Claim Missing Document
Check
Articles

RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PENGARSIPAN DIGITAL (STUDI KASUS: PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI) Rani Kariam, Astuti; Jago Tute, Kristianus; Radja, Melky
Simtek : jurnal sistem informasi dan teknik komputer Vol. 9 No. 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : STMIK Catur Sakti Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51876/simtek.v9i2.798

Abstract

Perkembangan di era globalisasi saat ini menyebabkan teknologi informasi menjadi kebutuhan yang sangat penting dalam berbagai aspek kehidupan manusia. Sistem informasi manajemen (SIM) merupakan hasil pengembangan teknologi yang membantu perusahaan dalam menjalankan aktivitas operasional dengan cepat dan tepat. Dalam konteks ini, Program Studi Sistem Informasi di Universitas Flores menghadapi masalah dalam pengelolaan arsip yang masih bersifat konvensional, sehingga sering mengalami kesulitan dalam pencarian kembali dokumen, kehilangan dokumen penting, dan proses legalisir arsip yang memakan waktu. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sistem informasi manajemen kearsipan digital untuk Program Studi Sistem Informasi. Metode pengembangan yang digunakan adalah metode waterfall yang mencakup tahapan analisis kebutuhan, perancangan sistem menggunakan UML, coding dengan bahasa pemrograman PHP dan MySQL, serta pengujian menggunakan metode black box.Hasil penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi, ketepatan, dan keamanan dalam pengelolaan arsip di Program Studi Sistem Informasi. Implementasi sistem informasi kearsipan digital ini akan mempermudah proses pengarsipan dokumen, pencarian, pendistribusian, dan legalisir arsip secara cepat dan tepat, serta memberikan manfaat kecepatan, kemudahan, dan efisiensi dalam pengelolaan arsip
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI KEUANGAN GEREJA GMIT SYALOM ENDE BERBASIS WEB Yuniarti, Kristin; Jago Tute, Kristianus; Radja, Melky
Simtek : jurnal sistem informasi dan teknik komputer Vol. 9 No. 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : STMIK Catur Sakti Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51876/simtek.v9i2.800

Abstract

Sistem Informasi Keuangan Gereja merupakan suatu elemen vital dalam menjaga keseimbangan dan transparansi dalam manajemen keuangan organisasi gerejawi. Penelitian ini bertujuan untuk mengotomatiskan proses pengelolaan keuangan gereja, mulai dari pencatatan transaksi hingga laporan keuangan. Rancangan sistem meliputi analisis kebutuhan pengguna, perancangan basis data, pengembangan antarmuka pengguna yang intuitif, dan integrasi fitur keuangan khusus gereja seperti pencatatan donasi, pengelolaan anggaran, dan pelaporan keuangan bulanan. Dengan adopsi pendekatan berbasis web, sistem yang dibangun memungkinkan akses yang mudah dan aman dari berbagai perangkat yang terhubung ke internet. Melalui implementasi Sistem Informasi Keuangan Gereja berbasis web ini, diharapkan Gereja GMIT Syalom Ende dapat meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan keuangan mereka, meningkatkan transparansi kepada jemaat, dan memfasilitasi pengambilan keputusan yang lebih baik berdasarkan informasi keuangan yang akurat dan terkini
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PENJUALAN COKELAT KOBAR BERBASIS WEBSITE (STUDI KASUS BADAN USAHA MILIK DESA PELITA HIDUP) Ea, Maryetha; Jago Tute, Kristianus; Togo, Rosalin
Simtek : jurnal sistem informasi dan teknik komputer Vol. 9 No. 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : STMIK Catur Sakti Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51876/simtek.v9i2.823

