Claim Missing Document
Check
Articles

PERANCANGAN DAN PEMBUATAN ALAT KERAMAS PORTABLE UNTUK PASIEN RUMAH SAKIT DENGAN METODE MORFOLOGI Jamari, Jamari; Yolanda, A.V.
J@ti Undip : Jurnal Teknik Industri Volume 9, No.2, Mei 2014
Publisher : Departemen Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (539.288 KB) | DOI: 10.12777/jati.9.2.105-108

Abstract

Kenyamanan dan perawatan diri merupakan kebutuhan dasar manusia baik dalam keadaan sehat maupun dalam kondisi sedang dirawat. Makalah ini bertujuan mengembangkan alat keramas portable untuk pasien rumah sakit. Dalam perancangan produk varian produk melibatkan variasi parameter aspek-aspek tertentu dari produk yang sudah ada untuk menghasilkan desain produk baru. Terdapat beberapa metode perancangan produk dalam menentukan produk terbaik. Perancangan produk dalam studi ini menggunakan metode morfologi. Metode ini berisi daftar semua kemungkinan solusi untuk masalah-masalah multi-dimensi non-kuantitatif. Beberapa konsep perancangan produk dipaparkan dalam studi ini dan proses pemilihan konsep produk terbaik juga disampaikan. Sebuah konsep produk alat keramas portable yang dapat digunakan untuk merawat pasien rumah sakit telah berhasil dikembangkan dan prototipenya berhasil dibuat. Kata kunci: alat keramas, morfologi, perancangan produk, rumah sakit. Abstract Comfort and personal treatment is one of a basic human need in healthy or in being treated condition.The aim of this paper is to develop a portable shampooing equipment for hospital patients. In product design, the variation of product involves specific parameters of the existing product in order to create a new product design. There are several methods of product design process for determining the best product. Product design method used in this study is morphological method.This method contains a list of all possible solutions to the non-quantitatively multi-dimensional problems. Several product design concepts are presented in this study and the process of selecting the best product concept is also demonstrated. A concept of portable shampooing product equipment that can be usedto treat hospital patients has been successfully developed and the prototype of such concept has been manufactured. Keywords: shampooing equipment, morphology, product design, hospital.
Running-in as an Engineering Optimization Jamari, Jamari
J@ti Undip : Jurnal Teknik Industri Volume 2, No.1, Januari 2007
Publisher : Departemen Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (287.566 KB) | DOI: 10.12777/jati.2.1.1-10

Abstract

Running-in is a process which can be found in daily lives. This phenomenon occurs after the start of the contact between fresh solid surfaces, resulting in changes in the surface topography, friction and wear. Before the contacting engineering solid surfaces reach a steady-state operation situation this running-n enhances the contact performance. Running-in is very complex and is a vast problem area. A lot of variable occurs in the running-in process, physically, mechanically or chemically. These transient phenomena should be optimized so that it is beneficial. In this paper the global analysis of running-in in term of engineering optimization is presented.  Literature that reports of what have been published about knowledge and ideas, on the running-in topic by accredited scholars and researchers, are reviewed. The running-in model which can predict the real engineering surfaces in its operation is proposed. Key words: optimization, running-in, elastic-plastic contact, friction, wear,
Optimasi Numerik Permukaan Bertekstur pada Total Hip Arthroplasty untuk Mengurangi Tekanan Kontak dengan Variabel Profil dan Kedalaman Ammarullah, Muhammad Imam; Basri, Hasan; Haryanto, Ismoyo; jamari, Jamari
ROTASI Vol 23, No 1 (2021): VOLUME 23, NOMOR 1, JANUARI 2021
Publisher : Departemen Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14710/rotasi.23.1.50-54

