cover
Contact Name
Irham Nugroho
Contact Email
irhamnugroho@unimma.ac.id
Phone
+6281903953777
Journal Mail Official
tarbiyatuna@ummgl.ac.id
Editorial Address
Kampus 2 Universitas Muhammadiyah Magelang Jl. Mayjend Bambang Soegeng Km.5 Mertoyudan Magelang
Location
Kab. magelang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Tarbiyatuna
ISSN : 25794981     EISSN : 20860889     DOI : 10.31603/tarbiyatuna
Core Subject : Education, Social,
Aim Tarbiyatuna is a scientific journal and research results in the field of Islamic education managed by the Faculty of Islamic Studies, Universitas Muhammadiyah Magelang. This journal is published twice a year and it is a tool for researchers, academics and practitioners interested in the field of Islamic Education and wishes to channel their thoughts and findings. Scope: Islamic Education Thought Islamic Education Management Islamic Education Policy Issues Islamic Education Islamic Education Philosophy Basic Islamic Education Islamic Religious Education Islamic Education Curriculum
Articles 145 Documents
Implementasi Metode Pendidikan Seks Untuk Anak Dalam Keluarga (Perspektif Pendidikan Islam) Martini, Martini; Mawardi, Imam
Jurnal Tarbiyatuna Vol 8 No 1 (2017)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan seks menjadi salah satu isu yang hangat diperbincangkan oleh semua lapisan masyarakat. Topik berkaitan metode pendidikan seks merupakan aspek penting untuk diperbicangkan karena perlu difahami secara jelas dan mendalam sebelum program tersebut dilaksanakan. Ketiadaan metode pendidikan yang efektif akan menghambat atau membuang waktu dan tenaga secara percuma dalam upaya pendidikan. Untuk itu dalam melaksanakan tanggungjawab pendidikan seks harus kembali pada konsep Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsep pendidikan seks dalam Islam. Selain itu, untuk mengetahui metode penyampaian pendidikan seks pada anak serta implementasinya dalam lingkup keluarga. Penelitian ini merupakan suatu penelitian literatur yang biasa dikenal dengan Library Research. Dalam tingkatan penjelasannya, penelitian ini bersifat deskriptif karena penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Sedangkan dalam pengumpulan data penulis menggunakan metode dokumentasi. Selanjutnya data tersebut dianalisis dengan menggunakan metode Content Analysis. Hasil penelitian implementasi metode pendidikan seks untuk anak dalam keluarga (perspektif pendidikan Islam ) menunjukan bahwa: (1) Pendidikan seks dalam Islam merupakan bagian integral dari pendidikan akidah, akhlak, dan ibadah. Pendidikan seks adalah upaya pengajaran, penyadaran, dan penerangan mengenai arti, fungsi dan tujuan seks, sehingga anak dapat menyalurkan dengan benar. Pendidikan seks dalam Islam untuk anak adalah sebagai tindakan preventif. Keluarga merupakan tempat yang terbaik untuk menyampaikan informasi tentang seks. Orang yang pertama bertanggungjawab atas pendidikan seks adalah orangtua. (2) Metode pendidikan seks menurut Islam meliputi: keteladanan, pembiasaan, tanya jawab, nasehat, cerita, perumpamaan, dan hukuman. (3) Implementasi metode pendidikan seks untuk anak dalam keluarga disesuaikan dengan katakteristik setiap fase pertumbuhan kejiwaan anak, serta dilakukan secara bertahap dan berkesinambungan.
