Claim Missing Document
Check
Articles

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGELOLAAN KEUANGAN DI CV FENI KARYA (TAMAN WISATA BONEANA) KABUPATEN KUPANG NUSA TENGGARA TIMUR) Batagodo, Johanes P; de Rozari, Petrus E; Makatita, Reyner F; Foenay, Christien C
GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial Vol 5 No 1 (2024): GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial
Publisher : Universitas Nusa Cendana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35508/glory.v5i1.13251

Abstract

Setiap perusahaaan memiliki cara tersendiri dalam mengelola serta menjalankan kegiatan operasionalnya sehingga perusahaan tersebut memiliki sumber pendanaan yang harus dikelola dengan baik. Pentingnya pengelolaan keuangan yang dikelola dengan baik merupakan suatu kepercayaan dari masyarakat yang diberikan kepada perusahaan untuk membangun program perusahaan yang berkualitas dan membangun citra yang baik di mata masyarakat. Pengelolaan keuangan adalah kegiatan untuk mengatur uang sebaik mungkin dengan melihat berbagai tahapan dan langkah-langkah yang nantinya dapat dipertanggungjawabkan kepada pihak yang berkepentingan. CV. Feni Karya merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dibidang pariwisata di Kabupaten Kupang yang berlokasi di Dusun Boneana, Oemat Nunu, Kecamatan Kupang Barat, Kupang, Nusa Tenggara Timur. Tujuan yang ingin dicapai CV. Feni Karya ini adalah menciptakan lapangan kerja baru bagi masyarakat di Kabupaten Kupang, membuat destinasi dan juga objek pariwisata untuk masyarakat Kota Kupang. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi kasus (case study) untuk menyelidiki dan memahami sebuah kejadian atau masalah yang telah terjadi dengan mengumpulkan berbagai macam informasi yang kemudian diolah untuk mendapatkan sebuah solusi agar masalah yang diungkap dapat terselesaikan. Berdasarkan hasil penelitian. Proses pengelolaan keuangan CV Feni Karya terlaksana dengan baik karena adanya perencanaan, pengarahan, pengorganisasian, pengawasan dan evaluasi pengelolaan keuangan hingga pertanggung jawabannya walaupun memiliki banyak kekurangan yang belum mengikuti Peraturan pokok pengelolaan dan pedoman pengelolaan pengelolaan faktor yang mempengaruhi pengelolaan keuangan CV Feni Karya seperti keterlambatan kaporan keuangan, pencatatan yang kurang rapi, pencatatan transaksi dimana perusahaan biasanya mencatat tersebut dan tidak memprosesnya kembali dan Pencatatan yang dimiliki perusahaan juga kurang memiliki kesinambungan dengan elemen-elemen laporan keuangan yang sebenarnya. Kata Kunci : Faktor Faktor Pengelolaan Keuangan
PENGARUH ONLINE CUSTOMER REVIEW DAN ONLINE CUSTOMER RATING TERHADAP CUSTOMER TRUST PADA MARKETPLACE SHOPEE Ningrum, Martiana Ratri; Foenay, Christien C; Riwu, Yonas F; Fanggidae, Apriana H J
GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial Vol 5 No 2 (2024): GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial
Publisher : Universitas Nusa Cendana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35508/glory.v5i2.13482

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis pengaruh online customer review dan online customer rating terhadap customer trust pada marketplace shopee, Metodologi yang digunakan merupakan survei terhadap mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Nusa Cendana di Kota Kupang. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui Online kuesioner dengan menggunakan teknik purposive sampling dan perhitungan besarnya sampel menggunakan metode Slovin dari perhitungan besarnya sampel menggunakan metode Slovin hasil yang diperoleh yaitu sebesar 100 mahasiswa. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan path analysis, Partial Least Square (PLS) dan uji hipotesis yang menggunakan program software SmartPLS 4.0. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa variabel online customer review berpengaruh dan signifikan terhadap customer trust, variabel online customer rating berpengaruh dan signifikan terhadap customer trust, serta variabel online customer review dan online customer terhadap customer trust pada memiliki hubungan secara simultan. Kata Kunci : online customer review, online customer rating, customer trust
ANALISIS EFISIENSI BIAYA OPERASIONAL TERHADAP PENDAPATAN PADA PT. ANGKASA PURA I (PERSERO) KANTOR PUSAT JAKARTA Mau, Daud Ronis; De Rozari, Petrus E; Makatita, Reyner F; Foenay, Christien C
GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial Vol 5 No 3 (2024): GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial
Publisher : Universitas Nusa Cendana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35508/glory.v5i3.13505

