Claim Missing Document
Check
Articles

Found 34 Documents
Search

PROJECT PLANNING PEMBANGUNAN RSUD KOTA DEPOK WILAYAH TIMUR Afkarima Fiardillah; Joko Setiono; Agus Sugiarto
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 2 No. 4 (2021): DESEMBER 2021
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Proyek Pembangunan RSUD Kota Depok Wilayah Timur milik PT. Brantas Abipraya, mempunyai luas bangunan sebesar 17.470 m2 dan tinggi bangunan 29,500 m². Bangunan rumah sakit terdiri dari 6 lantai dan 1 lantai bawah tanah terletak di tepi kota Depok yang padat penduduk. Sehingga mobilisasi alat berat dan material cukup sulit. Tujuan dari perencanaan ini adalah untuk menentukan: struktur organisasi, site layout dan site management, metode dan strategi pelaksanaan, mutu, keselamatan, kesehatan, dan lingkungan, biaya dan penjadwalan. Data yang digunakan adalah shop drawing, Rencana Kerja dan Syarat, AHSP Kota Depok tahun 2020. Kajian Keselamatan, Kesehatan, Lingkungan ditinjau berdasarkan Harzard Identification Risk Assessment and Determing Control (HIRADC). Perencanaan menghasilkan 30 personil dalam struktur organisasi, tata letak menggunakan dua gerbang masuk dan keluar di bagian utara untuk akses pekerja sedangkan di bagian selatan untuk mobilisasi alat berat, metode implementasi yang digunakan adalah metode bottom-up, kualitas sesuai dengan Standart Operasional Prosedur, keselamatan, kesehatan , dan lingkungan sesuai dengan HIRADC, dengan biaya Rp. 76.386.700.000,00 dan durasi 184 hari.
PERCEPATAN PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG KULIAH TERPADU AKADEMI KOMUNITAS NEGERI PUTRA SANG FAJAR BLITAR Siti Masriatur Rochma; Fadjar Purnomo; Joko Setiono
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 2 No. 4 (2021): DESEMBER 2021
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Ada beberapa faktor keterlambatan proyek yang sering dijumpai seperti kondisi cuaca yang berubah-ubah, pengadaan sumber daya manusia dan logistic atau adanya perubahan desain dari owner. Proyek Pembangunan Gedung Kuliah Terpadu Akademi Komunitas Negeri Putra Sang Fajar Kota Blitar memiliki salah satu faktor tersebut sehingga mengalami sedikit keterlambatan pada pekerjaan struktur. Dengan adanya permasalahan tersebut maka akan dilakukan analisa biaya dan waktu pada pekerjaan struktur Proyek Pembangunan Gedung Kuliah Terpadu Akademi Komunitas Negeri Putra Sang Fajar Kota Blitar dengan dua alternatif sebagai perbandingan yaitu penambahan jam lembur 1 jam, 2 jam, 3 jam, dan penambahan jumlah tenaga kerja. Dimana tujuan dari analisa tersebut untuk mengetahui total biaya dan waktu pekerjaan struktur akibat percepatan yang lebih efisien serta ekonomis. Hasil dari analisa didapatkan penambahan jam lembur 3 jam lebih efisien serta ekonomis dengan total biaya pekerjaan struktur sebesar Rp 6.107.120.359,99 dan durasi selama 140 hari.
