Claim Missing Document
Check
Articles

Found 38 Documents
Search

Analisis Isi Handling Complaint Management Pihak Ekspectanica di Instagram Amalia, Diana; Bakir, M. Rizqi Raihan; Kayika, G.A. Made
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 17 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan 
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Saat ini, pekerjaan yang berkaitan dengan public relation didominasi oleh beragam fitur media sosial yang memudahkan kinerja kehumasan. Khususnya pada pihak yang bekerja di bidang event organizer (penyelenggaraan acara), kehumasan menjadi salah satu posisi pekerjaan yang krusial. Public relation yang terlibat ketika membangun image organisasi, melaksanakan kepentingan humas untuk mencapai target, berinteraksi dengan masyarakat melalui program dan pelayanan bermutu, dan melaksanankan fungsi-fungsi organisasi agar tetap bertahan eksistensinya di publik. Hal ini pun juga dilakukan oleh salah satu jasa event organizer terkenal di Indonesia yang bergerak di bidang konser musik, yaitu Bozz Event yang melahirkan konser musik “Ekspectanica” yang saat ini berada di bawah naungan PT Ekis Muda Berkarya. Salah satu konsernya bernama Ekspectanica Healing De Java merupakan salah satu festival musik terbesar di kota Surabaya. Setiap penyelenggaraan acara tidak terhindar dari risiko, salah satunya Ketika bermunculan kritik atau komplain dari pelanggan (handling complaint management). Tantangan para tim penyusun acara perlu cekatan dan strategis dalam menghadapi ekspetasi publik, khususnya dalam menjaga citra sebuah organisasi demi meningkatkan daya tarik pelanggan. Strategi komunikasi krisis yang dilakukan panitia Ekspectanica diimplementasikan untuk melaksanakan tugas kehumasannya dalam menghadapi keluhan pengunjung konser.
Pola Komunikasi PT. Doyan Group Dalam Meningkatkan Produktivitas Kerja Zefanya, Aulia Neva; Leonindhira D, Agnes Gina; Rhuomena W, Arian; Amalia, Diana
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 17 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan 
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The communication process is the conveying of one's thoughts and feelings (the communicator) to another person (the communicant) and in a reciprocal manner. Where communication is a part of human activity. Communication patterns in the way an individual or group works in a group based on communication theory. The method used is a descriptive qualitative method, and data collection techniques are in-depth interviews and direct observation with a case study approach that focuses on Communication Patterns at PT. Doyan Group. The subject of this research is the Leader of PT. Doyan Group. The results of this research are that PT. Doyan Group implements an all-way communication pattern and always conducts regular evaluations
Analisis Persepsi Netizen terhadap Isu Kontroversi Kepemilikan Brand Indomie di Media X Marcelino, Fahra Sendio; Br Barus, Adelia Apriliana; Amalia, Diana; Risqullah, Bara Apta
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 17 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan 
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.13867471

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi persepsi netizen terhadap kontroversi seputar kepemilikan merek Indomie di platform media sosial X. Masalah penelitian ini membahas dampak platform media sosial terhadap persepsi merek dan perilaku konsumen. Penelitian ini menggunakan metodologi penelitian kualitatif, khususnya wawancara dan observasi partisipasi online. Partisipan penelitian adalah netizen yang secara aktif mengikuti dan terlibat dalam kontroversi di platform X. Temuan penelitian akan memberikan wawasan tentang peran media sosial dalam membentuk persepsi merek dan respon konsumen. Implikasi dari penelitian ini dapat memberikan informasi kepada para manajer merek dan pemasar mengenai pentingnya menjaga citra merek yang positif di platform media sosial. Berdasarkan penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa kontroversi kepemilikan Indomie memiliki dampak signifikan pada persepsi netizen di Media X. Reaksi publik berkisar dari kebingungan hingga hilangnya minat untuk membeli salah satu dari merek tersebut. Netizen juga mulai mengalihkan pilihannya kepada brand Mie Gaga serta tidak banyak dari netizen mulai memboikot Indomie hingga mereka mengalami kerugian.
Analisis Pemanfaatan Hate Comment Netizen Sebagai Strategi Publisitas Mafia Pentol Pada Konten Tiktok Putra, Dafa Firstama Surya; Wardhana, Mikha; Evanindra, Muhammad Rifqi; Amalia, Diana
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 17 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan 
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.13854958

