Claim Missing Document
Check
Articles

Found 33 Documents
Search
Journal : Prosiding National Conference for Community Service Project

Rancang Bangun Video Pembelajaran Pendidikan Dimensi Tiga Di Smk Al Azhar Batam Menggunakan Metode MDLC Tony Wibowo; Loren Loren
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 4 No 1 (2022): The 4th National Conference of Community Service Project 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v4i1.7071

Abstract

Untuk seorang anak SMK, matematika merupakan salah satu mata pelajaran yang susah dan membosankan. Khususnya materi dimensi tiga karena materi ini membutuhkan gambaran dan pemahaman yang jelas. Materi dimensi tiga merupakan ilmu yang mempelajari elemen-elemen pada bangun ruang. maka dari itu diperlukan sebuah gambaran bangun ruang yang jelas,detil dan menarik agar dapat dipahami oleh murid. Saat ini kebanyakan dari guru mengajarkan materi dimensi tiga dengan cara menggambarkan bangun ruang secara manual di papan tulis. hal ini membutuhkan waktu yang cukup lama, karena ada banyak jenis bangun ruang dan gambar yang dihasilkan bersifat 2 dimensi. Hal ini dapat menyebabkan murid-murid kurang memahami bangun ruang tersebut. Maka dari itu kami merancang sebuah video media pembelajaran dimensi tiga dengan metode MDLC dan memakai aplikasi Maya 2022, Adobe Premiere Pro 2020, Adobe Illustrator 2020, dan Videoscribe. Video pembelajaran tersebut diharapkan dapat membantu guru dalam proses ajar mengajar materi dimensi tiga sehingga murid lebih memahami struktur dan konsep dari bangun ruang.
Perancangan dan Implementasi Website Tracer Study di SMKS Maitreyawira Menggunakan Framework Scrum Novita Chris; Tony Wibowo
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 4 No 1 (2022): The 4th National Conference of Community Service Project 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v4i1.7039

Abstract

Keberhasilan dari suatu sekolah dapat diukur melalui beberapa faktor, salah satunya adalah keberhasilan alumni pada dunia kerja. Salah satu langkah yang dapat digunakan untuk dapat mengetahui keberhasilan ini adalah dengan melakukan pelacakan alumni. Hal ini telah dilakukan oleh salah satu sekolah di kota Batam yaitu SMK Maitreyawira. Sekolah ini melakukan pelacakan alumni dengan cara konvensional yaitu dengan bantuan form online dan program untuk menghitung data. Akan tetapi dalam pelaksanaannya, sistem ini mempunyai beberapa kelemahan antara lain lemahnya keamanan data, duplikasi data, kurangnya tingkat aktual data dan kesusahan dalam memperbarui data. Oleh karena itu, kegiatan ini bertujuan untuk membuat website pelacakan alumni yang dapat mempermudah sekolah dalam memperoleh informasi berupa data informasi lulusan, penyebaran lulusan serta status pendidikan dan pekerjaan lulusan. Pengembangan website ini akan menggunakan bahasa pemrograman PHP Codeigniter dan bantuan framework SCRUM. Tracer study ini dirancang untuk dapat membantu sekolah dalam menyelesaikan masalah-masalah yang telah diidentifikasi sebelumnya dengan mengutamakan keefisienan pengguna dalam memperbarui data kuesioner pengguna. Setelah adanya website pelacakan alumni ini, sekolah menjadi lebih mudah melakukan proses pelacakan alumni mulai dari pengambilan data hingga pengolahan data yang diperlukan untuk meningkatkan mutu pendidikan sekolah.
Perancangan Dan Implementasi Video Profil Sekolah Di SMK Harapan Utama Menggunakan Framework MDLC Tony Wibowo; Aloysius Edward Marselino Dolok Saribu
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 4 No 1 (2022): The 4th National Conference of Community Service Project 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v4i1.7107

