Penelitian ini dilatar belakangi bahwa Pembelajaran Pendidikan Agama Islam masih kurang bervariasi, metode pembelajaran yang digunakan guru. Banyak peserta didik yang tidak memperhatikan guru dan peserta didik lebih sering melakukan hal-hal diluar aktifitas belajar seperti mengobrol dengan teman sebangkunya, bahkan ada peserta didik yang sampai mengantuk pada saat proses belaja mengajar berlangsung. Penelitian ini juga bertujuan mengetahui apakah ada pengaruh penggunaan metode kooperatif tipe jigsaw terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran PAI kelas X di SMK N 1 Palembayan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif jenis Quasi Experimental Design, Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas X Multimedia dan Kelas X Teknik dan Bisnis Sepeda Motor di SMK N 1 Palembayan dengan jumlah Sampel 56 peserta didik. Sampel penelitian yaitu kelas X Teknik dan Bisnis Sepeda Motor sebagai kelas Eksperimen dengan metode pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw, kelas X Multimedia sebagai kelas Kontrol dengan menggunakan Metode Konvensional. Teknik analisis data menggunakan Uji Normalitas dengan rumus Kolmogrov Smirnov, dan Uji Homogenitas dengan Uji Fisher dilanjutkan dengan Uji Hipotesis dengan Uji-t Independent. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan dari data penelitian diperoleh hasil hipotesis Uji-t diperoleh Thitung = 2,534876355 dan Ttabel = 2,004879288, maka Thitung > Ttabel sehingga H0 ditolak. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh penggunaan metode pembelajaran kooperatif tipe jigsaw terhadap hasil belajar PAI siswa kelas X di SMKN N 1 Palembayan.