Abstract

Penelitian ini mengkaji cara Mafia Pentol mengatasi hate comment pada akun TikTok mereka dan bagaimana mereka memanfaatkannya untuk meningkatkan engagement. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Mafia Pentol merespons hate comment dengan respons positif, moderasi komentar, pendekatan edukatif, dan kreativitas. Mereka juga menggunakan hate comment sebagai sumber inspirasi untuk konten kreatif. Hasil penelitian ini menggarisbawahi pentingnya respons bijaksana terhadap hate comment dan potensi positif dalam memanfaatkannya untuk pertumbuhan dan kesuksesan di media sosial. Penelitian ini memiliki keunikan karena pendekatannya yang unik dan inovatif dalam memahami dinamika media sosial. Keunikan utamanya terletak pada cara penelitian ini mengubah pandangan terhadap hate comment, yang biasanya dianggap sebagai aspek negatif dari interaksi online, menjadi sebuah alat strategis untuk publisitas dan branding
Strategi Public Relation IFI Surabaya dalam membangun Brand Awareness Santoso, Annisa Amelia; Muzaki, Hisyam Faras; Anom, Rachmad Pamuji P.; Amalia, Diana
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 10 No 17 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan 
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.13852211

Abstract

IFI Surabaya adalah lembaga yang memiliki peran penting dalam mempromosikan budaya Prancis dan bahasa Prancis di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi Public Relations yang digunakan oleh Institut Français d'Indonésie (IFI) Surabaya dalam upaya membangun citra merek (brand image) dan kesadaran merek (brand awareness) di masyarakat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode wawancara mendalam terhadap staf PR IFI Surabaya dan analisis konten dari berbagai materi PR yang telah diterbitkan. Hasil penelitian ini mengungkapkan tiga dari empat model dalam Teori Excellence digunakan oleh IFI dalam strateginya. Model tersebut antara lain Publicity (Press Agentry), Public Information, dan Two-Ways Asymmetrical Communication yang efektif dalam membangun citra positif IFI Surabaya dan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap lembaga ini. Implikasi dari temuan ini dapat menjadi pedoman bagi organisasi serupa dalam memperkuat brand image dan hubungan dengan masyarakatnya
ANALISIS KONTEN INSTAGRAM @wirawirisuroboyo SEBAGAI MEDIA KOMUNIKASI DAN INFORMASI Apriliansyah Putra Nusantara, Elang; Ajeng, Karenina; Arrafi Yustiono, Daffa; Amalia, Diana
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 1 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v11i1.2024.365-377

Abstract

Zaman yang serba digital menuntut Dishub Surabaya khususnya Wira-Wiri Surabaya untuk aktif menggunakan media sosial Instagram. Media Sosial saat ini menjadi salah satu sumber informasi dan komunikasi utama bagi masyarakat digital, salah satunya adalah informasi mengenai transportasi publik. Wira-Wiri Surabaya memanfaatkan media sosial Instagram dengan memproduksi konten yang menarik dan bervariatif sebagai bentuk upaya memenuhi kebutuhan informasi dan komunikasi masyarakat Surabaya dalam menggunakan transportasi publik. Penelitian ini menggunakan konsep empat pilar strategi media sosial Lon Safko dan David K. Brake dalam buku nya “The Social Media Bible: Tactics, Tools Strategies For Business Success”, diantaranya konten kolaborasi, informasi, hiburan, edukasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah karakteristik konten (tingkat kejelasan pesan) yang diunggah @wirawirisuroboyo memenuhi kebutuhan komunikasi dan informasi masyarakat Surabaya terhadap transportasi publik. Penelitian ini menggunakan metode analisis isi kualitatif, paradigma kritis. Hasil penelitian menunjukkan dalam 4 bulan, Wira - Wiri Surabaya telah mengunggah beragam jenis konten yang sesuai dengan konsep empat pilar strategi media sosial. Konten kolaborasi lebih banyak diunggah dibandingkan kategori konten lainnya. Dalam menarik minat Masyarakat, konten informasi dianggap lebih interaktif dan komunikatif. Wira-Wiri Surabaya menggunakan hastag #AyoNumpakFeeder disetiap unggahan konten sebagai upaya membentuk awareness masyarakat dalam menggunakan transportasi umum melalui Instagram @wirawirisuroboyo.
ANALISIS PROGRAM CSR ‘BEASISWA MAHAGHORA’ OLEH PT MAHAGORA DALAM UPAYA PEMBERDAYAAN MASYARAKAT Zamzami, Moch; Sekar Kinasih, Karina; Fadlun Huda Maramida, Musdlolif; Amalia, Diana
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 1 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v11i1.2024.210-222