Abstract

Video profil digunakan sebagai bahan promosi atau untuk memperkenalkan dan menyampaikan informasi tentang sekolah kepada calon siswa dan orang tuanya. Tujuan dari pembuatan video profile SMK Harapan Utama ini adalah untuk dikenal masyarakat dan memperluas informasi sekolah. Dalam pembuatan video profil, kami menggunakan metode MDLC (Multimedia Development Life Cycle) yang memiliki 6 tahapan. materi yang kami kumpulkan mengumpulkan dari berbagai sumber, termasuk merekam materi sendiri dan menggabungkannya menjadi satu video profil menggunakan Adobe Premier Pro 2020 dan Wondershare Filmora. Hasil video profil yang diunggah ke situs berbagi video: Youtube. Sekarang, video sudah mengumpulkan daya tarik 103 view dan 30 like.
Perancangan Dan Implementasi Website Sistem Poin Di SMK Multistudi High School Batam Menggunakan Framework SCRUM Andriyanto Andriyanto; Tony Wibowo
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 4 No 1 (2022): The 4th National Conference of Community Service Project 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v4i1.7053

Abstract

Sistem informasi sudah menjadi salah satu teknologi yang banyak digunakan dalam berbagai bidang organisasi. Bahkan tidak terkecuali pada bidang pendidikan dan edukasi, pengetahuan dalam menggunakan teknologi sistem informasi akan menjadi faktor krusial bagi perkembangan generasi yang sedang berlangsung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang dan implementasi website Sistem Poin bagi Sekolah Multistudi High School (SMK MHS) Batam. Proses perancangan website tersebut dijalankan dengan metode Scrum, serta menggunakan aplikasi Visual Studio Code, yang dimana bahasa pemrograman yang digunakan adalah JavaScript dengan beberapa pendukung seperti ReactJS, NodeJS, ExpressJS, dan XAMPP. Website Sistem Poin ini kemudian dirancang sesuai dengan kebutuhan beserta requirements yang diperoleh sebelumnya dari mitra. Dengan begitu, hasil perancangan luaran ini diharapkan bisa membantu bagi pihak terkait dalam melakukan pengelolaan data laporan poin pada siswa yang terlibat dalam SMK MHS.
Magang Bersertifikat: UX Designer pada PT. Global Tiket Network Tony Wibowo; Vivien Christy Apriyanti
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 5 No 1 (2023): The 5th National Conference for Community Service Project 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v5i1.7951

Abstract

Kualitas desain UI/UX (user interface/user experience) dari aplikasi dan website mempengaruhi performa dari aplikasi atau website tersebut. Penelitian menunjukkan bahwa dalam menciptakan dampak positif terhadap keberlangsungan penjualan dalam suatu e-commerce, diperlukan tampilan desain interaksi yang menarik dan menyenangkan, sehingga dapat menciptakan emosi positif pengguna. PT. Global Tiket Network (tiket.com) yang merupakan salah satu pionir Online Travel Agent (OTA) di Indonesia tentunya menyadari bahwa kualitas desain mempengaruhi performa bisnis. Maka dari itu, tiket.com selalu mengembangkan kualitas desain dari aplikasi maupun website-nya. Sebagai pemagang di PT. Global Tiket Network, penulis mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan salah satu area desain di produk Hotel. Dengan adanya begitu banyak pilihan yang tersedia pada Search Result Page (halaman hasil pencarian), pengguna cenderung mengalami choice overload yang berujung pada analysis paralysis. Hal ini membuat pengguna sulit untuk menentukan hotel pilihannya. Oleh karena itu, penulis sebagai pemagang UX Designer merancang desain UI/UX aplikasi tiket.com yang dapat menjadi solusi dari permasalahan tersebut, yaitu Personalized Search Result Page. Penulis merancang desain aplikasi dengan metode Design Thinking, menggunakan tool Figma. Meskipun tidak dapat diuji langsung kepada pengguna, hasil dari desain yang telah dirancang mendapatkan respon positif dari para Senior Designer.
Perancangan dan Pengembangan Komik Wisata Kecamatan Belakang Padang Tony Wibowo; Jaslina Jaslina
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 5 No 1 (2023): The 5th National Conference for Community Service Project 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v5i1.7935

