Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

IBADAH DALAM PERSPEKTIF AL-QUR’AN Kusumastuti, Erwin
Tarbiyah: Jurnal Pendidikan Agama Islam Vol. 1 No. 1 (2022): Tarbiyah: Jurnal Pendidikan Agama Islam
Publisher : IAI Al Muhammad Cepu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bagi umat yang beragama islam Al-Qur’an merupakan kitab suci yang didalamnya  memuat petunjuk berbagai macam prinsip agar dapat dijadikan sebagai pedoman dalam menjalani kehidupan. Substansi Al-Qur’an tidak pernah dirubah, sehingga orsinalitasnya sangat terjaga. Dalam Al-Qur’an disebutkan penciptaan manusia merupakan tujuan utama Allah SWT, yaitu ialah agar umat manusia senantiasa melakukan ibadah kepada-Nya. Metode penelitian kualitatif deskriptif dengan dibantu teknik pengumpulan data dokumen merupakan metode yang digunakan dalam penelitian ini. Terdapat beberapa manfaat yang disampaikan yaitu, (1) untuk meningkatkan takwa, (2) untuk menghapus kesalahan yang dilakukan di masa lalu, (3) sebagai media penguji
Peningkatan Literasi Digital Era New Normal: Studi Kasus Pembelajaran Daring Mahasiswa Akuntansi UPN Veteran Jawa Timur Sholihatin, Endang; Haryono, Nanang; Dwi Aprilisanda, Invony; Widoretno, Astrini Aning; Korika Swasti, Ika; Kusumastuti, Erwin; Febrianita, Roziana
Akuntansi: Jurnal Akuntansi Integratif Vol. 7 No. 1 (2021): Volume 7 Nomor 1 April 2021
Publisher : Prodi Akuntansi UIN Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29080/jai.v7i1.457

Abstract

Abstract The rapid development of ICT and the digital world has changed many things. Education in the new normal era must innovate to integrate ICT. This study aims to determine the digital literacy competence of Accounting students FEB UPN Veteran East Java; and Formulating strategies to improve digital literacy competencies for Accounting students of FEB UPN Veterans East Java. In addition to digital infrastructure, it is necessary to design learning models such as curriculum that is integrated with digital literacy (Stein and Graham, 2014). European Commission Digital Competency Framework 2.1 (Carretero, Vuorikari & Punie, 2018), covers five aspects, namely information/data literacy; communication/collaboration; digital content creation; security; and problem solving. This research method uses mixed methods (survey/interview). Quantitative and qualitative data analysis. The results showed that from the five aspects of digital literacy competence, Accounting students of FEB UPN Veteran Jatim were categorized both in the aspects of Information/data literacy and Communication/collaboration. Next is the aspect of creating digital content; Security; and Troubleshooting, need improvement. Strategies to improve digital literacy competence are to direct students to: think critically; using digital media; manage online identity; managing digital distractions; digital experience practice; and get out of your comfort zone.
Reformasi Akademik dan Keberlanjutan Pendidikan Tinggi Islam di Indonesia Putri Pramesti, Khofifah Nizalia; Suhermanto, Satya Rizky; Rahmania, Annisa; Zerlinda, Talitha; Kusumastuti, Erwin; hawa, revalina
Jurnal Pendidikan West Science Vol 2 No 02 (2024): Jurnal Pendidikan West Science
Publisher : Westscience Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58812/jpdws.v2i02.1168

