Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

THE RELATIONSHIP OF DEPRESSION LEVEL WITH QUALITY OF LIFE TYPE 2 DIABETES MELLITUS PATIENTS: DIABETES MELLITUS Wahyudi, Rahmad; Mufidah, Nisfil; Achmad Wahdi; Abraham, Muchlas
WELL BEING Vol 7 No 2 (2022): Well Being Volume 7 Nomor 2
Publisher : LPPM STIKes Bahrul Ulum Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51898/wb.v7i2.180

Abstract

Penyakit Diabetes mellitus mengakibatkan terjadinya perubahan fisik, psikologis maupun sosial. Salah satu perubahan psikologis yang paling sering terjadi adalah kejadian depresi pada pasien Diabetes Mellitus yang berdampak pada Kualitas Hidup yang akan semakin memperburuk kondisi penyakit. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis hubungan depresi dengan kualitas hidup pasien diabetes melitus tipe 2. Penelitian menggunakan desain analitik korelasi dengan pendekatan Cross Sectional. Variabel independen depresi dan variabel dependen kualitas hidup. Penelitian dilakukan di poli penyakit dalam RSU Anna Medika Madura dengan sampel 41 pasien diabetes mellitus menggunakan metode purposive sampling dengan instrument Depression Anxiety Stress Scales (DASS) dan instrument kualitas hidup WHOQOL-BREF. Analisa data menggunakan Uji statistic Spearman Rank. Hasil analisis menunjukkan  hasil p value = 0,000 < α = 0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada hubungan depresi dengan kualitas hidup pasien diabetes melitus tipe 2. depresi membuat perawatan diri dan kesadaran diri dan kurangnya kontrol terhadap kesehatan diri mengakibatkan kesehatan menurun sehingga berpengaruh pada aktifitas sehari- hari kualitas hidup. Pentingnya meningkatkan kualitas hidup pasien diabetes melitus tipe 2 Mekanisme koping depresi yang adaftif dapat menghasilkan kualitas hidup yang lebih baik dan menghasilkan suatu tindakan yang positif
CONNECTION SUPPORT FAMILY AND EDUCATION LEVEL WITH POST STROKE DEPRESSION (PSD) IN STROKE PATIENTS Mufidah, Nisfil; Wahyudi, Rahmad; Priyanto, Agus; Nur, Nova Adila
INTERNATIONAL JOURNAL OF NURSING AND MIDWIFERY SCIENCE (IJNMS) Vol. 8 No. 2 (2024): VOLUME 8 ISSUE 2 AUGUST 2024
Publisher : Departement Research and Community Engagement Bina Sehat PPNI Institute of Health Science, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29082/IJNMS/2024/Vol8/Iss2/604

Abstract

Stroke is the main cause of death globally and the main cause of disability with an increasing incidence in developing countries . Stroke is divided into two types, namely ischemic stroke and hemorrhagic stroke. Stroke can cause disturbances in areas of the brain that function as neurobehavior , which can cause psychiatric symptoms such as post-stroke depression. Depression occurs as a result of one of the complications after experiencing a stroke (post-stroke) and is associated with decreased healing function, activity or social support and cognitive function . Meanwhile, Post Stroke Depression (PSD) is a post-stroke neuropsychiatric complication that most often occurs in around half of all stroke patients. Several hypotheses are involved in the incidence of PSD, namely psychosocial vulnerability and biological determination . The aim of the research is to find out i There is connection support family and level education with post stroke depression in stroke patients.This use cross-sectional . Amount population as many as 94 stroke patients with sample of 76 respondents , with technique purposive sampling. Instruments used is questionnaire support family and HDRS. Test statistics use correlation test spermank rank with a 0.05. Researcher suggestions expected can increase understanding about stroke, increase draft self so that spared from depression
Laporan Kasus: Implantasi Koklea pada Kasus Hipoplasia Koklea dan Hipoplasia Nervus Vestibulokoklearis Putri, Giovani Indah Giantoro; Wahyudiono, Ahmad Dian; Handoko, Edi; Putri, Meyrna Heryaning
Malang Otorhinolaryngology Head and Neck Surgery Journal Vol. 4 No. 1 (2025): March 2025
Publisher : Department of Otorhinolaryngology Head and Neck Surgery

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar Belakang: Gangguan pendengaran sensorineural kongenital memengaruhi 1-6 per 1.000 kelahiran, dengan malformasi telinga dalam menjadi penyebab 10-20% kasus, termasuk hipoplasia koklea pada 15-23% kasus. Defisiensi nervus vestibulokoklearis (VCN) memperumit penatalaksanaan, terutama terkait efektivitas implantasi koklea yang masih kontroversial. Tujuan: Melaporkan kasus implantasi koklea pada anak dengan hipoplasia koklea dan hipoplasia nervus vestibulokoklearis, serta mengevaluasi hasil dan tantangan dalam prosedur ini. Laporan kasus: Seorang anak laki-laki berusia 2 tahun 7 bulan mengalami keterlambatan perkembangan dan bicara. Diagnosis menunjukkan tuli sensorineural sangat berat dengan hipoplasia koklea dan hipoplasia VCN bilateral. Setelah penggunaan alat bantu dengar tanpa kemajuan signifikan, dilakukan implantasi koklea pada telinga kiri. Evaluasi pasca-implan menunjukkan gelombang patologis pada pemeriksaan EABR, tanpa identifikasi Gelombang V hingga intensitas 100 dB. Kesimpulan: Implantasi koklea pada kasus defisiensi VCN masih kontroversial namun dapat dipertimbangkan sebagai pilihan terapi. Evaluasi menyeluruh dan edukasi keluarga terkait hasil yang bervariasi sangat penting. Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mengidentifikasi prediktor keberhasilan dan mengoptimalkan hasil rehabilitasi auditori.
LAPORAN KASUS: RAMSAY HUNT SYNDROME Septian, Ivan; Handoko, Edi; Wahyudiono, Ahmad Dian
Malang Otorhinolaryngology Head and Neck Surgery Journal Vol. 4 No. 2 (2025): September 2025
Publisher : Department of Otorhinolaryngology Head and Neck Surgery