Abstract

Kehidupan manusia semakin bergantung pada teknologi digital. Hal ini terlihat dari beberapa aspek termasuk politik, kesehatan, pendidikan, seni, dan bahkan pariwisata. Ketergantungan yang terjadi dari teknologi digital adalah penyebarluasan informasi yang efisien, cepat, dan luas. Penyebaran informasi secara digital telah menjadi salah satu metode yang sering digunakan, khususnya dalam penerapan rebranding untuk memajukan dunia pariwisata. Salah satu cara untuk melakukan rebranding adalah dengan perancangan dan pengembangan multimedia seperti videografi, fotografi, dan ilustrasi. Salah satu masalah yang dihadapi oleh masyarakat Kecamatan Belakang Padang adalah kurangnya branding dalam memperkenalkan Kecamatan Belakang Padang. Oleh karena itu, dikembangkanlah komik atau webtoon yang dapat memperkenalkan wisata Kecamatan Belakang Padang dengan menggunakan metode MDLC (Multimedia Development Life Cycle). Tujuan perancangan dan pengembangan komik wisata bertujuan untuk meningkatkan peluang dalam memajukan bidang pariwisata dengan memperkenalkan wisata Kecamatan Belakang Padang serta menarik wisatawan. Hasil akhir dari kegiatan ini berupa komik atau webtoon yang menggambarkan wisata di Kecamatan Belakang Padang.
Analisis Sistem : Pengembangan Perancangan dari Sistem Perkebunan HORTUS PT. Pundi Mas Berjaya Sakilah Dwi Cahyani; Tony Wibowo
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 5 No 1 (2023): The 5th National Conference for Community Service Project 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v5i1.8015

Abstract

Penelitian ini membahas tentang pengembangan sistem perancangan perkebunan HORTUS melalui kegiatan magang di PT. Pundi Mas Berjaya. Proyek pengembangan sistem perkebunan bertujuan untuk mengatasi masalah struktur administrasi yang belum sistematis dan kesulitan dalam pencarian data, sehingga memudahkan pengolahan data dan mengurangi kesalahan. Metodologi yang digunakan dalam pengembangan sistem ini adalah SDLC (System Development Life Cycle), meliputi analisis kebutuhan, perancangan, pengujian, dan implementasi. Pengerjaan proyek melibatkan analisis kebutuhan data dan fitur, penentuan alur sistem, perancangan fitur dan otorisasi akses, serta pembuatan flowchart, use case, ERD, dan desain UI/UX. Setelah implementasi, sistem yang telah dikembangkan dipresentasikan dalam webinar kepada mitra perusahaan.
Perancangan dan Implementasi Video Profil SMK Negeri 2 Batam Tony Wibowo; Wenseslaus Harley Hardiwinata
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 5 No 1 (2023): The 5th National Conference for Community Service Project 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v5i1.8107

Abstract

SMK Negeri 2 Batam adalah sekolah kejuruan yang berdiri di Kota Batam beralamat di Jalan Pemuda no.5 Legenda Malaka, Batam Centre. Permasalahan yang dihadapi oleh SMK Negeri 2 Batam ini adalah adanya keperluan untuk memperbarui video profil sekolah mereka yang digunakan sebagai sarana pemasaran atau media promosi untuk memperlihatkan keunggulan-keunggulan yang dimiliki oleh SMK Negeri 2 Batam. Dalam perancangan video profil sekolah ini penulis menggunakan metode wawancara dan observasi untuk memperoleh data yang akan digunakan untuk merancang video profil yang sesuai dengan kebutuhan sekolah. Perancangan video profil itu sendiri akan dirancang melalui 3 tahapan yaitu, tahap pre-production, production, dan post-production. Aplikasi yang digunakan untuk mengedit video profil tersebut adalah aplikasi adobe premiere pro. Hasil dari perancangan video profil sekolah tersebut kemudian akan diimplementasi melalui Youtube Channel resmi SMK Negeri 2 Batam.
Perancangan dan Implementasi Video Profil Autoban Menggunakan Metode MDLC Tony Wibowo; Ivan Hendardi
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 5 No 1 (2023): The 5th National Conference for Community Service Project 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v5i1.7977

Abstract

Pada era perkembangan teknolgi ini, bisnis berkembang dengan kecepatan yang lebih tinggi dari sebelumnya. Dengan bantuan teknologi, promosi bisnis menjadi lebih mudah dengan adanya media sosial. Promosi-promosi terdapat berbagai macam bentuk seperti gambar, video, dan bentuk media digital lainnya. Sebagian besar bisnis memiliki sebuah video profil perusahaan mereka sendiri. Autoban Workshop adalah salah satu bengkel ban di Batam. Sebagai salah satu bengkel yang berdedikasi untuk memberikan hasil yang terbaik dan cepat serta dengan profesional. Saat ini, Autoban belum memiliki profil Perusahaan. Oleh karena itu, kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan untuk merancang video profil yang dibutuhkan oleh Autoban. Metode yang akan digunakan adalah metode MDLC, yang terbagi menjadi 6 bagian yaitu concept, design, material collecting, assembly, testing, dan distribution. Melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, Autoban menjadi lebih dikenal oleh publik dan semakin profesional.
Program Kerja Praktek Social Media Manager di Kawai Music Batam Tony Wibowo; Wilson Tungli
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 5 No 1 (2023): The 5th National Conference for Community Service Project 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v5i1.7990

