Claim Missing Document
Check
Articles

Found 29 Documents
Search

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN JIGSAW TERHADAP HASIL BELAJAR GAMBAR TEKNIK DI KELAS X SMK NEGERI 2 PAINAN M. Alizar; Suparno Suparno; Nofri Helmi; Refdinal Refdinal
Jurnal Vokasi Edukasi (VomEk) Vol 2 No 1 (2020): Jurnal Vokasi Mekanika
Publisher : Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Unversitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (125.58 KB) | DOI: 10.24036/vomek.v2i1.79

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi perbedaan aktivitas dan hasil belajar siswa antara model pembelajaran Jigsaw dengan metode pembelajaran konvensional. Berdasarkan Pengalaman Lapangan Kependidikan (PLK) yang dilakukan di SMK Negeri 2 Painan, guru mata pelajaran masih menggunakan metode pembelajaran konvensional. Hal ini mengakibatkan banyak siswa yang dalam proses pembelajarannya kurang aktif dan kurang memperhatikan serta merasa bosan pada saat proses pembelajaran berlangsung. Hal ini dapat dilihat dari rendahnya hasil belajar siswa kelas X TKR pada mata diklat Gambar Teknik. Jenis penelitian ini adalah studi kooperatif dengan menggunakan dua kelompok. Subjek pada penelitian ini yaitu siswa kelas X jurusan Otomotif SMK Negeri 2 Painan yang berjumlah 52 orang, 25 orang pada kelas ujicoba dan 27 orang pada kelas eksperimen. Hal ini terlihat dari hasil uji hipotesis yang telah dilakukan menggunakan rumus uji t, diperoleh nilai thitung>ttabel (6,332>2,006). Sehingga dapat dikatakan hipotesis yang diajukan telah diterima. Keberhasilan penggunaan model pembelajaran jigsaw juga dapat dilihat dari rata-rata posttest yaitu 87,111 sedangkan rata-rata pretest adalah 73,185. Maka dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran jigsaw berhasil meningkatkan hasil belajar Gambar Teknik siswa kelas X TKR di SMK Negeri 2 Painan.
HUBUNGAN MINAT BACA BUKU TEKNIK DAN SIKAP BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN GAMBAR TEKNIK KELAS X TEKNIK PERMESINAN DI SMK NEGERI 2 SOLOK Yanda Veony Pratama; Refdinal Refdinal; Budi Syahri; Junil Adri
Jurnal Vokasi Edukasi (VomEk) Vol 2 No 1 (2020): Jurnal Vokasi Mekanika
Publisher : Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Unversitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (659.949 KB) | DOI: 10.24036/vomek.v2i1.93

Abstract

Kurangnya minat siswa SMK Negeri 2 Solok mempergunakan perpustakaan sebagai tempat membaca buku dan memahami isi nya yang ditandai dengan kurangnya siswa berkunjung ke perpustakaan, serta masih rendahnya minat membaca buku-buku teknik khususnya buku Gambar Teknik. Kedisplinan, sopan santun, dan partisipasi siswa yang masih kurang dalam proses belajar mengajar. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar hubungan antara minat baca dan keterampilan terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Gambar Teknik. Penelitian menggunakan metode kuantitatif bersifat korelasional yaitu penelitian yang dilakukan untuk mengetahui tingkat hubungan antara dua variabel atau lebih, tanpa melakukan perubahan, tambahan atau manipulasi. Penelitian ini dilakukan pada semester Juni-Desember tahun ajaran 2019/2020 di SMK Negeri 2 Solok. Jumlah populasi 60 siswa. Berdasarkan hasil penelitian untuk mengetahui hubungan antara minat baca dan keterampilan terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Gambar Teknik dengan menggunakan uji normalitas maka dapat disimpulkan data terdistribusi normal dengan dengan menggunakan teknik uji Kolmogrov smirnov (Uji K-S). Hasil dari uji Linearitas maka dapat disimpulkan bahwa persamaan regresi minat baca buku teknik dengan hasil belajar adalah Linier. Hasil persamaan regresi sikap belajar dengan hasil belajar adalah Linier. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat hubungan positif dan signifikansi antara minat baca buku teknik dan sikap belajar terhadap hasil belajar siswa kelas X Jurusan Teknik Permesinan SMK Negeri 2 Solok.
Alley Cropping: Teknik Budidaya untuk Mengantisipasi Bencana Alam pada Lahan Pertanian Berlereng di Daerah Objek Wisata Buya Hamka Sungai Batang Maninjau Yulnafatmawita Yulnafatmawita; Armansyah Armansyah; Refdinal Refdinal; Zainal A. Haris
Warta Pengabdian Andalas Vol 29 No 3 (2022)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/jwa.29.3.186-197.2022