Abstract

Keausan merupakan faktor utama terjadinya kegagalan pada total hip arthroplasty. Mengurangi tekanan kontak merupakan langkah yang tepat untuk menghindarkan kegagalan akibat keausan yang berbayaha bagi pengguna impan. Studi yang dilakukan bertujuan untuk mengoptimasi pengaruh permukaan bertekstur yang digunakan pada total hip arthroplasty dengan bantalan berjenis metal-on-metal. Temuan yang diangkat dalam artikel ini adalah eksplorasi variable profil dan kedalaman untuk mencari tekanan kontak terendah. Simulasi numerik menggunakan metode elemen hingga telah dipilih dengan menggunakan model kontak kering. Pembebanan diberikan secara triaksial yang dibagi menjadi 32 fase dalam satu diklus pembebanan untuk memberikan hasil yang realistis sesuai kondisi nyata. Ditemukan bahwa profil bawah oval dengan kedalaman 0,01 mm memberikan hasil yang paling optimal dalam studi ini.
Simulasi Prediksi Tekanan Kontak pada Permukaan Acetabular Cup dengan Aplikasi Permukaan Bertekstur pada Total Hip Arthroplasty Ammarullah, Muhammad Imam; Saad, Amir Putra Md; Syahrom, Ardiyansyah; Basri, Hasan; Jamari, Jamari
Jurnal Rekayasa Mesin Vol 15, No 3 (2020): Volume 15, Nomor 3, Desember 2020
Publisher : Jurusan Teknik Mesin - Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32497/jrm.v15i3.1993

Abstract

Kajian ini bertujuan untuk menganalisa tekanan kontak pada permukaan acetabular cup dengan dan tanpa paplikasi permukaan bertekstur. Kontribusi utama dari studi ini adalah mempelajari efek penambahan dimple terhadap tekanan kontak yang berkorelasi terhadap keausan yang terjadi. Pendekatan dengan menggunakan perangkat lunak dilakukan dengan melakukan pemuatan fisiologis sambungan tulang pinggul secara 3D dalam kondisi berjalan normal. Analisa tekanan kontak dilakukan secara kontak langsung dan deskritasi elemen hingga dengan metode dua kutub dilakukan untuk memberikan hasil tekanan kontak yang akurat. Hasil menunjukkan bahwa model total hip arthroplasty dengan penambahan dimple dapat mengurangi tekanan kontak untuk seluruh fase dalam satu siklus penuh yang menjelaskan bahwa penambahan dimple pada permukaan acetabular cup di total hip artroplasti dapat mengurangi tekanan kontak dan mengurangi keausan.
PEMANFAATAN MESIN PEMANAS INDUKSI UNTUK PENGERASAN PERMUKAAN RODA GIGI PRODUK UKM Rifky Ismail; M. Tauviqirrahman; Sugiyanto Sugiyanto Sugiyanto; Jamari Jamari Jamari; Agung Warsito; Abdul Syakur
Semantik Vol 1, No 1 (2011): Prosiding Semantik 2011
Publisher : Semantik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (519.139 KB)

Abstract

Pemanasan induksi, yang selama ini telah digunakan dalam proses peleburan logam, merupakan sistem pemanasan yang sangat cepat dan efisien karena rugi-rugi radiasi dapat dikurangi. Pengerasan permukaan roda gigi menggunakan mesin pemanas induksi dilakukan dengan meletakkan roda gigi di dalam kumparan/coil yang dialiri arus listrik sehingga timbul medan magnet yang menghasilkan panas. Pemanasan secara kontinyu pada roda gigi hingga temperaturnya mencapai fase transformasi dan disertai dengan proses pendinginan cepat dapat menghasilkan pengerasan pada permukaan roda gigi. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pemanfaatan alat pemanas induksi untuk proses pengerasan roda gigi UKM.Sistem rangkaian berbasis Metal-Oxide Semiconductor Field-Effect Transistor (MOSFET) dirancang untuk menghasilkan arus AC pada kumparan dengan frekuensi tinggi. Frekuensi kerja yang berkisar antara 30- 80 KHz akan memberikan pemanasan yang terkonsentrasi pada permukaan roda gigi sehingga bagiandalam roda gigi tetap bersifat ulet sehingga mampu menahan beban puntir yang besar. Perubahan proses pemanasan yang dilakukan oleh UKM produsen roda gigi dari dapur peleburan atau dapur pemanas beralih pada mesin pemanas induksi dapat meningkatkan keseragaman dan ketepatan proses pemanasan roda gigi. Proses pemantauan dan pengukuran pemanasan menggunakan mesin pemanas induksi lebihmudah sehingga dapat membantu UKM membuat produk roda gigi yang lebih berkualitas dan seragam.Kata Kunci: Pemanas induksi, Pengerasan roda gigi, UKM, Teknologi tepat guna
ANALISIS PENGARUH PEMBEBANAN TERHADAP TEGANGAN DALAM SAMBUNGAN TULANG PINGGUL BUATAN DENGAN METODE ELEMEN HINGGA Sugiyanto Sugiyanto Sugiyanto; M. Tauviqirrahman; Rifky Ismail; Jamari Jamari Jamari
Semantik Vol 1, No 1 (2011): Prosiding Semantik 2011
Publisher : Semantik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (154.929 KB)