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar Belakang: Sindrom Ramsay Hunt merupakan komplikasi reaktivasi virus Varicella Zoster pada ganglion genikulatum yang ditandai dengan kelumpuhan saraf fasialis perifer, nyeri telinga, dan ruam vesikular. Diagnosis dini dan tata laksana cepat penting untuk mencegah komplikasi permanen. Tujuan: Melaporkan satu kasus Ramsay Hunt Syndrome yang mendapat penatalaksanaan medikamentosa setelah >72 jam serta perjalanan klinisnya. Laporan Kasus: Seorang pasien laki-laki 29 tahun datang dengan keluhan kelemahan otot wajah sisi kiri, nyeri telinga, disertai tinnitus dan vertigo. Pasien mendapat terapi antivirus dan kortikosteroid namun keterlambatan penanganan menyebabkan perbaikan saraf fasialis tidak optimal. Kesimpulan: Penegakan diagnosis dan pemberian terapi kombinasi antivirus dan kortikosteroid dalam <72 jam sangat krusial untuk memperbaiki prognosis pasien Ramsay Hunt Syndrome.
PEMANFAATAN IKAN LAMBAK SEBAGAI KERUPUK DALAM UPAYA PENINGKATAN POTENSI EKONOMI UMKM MASYARAKAT DESA PULAU RAMAN Putri Rahayu, Ririn; Ermawan, Ermawan; Alfian Anugrah, Daffa; Kurniati Ningrum, Yulia; Anjelina, Anjelina; Kurniawan, Bayu; Wahyudi, Rahmad; Maulana, Roihan; Cholisna Amalia, Ayu; Annisa, Rahma; Laras Fitriyani, Nur
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 8, No 1 (2025): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v8i1.425-431

Abstract

Desa Pulau Raman berada di kecamatan Pemayung Kabupaten Batanghari Provinsi Jambi.  Desa Pulau Raman memiliki beragam keunikan terutama miliki makanan yang khas, yaitu kerupuk ikan lambak. Desa Pulau Raman terletak di pinggir sungai Batanghari dan memiliki sumber daya ikan yang melimpah salah satunya yaitu ikan lambak. Kerupuk ikan lambak menjadi ciri khas sebagai sumber makanan olahan masyarakat Desa Pulau Raman yang berasal dari bahan utama daging ikan lambak dan tepung tapioka. Ikan lambak merupakan ikan musiman yang hidup di dasar sungai Batanghari. Pemanfaatan ikan lambak menjadi kerupuk ikan merupakan sebuah inovasi baru yang memiliki nilai ekonomi yang tinggi, sehingga kerupuk ikan lambak ini dapat menjadi produk UMKM bagi masyarakat Desa Pulau Raman. Pada kegiatan pemanfaatan ikan lambak menjadi kerupuk mengguakan metode dengan pengambilan data yang digunakan melalui pendekatan kualitatif. Pendekatan ini diukur melalui diskusi dan wawancara dengan narasumber/subjek penelitian. Hasil dari kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi UP2K Raman Gemilang sehingga menjadi masyarakat yang mandiri dalam upaya peningkatan taraf perekonomian
Implementasi Manajemen Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila di SMPN Kabupaten Magetan Wahyudi, Rahmad; Hariyati, Nunuk; Mariana, Neni
Journal of Education Research Vol. 5 No. 3 (2024)
Publisher : Perkumpulan Pengelola Jurnal PAUD Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/jer.v5i3.1056

Abstract

Pendidikan di Indonesia yang terus berkembang, ditandai dengan perubahan kurikulum yang terus menerus dan tantangan yang ditimbulkan oleh pandemi COVID sembilan belas. Dengan latar belakang tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi Kurikulum Merdeka Belajar, khususnya dengan fokus pada proyek penguatan profil siswa Pancasila di dua sekolah terpilih di Kabupaten Magetan. Metodologi yang digunakan adalah pendekatan kualitatif fenomenologi dengan desain penelitian multi lokasi. Metode pengumpulan data meliputi wawancara mendalam, observasi, dan analisis dokumen, yang dilakukan pada bulan Maret hingga Mei dua ribu dua puluh empat. Hasil penelitian mengungkapkan perencanaan yang komprehensif, pengorganisasian yang efektif, keberhasilan pelaksanaan, dan evaluasi proyek secara menyeluruh. Khususnya, proyek ini telah menghasilkan peningkatan yang signifikan dalam pemahaman siswa tentang nilai-nilai Pancasila dan pengembangan karakter. Kesimpulan yang diambil dari studi ini menggarisbawahi pentingnya perencanaan yang cermat, organisasi yang kuat, strategi implementasi yang inovatif, dan evaluasi berkala dalam mencapai tujuan inisiatif pendidikan karakter dalam kerangka Merdeka Belajar.