Abstract

Maninjau Village, including the tourist destination of Buya Hamka in Sungai Batang, is susceptible to natural disasters, such as landslides. It happens due to the sloping and high rainfall (> 3000 mm per year) area. The soil is prone to landslides if the sloping land is intensively cultivated for crop growth. This community engagement activity socialised and practised alley cropping techniques to manage farming in the sloping area. This method for introducing the alley cropping technique was through presentation and discussion as well as practice in the field with a farming group “Sehati”, a member of KPGH (Hamka generation youth community), and community leaders of the Nagari Sungai Batang in November 2021. A farmer cultivating red onion adopted the alley cropping method for the farm having a 19o39’ (36%) slope level with an alley width was 5 m. Gliricidia sepium and Tithonia diversifolia, known as green manure crops, were placed perpendicular to the slope of the alley fence. Gliricidia was planted every 5 m, and Tithonia between the Gliricidia at a 0.2 m distance in the alley fence.
HUBUNGAN ANTARA PRESEPSI SISWA TERHADAP FASILITAS BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR PADA MATA DIKLAT GAMBAR TEKNIK JURUSAN TEKNIK PEMESINAN SMK NEGERI 1 PADANG Willyardo Putra Ramon; Refdinal Refdinal; Delima Yanti Sari; Mulianti Mulianti
Jurnal Vokasi Edukasi (VomEk) Vol 4 No 4 (2022): Jurnal Vokasi Mekanika
Publisher : Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Unversitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/vomek.v4i4.431

Abstract

Sekolah merupakan institusi pendidikan yang harus menyediakan fasilitas belajar guna keberhasilan pembelajaran. Dan fasilitas tersebut juga harus didukung penuh oleh orang tua murid agar dapat berguna sebainya. Mengingat fasilitas belajar berperan penting dalam menunjang proses pembelajaran. Penggunaaan fasilitas dalam belajar harus dapat dimanfaatkan secara efektif dan efisien. Terbatasnya fasilitas tersebut membuat prestasi belajar murid akan kurang maksimal ataupu menurun . maksud atas kajian ini ialah guna memperoleh mengenai korelasi persepsi siswa terhadap hasil belajar dan mengetahui seberapa besar hubungan presepsi siswa tentang fasilitas belajar siswa. Jenis penelitian yang diapaki pada kajian ini yaitu kuantitatif dengan model ex-post facto dengan analisis kuantitatif korelasional. Adapun hasil analisis dari kajian ini yaitu nilai pearson correlation 0.285 dan r tabel sejumlah 0.235 dan r hitung > r tabel atau 0.285 > 0.235. sehingga dapat dikatakan terdapat kaitan antara fasilitas belajar dengan hasil belajar dan koefisien determinan sebsar 0.068. maka diartikan besar pengaruh anatara kedua variabel sebesar 0,068 atau 6,8%. Berdasarkan perolehan hasil analisis yang dijalankan diperoleh rangkuman adanya korelasi persepsi siswa tentang fasilitas belajar dengan prestasi belajar pada mata diklat gambar teknik jurusan teknik mesin SMK negeri 1 padang dan besaran hubungan antara kedua variabel tersebut yaitu sebesar 6,8% dan selebihnya dipengaruhin oleh faktor lain diluar penelitian.
ANALISIS KEKUATAN TARIK BAHAN KOMPOSIT SERAT FIBER GLASS MENGGUNAKAN METODE HAND LAY UP DENGAN BERBAGAI VARIASI FRAKSI Muhammad Ikhsan Koto; Nelvi Erizon; Hendri Nurdin; Refdinal Refdinal
Jurnal Vokasi Edukasi (VomEk) Vol 5 No 1 (2023): Jurnal Vokasi Mekanika
Publisher : Departemen Teknik Mesin Fakultas Teknik Unversitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/vomek.v5i1.476

