Claim Missing Document
Check
Articles

Found 22 Documents
Search

PENILAIAN TINGKAT KEMAHIRAN MENGAJAR SECARA TATAP MUKA PASCA PANDEMI COVID-19 DI MI DARUSSALAM PASIR PENGARAIAN Siregar, Pariang Sonang; Elvina; Efendi, Rinja
Jurnal Dikdas Bantara Vol 6 No 2 (2023)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32585/dikdasbantara.v6i2.3733

Abstract

Pandemi Covid-19 memberikan dampak yang besar bagi sektor pendidikan di Indonesia. Banyak permasalahan dan persoalan yang dihadapi oleh seluruh komponen Pendidikan dalam menyelenggarakan keberlanjutan pembelajaran sebagaimana mestinya. MI Darussalam Pasir Pengaraian merupakan salah satu sekolah yang berdampak covid-19, dimana pihak sekolah juga mengikuti anjuran dari pemerintah untuk melaksanakan sekolah secara daring. Namun saat ini, MI Darusalam telah melaksanakan kegiatan pembelajaran secara tatap muka langsung. Timbulnya permasalahan akan kemampuan belajar siswa yang telah lama belajar secara daring menjadi cambuk tersendiri bagi guru, guru dituntut harus memberikan pembelajaran secara lebih mendalam dan bermakna. Oleh karena itu, penelitian mengenai Penilaian Tingkat Kemahiran Mengajar Secara Tatap Muka Pasca Pandemi Covid-19 di MI Darussalam Pasir Pengaraian perlu dilakukan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif non hipotesis dengan menggunakan pendekatan survei, yaitu penelitian yang bersifat mengumpulkan data sebanyak-banyaknya mengenai kemampuan dasar mengajar guru di kelas. Teknik dan instrumen pengumpulan data menggunakan angket, observasi dan studi dokumentasi. Hasil penelitian mendapati bahwa rata-rata kemampuan dasar mengajar guru-guru di MI Darussalam Pasca Pandemi Covid-19 setelah diberikan sosialisasi dan latihan mengajar 1 dan 2 adalah 69,75 dengan kategori baik.
Pembelajaran Daring Terhadap Hasil Belajar Matematika di Sekolah Dasar Mira, Mira; Sabilah, Adina; Royani, Sumi; Sopiah, Sopiah; Sahriani, Sisi; Rahmi, Rahmi; Siregar, Pariang Sonang; Marta, Eni
MIMBAR PGSD Undiksha Vol. 9 No. 2 (2021): July
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpgsd.v9i2.34535

Abstract

Covid-19 memberikan dampak yang sangat besar bagi dunia pendidikan, dimana pembelajaran yang awalnya tatap muka menjadi dilakukan secara daring. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh pembelajaran daring terhadap hasil belajar matematika siswa di SD. Jenis penelitian yang dilakukan adalah kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah 65 orang yang terdiri dari guru dan siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah angket. Hasil penelitian menunjukan bahwa pembelajaran daring sangat berpengaruh terhadap hasil belajar pada konsep dasar matematika siswa. Selama pembelajaran daring siswa kurang efektif dalam belajar dan siswa kurang memahami materi yang diberikan oleh guru. Hasil belajar siswa pun kurang stabil dan hasil penelitian menunjukan bahwa proses pembelajaran selama pandemi berubah yaitu dengan menggunakan jaringan jarak jauh. Hal ini memberikan dampak pada guru karena kurang maksimal dalam memberikan materi pembelajaran dan terganggunya proses pembelajaran yang menyebabkan materi tidak tuntas.
Multiple Choice Question Difficulty Level Classification with Multi Class Confusion Matrix in the Online Question Bank of Education Gallery Siregar, Pariang Sonang; Hatika, Rindi Genesa; Hayadi, B. Herawan
Journal of Applied Data Sciences Vol 4, No 4: DECEMBER 2023
Publisher : Bright Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47738/jads.v4i4.132

