Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

ASPEK SUBSTANTIVE PENGEMBANGAN KURIKULUM PADA UNSUR BAHAN ATAU KONTEN DAN SUMBER PEMBELAJARAN PAI Sukma Eka Wijaya; Nofita Sari; Muhammad Idris; Nelson
Holistik Analisis Nexus Vol. 1 No. 6 (2024): Juni 2024
Publisher : PT. Banjarese Pacific Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62504/30pr4k79

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis aspek substantif dari pengembangan kurikulum pendidikan agama Islam (PAI), khususnya tentang bahan, konten, dan sumber pembelajaran. Penelitian ini terutama berkonsentrasi pada komponen penting dalam pengembangan bahan dan konten PAI, pengembangan sumber PAI untuk mendudkung pencapaian tujuan kurikulum, dan faktor-faktor yang mempengaruhi pengembangan bahan dan konten PAI. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesesuaian dengan nilai-nilai Islam, relevansi dengan kehidupan peserta didik dan kemudahan pemahaman adalah komponen penting dalam pembuatan materi dan konten pembelajran PAI. Sumber pembelajaran PAI dapat dikembangkan dengan menggunakan media digital seperti e-book, video pembelajaran, platfrom e-learning, dan kemajuan teknologi. Faktor-faktor yang mempengaruhi pengembangan bahan dan konten PAI termasuk kebijakan pemerintah, kemajuan teknologi, tuntutan masyarakat, dan kebutuhan siswa. Penelitian ini memberikan saran untuk pengembangan kurikulum PAI yang dapat meningkatkan kualitas pembelajaran dan membantu siswa memahami dan menginternalisasi nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari.
INTEGRASI MEANINGFUL LEARNING DAN JOYFUL LEARNING DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR DIVERGEN PADA PEMBELAJARAN PAI DI SMA Sukma Eka Wijaya; Nelson; Dina Hajja Ristianti
Pendas : Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar Vol. 10 No. 03 (2025): Volume 10 No. 03 September 2025 Terbit
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23969/jp.v10i03.31395

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pendekatan Meaningful Learning dan Joyful Learning terhadap kemampuan berpikir Divergen siswa dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di SMA Negeri 6 Lubuklinggau. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan desain survei korelasional. Data diperoleh melalui angket yang dianalisis menggunakan korelasi Pearson dan regresi berganda dengan bantuan SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik Meaningful Learning maupun Joyful Learning secara parsial dan simultan memiliki hubungan yang positif, kuat, dan signifikan terhadap kemampuan berpikir Divergen siswa. Nilai koefisien korelasi antara Meaningful Learning dan kemampuan berpikir Divergen sebesar 0,646, sedangkan Joyful Learning sebesar 0,635. Secara simultan, kedua pendekatan pembelajaran tersebut memiliki nilai koefisien korelasi berganda sebesar 0,721 dan R² sebesar 0,520, yang berarti 52% variasi kemampuan berpikir Divergen dapat dijelaskan oleh kedua variabel bebas tersebut. Hasil ini menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran yang bermakna dan menyenangkan efektif dalam mendorong kreativitas dan kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa dalam konteks pembelajaran PAI.