Abstract

Kebutuhan industri atas material yang memiliki sifat sama dengan logam dan tahan dengan korosi memerlukan pengembangan berbagai macam jenis material yang salah satunya adalah komposit fiberglass. Penggunaan material fiberglass sudah banyak digunakan pada dunia industri otomotif, perkapalan dan lainya. Pembuatan fiberglass dengan teknik hand lay up dengan biaya yang murah tanpa membutuhkan alat. tujuan dari penelitian ini yaitu guna mendapatkan rata rat kekuatan tari komposit yang memakai teknik hand lay up dengan berbagai macam fraksi dan untuk mengetahui macam fraksi volume serat yang lebih baik diterapkan terhadap kekuatan tarik pada serat fiberglass memakai teknik hand lay up. Metode dengan jenis eksperimen yang diterapkan pada penelitian ini dengan menganalisis kekuatan uji tarik kekuatan tarik bahan komposit serat fiberglass menerapkan teknik hand lay up dengan fraksi volume serat 20%, 25%, 30%, 35%, 40% terhadap Yukalac seri 157 BQTN-EX. Hasil penelitian yaitu nilai kekuatan tarik paling tinggi yaitu volume fraksi 40% yaitu 198,99 Mpa dan nilai kekuatan Tarik terkecil pada volume fraksi 20% dan pengaruh volume Tarik terhadap kekuatan Tarik , yang mana semakin besar presentase nilai volume fraksi maka semakin besar nilai kekuatan Tarik komposit rentang 20% sampai 40%. Kesimpulan pada penelitian ini yaitu terdapat pengaruh volume Tarik terhadap kekuatan Tarik , dimana semakin tinggi presentase nilai volume fraksi maka semakin tinggi nilai kekuatan Tarik komposit pada dan pada specimen pengujian hampir terjadi debonding atau fiber pull out, yang mana ini terjadi karena pemilihan metode pembuatan yaitu hand lay-up yang mana besar kemungkinan terjadinya void pada sepesimen komposit.
PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN VIDEO TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN PENDIDIKAN DASAR TEKNIK MESIN KELAS X DI SMK NEGERI 1 PADANG Raju Rahmadian; Primawati Primawati; Refdinal Refdinal; Budi Syahri
Jurnal Vokasi Edukasi (VomEk) Vol 5 No 1 (2023): Jurnal Vokasi Mekanika
Publisher : Departemen Teknik Mesin Fakultas Teknik Unversitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/vomek.v5i1.481

Abstract

Observasi yang dilakukan di SMK Negeri 1 Padang diketahui bahwa penggunaan media pembelajaran konvensional masih digunakan pada saat belajar. Penerapan media yang konvensional pada saat proses belajar hanya cocok pada sata awal belajar sehingga di waktu panjang membuat siswa lupa langkah - langkah suatu pekerjaan dan kurang termotivasi sehigga berdampak kepada hasil belajar yang rendah. Tujuan Penenlitian ini adalah melihat Pengaruh dari media pembelajaran berbasis video terhadap hasil belajar pelajaran Pendidikan Dasar Teknik Mesin kelas X di SMK Negeri 1 Padang. Penelitian ini dengan pendekatan kuantitatif dikarenakan data yang didapat berbentuk angka, dan metode analisis deskriptif kuantitatif. Hasil analisis diperoleh Berdasarkan hasil uji t pada variable hasil belajar kelas control (Y1) terhadap hasil belajar kelas eksperimen (Y2). Dan diketahui Asymp.Siq 0,023. Karena nilai Siq 0,023 < 0,05 maka ada korelasi dari kedua data variabel yang mana bahwa terdapat pengaruh antara kelas kontrol dan eksperimen atas hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pekerjaan Dasar Teknik Mesin (PDTM). Kesimpulan dalam penelitian ini yaitu Video pembelajaran dapat membawa pengaruh kepada hasil belajar siswa. Pembelajaran menggunakan video terbukti lebih unggul dalam meningkatkan kemampuan mengingat, pemahaman, hingga menganalisis. Terdapat peningkatan rata rata hasil belajar siswa pada kelas eksperimen dan kontrol. Dan hasil angket diketahui bahwa adanya respon positif dari siswa mengenai pembelajaran dengan bantuan media video pembelajaran.
KONTRIBUSI KEDISPLINAN TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DALAM AKTIFITAS PEMBELAJARAN GAMBAR TEKNIK MESIN DI KELAS X SMK N 1 PADANG Muhammad Ravi; Refdinal Refdinal; Budi Syahri; Bulkia Rahim
Jurnal Vokasi Edukasi (VomEk) Vol 5 No 1 (2023): Jurnal Vokasi Mekanika
Publisher : Departemen Teknik Mesin Fakultas Teknik Unversitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/vomek.v5i1.501