Abstract

The importance of test question planning as a critical element in improving the quality of education is undeniable as it helps teachers evaluate student understanding. The creation of questions must consider the level of difficulty, which is often divided into three categories: easy, medium, and difficult. Predicting the difficulty level of questions has great importance as it helps teachers create test questions that match students' abilities. In this study, we view the identification of item difficulty as a classification problem. The data used includes questions from elementary and junior high school, with various machine learning methods applied to perform classification. We tested Random Forest, Logistic Regression, SVM, Gaussian, and Dense NN, considering embedding, lexical, and syntactic features. The evaluation results show that the best method in identifying the difficulty level of questions in subjects is using Random Forest, resulting in an accuracy of 84%. Meanwhile, in other cases, the best method is also Random Forest, with an accuracy of 80%. Our research shows that the use of feature embedding and TF-IDF has a significant positive impact on the accuracy of the resulting model.
PENGARUH MANAJEMEN KELAS TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA SD NEGERI 002 KECAMATAN RAMBAH SAMO Efendi, Rinja; Gustriani, Delita; Siregar, Pariang Sonang
Jurnal Basicedu Vol. 3 No. 2 (2019)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v3i2.103

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan pengaruh manajemen kelas terhadap hasil belajar siswa SD Negeri 002 Kecamatan Rambah Samo. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini manajemen kelas berpengaruh terhadap hasil belajar. Jenis penelitian ini adalah korelasi dan regresi linear sederhana. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV dan V SD Negeri 002 Rambah Samo Kabupaten Rokan Hulu berjumlah 51 siswa. Penarikan jumlah sampel dilakukan dengan menggunakan teknik Stratified Proportional Random Sampling. Sampel diambil dari semua populasi yang berjumlah 51. Data dikumpulkan dengan menggunakan angket model skala likert yang telah diuji kesahihan dan keterandalannya. Hasil uji coba angket dengan melihat nilai alpha cronbach’s pada instrumen penelitian manajemen kelas 0,920>0,620, setelah dianalisis diperoleh bahwa variabel tersebut dikatakan handal atau valid. Hasil analisis data menunjukkan bahwa pengaruh manajemen kelas terhadap hasil belajar sebesar 5%. Sedangkan dilihat berdasarkan  analisis data deskriptif mengungkapkan bahwa manajemen kelas berada pada kategori cukup baik dari skor ideal
Pemanfaatan Media Pembelajaran pada Pembelajaran Tematik Terpadu di Sekolah Dasar Rejeki, Rejeki; Adnan, M Fachri; Siregar, Pariang Sonang
Jurnal Basicedu Vol. 4 No. 2 (2020)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v4i2.351

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui  pemanfaatan media pembelajaran dalam pembelajaran tematik terpadu di Sekolah Dasar kelas III tahun ajaran 2019/2020. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Lokasi penelitian adalah Sekolah Dasar Negeri 009 Kepenuhan Kabupaten Rokan Hulu  Riau. Subyek Penelitian adaah Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah, dan Guru kelas III  A dan B Sekolah Dasar Negeri 009 Kepenuhan.Hasil penelitian Pemanfaatan media pembelajaran pada pembelajaran Tematik Terpadu pada kelas III SD Negeri 009 Kepenuhan bila dirancang dengan baik merupakan media pembelajaran yang efektif, dapat memudahkan dan meningkatkan kualitas pembelajaran, meningkatkan motivasi belajar siswa, mendukung pembelajaran individual sesuai kemampuan siswa, dan dapat digunakan sebagai penyampaian pesan langsung. Kegunaan dan peran media pembelajaran memperjelas penyajian pesan agar tidak terlalu bersifat verbalistis, mengatasi keterbatasan ruang, waktu dan daya indera. Faktor pendukung  m media pembelajaran sudah banyak di sediakan oleh sekolah dan siswa. Dengan adanya media pembelajaran siswa sangat tertarik untuk belajar, dengan kehadiran media membuat siswa  lebih termotivasi untuk belajar karena siswa tidak menerawang dalam belajar.
Implementasi Pembelajaran Tematik dalam Pencapaian Standar Proses Kurikulum 2013 di Sekolah Dasar Siregar, Pariang Sonang; Marta, Eni; Efendi, Rinja; Hasrijal, Hasrijal; Sari, Nauli Tama
Jurnal Basicedu Vol. 6 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i1.1858