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk adalah untuk menganalisis efisiensi biaya operasional terhadap pendapatan pada PT. Angkasa Pura I (Persero) Kantor Pusat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa biaya operasional pada PT. ngkasa Pura I dari Tahun 2017-2021 mengalami fluktuasi dan tingkat efisiensi pada Tahun 2017-2021 tergolong tidak efisiensi karena lebih dari 100%, yaitu dimana pada Tahun 2017 tingkat efisiensi 72% dan dikatakan efisiensi. Pada Tahun 2018-2019 tingkat efisiensinya yaitu sebesar 67% dan 68% dan dapat digolongkan efisien. Sedangkan di Tahun 2020-2021 kriteria tingkat efisiensinya lebih dari 100% yaitu pada Tahun 2020 mencapai 145% dan di Tahun 2021 mencapai 180%, maka tingkat efisiensi pada dua Tahun terakhir dikatakan tidak efisien. Kata Kunci : Biaya Operasional, Pendapatan
PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) DAN PROFITABILITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PT. GUDANG GARAM TBK PERIODE 2017-2022 Sole, Leonardus; De Rozari, Petrus E; Foenay, Christien C; Ndoen, Wehelmina M
GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial Vol 5 No 3 (2024): GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial
Publisher : Universitas Nusa Cendana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35508/glory.v5i3.13568

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Corporate social Responsibility (CSR) dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan pada PT. Gudang Garam tbk. periode 2017-2022. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda, uji parsial, dan uji determinasi dengan menggunakan alat Statistical Package for Social Science 28.0 for windows (SPSS 28). Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel CSR berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahan dan profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Kata Kunci : Corporate Social Responsibility (CSR), Profitabilitas, Nilai Perusahaan
EFEKTIVITAS PENGELOLAAN PIUTANG PADA PRIMKOP KARTIKA BELU ATAMBUA De Jesus, Junita Barreto; Ndoen, Wehelmina M; Foenay, Christien C; De Rozari, Petrus E
GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial Vol 5 No 3 (2024): GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial
Publisher : Universitas Nusa Cendana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35508/glory.v5i3.13632

Abstract

Pengelolaan Piutang yang efektif merupakan salah satu hal yang diharapkan koperasi untuk mendapatkan keuntungan melalui kebijakan penjualan secara kredit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pengelolaan piutang pada Primkop Kartika Belu Atambua yang dapat mengurangi jumlah piutang tak tertagih. Penelitian ini menggunakan pendekatan mixed methods. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan yaitu teknik deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menggambarkan pengelolaan Primkop Kartika Belu Atambua dari tahun 2018-2022 mengalami Fluktuasi, hal ini disebabkan karena kurang efektifnya pengelolaan piutang pada koperasi sehingga berpengaruh pada piutang yang tak tertagih. Alternatif untuk mengatasi terjadinya piutang tak tertagih tersebut koperasi perlu memperbaiki pengelolaan piutang dengan cara melakukan penagihan rutin atau pengawasan terhadap piutang yang sudah jatuh tempo, memberikan denda terhadap peminjam yang terlambat melakukan pembayaran agar mereka tidak menunda-nunda pembayaran. Kata Kunci : Efektivitas, Pengelolaan Piutang
PENGARUH LEVERAGE PERUSAHAAN DAN PROFITABILITAS TERHADAP MANAJEMEN LABA PADA PERUSAHAAN JASA SEKTOR KONSTRUKSI BANGUNAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2018-2021 Atahau, Christien Ariyanti; De Rozari, Petrus E; Makatita, Reyner F; Foenay, Christien C
GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial Vol 5 No 3 (2024): GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial
Publisher : Universitas Nusa Cendana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35508/glory.v5i3.13665

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh leverage dan profitabilitas terhdap manajemen laba pada perusahaan jasa sektor konstruksi bangunan yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2018-2021 .Variabel bebas yang digunakan dalam penelitian ini adalah leverage dan profitabilitas,adapun variabel terikat adalah manajemen laba.Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif .jenis dan sumber data yang digunakakan adalah data sekunder berupa laporan keuangan perusahaan yang di peroleh melalui website Bursa Efek Indonesia .Data diolah menggunakan spss.Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 40 sampel selama 4 tahun berturut-turut. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa leverage memiliki pengaruh yang signifikan terhadap manajemen laba sedangkan profitabilitas tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap manajemen laba dan secara simultan leverage dan profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap manajemen laba. Kata Kunci : Leverage, Profitabilitas, Manajemen Laba
PENGARUH INFLUENCER DAN CONTENT MARKETING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK PADA CAFÉ KOPI KEMBO Sahbiah, Salfa; Fanggidae, Apriana H J; Dhae, Yosefina K I D D; Foenay, Christien C
GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial Vol 5 No 3 (2024): GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial
Publisher : Universitas Nusa Cendana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35508/glory.v5i3.13942