Abstract

BUMDes Pelita Hidup Desa Kotowuji Barat merupakan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yengbergerak di bidang produksi dan penjualan CokelatKobar. Saat Ini, proses penjualan Cokelat Kobar masihdilakukan secara manual, sehingga mengalami beberapa kendala seperti: Proses pemesanan yang terhambat dan tidak efisien, Keterbatasan informasiproduk dan stok yang tersedia, Kesulitan dalammemantau penjualan dan laporan. Untuk mengatasi kendala tersebut, maka dirancanglah sebuah sisteminformasi penjualan Cokelat Kobar berbasis Website.Sistem ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi danefektivitas proses penjualan Cokelat Kobar padaBUMDes Pelita Hidup. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini Studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi,wawancara, dan studi literatur. Teknik analisis dat yang digunakan adalah analisis kualitatif. Hasil penelitianmenunjukan bahwa sistem informasi penjualan CokelatKobar berbasis website yang dirancang dapat membantuBUMDes Pelita Hidup dalam mengatasi kendala yang dihadapi. Sistem ini memiliki fitur utama, yaitu:Pemesanan dilakukan secara online, Menyediakaninformasi tentang produk Cokelat Kobar,seperti kategori, harga, dan stok yang tersedia, MemudahkanLaporan penjualan.
Sistem Informasi Monitoring Hama (Burung Pipit) Pada Area Sawah Berbasis IoT (Internet Of Things) (Studi Kasus Desa Nangadhero) Bude, Kristina; Jago Tute, Kristianus; Yoseph Bhae, Benediktus
Jurnal Sistem Informasi dan Sistem Komputer Vol 9 No 2 (2024): Vol 9 No 2 - 2024
Publisher : STIMIK Bina Bangsa Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51717/simkom.v9i2.277

Abstract

Hama merupakan musuh utama para petani yang bisa merusak tanaman area persawahan terutama tanaman padi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang sistem informasi monitoring hama burung berbasis IoT. Metode yang digunakan Research and Development, metode ini merupakan penggambaran dari aktivitas yang dilakukan untuk menciptakan produk yang lebih baik. Salah satu solusi sederhana adalah dengan membuat sensor gerak dan memonitoring keadaan sawah yang dikemas dalam orang – orangan sawah dengan output gerakan dan bunyi sehingga secara otomatis hama seperti burung dan wereng akan pergi menjauh dari persawahan. Hasil penelitian ini berupa aplikasi berbasis IoT. Aplikasi ini menggunakan nodem MCU dan sensor jarak sebagai pengendali alat dan juga berfungsi sebagai monitoring adanya hama, dan sensor gerak digunakan untuk mendeteksi pergerakan hama, serta spicer digunakan sebagai penggerak orang–orangan sawah pengusir hama.
SOSIALISASI PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI LITERASI DIGITAL BERBASIS POTENSI DESA KECAMATAN LIO TIMUR DESA TANAH ROGA Tute, Kristianus Jago; Mbuu, Alfons; Sara, Kristina; Mude, Anastasia; Londa, Maria Adelvin
E-Amal: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4 No 2: Mei-Agustus 2024
Publisher : LP2M STP Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47492/eamal.v4i2.3234

Abstract

Masalah yang dihadapi masyarakat desa tanah roga adalah minimnya budaya literasi digital dan perkembangan Teknologi informasi cukup pesat, berbagai isu hoaks dan kesulitan memilah informasi dan keabsahan informasi. Tujuan dalam pengabdian ini adalah untuk memudahkan masyarakat dalam mencari dan memilah informasi, merupakan sebuah hal yang perlu ditanamkan sejak dini. Karena yang dikhawatirkan apabila konten-konten informasi yang tak terbendung dikonsumsi masyarakat yang tingkat literasinya rendah, akan mudah termakan isu-isu yang terjadi dan juga mempromosikan potensi atau sumber daya alam yang ada didesa. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah metode survey dengan melakukan pemberian kuisioner untuk pre test mengukur kemampuan awal tingkat pemahaman literasi, memberikan sosialisasi dan latihan serta memberikan post test setelah melakukan sosialisasi dan latihan. Hasil 72 % masyarakat desa sudah memahami literasi digital serta pemanfaatan media untuk promosi potensi sumber daya alam yang ada di desa tersebut.
SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PEMETAAN WILAYAH TANAMAN JAGUNG DAN SINGKONG DI KABUPATEN ENDE BERBASIS WEB Pati Aji, Pankrasia; Jago Tute, Kristianus; Radja, Melky
Simtek : jurnal sistem informasi dan teknik komputer Vol. 9 No. 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : STMIK Catur Sakti Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51876/simtek.v9i2.822