Abstract

Kawai Music School was the music school and music store that located at Ruko Permata Niaga Regency Blok BB No. 1-3, Baloi Indah, Kec. Lubuk Baja, Kota Batam, Kepulauan Riau. To promote the companies Kawai Music Batam using social media like Instagram. For the design the social media content the method used is MDLC (Multimedia Development Life Cycle), also the apps used are canva and photoshop that the result was uploaded at Instagram. The advice for next PkM to focus education content.
Co-Authors Afandi Afandi Agus Yanto Alberta Adeline Marvel Alex Alex Alex Chandra Aloisius Johnny Aloysius Edward Marselino Dolok Saribu Anastya Putri Andreas Andreas Andriyanto Andriyanto Angeline Angeline Anthony Anthony Antony Antony Arini Ferya Putri Asep Didi Kurniadi Aulia Andary Benny Kosasih Boby Candra Calvin Calvin Calvin Hadi Prananda Cherlyn Cherlyn Crystina Crystina Dandy Satyahadi Darwin Darwin David Tan Deli Deli Della Fairly Delphy Lijaputra Desy Desy Dharma Putra Dian Putri Manelsi Diny Anggriani Adnas Dona Maydalena Edi Hendry Edi Yulianto Putra Edo Lee Edy Yulianto Putra Egnes Egnes Eka Meriyadi El Vin Ho Elvin Endrico Ericson Hermanto Eriec Tanijaya Erwan Tri Anugrah Febrin Theresya V Lingga Felicia Canesta Felnando Felnando Felnando Xie Fionna Fionna Gabrie Luvia Gianti Gianti Giovanno Estevan Hendra Wijaya Lim Herdina Herdina Ivan Hendardi Jacky Lim Jaslina Jaslina Jenny Herlina Jensen Tanedy Jeremy Riantono Jerremy Alexander Jeslyn Jeslyn Jessica Go Jimmy Pratama Jimmy Prawira Samudra Jose Manuel Budiman Joy Christian Tedjo Joycelin Joycelin Julia Veronica Julia Veronica Junaidi Kwok Junaidi Kwok Kalon Kennedy Kelfia Limanda Kelly Sandrine Kelvianto Kelvianto Kerly Miranda Kevin Junaidi Leslyn Kho Lindy Rubianti Lip Son Lisanto Lisanto Loren Loren Lydia Fangestu Maya Melenia Febriany Mega Lispy Mendy Ervina Mulyanto Mulyanto Nando Fransco Nelson Donglas Nercy Hanty Nico Putra Tanuwijaya Novita Chris Patrick Chuang Paulina Paulina Priscelia Lee Rainal Agus Setiawan Ricky Jong Ricky Ricky Ricky Verniando Rido Renando Riody Djohansyah Rosita Tandiono Said Teguh Putra Ramadhan Sakilah Dwi Cahyani Sama, Hendi Sety Sety Sherley Sherley Sherly Ozella Slin Slin` Sophia Loren Stefanie Stefanie Steven Salim Steven Steven Surya Tjahyadi Syahputra, Bayu Sylvia Sylvia Tasya Raehan Annisa Putri Tia Jesi Titi Yulina Tony Jack Tan Ding Tony Tan tukino, tukino Valiant Michelle Vera Novilia Veren Veren Vicky . Vincent Limken Vindriyanto Vindriyanto Virya Dharma Lim Vivia Ellysinta Vivien Christy Apriyanti Vladimir Lim Wenseslaus Harley Hardiwinata Widya Widya William linarta William Nurdin Wijaya Wilson Tungli Winson Kennedy Wiranto Mahendrako Wisely Liang Yefta Christian Yoga Walanda Yudi Yudi Yuki Estrada