Abstract

Penelitian ini berfokus pada pengunjung café kopi kembo. Tujuan penelitian adalah untuk 1) Untuk menganalisis pengaruh Influencer terhadap keputusan pembelian produk pada café kopi kembo; 2) Untuk menganalisis pengaruh Content Marketing terhadap keputusan pembelian produk pada café kopi kembo; 3) Untuk menganalisis pengaruh Influencer dan Content Marketing terhadap keputusan pembelian produk pada café kopi kembo. Metode dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian asosiatif yang bertujuan untuk mengetahui hubungan dua variabel atau lebih dengan pendekatan penelitian kuantitatif. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah purposive sampling, dengan rumus lemeshow diperoleh 100 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial yang menggunakan analisis regresi linear berganda dengan bantuan aplikasi SPSS versi 27. Berdasarkan hasil analisis deskriptif capaian variabel Influencer, Content Marketing dan Keputusan Pembelian berada pada kriteria tinggi. Hasil uji hipotesis membuktikan bahwa Influencer dan Content Marketing baik secara parsial maupun secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian Produk pada Café Kopi Kembo. Kata Kunci : Influencer, Content Marketing, Keputusan Pembelian
PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN LABEL HALAL TERHADAP MINAT BELI PRODUK KOSMETIK HANASUI PADA MAHASISWI PROGRAM STUDI MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS Mayeli, Nurul Kholillah; Salean, Debryana Y; Dhae, Yosefina K I D D; Foenay, Christien C
GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial Vol 5 No 3 (2024): GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial
Publisher : Universitas Nusa Cendana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35508/glory.v5i3.13976

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari kualitas produk dan label halal terhadap minat beli produk kosmetik Hanasui (Studi pada Mahasiswi Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Univeristas Nusa Cendana) . Penelitian ini merupakan jenis penelitian asosiatif dengan metode pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner, wawancara sebagai instrument penelitian. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswi program studi manajemen fakultas ekonomi dan bisnis univeristas nusa cendana. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan Rumus Slovin dan sampel yang digunakan adalah 188 responden. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial Kualitas Porduk berpengaruh secara signifikan terhadap minat beli Mahasiswi Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Univeristas Nusa Cendana, Label Halal berpengaruh secara signifikan terhadap minat beli Mahasiswi Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Univeristas Nusa Cendana, dan secara simultan Kualitas dan Label Halal berpengaruh secara signifikan terhadap minat beli Mahasiswi Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Univeristas Nusa Cendana. Kata Kunci : Kualitas Produk, Label Halal, Minat Beli
PENGARUH ORIENTASI PASAR TERHADAP KINERJA PEMASARAN PADA UMKM TENUN IKAT GUNUNG MAKO DI DESA TERNATE UMAPURA KABUPATEN ALOR Singhs, Akbar; Fanggidae, Apriana H J; Foenay, Christien C; Fanggidae, Ronald P C
GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial Vol 5 No 3 (2024): GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial
Publisher : Universitas Nusa Cendana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35508/glory.v5i3.14051

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari orientasi pasar dan bagaimana dampaknya terhadap kinerja pemasaran UMKM Tenun Ikat Gunung Mako. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh melalui kuesioner dan wawancara. Penelitian ini mengadopsi pendekatan kuantitatif. Penentuan sampel menggunakan metode Lemeshow. Sampel data pada penelitian ini sebanyak 100 orang yang terdiri dari konsumen sampai pada karyawan UMKM Tenun Ikat Gunung Mako yang didominasi oleh responden berjenis kelamin wanita, 24-30 tahun serta berprofesi sebagai aparatur sipil negara. Alat analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah regresi linear sederhana dengan menggunakan software SPSS. Berdasarkan hasil analisis ditemukan bahwa orientasi pasar berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pemasaran Kata Kunci: Kinerja Pemasaran, Orientasi Pasar
PREDIKSI FINANCIAL DISTRESS PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR TEKSTIL DAN GARMEN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN (2018-2022) Kaly, Yohana S J; Amtiran, Paulina Y; Makatita, Reyner F; Foenay, Christien C
GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial Vol 5 No 4 (2024): GLORY Jurnal Ekonomi dan Ilmu Sosial
Publisher : Universitas Nusa Cendana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35508/glory.v5i4.15181