PROJECT PLANNING PEMBANGUNAN PROYEK GEDUNG KANTOR WILAYAH BANK RAKYAT INDONESIA KOTA MALANG M. Noris Al Pratama; Suhariyanto; Joko Setiono
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 2 No. 4 (2021): DESEMBER 2021
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Proyek Pembangunan Gedung Kantor Wilayah Bank Rakyat Indonesia Kota Malang dibangun untuk memaksimalkan kinerja bank Bank Rakyat Indonesia di wilayah Kota Malang. Dalam pembangunannya dibutuhkan sebuah project planning yang tujuannya agar proses pekerjaan konstruksi tepat waktu, biaya, dan mutu. Dalam penyusunannya akan membahas rumusan masalah yang terdiri dari work breakdown structure, struktur organisasi, site layout, metode dan strategi pelaksanaan, penjadwalan, visualisasi dengan building information modeling, rencana K3L, dan rencana anggaran pelaksanaan. Data yang diperlukan untuk membuat project planning antara lain rencana kerja dan syarat-syarat, gambar teknis, dan harga satuan dasar. Dalam pengerjaan work breakdown structure, diperoleh item pekerjaan pembersihan lahan, struktur, arsitektur, mekanik, elektrik, perpipaan hingga landscaping. Struktur organisasi yang dipakai adalah fungsional. Site layot untuk memaksimalkan kinerja berisi bangunan penunjang dengan 1 tower crane untuk mempermudah pengerjaan. Pelaksanaannya dengan membuat metode dan strategi pembagian 2 zona untuk pekerjaan struktur dan 3 zona untuk pekerjaan arsitektur. Penjadwalannya dibantu menggunakan program Microsoft Project 2013 dan Microsoft Excel 2013 yang rencananya diselesaikan dalam durasi 360 hari kerja. Visualisasi pekerjaan dengan building information modeling menggunakan software Revit dan Naviswork disajikan dalam bentuk gambar perminggu. Untuk pencegahan kecelakaan kerja, direncanakan keselamatan kesehatan kerja dan lingkungan. Rencana anggaran biaya sebesar Rp 100.000.000.000 belum termasuk PPN.
PROJECT PLANNING PEMBANGUNAN JALAN TOL DURI UTARA - DUMAI Clara Ovilia Ningsih; Joko Setiono; Gerard Aponno
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 2 No. 4 (2021): DESEMBER 2021
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Proyek pembangunan jalan Tol Pekanbaru – Dumai merupakan rangkaian dari program jalan Tol Trans Sumatra sepanjang 2.818 km di Indonesia dan terbagi menjadi 6 seksi diantaranya, seksi 6 untuk ruas Duri Utara – Dumai dengan panjang 25,05 km. Sukses tidaknya suatu proyek amat ditentukan oleh kebijaksanaan yang diambil saat memulai dan menyelesaikan proyek perlu direncana, diorganisasi, diarahkan, dikoordinasi dan diawasi dengan sebaik-baiknya, diperlukan perencanaan yang baik antara lain dengan mempertimbangkan waktu yang efisien, biaya yang efisien dan mutu yang berkualitas. Tujuan dari perencanaan ini adalah untuk menentukan: (1) struktur organisasi, (2) site layout, (3) pengelompokan pekerjaan, (4) metode pelaksanaan, (5) mutu, (6) K3L, (7) penjadwalan, (8) biaya. Data yang diperlukan antara lain gambar teknis; Work Breakdown Structure (WBS); harga satuan pekerja, material dan alat provinsi Riau 2018 yang digunakan untuk mengetahui estimasi biaya. Microsoft Project 2013 digunakan untuk penjadwalan melalui Precedence Diargram Method (PDM) dan barchart, dan Microsoft Excel 2010 digunakan untuk menghitung perkiraan biaya dan kurva – S. Project Planning menghasilkan (1) struktur organisasi fungsional sesuai dengan daftar pekerjaan (2) tata letak yang efektif dengan keluar masuk area kantor (3) membuat WBS dari pekerjaan yang ada (4) metode pekerjaan sesuai kondisi lapangan (5) kualitas memenuhi spesifikasi teknis dan SOP (Standard Operation Procedure) (6) mengenakan Alat Pelindung Diri (APD) dan menempatkan rambu kerja (7) 411 hari kalender kerja (8) seharga Rp.3.046.714.000.000,-