Pengaruh Lingkungan Keluarga Dan Teman Sebaya Terhadap Perilaku Keberagamaan Siswa Di SMA Muhammadiyah 1 Kota Magelang Mujiati, Umi; Triyanto, Andi
Jurnal Tarbiyatuna Vol 8 No 1 (2017)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya Pengaruh Lingkungan Keluarga dan Teman Sebaya Terhadap Perilaku Keberagamaan Siswa di SMA Muhammadiyah 1 Kota Magelang. Penelitian ini merupakan penelitian survey dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini meliputi siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 1 Kota Magelang. Adapun sampel penelitian ini berjumlah 27 siswa teknik yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan stratified proportional random. Pengumpulan data diperoleh dengan cara angket/kuesioner, sedangkan untuk menganalisis data dilakukan dengan analisis kuantitatif dengan statistik. Untuk mengetahui Pengaruh Lingkungan Keluarga dan Teman Sebaya Terhadap Perilaku Keberagamaan Siswa di SMA Muhammadiyah 1 Kota Magelang menggunakan bantuan program SPSS 16.0 for windows. Hasil analisis deskriptif dari penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Lingkungan keluarga berada pada kategori baik (rata-rata = 48%); (2) Pergaulan teman sebaya berada pada kategori sangat baik (rata-rata 41%); dan (3) Perilaku keberagamaan berada dalam kategori sangat baik (rata-rata 70%). Hasil analisis regresi berganda menunjukkan (4) Tidak ada pengaruh lingkungan keluarga terhadap perilaku keberagamaan siswa, koefisien uji t variabel lingkungan keluarga 0,607 < 2,05 taraf signifikan 5% nilai t tabel, probabilitas 0,550 > 0,05; (5) Ada pengaruh teman sebaya terhadap perilaku keberagamaan siswa, koefisien uji t variabel teman sebaya 3,436 > 2,05 taraf signifikan 5% nilai t tabel, probabilitas 0,002 > 0,05; dan (6) Ada pengaruh lingkungan keluarga dan teman sebaya secara bersama-sama terhadap perilaku keberagamaan siswa dengan perolehan F = 10.010 dengan probabilitas 0,001 < 0,05; Koefisien determinasi 0,455 mengandung pengertian bahwa pengaruh lingkungan keluarga dan teman sebaya terhadap perilaku keberagamaan siswa adalah sebesar 40,5%. Sedangkan 54,5% dipengaruhi oleh variabel yang tidak diketahui.
Pengaruh Faktor Implementasi Metode Pembelajaran Rangking Satu Dalam Keterampilan Menulis Siswa Di MI Muhammadiyah Mendut Maria Ulfa, Siti; Suliswiyadi, Suliswiyadi
Jurnal Tarbiyatuna Vol 8 No 1 (2017)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor implementasi metode pembelajaran rangking satu dalam keterampilan menulis siswa kelas rendah MI Muhammadiyah Mendut. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa MI Muhammadiyah Mendut yang berjumlah 113 siswa. Adapun sampel dalam penelitian ini berjumlah 19 siswa. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode angket, observasi, dan dokumentasi yang digunakan untuk mengetahui variabel faktor implementasi metode pembelajaran rangking satu, variabel keterampilan menulis siswa. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis korelasi product moment dengan menggunakan bantuan komputer program SPSS For Windows versi 16,0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor implementasi metode pembelajaran rangking satu MI Muhammadiyah Mendut dalam kategori cukup. Hal tersebut dibuktikan dengan jawaban responden dalam kategori cukup yaitu mencapai 52,63%. Keterampilan menulis siswa MI Muhammadiyah Mendut dalam kategori baik, yang dibuktikan jawaban responden dalam kategori baik yaitu sebesar 68,42%. Analisis korelasi product moment diperoleh nilai rxy hitung sebesar 0,722. Hasil tersebut menunjukkan Ho ditolak dan Ha diterima, yaitu ada pengaruh antara faktor implementasi metode pembelajaran rangking satu dalam keterampilan menulis siswa kelas rendah MI Muhammadiyah Mendut.
Pelatihan Rancang Bangun Media Pembelajaran Mobile Learning Berbasis Android Untuk Meningkatkan Kompetensi Pedagogik Guru Madrasah Minan Chusni, Muhammad; Zakwandi, Rizki; Ruli Aulia, Muhammad; Fasha Nurfauzan, Muhamad; Azmi Alawiyah, Tiana; Ariandini, Silvia
Jurnal Tarbiyatuna Vol 8 No 2 (2017)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemanfaatan penggunaan smartphone oleh guru dan peserta didik masih sebatas pada alat komunikasi dan hiburan. Padahal dapat dioptimalkan penggunaannya sebagai media pembelajaran berbasis mobile learning. Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk meningkatkan kompetensi pedagodik guru dan kemampuan guru dalam membuat media pembelajaran yang interaktif. Metode yang digunakan dalam pelatihan ini adalah ceramah, demonstrasi dan praktik. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, tes tulis, dan penilain produk. Alat ukur keberhasilan pelatihan ini meliputi level reaksi, level pembelajaran, level perilaku dan level hasil. Dari pengolahan data diperoleh hasil : 1)level reaksi diperoleh rata-rata sebesar 80,1; 2) level pembelajaran diperoleh kenaikan nilai pretest-postest sebesar 28,17%; 3) level perilaku memberikan tanggapan yangbaik terhadap pentingnya penggunaan media pembelajaran mobile learning dan akan menerapkannya dalam pembelajaran; level hasil diperoleh nilai rata-rata produk sebesar 85. Berdasarkan pembahasan disimpulkan bahwa melalui pelatihan ini guru mampu melakukan rancang bangun media pembelajaran mobile learning berbasis android sehingga kemampuan pedagogiknya meningkat.
