Claim Missing Document
Check
Articles

Found 26 Documents
Search

Hafalan Qur’an Waktu Nyata Menggunakan Perangkat Lunak Pada Kegiatan Pengajian Anak Nurdin, Nurdin; Fadlisyah, Fadlisyah; Bustami, Bustami; Fasdarsyah, Fasdarsyah; Yunizar, Zara
Jurnal Bangun Abdimas Vol 2 No 2: November 2023
Publisher : PT. Bangun Harapan Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56854/ba.v2i2.308

Abstract

Peningkatan minat masyarakat terhadap hafalan Qur’an, telah memunculkan ide-ide baru terutama dalam membantu masyarakat meningkatkan hafalannya dalam waktu yang singkat. Salah satu pendekatan alternatif tersebut adalah pemanfaatan teknologi yang tepat dan akurat dalam mengevaluasi setiap hafalan dari peserta hafalan Qur’an. Konsep sistem yang dibagun hanya berperan sebagai pengujian hafalan awal, sebelum para peserta menampilkan hafalannya di hadapan para guru. Sistem dibangun dengan seramah mungkin agar masyarakat awam mampu dan mudah menggunakannya, Setelah dilakukan pengujian sistem terhadap para peserta hafalan, diperoleh adanya peningkatan minat dan percepatan masyarakat peserta penghafal Qur’an dalam menyelsaikan hafalannya. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa rata-rata 50% dari total peserta berhasil menyelesaikan hafalan dan dianggap layak oleh sistem setelah pengujian pertama, dan 50% sisa peserta berhasil menyelesaikan hafalannya dan telah dianggap layak oleh sistem setelah pengujian kedua.
TINJAUAN PERENCANAAN DAYA TAMPUNG WADUK TERHADAP DEBIT BANJIR PERIODE ULANG T TAHUN DI SUNGAI KRUENG PEUDADA KABUPATEN BIREUEN Fasdarsyah, Fasdarsyah; Fauzan, M.; Nurhayati, Nurhayati
TECHSI - Jurnal Teknik Informatika Vol 12, No 2 (2020)
Publisher : Teknik Informatika Universitas Malikussaleh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29103/techsi.v12i3.9194

Abstract

Batu bata merupakan bahan bangunan yang digunakan sebagai dindingbangunan non-struktural. Batu bata non-stuktural pada bangunan konstruksitingkat tinggi/gedung berfungsi sebagai pemanfaatan untuk dinding pembatasdan estetika tanpa memikul beban yang ada di atasnya. Penelitian ini diharapkandapat mempertahankan nilai kuat tekan batu bata merah dan meningkatkan nilaiekonomis. Batu bata dengan bahan pengisi batang jerami dan styrofoam dibuatvariasi campuran 3%, 5%, 7% dan 11% dari berat tanah pembuatan batu bata.Benda uji yang berukuran 23 cm x 11 cm x 5cm. Jumlah benda uji sebanyak 25sampel, dengan masing-masing varian memiliki 5 sampel. Pelaksanaanpengujian di lakukan di Laboratorium Teknik Sipil Universitas Malikussaleh.Hasil pengujian kuat tekan dan absorbsi air dengan bahan pengisi batang jeramidan styrofoam menurunkan kuat tekan rata batu bata variasi 0% yaitu 85.04kg/cm, 3% 82.9 kg/cm, 5% 81.9 kg/cm, 7% 80.9 kg/cm dan 11% 79kg/cm.Semakin banyak campuran yang digunakan sebagai bahan pengisi, kuattekan batu bata semakin menurun. Sedangkan persentase penyerapan air rata-ratabatu bata semakin meningkat dari variasi 0% yaitu 15.4%, 3 % adalah 15.8 %,5% adalah 15.8%, 7% yaitu 16.6% dan 11% adalah 17%. Pencampuran batangjerami dan styrofoam pada batu bata menghasilkan batu bata yang lebih ringan2.4 kg/cm dari batu bata normal 1.2 kg/cm.
Analisis Kinerja Ruas Jalan Akibat Hambatan Samping: Studi Kasus Pasar Tradisional di Kota Medan Malasyi, Syibral; Mukhlis, M; Anjella, Eva; Fauzan, M; Mudi Hafli, T; Sarana, David; Fasdarsyah, F
Malikussaleh Journal of Mechanical Science and Technology Vol 7, No 1 (2023): Malikussaleh Journal of Mechanical Science and Technology
Publisher : Malikussaleh University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29103/mjmst.v7i1.12602

Abstract

Road of Kapten Muslim Medan City is quite congested. due to the road is located in the area of many shops and trades that are not efficient in conducting buying and selling transactions. Primary data such as road geometrics, traffic volume, side obstacles, and speed. Based on the results and discussion, the highest side obstacle on this section of Jalan Kapten Muslim has an event weight frequency of 1087.8. This value is included in the class of very high side obstacles. The effect of obstacles on capacity is seen from the decrease in capacity before the side obstacle of 6,600 skr / hour with a Dj value of 0.47 and with side obstacles to 6,072 skr/ hour with a Dj value of 0.51. Thus, the level of road service for both is C. Thus, there is a decrease in capacity due to side barriers that can affect the performance of the road.
Pelatihan Pembuatan Biogas dari Limbah Rumah Tangga pada Komunitas Ibu PKK di Kota Lhokseumawe Malasyi, Syibral; Fauzan, M.; Mukhlis, Mukhlis; Sarana, David; Mudi, Teuku; Fasdarsyah, Fasdarsyah
Center of Knowledge : Jurnal Pendidikan Dan Pengabdian Masyarakat Volume 4 Nomor 1 Februari 2024
Publisher : Pusdikra Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51178/cok.v4i1.1998

