Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapah jauh penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja dan menganalisis apa saja kendala dalam penerapan Keselamatan dan kesehatan kerja di laboratorium SMK Negeri 7 Majene kompetensi keahlian Teknik Audio Video. Metode penelian ini ialah penelitian pendekatan kuantitatif deskriptif. Penelitian ini diikuti oleh seluruh peserta didik yang melakukan praktek di laboratorium. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi ditinjau di laboratorium, wawancara kepada kepala laboratorium dan siswa serta dokumentasi diperoleh selama penelitian. Hasil penelitian menunjukkan penerapan K3 di laboratorium masih kurang. Terdapat juga kendala dalam penerapan Kesehatan dan Keselamatan Kerja di laboratorium yakni kurangnya alat pelindung diri di laboratorium, serta kurangnya APAR dan kotak P3K, serta masih kurangnya arahan dari guru terhadap pengtingya penerapan K3, yang menyebabkan pekerja mudah mengalami kecelakaan.