Abstract

Corporate Social Responsibility merupakan bentuk tanggung jawab sebuah perusahaan kepada masyarakat dan lingkungan sekitar. Berbagai macam jenis CSR dapat dilaksanakan menyesuaikan visi dan misi sebuah perusahaan. Mengenai hal tersebut, Peneliti memilih PT. Mahaghora yang memiliki kegiatan CSR yang masuk ke dalam jenis CSR filamtropi. Penelitian ini mengkaji perihal sistematis program CSR oleh PT. Mahaghora yang dilakukan setiap tahunnya. Program CSR tersebut dilakukan dalam upaya memberdayakan masyarakat sekitarnya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik pengambilan data wawancara dan studi pustaka. Peneliti berhasil mengetahui sistematis yang dilakukan PT. Mahaghora dalam melaksanakan kegiatan Beasiswa Mahaghora. Dalam pelaksanaannya, kegiatan Beasiswa Mahaghora berhasil menjaga citra baik PT. Mahaghora dan ikut membantu dalam pemberdayaan masyarakat sekitar. Kegiatan Beasiswa Mahaghora dilakukan dengan memberi bantuan dana untuk kuliah dan dilatih untuk mengembangkan diri melalui berbagai aktifitas yang diikuti penerima beasiswa. Dalam pelaksanaannya, kegiatan Beasiswa Mahaghora memiliki beberapa hal yang dapat menghambat kegiatan. Namun hal tersebut dapat diatasi dengan rangkaian program yang disiapkan oleh pihak LnD untuk mengatasi hal tersebut.
PENYAMPAIAN IDENTITAS DIRI PADA PENGGEMAR BTS ARMY GENERASI MILENIAL DI INSTAGRAM Wulandari, Defi; Amalia, Diana
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 10 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v10i10.2023.4781-4790

Abstract

Bangtan Boys atau lebih dikenal dengan nama BTS merupakan grup musik asal Korea Selatan yang telah berkembang menjadi salah satu bentuk budaya populer yang saat ini berkembang pesat dan digemari oleh kalangan lintas generasi. BTS memiliki basis penggemar atau fandom bernama Army. Army merupakan sebutan bagi penggemar BTS yang berasal dari kalangan lintas generasi. Menjadi seorang Army tidak hanya sebatas sebagai penggemar, tetapi juga menjadi suatu identitas kelompok yang kuat. Hal ini dipengaruhi oleh cara penggemar dalam menyampaikan identitas diri dalam konteks sosial. Penelitian ini berfokus pada penggemar BTS generasi milenial yang melakukan penyampaian identitas diri melalui Instagram. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan analisis deskriptif, bahwa penelitian kualitatif bersifat umum dan mengalami perubahan yang disesuaikan dengan situasi pada saat penelitian ini dilakukan. Penyampaian identitas diri yang dilakukan oleh penggemar BTS generasi milenial merupakan salah satu bentuk pemahaman terhadap konsep diri. Alasan melakukan penyampaian identitas diri karena dipengaruhi dengan perasaan yang terwakilkan, merasa termotivasi, berinteraksi sesama Army, menggunggah postingan tentang BTS di media sosial, menciptakan sebuah karya yang berkaitan dengan BTS, mengoleksi merchandise dan menonton konser BTS. Tujuan dalam penyampaian identitas diri untuk menciptakan dan menunjukkan value atau nilai positif dari identitas diri penggemar BTS Army. Motivasi mereka menjadi seorang penggemar adalah untuk penghibur stress, bersenang-senang mencari hiburan, mengisi waktu luang, dan mencari teman yang memiliki minat sama. Selain itu, media Instagram lebih banyak digunakan sebagai media penyampaian identitas diri oleh Army generasi milenial karena Instagram sebagai sumber informasi dan komunikasi.
MANAJEMEN KRISIS PT VIDIO DOT COM PADA TAYANGAN PIALA DUNIA 2022 QATAR Imaduddin, Wildan; Amalia, Diana
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 10 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v10i10.2023.4825-4832

Abstract

Gelaran Piala Dunia 2022 Qatar menjadi event olahraga sepak bola yang dinantikan oleh ribuan masyarakat Indonesia. PT Vidio Dot Com yang berada di bawah naungan EMTEK Group menjadi salah satu perusahaan yang menayangkan event tersebut. Namun, beberapa kali galat (error) terjadi yang kemudian memancing amarah publik sehingga menimbulkan krisis. Penelitian ini bertujuan mengetahui bagaimana manajemen krisis melalui strategi respon krisis yang dilakukan oleh PT Vidio Dot Com akibat galat (error) yang terjadi pada tayangan Piala Dunia 2022 Qatar. Teori Situation Crisis Communication (SCC), teori komunikasi krisis yang digagas oleh Coombs dan Holladay digunakan dalam penelitian ini sebagai kerangka berpikir dan pisau analisis. Metode penelitian menggunakan metode analisis isi (content analysis). Data yang digunakan antara lain komentar-komentar pada unggahan akun Instagram @vidiodotcom pada tanggal 18 November 2022 – 21 Desember 2022, serta studi literatur seperti buku, artikel ilmiah, artikel online, dan lain-lain. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT Vidio Dot Com melakukan langkah yang cukup tepat dengan menggunakan excuse, justification, apology, dan ingratiation, dan compensation sebagai strategi manajemen krisisnya. Selain itu, PT Vidio Dot Com tidak menggunakan strategi attack the accuser, denial, scapegoat, reminder, dan victimage.
STRATEGI PUBLIC RELATIONS SURABAYA TOWN SQUARE MEMBANGUN CITA PASCA PANDEMI Abrori Ramadhani, Rayhan; Yusrina Damayanti, Tsany; Rosary Sinaga, Regina; Amalia, Diana
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 2 (2024): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v11i2.2024.491-498