Abstract

Kabupaten Ende merupakan salah satu daerah di Indonesia yang memiliki potensi besar dalam bidang pertanian, khususnya tanaman jagung dan singkong. Untuk memaksimalkan pengelolaan lahan dan hasil pertanian, diperlukan sebuah sistem yang dapat memberikan informasi geografis secara akurat dan real-time. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Sistem Informasi Geografis (SIG) yang memetakan wilayah tanaman jagung dan singkong di Kabupaten Ende. Metode penelitian yang digunakan meliputi pengumpulan data primer dan sekunder, pengolahan data spasial menggunakan perangkat lunak SIG, dan analisis hasil pemetaan. Data yang digunakan dalam penelitian ini mencakup data topografi, data penggunaan lahan, dan data produksi yang diperoleh dari instansi terkait serta survei lapangan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa SIG yang dikembangkan mampu memetakan distribusi wilayah tanaman jagung dan singkong dengan tingkat akurasi yang tinggi. Peta yang dihasilkan dapat digunakan oleh pemerintah daerah dan petani sebagai alat bantu dalam perencanaan pengelolaan lahan, pemantauan pertumbuhan tanaman, serta mitigasi risiko gagal panen akibat faktor lingkungan.Dengan adanya sistem ini, diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam pengelolaan pertanian di Kabupaten Ende, sehingga kontribusi sektor pertanian terhadap perekonomian daerah dapat lebih optimal
SOSIALISASI PENCEGAHAN STUNTING DI DESA PEMO MELALUI PROGRAM KULIAH KERJA NYATA (KKN) Kristina Sara; Anastasia Mude; Kristianus Jago Tute; Fransiska Teodosiana M.Lendu
J-ABDI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 4 No. 7: Desember 2024
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jabdi.v4i7.9130

Abstract

Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah program pengabdian masyarakat yang dilaksanakan oleh perguruan tinggi sebagai bagian dari kurikulum pendidikan. Salah satu kegiatan yang dilakukan di Desa Pemo adalah sosialisasi tentang stunting untuk ibu-ibu, dengan menghadirkan narasumber yang ahli di bidangnya. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman masyarakat, khususnya orang tua, mengenai pentingnya gizi yang baik dalam mendukung tumbuh kembang anak. Metode yang digunakan berupa penyuluhan langsung ke ibu-ibu dan balita. Hasil dari sosialisasi stunting di Desa Pemo menunjukkan partisipasi aktif ibu-ibu dan anak-anak hingga akhir kegiatan, dengan beberapa peserta mengajukan pertanyaan kepada narasumber. Ibu-ibu kini lebih memahami penyebab dan dampak stunting, yang disebabkan oleh kekurangan gizi, infeksi berulang, serta kurangnya stimulasi selama 1000 Hari Pertama Kehidupan. Selain itu, mereka lebih sadar akan pentingnya pemberian ASI eksklusif, makanan bergizi, dan pola makan sehat untuk mendukung pertumbuhan anak secara optimal
Delone and McLean Models for measuring the success of Flores University e-learning information system Jago Tute, Kristianus; Londa, Maria Adelvin
Matrix : Jurnal Manajemen Teknologi dan Informatika Vol. 12 No. 2 (2022): Matrix: Jurnal Manajemen Teknologi dan Informatika
Publisher : Unit Publikasi Ilmiah, P3M, Politeknik Negeri Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31940/matrix.v12i2.68-78