STUDI KELAYAKAN PROYEK PEMBANGUNAN PERUMAHAN SKAYHILL KARANGPLOSO KABUPATEN MALANG Muhammad Ichandra Gayu Alkahfi; Joko Setiono; Moch. Khamim
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 3 No. 1 (2022): MARET 2022
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Proyek Pembangunan Perumahan SkayHill Karangploso Kabupaten Malang dibangun pada lahan seluas 4.540 m2, dengan 3 tipe rumah yaitu 36/60, 45/72. Dan 65/72. Tujuan dari skripsi ini adalah mententukan aspek pasar dan pemasaran dari tipe rumah yang diminati masyarakat berdasarkan kuisioner, menganalisis kelayakan teknis berdasarkan parameter KDB (Koefisien Dasar Bangunan), KLB (Koefisien Lantai Bangunan), dan KDH (Koefisien Dasar Hijau), menghitung kelayakan finansial berdasarkan parameter NPV (Net Present Value), BCR (Benefit Cost Ratio), IRR (Internal Rate of Return), dan PP (Payback Period), dan menghitung jumlah rumah optimal menggunakan Aplikasi LINDO 6.1.Hasil tipe rumah yang diminati masyarakat yaitu tipe 36/60 sebesar 40%, tipe 45/72 sebesar 36%, dan tipe 65/72 sebesar 24%. Jumlah rumah yang optimal didapatkan dari Aplikasi Lindo 6.1 sebanyak 40 unit dengan uraian tipe 36/60 sebanyak 16 unit, tipe 45/72 sebanyak 14 unit, dan tipe 65/72 sebanyak 11 unit. Maka keuntungan maksimal yang didapat sebesar Rp. 4.099.000.000.Hasil kajian teknis tiap tipe rumah dinyatakan layak dengan parameter KDB antara 70 – 100%, KLB lebih kecil dari 1, dan KDH lebih dari 10%. Kajian finansial juga dinyatakan layak dengan nilai total pendapatan sebesar Rp. 26,976,893,039; total pengeluaran sebesar Rp. 22,481,884,090; kemudian dilanjutkan nilai parameter NPV sebesar Rp. 4,495,008,950; BCR sebesar 1.20; IRR sebesar 285.061%; PP sebesar 5.86 tahun. Untuk analisis sensitivitas disimpulkan bahwa kondisi kenaikan pengeluaran dan penurunan pendapatan sebesar 10% dan 15% akan mengakibatkan proyek tidak layak untuk dilaksanakan.
PROJECT PLANNING PEMBANGUNAN FLYOVER 1 STA 1+370 – STA 1+737 PELABUHAN PATIMBAN KABUPATEN SUBANG Rizaldi, Adhitya Naufal; Joko Setiono; Gerard Aponno
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 3 No. 2 (2022): JUNI 2022
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Flyover 1 Pelabuhan Patimban Kabupaten Subang sepanjang 367 m dibangun sebagai jalan akses untuk menghubungkan Jalan Raya Pantura dengan Pelabuhan Patimban. Tujuan skripsi ini adalah untuk membuat project planning mengenai struktur organisasi, site layout dan traffic management, pengendalian mutu, kesehatan dan keselamatan kerja metode pelaksanaan dan penjadwalan serta biaya pelaksanaan proyek. Data yang dibutuhkan yaitu peta lokasi, spesifikasi teknis, gambar kerja, harga satuan dasar pusat (2019). Perhitungan biaya menggunakan Microsoft Excel 2013 dan untuk penjadwalan menggunakan Microsoft Project 2013. Hasil dari project planning ini yaitu struktur organisasi pada proyek, site layout dan traffic management yang diterapkan meliputi tata letak fasilitas proyek dan rambu, pintu keluar masuk proyek yang berada pada Jl. Raya Pantura, metode pelaksanaan flyover, rencana pemeriksaan dan pengujian pada rencana mutu, dan HIRADC (Hazard Idenfication, Risk Assesment and Determining Control) dibuat untuk pengendalian K3, serta dibutuhkan rencana biaya pelaksanaan proyek sebesar Rp. 107.239.131.010.29 dengan waktu pelaksanaan 163 hari kalender.