Abstract

Pemahaman guru terhadap RPP sangat berpengaruh pada proses pembelajaran, berdasarkan hasil observasi terhadap Kepala Sekolah dan guru kelas I-VI SD Negeri 0802 Tamiang, diperoleh informasi bahwa guru belum mampu menyusun RPP sesuai dengan Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016. Tujuan penelitian adalah 1) Untuk mendeskripsikan perencanaan pembelajaran di SD Negeri 0802 Tamiang, 2) Untuk mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran tematik di SD Negeri 0802 Tamiang, 3) Untuk mendeskripsikan hambatan implementasi pembelajaran tematik di SD Negeri 0802 Tamiang dan upaya yang dilakukan untuk mengatasi hambatan tersebut. Metode penelitian ini adalah metode kualitatif. Hasil Penelitiannya adalah;(1) Perencanaan Pembelajaran Tematik di SD Negeri 0802 Tamiang diperoleh hasil yaitu; guru mengetahui tentang langkah yang harus dilakukan dalam menyusun rencana pembelajaran,(2) Pelaksanaan Pembelajaran Tematik di SD Negeri 0802 Tamiang adalah; dalam kegiatan pendahuluan, kegiatan pembelajaran yang dilakukan guru antara lain menyiapkan siswa baik secara psikis dan fisik, membaca doa, serta menanyakan kabar siswa dan lain sebagainya. pada kegiatan inti,guru juga berusaha melaksanakan proses pembelajaran menggunakan model pembelajaran seperti inquiry, cooperative learning, serta project based learning,(3) Ada beberapa hambatan dalam implementasi pembelajaran tematik di SD Negeri 0802 Tamiang. Dari penelitian tersebut dapat disimpulkan guru telah memahami penerapan kurikulum 2013.
Penerapan Metode Peta Konsep untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Pembelajaran Tematik Sekolah Dasar Sari, Nauli Tama; Siregar, Pariang Sonang; Yuliawati, Melsa
Jurnal Basicedu Vol. 6 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i1.1972

Abstract

Latar belakang penelitan adalah bahwa hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik dapat dilihat pada hasil observasi dan wawancara dengan guru kelas IV SD Negeri 020 Rambah masih kategori rendsh karena dari jumlah siswa 19 siswa hanya 5 siswa yang mencapai KKM yang ditetapkan sekolah yaitu 75 dan yang 14 siswa tidak mencapai KKM. Rumusan masalah dalam penelitan ini adalah bagaimana penggunaan peta konsep dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik kelas IV SD Negeri 020 Rambah. Tujuan penelitian untuk mengetahui Hasil belajar dalam pembelajaran tematik dengan penerapan metode peta konsep kelas IV SD Negeri 020 Rambah. Jenis penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV SD Negeri 020 Rambah yang berjumlah 19 siswa. Teknik penggumpulan data menggunakan observasi, tes dan dokumnetasi. Instrument penelitian menggunakan lembar observasi dan lembar soal siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebelum diterapkannya metode Peta Konsep pada pembelajaran tematik diperoleh siswa yang tuntas 21% sedangkan yang tidak tuntas 79%. Namun setelah pembelajaran dengan menggunakan metode Peta Konsep dalam pembelajaran tematik pada siklus I pertemuan I memperoleh persentase 37% sedangkan siklus I pertemuan 2 diperoleh 68%. Sedangkan pada siklus II pertemuan I diperoleh persentase 84% dan siklus II pertemuan 2 hasil belajar siswa meningkat sebesar 95%. Dengan demikian metode Peta Konsep telah meningkatkan hasil belajar pada pembelajaran tematik siswa kelas IV SD Negeri 020 Rambah. Berdasarkan hasil penelitan dapat disimpulkan bahwa dengan penerapan metode peta konsep dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik kelas IV SD Negeri 020 Rambah
Canva Application-Based Learning Media on Motivation and Learning Outcomes Rinja Efendi; Hasibuan, Abdul Putra Ginda; Elvina; Siregar, Pariang Sonang
International Journal of Elementary Education Vol 7 No 2 (2023): May
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijee.v7i2.53956