Abstract

Mall Surabaya Town Square menunjukkan perubahan yang signifikan dari saat sebelum dan setelah pandemi. Sebelum masa pandemi, Surabaya Town Square memiliki citra yang melekat kuat bagi masyarakat Surabaya, yang mengenal Surabaya Town Square sebagai tempat nongkrong anak gaul Surabaya. Namun, situasi saat ini menunjukkan sebaliknya. Jumlah pengunjung Mall Surabaya Town Square menurun 10 kali lipat dari data sebelum pandemi. Pasca pandemi, Surabaya Town Square cenderung sering digunakan sebagai venue berbagai event besar di Surabaya. Dengan mengkaji secara kualitatif, penelitian ini mencoba untuk menguraikan strategi public relations yang digunakan oleh Surabaya Town Square untuk membangun citra perusahaan yang sempat merosot akibat pandemi. Dari kajian yang dilakukan, ditemukan bahwa public relations Surabaya Town Square membangun kembali dan mengubah citra menjadi wajah baru Surabaya Town Square yang lebih fokus pada penggunaan venue untuk penyelenggaraan kegiatan-kegiatan yang bersifat istimewa seperti konser musik, event oleh pemerintah, komunitas olahraga, dan lain sebagainya. Strategi ini dipilih sebagai upaya untuk mendatangkan lebih banyak pengunjung ke Surabaya Town Square, sembari berjalan menggaet tenant-tenant untuk membuka dan mengelola gerai di Surabaya Town Square. Dari ketujuh strategi PR yang dikemukakan Ruslan (PENCILS) strategi PR yang diterapkan dalam mengoptimalkan peran public relations di antaranya: publications, event, community involvement dan inform or image.
Co-Authors Abrori Ramadhani, Rayhan Afifi, Luluk Ajeng, Karenina Aji, Harjuna Setiawan Aliefia Azzahra, Nabila Andisa Rizky Anom, Rachmad Pamuji P. Aprilia Dewi, Kartika Apriliansyah Putra Nusantara, Elang Apryanda, Naafi Arrafi Yustiono, Daffa Arum Ningtyas, Lely Putri Arya, Angelica Stephanie Bakir, M. Rizqi Raihan Br Barus, Adelia Apriliana Cahayani, Fitrania Yunsafa Cahyani, Shinta Regita Damayanti, Meryta Defi Wulandari, Defi Dian Hutami Rahmawati Dzalila, Lizha Egalita Adliyah, Nabilah Shafaa Evanindra, Muhammad Rifqi Fadilah Madyoning Ratri, Gayoh Fadlun Huda Maramida, Musdlolif Felycia Tamara, Lydia Giri Maruto Darmawangsa, Giri Maruto Hendriana, Andri Ichda, Nadia Imaduddin, Wildan Indah Syahputri, Febriana Iskandar, Andri Istiqommah, Juwita Iswardani, Fazila Izza Sabrina, Nabila Frika Jannatin, Galuh Khalila Kafidani, Hana Naura Kartika Chandra Puspa, Maria Kathlyn, Kathlyn Kayika, G.A. Made Ken Dewani, Prahasti Larasati, Umiana Leonindhira D, Agnes Gina Louisa, Gusti M. Arif Khoiruddin Marcelino, Fahra Sendio Marendra, Maullana Hierro Mentari Rangga Frisco M.R Muwaffaq, Muhammad Naufal Muzaki, Hisyam Faras Nareswari, Maritza Nabila Noviana, Laela Nur Habibah, Bella Putri Nurdiyah, Niken Pandan Wangining, Sekar Permata Buana, Sekar Fatima Prita Maharani, Dyandra Putra, Dafa Firstama Surya Putri, Nabila Aulia Rahma Qoidah Amalia, Icha R, Adellia Eka Rahayu, Dina Anik Rahmadani, Lintang Ayu Rasendriya, Daffa Ogya Rayhan Fathoni, Ahmad Rhuomena W, Arian Risqullah, Bara Apta Rizqillah Marsha, Nadya Rosary Sinaga, Regina Safira Dini, Ghina Santoso, Annisa Amelia Saputra, Thomas Alfa Sekar Kinasih, Karina Sitorus, Indah Tsaniyah, Nadhifah Bernice Valencia Elisabet, Febe Wardhana, Mikha Wijayanti, Shinta Sri Yusrina Damayanti, Tsany Zakiyah, Yumna Zamzami, Moch Zefanya, Aulia Neva