Abstract

Kota Lhokseumawe, Aceh, Indonesia, menghadapi tantangan dalam pengelolaan limbah rumah tangga yang terus meningkat seiring pertumbuhan populasi. Limbah rumah tangga yang tidak terkelola dengan baik berkontribusi pada polusi lingkungan dan masalah kesehatan. Komunitas ibu PKK di kota ini memiliki potensi besar untuk berperan aktif dalam mengelola limbah rumah tangga dan memanfaatkan energi alternatif seperti biogas. Pengabdian kepada masyarakat ini berfokus pada pelatihan pembuatan biogas dari limbah rumah tangga untuk ibu-ibu PKK di Lhokseumawe. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan ibu-ibu PKK dalam mengolah limbah rumah tangga menjadi biogas, yang dapat digunakan sebagai sumber energi ramah lingkungan. Metode yang digunakan adalah Participatory Action Research (PAR), yang melibatkan partisipasi aktif ibu-ibu PKK dalam seluruh tahapan pelatihan, mulai dari perencanaan hingga evaluasi. Hasil dari pengabdian ini menunjukkan bahwa peserta pelatihan memiliki pemahaman yang baik tentang konsep dan teknik pembuatan biogas, serta mampu menerapkannya di rumah masing-masing. Sebanyak 75% peserta berhasil memanfaatkan biogas, dengan manfaat ekonomi dan lingkungan yang signifikan, seperti pengurangan biaya energi dan penurunan emisi gas rumah kaca. Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi komunitas Lhokseumawe, meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan kesehatan lingkungan.
SISTEM INFORMASI DANA DESA BERBASIS WEB MOBILE DI KECAMATAN MAKMUR KABUPATEN BIREUEN Fasdarsyah, Fasdarsyah; Fauzan, M.; Mukhlis, Mukhlis
Jurnal Teknologi Terapan and Sains 4.0 Vol 2 No 3 (2021): Jurnal Teknologi Terapan & Sains
Publisher : Universitas Malikussaleh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29103/tts.v2i3.6508

Abstract

Sistem Informasi Dana Desa bertujuan untuk mempermudah masyarakat yang ingin mengelola dana desa biar bisa lebih mudah dan cepat dengan baik. Sehingga diharapkan dapat memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi masyarakat dalam mengelola dana desa tersebut. Sistem ini dikembangkan menggunakan bahasa pemograman PHP dan MySQL dan mengunakan database disesuaikan dengan kebutuhan dalam proses perancangan sistem Informsai Dana Desa Berbasis Web Mobile. Di dalam sistem ini terdapat  beberapa sistem informasi serta Perancangannya menggunakan metode terstruktur yang menggunakan DFD dan ERD sebagai alat bantu untuk merancang Sistem Informasi Dana Desa Berbasis Web Mobile Kecamatan Makmur Kabupaten Bireun. Kata Kunci” Sistem Informasi, Dana Desa, DFD, ERD
S ANALISIS KERUSAKAN JALAN MENGGUNAKAN METODE PCI DAN AI MS-17 DAN BIAYA PENANGANAN PADA RUAS JALAN LINE PIPA STA 1+000 – 2+500 Malasyi, Syibral; Fauzan, M; Hafli, T Mudi; Sarana, David; Mukhlis, Mukhlis; Fasdarsyah, Fasdarsyah; Ayna, Tharatul
Teras Jurnal : Jurnal Teknik Sipil Vol. 15 No. 2 (2025): Teras Jurnal (September)
Publisher : UNIVERSITAS MALIKUSSALEH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29103/tj.v15i2.1294

Abstract

Abstrak   Jalan merupakan sarana infrastruktur yang berfungsi sebagai ruang sirkulasi untuk mempermudah transportasi darat, lengkap dengan bangunan pelengkap serta perlengkapannya yang menunjang aktivitas lalu lintas. Evaluasi ini dilakukan dengan membandingkan dua metode, yaitu Pavement Condition Index (PCI) dan Asphalt Institute MS-17, guna menilai apakah kondisi jalan masih layak atau membutuhkan program pemeliharaan dan perbaikan secara rutin. Hasil analisis menunjukkan bahwa berdasarkan metode PCI, persentase kondisi jalan tertinggi berada pada kategori failed sebesar 43%, diikuti fair 24%, very poor 14%, excellent 9%, poor dan good masing-masing 5%. Sedangkan pada metode Asphalt Institute MS-17, ditemukan bahwa 41% kerusakan memerlukan tambalan, 32% membutuhkan pemeliharaan rutin, dan 27% memerlukan rekonstruksi. Dari kedua metode tersebut dapat disimpulkan bahwa solusi penanganan yang direkomendasikan adalah Rekontruksi atau melalui kegiatan tambalan atau perbaikan lainnya   Kata kunci: kerusakan jalan, PCI, AI MS-17   Abstract   Roads are infrastructure facilities that function as circulation spaces to facilitate land transportation, complete with complementary buildings and equipment that support traffic activities. This evaluation was conducted by comparing two methods, namely the Pavement Condition Index (PCI) and the Asphalt Institute MS-17, to assess whether the road conditions are still suitable or require routine maintenance and repair programs. The results of the analysis show that based on the PCI method, the highest percentage of road conditions is in the failed category of 43%, followed by fair 24%, very poor 14%, excellent 9%, poor and good each 5%. While in the Asphalt Institute MS-17 method, it was found that 41% of damage required patching, 32% required routine maintenance, and 27% required reconstruction. From the two methods, it can be concluded that the recommended handling solution is Reconstruction or through patching or other repair activities   Keywords: Road damage, PCI, AI MS-17