Abstract

Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk menganalisis kesulitan keuangan yang dialami pada perusahaan sub sektor Tekstil dan Garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan sub sektor Tekstil dan Garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2022. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuntitatif dengan menggunakan data sekunder dari laporan keuangan tahunan periode 2018-2022. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode Zmijewski dengan rumus X = -4,3 – 4,5X1 + 5,7X2 + 0,004X3. Prediksi financial distress pada perusahaan sub sektor Tekstil dan Garmen menggunakan metode Zmijewski menunjukkan bahwa terdapat 3 perusahaan yang mengalami kondisi kesulitan keuangan yaitu PT Asia Pasific Investama Tbk, PT Panasia Indo Resources Tbk, dan PT Ricky Putra Globalindo Tbk. Impelementasi dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui potensi kebangkrutan pada perusahaan sub sektor tekstil dan garmen di masa yang akan datang. Kata Kunci : Financial Distress, Tekstil dan Garmen, Zmijewski
Co-Authors Aman, Dominikus K T Amol, Konstantia Amtiran, Paulina Y Amtiran, Paulina Y Anderias U. T. Anabuni Andini Anggiani Putri Kadja Antonio E.L. Nyoko Ardianto, Saverinus Atahau, Christien Ariyanti Bahri, Gabriela Gratias Balle, Marselin Yosina Banur, Maria M. Batagodo, Johanes P Beni, Yuliana Buakia Bria, Julian Santika Bunga, Markus Da Costa, Theresia Damaris Aprilya Zacharias De Jesus, Junita Barreto de Robert, Chrispianus Paulo de Rozari, Petrus E. Debry Y. Salean Deta, Yohanis Umbu Dhae, Yosefina K I D D Dhae, Yosefina K.I.D.D. Duran, Theresia Scolastika Tupat Fa'ah, Yuri S Faah, Yuri S Fallo, Aprilia Magdalena Fanggidae, Apriana H.J. Fanggidae, Kiki Marisa Yumita Fanggidae, Ronald Patrick Costantin Febyana Wolla Fransiska, Yohana Antida Gama, Cresensia Dai Ghriani G, Archangela Riama Gunu Wutun, Maria Magdalena Hae, Mensen Mone Hamin, Alfianus Hane, Febiana Erlinda Hartati, Lidia Hawu Haba, Betsyeba Ariyani Helny Melynda Astriani Meroekh Herny Ellen Djunina Horo, Andreas Hermanus Huler, Wilhelmus W Indung, Maria Novista Irene Garlinintya Janves, Beata Lertik Jati, Hironymus Jeki Rohi, Ivon Kristianti Jema, Celina Kalimandang, Renaldy Putra Kaly, Yohana S J Kanio, Yeni Mariana Putri Kusnadi, Khanza Soraya Khairiyah Lama Ile, Maria N T K Lani, Julliet Juneva Lorang, Priscila Maria Dua Ludji, Mars Triwilia Lusi, Vani Wulan Firlani Makatita, Reyner F. Mannoradja, Stifanny Magdalin Maria Lidiana Belak Markus Bunga Masalle, Fadel Marjuki Mau, Daud Ronis Mayeli, Nurul Kholillah Memen, Imelda Ina Merlyn Kurniawati Miger Nomeni Mili G, Yohanes Ferdinandus Mochammad Imron Awalludin Molina, Taroce Elania Mowata, Joice Sara Muhammad Ilyas Nalle, Karni Jublina Ndoen, Wehelmina M. Neno, Marianus S Nggewung, Wilhelmina Ekarista Menza Ni Putu Nursiani Ningrum, Martiana Ratri Nuban, Yusuf Arimatea Nubatonis, Paul Engelberth Octovianus Nawa Pau Odilya F. Wetina Olivia, Ivana Owa, Maria Magdalena Pah, Gracia Herawati Pandie, Ananta Melvino Pasi, Patricia N N Pasole, Ifanny Susanti Pingge, Elizabeth Putra, Metodius Ade Rabe, Anifir Rohi Radjah, Adriana Dinda Permata Raimundus Ivan Naisoko Raimundus Ivan Naisoko Rame Hau, Beryl Jabin Rolland E. Fanggidae Sabha, Adrianus Saekoko, Arwinda Lonny Sahbiah, Salfa Saiman, Klaudiana Novanti Salean, Debryana Y Selly, Jean A Sena, Theresa Kurnia Yulia Seran, Evi Yohana Seran, Fidelis Ardiyanto Singhs, Akbar Sinlae, Yoan Tania Sole, Leonardus Sudrajat, Nur Ihsan Arif Syahid, Shasah Husani Tafuli, Menci Aplonia Taga Doko, Febriyanti Sentiche Talo, Vanesa Leo Taneo, Shintia Taopan, Juningsi Ferderika Belandina Tefa, Seprianus Timuneno, Tarsisius Ulut, Natalia Gracia Rimelda Wehelmina Ndoen Wehelmina Ndoen Wio, Elizabeth Sancha Woroms, Priwinta D L Yonas F Riwu Yosefina Dhae Yuri Sandra Faah Zogara, Juwita Christyani