu setelah diterapkan strategi Guided Note Taking pada siklus I, maka siswa yang memahami materi penciptaan manusia meningkat menjadi 55,5%. Walaupun siswa yang memahami materi penciptaan manusia sudah meningkat, namun hal tersebut belum mencapai indikator keberasilan penelitian. Untuk memaksimalkan usaha peningkatan pemahaman siswa tentang penciptaan manusia, peneliti melanjutkan penelitian pada siklus II. Pada siklus II, peningkatan jumlah siswa yang memahami materi semakin tinggi. Berdasarkan data dapat diketahui bahwa seluruh siswa berhasil mencapai KKM yaitu 75 pada siklus II. Dalam informasi tersebut dapat ditarik benang merah bahwasanya penerapan strategi Guided Note Taking mampu meningkatkan pemahaman siswa terkait materi Penciptaan Manusia mata pelajaran Al-Qur’an Hadis.
Peran Guru Penggerak dalam Meningkatkan Pemerataan Kualitas Kinerja Guru Lubis, Rahmat Rifai; Amelia, Fitri; Alvionita, Elvira; Nasution, Ismail Effendi; Lubis, Yulia Haliza
Jurnal At-Tadbir : Media Hukum dan Pendidikan Vol 33 No 1 (2023): Jurnal At-Tadbir: Media Hukum dan Pendidikan Volume 33 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Institut KH Ahmad Sanusi (INKHAS) Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52030/attadbir.v33i1.170

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran guru penggerak dalam meningkatkan pemerataan kualitas kinerja guru di Sekolah Dasar Negeri 104267 Pegajahan. Fokus kajian pada penelitian ini yaitu pada peran guru penggerak di sekolah, faktor-faktor pendudukung guru penggerak di sekolah serta yang menjadi hambatan dalam peran guru penggerak di sekolah. Penelitian ini menganalisis upaya-upaya yang dilakukan oleh guru penggerak dalam meningkatkan pemerataan kualitas kinerja guru di Sekolah Negeri 104267 Pegajahan. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kualitatif dekskriptif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan ialah observasi, wawancara dan sumber lain yang dianggap mampu mengembangkan penelitian. Data yang diperoleh kemudian diambil kesimpulan dari reduksi dan penampilan data. Hasil penelitian ini memaparkan bahwa usaha yang dilakukan guru penggerak dalam pemerataan kualitas kinerja guru di Sekolah Dasar Negeri 104267 Pegajahan bahwasanya peran aktif guru penggerak dalam pemerataan kinerja guru telah aktif dilaksanakan pada sekolah ini dan telah dilaksanakan dalam proses pembelajaran daring maupun luring. Dalam pelaksanaan ini guru harus berperan aktif dan wajib memiliki keahlian dalam ilmu teknologi (IT), adapun kendala yang dilami yaitu pada waktu yang terbatas sehingga menjadikan peran guru penggerak terbatas dan tidak leluasa melaksanakan perannya sebagai guru penggerak.
Kebijakan Sertifikasi al-Quran pada Mahasiswa Aliya Rohmani; Putri Rahayu , Rahmawati; Sabarudin
Jurnal At-Tadbir : Media Hukum dan Pendidikan Vol 33 No 1 (2023): Jurnal At-Tadbir: Media Hukum dan Pendidikan Volume 33 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Institut KH Ahmad Sanusi (INKHAS) Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52030/attadbir.v33i1.178

Abstract

Dalam penelitian ini, penulis memaparkan permasalahan tentang bagaimana pelaksanaan program PKTQ Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Adakah peningkatan kemampuan baca tulis al-Qur’an mahasiswa Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan melalui program PKTQ Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pelaksanaan program PKTQ Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan di UIN Sunan Kalijaga Yogyakartadan untuk mengetahui adakah peningkatan kemampuan baca tulis al-Qur’an mahasiswa Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan melalui program PKTQ di UIN Sunan Kalijaga. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode analisi deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan program PKTQ Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan dilakukan setiap satu minggu sekali pada hari Sabtu. Untuk mengetahui kemampuan mahasiswa dalam baca tulis al-Qur’an, diadakan ujian atau tes baik tes tertulis maupun tes lisan. Hasil perhitungan melalui uji prasyarat dan uji komparasi menunjukan bahwa program matrikulasi BTQ dapat meningkatkan kemampuan baca tulis al-Qur’an mahasiswa Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga. Dari hasil perhitungan tersebut dapat disimpulkan terdapat peningkatan yang signifikan pada hasil nilai tes mahasiswa sebelum mengikuti program PKTQ dan sesudah mengikuti program matrikulasi PKTQ.