Abstract

Pengetahuan letak dan besar tegangan maksimum akibat pembebanan dalam sistem sambungan tulang pinggul buatan merupakan hal yang penting untuk menjamin kualitas sambungan. Selain itu, sifat material pengganti komponen dan dimensi yang digunakan dalam sambungan secara umum dapat mempengaruhi kemampuan sambungan tulang pinggul buatan.Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan modelelemen hingga untuk menganalisa pengaruh pembebanan sebagai model berat beban pada manusia terhadap tegangan yang terjadi dalam sistem sambungan tulang pinggul buatan. Perangkat lunak berdasarkan metode elemen hingga, ANSYS digunakan untuk memodelkan berbagai lapisan komponensambungan yang terbentuk dan sekaligus menghitung besarnya tegangan von Mises untuk mengetahui kegagalan yang mungkin terjadi. Berdasarkan studi ini, diketahui bahwa material viskoelastik berpengaruh terhadap distribusi tegangan yang terjadi pada tiap-tiap lapisan. Besarnya tegangan vonMises maksimum yang terjadi pada semua lapisan dalam sistem sambungan tulang pinggul buatan yang dikembangkan untuk femoral head dengan diameter 28 mm terbukti memenuhi persyaratan secara keteknisan karena tidak melebihi tegangan luluh material pembentuknya.Kata kunci: Viscoelastik, Sambungan tulang pinggul buatan, Metode elemen hingga
PEMANFAATAN MESIN PEMANAS INDUKSI UNTUK PENGERASAN PERMUKAAN RODA GIGI PRODUK UKM Rifky Ismail; M. Tauviqirrahman; Sugiyanto Sugiyanto Sugiyanto; Jamari Jamari Jamari; Agung Warsito; Abdul Syakur
Semantik Vol 1, No 1 (2011): Prosiding Semantik 2011
Publisher : Semantik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (519.165 KB)

Abstract

Pemanasan induksi, yang selama ini telah digunakan dalam proses peleburan logam, merupakan sistem pemanasan yang sangat cepat dan efisien karena rugi-rugi radiasi dapat dikurangi. Pengerasan permukaan roda gigi menggunakan mesin pemanas induksi dilakukan dengan meletakkan roda gigi di dalam kumparan/coil yang dialiri arus listrik sehingga timbul medan magnet yang menghasilkan panas. Pemanasan secara kontinyu pada roda gigi hingga temperaturnya mencapai fase transformasi dan disertai dengan proses pendinginan cepat dapat menghasilkan pengerasan pada permukaan roda gigi. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pemanfaatan alat pemanas induksi untuk proses pengerasan roda gigi UKM.Sistem rangkaian berbasis Metal-Oxide Semiconductor Field-Effect Transistor (MOSFET) dirancang untuk menghasilkan arus AC pada kumparan dengan frekuensi tinggi. Frekuensi kerja yang berkisar antara 30- 80 KHz akan memberikan pemanasan yang terkonsentrasi pada permukaan roda gigi sehingga bagiandalam roda gigi tetap bersifat ulet sehingga mampu menahan beban puntir yang besar. Perubahan proses pemanasan yang dilakukan oleh UKM produsen roda gigi dari dapur peleburan atau dapur pemanas beralih pada mesin pemanas induksi dapat meningkatkan keseragaman dan ketepatan proses pemanasan roda gigi. Proses pemantauan dan pengukuran pemanasan menggunakan mesin pemanas induksi lebihmudah sehingga dapat membantu UKM membuat produk roda gigi yang lebih berkualitas dan seragam.Kata Kunci: Pemanas induksi, Pengerasan roda gigi, UKM, Teknologi tepat guna
Pengaruh Pemodelan Kavitasi untuk Analisis Kontak Terlubrikasi dengan Slip Dinding K. R. Widodo; M. Tauviqirrahman; Jamari Jamari
Semantik Vol 1, No 1 (2011): Prosiding Semantik 2011
Publisher : Semantik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (321.321 KB)