Penguatan Kelembagaan Amal Usaha Muhammadiyah (Studi Kasus Di MIM PK Wirogunan) Mangifera, Liana; Isa, Muzakar
Jurnal Tarbiyatuna Vol 8 No 2 (2017)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

MI Muhammadiyah Program Khusus (MIM PK) Desa Wirogunan Kecamatan Kartasura Sukoharjo merupakan salah satu amal usaha di bidang pendidikan yang dimiliki Pimpinan Ranting Muhammadiyah Desa Wirogunan Kecamatan Kartasura Kabupaten Sukoharjo. MIM PK Wirogunan ini merupakan lembaga pendidikan baru yang didirikan pada tahun 2014. Dalam menghadapi persaingan pendidikan dasar yang semakin ketat, maka MIM PK Wirogunan ini harus memiliki kelembagaan yang baik. Permasalahan yang dihadapi MIM PK Wirogunan adalah belum memiliki kelembagaan yang baik seperti perencanaan strategis sekolah masih seadanya dan aturan main stakeholders terkait belum disusun dengan baik. Tujuan kegiatan ini adalah pendampingan bagi MIM PK Wirogunan dalam menyusun kelembagaan organisasi. Kegiatan ini dilakukan melalui pendampingan bagi pimpinan sekolah dan guru untuk menyusun kelembagaan sekolah. Berdasarkan hasil pendampingan, MIM PK Wirogunan sudah memiliki kelembagaan yang lebih baik, seperti (1) terumuskannya hubungan antara PRM, BPH, Kepala Madrasah, Dewan Guru dan Komite Sekolah, (2) tersusunya struktur organsiasi dan job desk yang lebih jelas, dan (3) memiliki rencana strategis madrasah yang di susun dengan melibatkan stakeholders terkait.
Pelatihan Penggunaan Alat Roberval Balance Sebagai Media Praktikum Siswa Madrasah Untuk Menentukan Massa Jenis Fluida Denya Agustina, Rena; Setya, Winda; Minan Chusni, Muhammad; Kurnia Yuningsih, Endah; Zakwandi, Rizki
Jurnal Tarbiyatuna Vol 8 No 2 (2017)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam materi fisika banyak terjadi miskonsepsi salah satunya pada materi mekanika fluida khususnya materi fluida statis. Materi ini umumnya disampaikan oleh guru dengan model pembelajaran langsung.Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk memberikan pengalaman dalam penerapan media praktikum fluida statis dengan menggunakan alat Roberval balance untuk menentukan massa jenis fluida. Alat Roberval balance ini dapat digunakan untuk menentukan massa jenis suatu fluida dan galat perhitungannya. Metode dalam pelatihan ini adalah ceramah bervariasi, demonstrasi alat dan eksperimen. Objek yang digunakan dalam penelitian ini adalah minyak goreng dan larutan gula jenuh. Dari hasil pengukuran dan analisis data diperoleh rata-rata massa jenis minyak goreng kedua kelompok sebesar 0,92 gr/ml dengan galat 7,76 % sedangkan rata-rata massa jenis untuk ketiga kelompok untuk larutan gula jenuh sebesar 1,18 gr/ml dengan galat 7,14 %. Hasil pengukuran ini menunjukkan pengukuran masih akurat karena rata-rata persentase galat kurang dari 20%.