Abstract

Low learning outcomes can be influenced by the use of learning media that is less than optimal and low student learning motivation. This study aims to analyze the effect of the Canva application-based learning media on motivation and learning outcomes. This type of research is quantitative correlational and regression. The subjects in this study were 107 high school students. The Slovin formula was used to determine the sample size, so 84 students were obtained. The data collection method uses a Likert scale questionnaire. The method of data analysis is carried out quantitatively/statistically. The study results show that the Canva application-based learning media affects motivation and learning outcomes. Thus it is known that the Canva application-based learning media affects motivation and learning outcomes. The solution that can be done to improve learning outcomes is to increase learning motivation and use appropriate learning media. This research can provide understanding to teachers in using learning media and motivate them to learn to improve student learning outcomes.
Stimulus Peduli Lingkungan di MA Nurul Iman Mahato Menuju Madrasyah Adiwiyata Siregar, Pariang Sonang; Marta, Eni; Rejeki; Genesa Hatika, Rindi
Mejuajua: Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2023): Agustus 2023
Publisher : Yayasan Penelitian dan Inovasi Sumatera (YPIS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52622/mejuajuajabdimas.v3i1.86

Abstract

Masalah lingkungan menjadi ancaman, terutama bagi masyarakat di daerah yang kurang sadar lingkungan. Dalam kehidupan sehari-hari, kebiasaan yang berkaitan dengan masalah lingkungan menyebabkan masyarakat tidak peduli atau kurang peduli terhadap masalah lingkungan. Ada beberapa alasan ketidakpedulian ini, salah satunya adalah kurangnya pendidikan lingkungan. Berdasarkan survei di Kabupaten Rokan Hulu belum ada sekolah yang disertifikat sebagai sekolah Adiwiyata, yaitu sekolah berbudaya lingkungan. Program Adiwiyata ini memberikan dampak yang baik dalam mewujudkan masyarakat cinta lingkungan. Berkenaan Madrasah Adiwiyata, MA Nurul Iman Mahato masih belum menjadi madrasah adiwiyata. Oleh karena itu, MA Nurul Iman Mahato dipilih sebagai mitra agar dapat dilakukan Stimulus Madrasah Adiwiyata. Pelaksanaan Stimulus Peduli Lingkungan di MA Nurul Iman Mahato Menuju Madrasyah Adiwiyata telah berhasil dilaksanakan sesuai dengan rencana. Adapun kegiatan yang telah berhasil dilaksanakan adalah (1) kegiatan sosialisasi stimulus peduli lingkungan dan (2) kegiatan lingkungan berbasis partisipatif yaitu penanaman pohon bersama. Kegiatan stimulasi peduli lingkungan di MA Nurul Iman Mahato menuju madrasah adiwiyata telah berhasil dilaksanakan. Terlihat antusias masyarakat madrasah dalam mengikuti kegiatan tersebut. Kegiatan ini menumbuhkan dan membangkitkan semangat masyarakat madrasah dalam rangka menuju madrasah adiwiyata
Penerapan Model Pembelajaran Inkuiri untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA pada Siswa Kelas V SD Negeri 0611 Tapian Jorbing Siregar, Safaruddin; Siregar, Pariang Sonang
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v9i2.27394

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran IPA melalaui model pembelajaran Inkuiri pada siswa kelas V SD Negeri 0611 Tapian Jorbing. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari siklus I dan siklus II. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan siswa kelas V SD Negeri 0611 Tapian Jorbing. dengan jumlah siswa sebanyak 15 orang. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, tes hasil belajar dan dokumentasi. pembelajaran IPA kelas V SD Negeri 0611 Tapian Jorbing yang berjumlah 15 siswa pada siklus I adalah 40% dan siklus II adalah 80%. Berdasarkan data persentase tersebut menunjukkan bahwa adanya peningkatan hasil belajar IPA siswa pada tiap siklus. Peningkatan persentase dari dari siklus I ke siklus II sebesar 40%.