Abstract

Kondisi no-slip pada umumnya dianggap sebagai kondisi batas pada antarmuka antara pelumas dan permukaan dinding sampai akhir abad ini. Namun terbukti secara eksperimental bahwa slip terjadi pada permukaan baik hydrophobic maupunhydrophilic. Kondisi Navier-slip sering diusulkan sebagai pengganti kondisi batas. Meskipun demikian, dalam beberapapenelitian yang telah dipublikasikan, analisis performansi pelumasan dengan slip masih mengasumsikan bahwa kavitasi tidak terjadi.Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh pemodelan kavitasi dalam analisa performansi pelumasan dengan slip. Performansi pelumasan yang ditinjau meliputi daya dukung pelumasan dan gaya gesek. Persamaan Reynolds yangdimodifikasi dikembangkan untuk mencari distribusi tekanan dalam kontak. Metode beda hingga digunakan untukmendiskretisasi persamaan Reynolds dan pemecahannya dilakukan dengan menggunakan Tri-Diagonal Matrix Algorithm(TDMA). Model kavitasi yang digunakan adalah Half Sommerfeld (HS) dan Swift-Stieber (SS) pada aplikasi slider bearingdengan permukaan paralel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model kavitasi HS dan SS memiliki pengaruh yang signifikan dibanding dengan analisis tanpa kavitasi. Dengan pemodelan kavitasi, hasil analisis pelumasan menjadi lebih realistis karena dapat meniadakan harga negatif pada tekanan kontak dan daya dukung pelumasan. Oleh karena itu, dalam analisis heterogen, direkomendasikan untuk menggunakan model kavitasi dalam analisis.Kata Kunci: slider bearing, slip, metode beda hingga, model kavitasi
TRIBOLOGY-BASED ENERGY EFFICIENCY Jamari Jamari Jamari; R. Ismail; M. Tauviqirrachman; Sugiyanto Sugiyanto Sugiyanto
Semantik Vol 1, No 1 (2011): Prosiding Semantik 2011
Publisher : Semantik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (507.273 KB)

Abstract

Tribology adalah ilmu dan teknologi gesekan, keausan dan pelumasan pada permukaan yang saling berinteraksi dalam gerak realtif. Pada hampir setiap aspek kehidupan kita sehari-hari beberapa aplikasi tribologi dapat ditemui. Pencengkeraman, penggenggaman, peluncuran, menyikat gigi, permesinan, gesekan antara kulit dan pakaian, antara roda dan jalan, dll menunjukkan fenomena penerapan tribologi.Artikel ini meninjau pustaka-pustaka yang telah dipublikasikan tentang pengetahuan-pengetahuan dan ideide mengenai tribologi oleh para ahli dan peneliti, yang berhubungan dengan efisiensi energi dalam penggunaannya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menerapkan ilmu pengetahuan dan teknologi tribologi, penggunaan energi dapat dihemat hingga kurang lebih 11%.Kata kunci: tribologi, efisiensi energy, gesekan, keausan, pelumasan
PEMANFAATAN MESIN PEMANAS INDUKSI UNTUK PENGERASAN PERMUKAAN RODA GIGI PRODUK UKM Rifky Ismail; M. Tauviqirrahman; Sugiyanto Sugiyanto Sugiyanto; Jamari Jamari Jamari; Agung Warsito; Abdul Syakur
Semantik Vol 1, No 1 (2011): Prosiding Semantik 2011
Publisher : Semantik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (519.139 KB)