Metode Bismillah Metode Belajar Alquran Untuk Anak Tuna Rungu Subastia, Monica; Fadhilla, Chusna; Suci Wahyuningtyas, Dina; Sholichah, Zumrotus; Ayu Maulida, Risky
Jurnal Tarbiyatuna Vol 8 No 2 (2017)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kemampuan anak penyandang Tuna Rungu dalam membaca dan menulis Al-Qu’an. Dari pengabdian ini diharapkan dapat menjadi peta yang tepat dan kompleks tentang sejauh mana keterlibatan semua guru yang mengajar di SLB Khususnya di YPPALB-B Kota Magelang. Pengabdian dengan mengenalkan Metode BISMILLAH ini bertujuan agar dapat memberikan perlindungan sebagai aset masa depan bangsa secara optimal. pengabdian ini merupakan pengabdian kualitatif dengan menggunakan metode sosialisasi, pengabdian dengan mengajar naka penyandang Tuna Rungu, pembentukan komunitas, pelatihan, dan pembimbingan komunitas. Langkah pertama sosialisasi yang menggunakan metode wawancara dengan kepala sekolah setempat bertempatan di YPPALB-B Kota Magelang. pengabdian dilaksanakan di Kota Magelang dengan mengambil satu Sekolah Luar Biasa yaitu Yayasan Penyantunan dan Pendidikan Anak Luar Biasa Kota Magelang. Adapun subyek penelitian adalah anak penyandang Tuna Rungu dengan tingkat kearifan rendah terhadap ilmu Baca Tulis Al-Qur’an beserta guru yang akan di bentuk komunitas untuk mengebangkan dan meneruskan metode ini. Hasil pengabdian yang diperoleh adalah : 1) komunitas yang terbentuk dan dianggotai oleh guru pengampu khususnya yang beragama islam, dan disahkan langsung oleh kepala sekolah YPPALB-B. komunitas ini telah dilatih dan melalui proses bimbingan sekiranya dua kali dalam satu bulan. 2) guru pengampu dan anak antusias dengan metode BISMILLAH. Dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan pembelajaran masih bersifat top down, belum bersifat bottom up.
Efektivitas Afirmasi Positif Dan Stabilisasi Dzikir Vibrasi Sebagai Media Terapi Psikologis Untuk Mengatasi Kecemasan Pada Komunitas Pasien Hemodialisa Kusumastuti, Wanodya; Iftayani, Itsna; Noviyanti, Erika
Jurnal Tarbiyatuna Vol 8 No 2 (2017)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kesehatan mental merupakan kondisi kesejahteraan emosional seseorang yang harus senantiasa ditingkatkan sehingga memberikan kelangsungan hidup yang bermakna. Kesehatan mental merupakan proses kesehatan yang berkelanjutan. Adanya kolaborasi kesehatan jasmani yang selaras akan menunjang kesehatan mental yang optimal. Dalam hal ini, seseorang yang memiliki kesehatan mental yang baik mampu mengelola permasalahan psikologis seperti stres, kecemasan dan depresi. Pada penelitian ini, permasalahan psikologis yang dirasakan pasien gagal ginjal yaitu kecemasan karena gagal ginjal merupakan penyakit terminal sehingga membuat pasien harus menjalani serangkaian prosedur terapi hemodialisa (cuci darah). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas afirmasi positif dan stabilisasi dzikir vibrasi sebagai media terapi psikologis untuk mengatasi kecemasan pada pasien hemodialisa. Metode yang digunakan adalah pre experimental one group pre and post test design. Hasil penelitian menunjukkan enam orang pasien hemodialisa yang mendapatkan intervensi afirmasi positif dan stabilisasi dzikir vibrasi mengalami penurunan kecemasan, sedangkan satu orang pasien mengalami peningkatan kecemasan. Kondisi tersebut disebabkan karena pasien kurang aktif dalam mempraktekkan terapi stabilisasi dzikir vibrasi secara konsisten di rumah.