Abstract

Pentingnya pendidikan karakter dalam perspektif Islam di Indonesia. Tingkat kejahatan yang meningkat dan berbagai kasus penyimpangan moral menunjukkan bahwa karakter mayoritas warga berada dalam kondisi yang mengkhawatirkan. Secara konstitusional, tujuan pendidikan nasional bukan hanya menghasilkan manusia yang terampil dan cerdas, tetapi juga manusia yang berakhlak mulia. Dalam perspektif Islam, pendidikan karakter serupa dengan pendidikan Akhlak (etika Islam). Sumber utama pendidikan karakter dalam Islam adalah Al-Qur'an dan Hadis; serta Nabi Muhammad SAW sebagai contoh teladan. Metode yang direkomendasikan dalam penerapan pendidikan karakter dalam Islam berbasis pendekatan mental-spiritual melalui manajemen jiwa, pembiasaan, keteladanan, dan lingkungan yang sehat yang melibatkan tiga pusat pendidikan, yaitu sekolah, keluarga, dan masyarakat.
Pengaruh Lingkungan Sekolah Terhadap Pembentukan Karakter Peserta Didik Ardiyanti, Audriene Dwi; Aryantika, Nike; Sekar Tandjung, Adine Ratri; Ramadhani, Oktavia; Kusumastuti, Erwin; Mufidah, Yumna
Jurnal Pendidikan West Science Vol 2 No 03 (2024): Jurnal Pendidikan West Science
Publisher : Westscience Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58812/jpdws.v2i03.1192

Abstract

Pendidikan memegang peranan penting dalam perkembangan kepribadian seseorang, di mana lingkungan sekolah menjadi salah satu faktor utama dalam proses tersebut. Tuntutan untuk mengembangkan karakter siswa melalui kejujuran, tanggung jawab, dan nilai moral yang tinggi semakin meningkat. Oleh karena itu, penting untuk memahami pengaruh lingkungan sekolah terhadap perkembangan kepribadian siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan karakteristik lingkungan sekolah yang mempengaruhi pembentukan karakter peserta didik, menganalisis faktor-faktor internal dan eksternal yang berperan, mengidentifikasi interaksi antara budaya sekolah, kepemimpinan, dan infrastruktur fisik sekolah, serta memberikan rekomendasi untuk meningkatkan efektivitas implementasi program pendidikan karakter. Lingkungan sekolah sangat memengaruhi perkembangan kepribadian siswa. Budaya sekolah yang menekankan nilai-nilai positif seperti kejujuran, tanggung jawab, dan kerja sama perlu didukung oleh kepemimpinan yang memberikan teladan dan arahan jelas, serta infrastruktur yang nyaman dan fasilitas pendukung memadai. Penelitian ini mengimplikasikan pentingnya mengembangkan budaya sekolah yang mendukung nilai-nilai karakter, dengan kepemimpinan aktif dan infrastruktur fisik yang memadai, agar sekolah dapat menjadi lingkungan yang ideal untuk pengembangan karakter siswa yang positif dan berkelanjutan.
Kontribusi dan Pengaruh Da’i Dalam Pencegahan Tindak Kekerasan di Kota Surabaya Firmansyah, Moch Rifky; Husein, Zulfikar; Alifian, Muhammad Rafi; Saputra, Ilham Aditya; Ferdiansyah, Ergy Irviandy; Kusumastuti, Erwin
Jurnal Pendidikan West Science Vol 2 No 02 (2024): Jurnal Pendidikan West Science
Publisher : Westscience Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58812/jpdws.v2i02.1203

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki kontribusi dan pengaruh dai dalam pencegahan tindak kekerasan di Kota Surabaya. Tindak kekerasan merupakan masalah sosial yang merugikan, dan dalam konteks ini, peran tokoh agama, terutama dai, sangat penting. Kota Surabaya dipilih sebagai lokasi penelitian karena keragaman populasi dan tantangan kekerasan yang dihadapi. Dai, sebagai tokoh agama dalam Islam, memiliki pengetahuan dan otoritas keagamaan untuk memberikan panduan dan berperan sebagai pemimpin spiritual. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif melalui analisis jurnal terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dai memiliki peran yang signifikan dalam pencegahan tindak kekerasan di Kota Surabaya melalui pendekatan edukasi, mediasi konflik, dan pembentukan karakter. Implikasi dari penelitian ini adalah pentingnya peran dai dalam membentuk masyarakat yang aman, damai, dan harmonis.