Abstract

Pemanasan induksi, yang selama ini telah digunakan dalam proses peleburan logam, merupakan sistem pemanasan yang sangat cepat dan efisien karena rugi-rugi radiasi dapat dikurangi. Pengerasan permukaan roda gigi menggunakan mesin pemanas induksi dilakukan dengan meletakkan roda gigi di dalam kumparan/coil yang dialiri arus listrik sehingga timbul medan magnet yang menghasilkan panas. Pemanasan secara kontinyu pada roda gigi hingga temperaturnya mencapai fase transformasi dan disertai dengan proses pendinginan cepat dapat menghasilkan pengerasan pada permukaan roda gigi. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pemanfaatan alat pemanas induksi untuk proses pengerasan roda gigi UKM.Sistem rangkaian berbasis Metal-Oxide Semiconductor Field-Effect Transistor (MOSFET) dirancang untuk menghasilkan arus AC pada kumparan dengan frekuensi tinggi. Frekuensi kerja yang berkisar antara 30- 80 KHz akan memberikan pemanasan yang terkonsentrasi pada permukaan roda gigi sehingga bagiandalam roda gigi tetap bersifat ulet sehingga mampu menahan beban puntir yang besar. Perubahan proses pemanasan yang dilakukan oleh UKM produsen roda gigi dari dapur peleburan atau dapur pemanas beralih pada mesin pemanas induksi dapat meningkatkan keseragaman dan ketepatan proses pemanasan roda gigi. Proses pemantauan dan pengukuran pemanasan menggunakan mesin pemanas induksi lebihmudah sehingga dapat membantu UKM membuat produk roda gigi yang lebih berkualitas dan seragam.Kata Kunci: Pemanas induksi, Pengerasan roda gigi, UKM, Teknologi tepat guna
Co-Authors . Ismoyo . Qomaruddin . Sugiyanto . Sugiyanto A R Ismawan A.P. Bayuseno A.P. Bayuseno A.V. Yolanda AA Sudharmawan, AA Aan Burhanudin Abd. Rasyid Syamsuri Abdul Syakur Achmad Widodo Afif, Ilham Yustar Agung Warsito Ammarullah, Muhammad Imam Andromeda, Trias Anwar, Yusran Arda Yusra Arif, Iqbal Nur Atanasius Priharyoto Bayuseno Audy Audy Awan Raswan Awan Raswan B.S. Hardjuno Bambang S. Hardjuno Bayuseno, A. P. Bayuseno, Athanasius P Berkah F.T.K. Budi Setiyana Budi Setiyana Budi Setiyana C. Ansori Candratama, Aditya D.J. Schipper D.J. Schipper D.J. Schipper Deni Mulyana Deni Mulyana Dian Prabowo Dian Prabowo Didi Dwi Krisnandi DikJoe Schipper Dody Bactiar E. Saputra Eko Armanto Eko Saputra Eko Saputra Emile van der Heide Fajar Hari Priyoga, Fajar Hari Farid Rizayana Fiki Firdaus Fiki Firdaus Gilang Ramadhan Gostsa Khusnun Naufal Gostsa Khusnun Naufal H Hadiyanto Hasan Basri Heide, Emile van der Hendi Giritama Wibowo Hermawan, M. Reza Husaini, Farhan Ali I Syafa’at I. Haryanto I. Syafa’at I. Syafa’at Imam Syafaat Ismoyo Hariyanto Ismoyo Haryanto Iwan Budiwan Iwan Budiwan Anwar J.D. Setiawan J.D. Setiawan Joga D. Setiawan Joga Dharma Setiawan K. R. Widodo K. R. Widodo Kristianto, Henry Kwintarini, Widiyanti Lamura, M. Danny Pratama M. Tauviqirrachman M. Taviqirrahman M.D. Surindra M.Pd S.T. S.Pd. I Gde Wawan Sudatha . Mohamad Izzur Maula Mohammad Tauviqirrahman Muchammad Muchammad Muh. Amin Muhamad Bilal Muhammad Khafidh Muhammad Subri Munadi Munadi Mursyd, Ariq Imam Nana Supriyana Novel Karaman Petrus Londa Pramudtya, Reza Pribadyo Pribadyo R. Ismail R. Ismail R. Ismail R. Ismail R. Ismail R. Ismail R. Ismail R. Winarso Rafli, Muhammad Rama, Leonardo Jalusius Rifky Ismail S. Muryanto S.A. Widyanto S.A. Widyanto Saad, Amir Putra Md Saefudin, Slamet Schipper D. J. Sinarpaska, Steven Yordan Sri Nugroho Sugiyanto - Sugiyanto Sugiyanto Sugiyanto Sulardjaka Sulardjaka Sumar Hadi Suryo Suprianti, Lilik Susilo Adi Widyanto Syafa’at, Imam Syahrom, Ardiyansyah Syaiful . Syaiful Anwar Tri Indah Winarni Ubaidillah Aqil Wahyudi, A. Imam Wicaksono, Hasyid Ahmad Wiji Mangestiyono Wiwik Handayani Yuris Setyoadi