Manajemen Pengembangan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Arab Madrasah Tsanawiyah Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta Chabib, Abdul
Jurnal Tarbiyatuna Vol 8 No 2 (2017)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mendapatkan gambaran secara umum tentang manajemen pengembangan MGMP bahasa Arab Madrasah Tsanawiyah Propinsi DIY terkait dengan pengembangan organisasi, kegiatan dan program, sumber daya manusia, sarana prasarana, pembiayaan, pengelolaan, serta pemantauan dan evaluasi. Kemudian apa saja yang menjadi problematika dalam pengembangan MGMP, serta langkah-langkah apa yang telah dilakukan oleh para pengurus MGMP bahasa Arab Madrasah Tsanawiyah Propinsi DIY dalam memecahkan problematika tersebut. Teori yang digunakan dalam pisau analisis dalam memecahkan permasalahan tersebut yaitu; teori manajemen SDM, kemudian secara spesifik dibahas tentang teori pengembangan SDM, pengembangan Organisasi,pemecahan masalah, dan pedoman standar MGMP bahasa Arab Madrasah Tsanawiyah. Penelitian ini merupakan penelitian studi kasus, dan mengambil subjek penelitian di MGMP Propinsi DIY. Pengumpulan data dilakukan dengan dokumentasi, observasi dan wawancara dengan sumber-sumber yang bersangkutan di MGMP Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Adapun analisis data dilakukan dengan cara mengumpulkan, menyajikan, mereduksi, dan menarik kesimpulan dari pengembangan MGMP bahasa Arab Madrasah Tsanawiyah Propinsi DIY tersebut. Analisi data dilakukan ketika peneliti memulai penelitian di lapangan dan setelah semua data terkumpul atau setelah selesai semua dari lapangan. Adapun hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa (1) MGMP bahasa Arab Madrasah Tsanawiyah Propinsi DIY sudah memiliki struktur organisasi yang mandiri, sehingga berdampak pula pada pengembangan program dan kegiatan, Sumber daya manusia, pembiayaan, pengelolaan dan pemantauan serta evaluasi MGMP tersebut. (2). Problematika pengembangan MGMP bahasa Arab Madrasah Tsanawiyah Propinsi DIY dibagi menjadi dua.(3). Adapun langkah-langkah yang dilakukan oleh pengurus MGMP bahasa Arab Madrasah Stanawiyah Propinsi DIY dalam memecahkan problematika tersebut lebih mengedepankan pada rencana-rencana strategis yang itu dianggap bisa menyelesaikan semua permasalahan yang ada di MGMP, dengan harapan MGMP bisa menjadi sebuah organisasi yang bisa menaungi semua kebutuhan guru bahasa Arab, sehingga peran seorang guru bisa dirasakan dan bisa mempengarui pembelajaran pendidikan bahasa Arab yang ada dilingkungan sekolah nya masing-masing di semua Madrasah Tsanawiyah dilingkungan Kementerian Agama Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kebijakan-Kebijakan Pendidikan Agama Islam Dalam Memberantas Korupsi Hermawan, Hermawan
Jurnal Tarbiyatuna Vol 9 No 1 (2018)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31603/tarbiyatuna.v9i1.2062

Abstract

Hasil Penelitian yang telah dilakukan oleh berbagai lembaga menunjukkan tindak pidana korupsi di Indonesia termasuk yang paling tinggi. Bahkan salah satu aspek yang memalukan adalah mayoritas penduduk Indonesia adalah muslim. Peristiwa tersebut kadang memunculkan pertanyaan yang menggelitik, manakah yang salah? nilai-nilai Agama Islam atau pemeluk Agamanya?, tentu jawabannya adalah pemeluk Agama Islam yang belum memahami Islam secara universal, atau hanya memahami nilai-nilai Agama Islam cukup dengan kognitif saja tanpa menghiraukan aspek afektif dan psikomotorik. Salah satu cara yang ditempuh untuk menurunkan angka tindak pidana korupsi adalah lewat pendidikan, entah itu pendidikan karakter dan Agama, pendidikan anti korupsi dan sebagainya. Dari sinilah penulis tertarik untuk menyampaikan hasil pemikirannya berbasis analisis teks terkait dengan kebijakan-kebijakan Pendidikan Agama Islam dalam meminimalisir tindak pidana korupsi yang telah dilakukan di Indonesia. Setelah diteliti secara teks setidaknya ada tiga kebijakan yaitu: 1) Revitalisasi Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti, 2) Internalisasi Pendidikan Karakter dan Antikorupsi, dan 3) Optimalisasi peran pemerintah dan masyarakat.

Page 4 of 15 | Total Record : 145