Abstract

The University of Flores first conducted E-Learning learning amid the covid 19 pandemic, the problem faced was that most of the lecturers at the University of Flores did not understand E-learning by using information technology. The Faculty of Information Technology facilitated all faculties at the university to conduct e-training. E-Learning, in the learning process. The aim is to measure success in implementing the University of Flores E-Learning information system. The model in this study is the Delone and Mclean model to measure success with six dimensions, namely, system quality, information quality, users, service quality, user satisfaction, net benefits. The method in this research is observation, a survey using questionnaires in the form of a Likert scale, and a literature study. The data analysis technique used simple linear regression. The results showed that the Delone and Mclean models were very well used to measure the success of using e-learning. The conclusion is that the quality of information on the use percentage of 34.4%, the quality of service they use of 33.8%, the quality of the system on the satisfaction of the users is 38.6%, and the quality of the services on the satisfaction of the users 34,5%, the users on the satisfaction of the users 43,4%, use of net benefits is 58.7% and user satisfaction of net benefits is 48.8%. The higher the value of these variables, the higher the success rate of information systems using E-learning at universities will be.
SISTEM INFORMASI PENGARSIPAN INSTRUMEN AKREDITASI PADA PERGURUAN TINGGI UNIVERSITAS FLORES: SISTEM INFORMASI PENGARSIPAN INSTRUMEN AKREDITASI PADA PERGURUAN TINGGI UNIVERSITAS FLORES Wila, Febryanti; Tute, Kristianus Jago; Londa, Maria Adelvin
Jurnal Sistem Informasi Dan Teknologi (jsistek) Vol. 1 No. 01 (2023): Juli 2023
Publisher : LPPM Universitas Flores

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37478/jsistek.v1i1.2585

Abstract

Pada Universitas Flores belum adanya sarana yang bisa digunakan dalam pengarsipan instrumen akreditasi perguruan tinggi khusunya di Fakultas Teknologi Informasi sementara kebutuhan data akreditasi sangat dibutuhkan. Permasalahan dari penelitian ini adalah bagaimana merancang dan membangun sistem informasi pengarsipan instrumen akreditasi handal, terintegrasi, efektif dan efisien. Pembahasan dibatasi hanya dengan menangani beberapa proses, mulai dari proses data dosen, data kemahasiswaan, data alumni, data tridharma (pendidika, pengabdian dan enelitian). Untuk mengatasi masalah tersebut, pihak pengembang perlu melakukan beberapa langkah-langkah, yaitu menganalisa sistem, melakukan wawancara untuk mendapatkan informasi yang diperlukan, mendesain system flow, context diagram, data flow diagram (DFD), database diagram, desain input output, membuat aplikasi, melakukan testing dan implementasi serta melakukan pembahasan atas implementasi sistem.
Sistem Informasi Pendataan Barang Masuk dan Barang Keluar Hardi, Hermanus; Jago Tute, Kristianus; Radja, Melky
Jurnal Sistem Informasi Dan Teknologi (jsistek) Vol. 2 No. 02 (2024): Juli 2024
Publisher : LPPM Universitas Flores

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37478/jsistek.v2i02.3840

Abstract

istem Informasi, Pendataan Barang, Php MysqlMasalah dalam peelitian ini adalah pendataan barang masuk dan barang barang keluar masih menggunakan Microsoft excel dan belum adanya sistem untuk mencatat semua barang yang masuk maupun barang yang keluar. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat sistem informasi yang dapat membantu pemilik tokoVictory dalam mengelola dan mendata barang masuk dan keluar selain itu dapat melakukan pengontrolan stok barang yang ada di gudang sehingga dapat memberitahukan jumlah stok barang dengan cepat dan akurat dan menyajikan pemrosesan data barang yang masuk dan keluar.