STUDI KELAYAKAN PEMBANGUNAN PERUMAHAN KLAMPOK RESIDENCE SINGOSARI MALANG Qonitah, Fairuz Firyal; Diah Lydianingtias; Joko Setiono
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 3 No. 3 (2022): SEPTEMBER 2022
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

minat para investor untuk menanamkan modalnya di Singosari. Perumahan Klampok Residence adalah salah satu investasi perumahan yang saat ini tengah dikembangkan oleh Dwiga Regency selaku pengembang pada lahan seluas ± 1,2 ha dengan 5 tipe rumah yaitu tipe 31/60, 36/72A, 36/72B, 36/88 dan 41/90. Tujuan dari studi ini untuk menentukan kelayakan proyek pembangunan Perumahan Klampok Residence yang ditinjau dari aspek teknis, pasar, dan finansial.Data yang dibutuhkan dalam studi ini adalah site plan, gambar desain rumah, spesifikasi teknis tiap tipe rumah, Harga Satuan Dasar Kabupaten Malang tahun 2022. Analisis kelayakan teknis akan ditinjau berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Malang No. 1 Tahun 2018 dengan parameter KDB, KLB, KDH. Analisis kelayakan pasar dinilai dengan membagikan kuesioner kepada 106 responden. Analisis kelayakan finansial akan ditinjau dari parameter NPV, BCR, IRR, dan PP. Analisis Sensitivitas dianalisis pada peningkatan biaya pengeluaran dan penurunan biaya pendapatan.Hasil analisis pasar menunjukkan bahwa tipe rumah yang diminati adalah tipe 31/60. Hasil kelayakan teknis parameter KDB antara 30-60%; KLB < 1; dan KDH > 10%. Tingkat Pemenuhan Greenship Rating Tools mendapat poin antara 49-52 sehingga masuk peringkat Gold. Hasil kelayakan finansial dinyatakan layak dan menguntungkan dengan nilai NPV sebesar Rp1,984,756,474.80; BCR sebesar 1,04; IRR sebesar 18,44%; PP selama 3 tahun 1 bulan. Hasil dari analisis sensitivitas menyatakan bahwa proyek investasi ini akan menjadi tidak layak apabila terjadi peningkatan biaya pengeluaran ≥ 4,5% atau penurunan biaya pendapatan ≥ 4,3%.
EVALUASI PENERAPAN SISTEM MANAJEMEN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (SMK3) PADA PROYEK JALUR LINTAS SELATAN LOT 8 JARIT – PUGER Wulandari, R. Maulidah; Joko Setiono; Radhia Jatu Noviarsita Sakti
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 3 No. 3 (2022): SEPTEMBER 2022
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keselamatan dan Kesehatan Kerja tidak hanya mengarah pada suatu perusahaan saja namun pentingnya keselamatan kerja di sektor konstruksi juga sangat dibutuhkan karena sektor konstruksi merupakan salah satu sektor yang memiliki resiko tingkat kecelakaan tertinggi dibandingkan sektor-sektor lainnya. Hal inilah yang menjadi alasan betapa pentingnya penerapan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) yang baik sebagai upaya pencegahan terjadinya kecelakaan kerja. Dalam hal ini peneliti memilih sektor konstruksi jalan yaitu Jalur Lintas Selatan Lot 8 Jarit – Puger sebagai fokus penelitian. Tujuan Skripsi ini adalah untuk mengetahui dan membuktikan apakah Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) di Proyek Jalur Lintas Selatan Lot 8 Jarit- Puger sudah berjalan dengan baik, sehingga proyek dapat berjalan dengan lancar tanpa adanya kecelaakaan kerja dan menjamin terwujudnya keselamatan konstruksi yaitu pemenuhan standar keamanan, keselamatan, kesehatan dan keberlanjutan yang menjamin keselamatan para pekerja, mengetahui kendala apa saja yang dihadapi upaya mencegah terjadinya kecelakaan kerja, mengidentifikasi resiko bahaya (JSA) yang terjadi di proyek ini. Penelitian ini menggunakan metode survei melalui lembar kuesioner yang dibagikan kepada 43 orang lalu diolah dengan software IMB SPSS 20 dan Metode Scoring. Untuk identifikasi JSA menggunakan pendekatan / Metode HIRARC. Hambatan yang terjadi melihat pada hasil kuesioner, lalu ditentukan solusi atau penyelesaian sehingga masalah tidak muncul atau muncul minimal. Berdasarkan hasil penelitian, dari hasil identifikasi parameter HIRARC sebagai tingkat kecelakaan High accident sebanyak 6 kecelakaan, Medium accident sebanyak 11 kecelakaan dan low accident sebanyak 16 kecelakaan. Sehingga dapat disimpulkan bahwa proyek ini menempati Low Accident Level. Untuk total keberhasilan penerapan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) di proyek pembangunan Jalur Lintas Selatan Lot 8 Jarit - Puger mencapai nilai 81.13 % yang sesuai dengan interval skala likert menunjukkan bahwa penerapan SMK3 di proyek ini dilakukan dengan sangat baik. Terdapat 4 hambatan sekaligus solusi sehingga masalah tidak muncul atau muncul minimal.