Abstract

Permasalahan yang sering terjadi pada saat pembelejaran membuat kualitas hasil belajar, khususnya rendahnya perolehan pengetahuan di lapangan. Ini ditengok pada hasil studi siswa yang kurang memuaskan. Hal ini dibuktikan dengan peringkat rapor pada tingkat kesulitan Menggambar Teknik, siswa cendrung kurang memperhatikan dalam latihan, siswa sering terlambat masuk kelas, kehadiran siswa rendah dan, lebar berbagai siswa yang memposting tugas tidak tepat waktu. Tujuan dari kajian ini yaitu untuk memastikan adanya kontribusi kedisiplinan terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran Gambar Teknik Mesin di kelas X SMK N 1 Padang. Teknik yang dipakai dalam pengkajian ini adalah kuantitatif dengan jenis pengkajian korelasional. Uji pengkajian telah dilakukan pada 42 responden yang berada di dalam populasi siswa SMK N 1 Padang keanggunan X, dalam variabel disiplin ada 42 perangkat gadget yang mendapat nilai minimal 145 dan nilai maksimum 210. Berdasarkan distribusi peringkat tersebut, nilai umum adalah 177.50, saran adalah 177,50, nilai umum maksimum adalah 180, deviasi biasa adalah 11,750, dan skor keseluruhan adalah 7453. Berdasarkan total evaluasi pengkajian, ternyata ditemukan bahwa ada hubungan antara luas dan perolehan pengetahuan konsekuensi pada koefisien korelasi dari 0,314 dan koefisien kemauan 0,098 atau 9,8% tersebut seperti yang ditunjukkan oleh fakta bahwa r hitung > r tabel dan harga r tabel adalah 0,254. Mengingat 0,314 > 0,254, maka dapat dikatakan Ha terbentuk dan Ho ditolak.
Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Proyek Terhadap Hasil Belajar Pada Mata Pelajaran Gambar Teknik Manufaktur Kelas XII Di SMK Semen Padang Husnul Fiqri; Eko Indrawan; Refdinal Refdinal; Rahmat Azis Nabawi
Venus: Jurnal Publikasi Rumpun Ilmu Teknik  Vol. 2 No. 1 (2024): Februari : Venus: Jurnal Publikasi Rumpun Ilmu Teknik
Publisher : Asosiasi Riset Ilmu Teknik Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61132/venus.v2i1.96

Abstract

This study aims to analyze the project-based learning model on learning outcomes in class XII Manufacturing Engineering Drawing subjects at SMK Semen Padang. The type of research used in this study is Quasy experimental using one experimental class and one control class. The study involved 20 experimental class students and 20 control class students. Data was collected with test questions in the form of pre-test and post-test to determine learning outcomes in aspects of Knowledge (cognitive), and assessment of student performance to determine learning outcomes in aspects of skills (psychomotor). Analyze the initial data to determine the average of the classes to be used for the determination of the experimental class and the control class. The final data analysis used is the T test. The results showed a significant influence on learning outcomes using a project-based learning model. The results of the T test on the Post-test results obtained a sig (2-tailed) value of 0.004 which is smaller than 0.05 with an average percentage of 71.8 in the Experiment class and 65.1 in the control class. For the T Test on student performance assessment, a sig (2-tailed) value of 0.027 is obtained which is smaller than 0.05. Both T-tests prove that project-based learning models can provide better learning outcomes.
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Motivasi Belajar pada Mata Pelajaran Teknik Bubut Kelas XI Jurusan Teknik Pemesinan di SMK Negeri 1 Padang Aldo Ramadhana; Refdinal Refdinal; Purwantono Purwantono; Randi Purnama Putra
Mars : Jurnal Teknik Mesin, Industri, Elektro Dan Ilmu Komputer Vol. 3 No. 4 (2025): Agustus : Jurnal Teknik Mesin, Industri, Elektro Dan Ilmu Komputer
Publisher : Asosiasi Riset Teknik Elektro dan Informatika Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61132/mars.v3i4.1024

Abstract

This study aims to analyze the factors that influence students' learning motivation in the Lathe Engineering subject in class XI of the Department of Machining Engineering at SMK Negeri 1 Padang. Several variables studied include learning interest, ideals, friendship environment, and family environment, each of which acts as an independent variable, while learning motivation functions as a dependent variable. The method used in this study is quantitative with a correlational approach, where the research sample consisted of 51 students selected using a saturated sampling technique, namely sampling that covers the entire population in the class. The instrument used in this study was a questionnaire with a Likert scale that has been tested for validity and reliability to ensure that the measuring instrument used is able to extract accurate and consistent data. The data obtained were then analyzed using multiple linear regression techniques with the help of SPSS version 26 to determine the effect of each variable on student learning motivation. The results of the study indicate that partially, learning interest and friendship environment have a significant influence on student learning motivation. Students who have a high interest in the Lathe Engineering subject tend to have better learning motivation, and positive relationships with their friends also increase their enthusiasm for learning. In contrast, the variables of ideals and family environment did not show a significant influence on students' learning motivation in the context of this study. Although ideals and family support are often considered important factors in education, the results of this study indicate that external factors such as friendships are more dominant in influencing students' learning motivation. Simultaneously, all four variables significantly influenced students' learning motivation, with the friendship environment being the most dominant factor.