PROJECT PLANNING PEMBANGUNAN JALAN TOL RUAS PEMATANG PANGGANG – KAYU AGUNG STA. 108+600 – 120+600 SUMATERA SELATAN Rahardian, Willy Evan; Suhariyanto; Joko Setiono
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 3 No. 3 (2022): SEPTEMBER 2022
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Proyek pembangunan jalan tol ruas Pematang Panggang – Kayu Agung Sta. 108+600 – 120+600 Sumatera Selatan memiliki panjang 12 km yang terdiri dari pekerjaan galian, timbunan, perkerasan beton, perkerasan lentur, overpass, jembatan, box culvert. Studi ini dilakukan untuk menyusun Project Planning dari pekerjaan pembangunan jalan tol ruas Pematang Panggang – Kayu Agung Sta. 108+600 – 120+600 Sumatera Selatan. Dalam Penyusunan Project Planning proyek pembangunan jalan tol ruas Pematang Panggnang – Kayu Agung Sta. 108+600 – 120+600 Sumatera Selatan ini digunakan data proyek berupa gambar pelaksanaan dan spesifikasi teknis, harga material dan upah pekerja Kota Palembang tahun anggaran 2021 dan Bill Of Quantity (BOQ). Dari hasil penyusunan project planning pada proyek pembangunan jalan tol ruas Pematang Panggang – Kayu Agung Sta. 108+600 – 120+600 Sumatera Selatan, didapat struktur organisasi menggunakan jenis struktur fungsional, rencana mutu yang mengacu pada spesifikasi dan pengendalian mutu, strategi menggunakan konsep zonasi, site layout menggunakan 1 titik direksi keet pada Sta. 117+100, analisa pekerjaan K3L dengan IBPRP, waktu pelaksanaan proyek tersebut adalah 535 hari kerja dengan total biaya sebesar Rp. 1.179.495.000.000,000
STUDI KELAYAKAN PROYEK PENGEMBANGAN PERUMAHAN EL BANNA CITY KARANGPLOSO KABUPATEN MALANG Azzam, Fariz Hikmatyar; Joko Setiono; Sugeng Riyanto
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 3 No. 4 (2022): DESEMBER 2022
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Studi kelayakan merupakan studi yang penting guna meninjau kelayakan sebuah proyek dari beberapa parameter. Perumahan El Banna City ini terletak di lahan seluas 255.958 m2 dan berada di Kecamatan Karangploso Kabupaten Malang. Tujuan dari studi kelayakan ini adalah untuk mengetahui kelayakan pengembangan perumahan dari aspek teknis, finansial, dan lingkungan. Data yang diperlukan adalah site plan, gambar shopdrawing rumah tipe 25; 40; dan 50, RAB rumah tipe 25; 40; dan 50, spesifikasi teknis, luas dan harga lahan. Data tersebut akan diolah untuk menemukan nilai luas lahan efektif, KDB, KLB, KDH, GSB, Green Building, jumlah tanah kaveling, tingkat kepadatan penduduk, Payback Period (PP), Net Present Value (NPV), Benefit Cost Ratio (BCR), dan Internal Rate Ratio (IRR). Hasil dari studi kelayakan teknis didapatkan nilai luas lahan efektif 58.71%; KDB rumah tipe 25, 40, dan 50 rumah masing-masing 41.67%, 58.3%, dan 60.71%; KDB perumahan 42.79%; KLB sebesar 0.417, 0.583, 0.607; KDH sebesar 42.16%; GSB 4.5 meter; Green Building bernilai 3.2/5 jumlah tanah kaveling 86 unit/ha; tingkat kepadatan penduduk 732 jiwa/ha. Hasil dari studi kelayakan finansial diperoleh; PP selama 5 tahun 6 bulan; NPV sebesar Rp39.113.426.500; BCR sebesar 1.092; dan IRR sebesar 33.41%. Analisis sensitivitas menunjukkan bahwa perubahan prosentase modal, kenaikan biaya konstruksi, dan penurunan penjualan rumah sensitif terhadap nilai NPV, BCR, dan IRR.