Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran

MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK HALUS ANAK MALALUI KEGIATAN MELUKIS DENGAN JARI Deti Kurniati; Indra Zultiar; Elnawati
Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Vol. 2 No. 3 (2024): Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran
Publisher : Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.572349/cendikia.v2i3.1104

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pembelajaran serta hasil pembelajaran dalam meningkatakan kemampuan motorik halus anak melalui melukis dengan jari di SPS Melati V11 Kalapa Satangkal Kecamatan Ciracap. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Partisipan dalam penelitan yaitu siswa PAUD Kelas B Melati VII Kalapa Satangkal Ciracap sukabumi tahun pelajaran 2023/2024 berjumlah 19 orang. Permasalahan penelitian ini yaitu mengenai perkembangan motorik halus, Alat pengumpulan data menggunakan tes dan lembar observasi. Hasil penelitian diduga bahwa latihan finger painting dapat menghasilkan gerakan yang terkoordinasi dengan baik pada anak dan juga dari hasil analisis data kuantitatif menunjukan bahwa dari pertemuan utama pada siklus I ke pertemuan selanjutnya dan pada siklus II terjadi peningkatan, dengan skor tertinggi 34 (77%) pada siswa kelompok B SPS Melati VII Kalapa Satangkal.
Analisis Gaya Mengajar Pendidik dalam Mengenalkan Pendidikan Seks Terhadap Anak Usia Dini Di Kecamatan Surade Kabupaten Sukabumi Ani Mardiyani; Indra Zultiar; Ibnu Hurri
Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Vol. 2 No. 4 (2024): Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran
Publisher : Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.572349/cendikia.v2i4.1233

Abstract

Keberhasilan pendidikan seks pada anak usia dini sangat bergantung pada peran pendidik, dalam memberikan pengetahuan tentang Pendidikan Seks anak Usia Dini ini tidak terlepas dari cara penyampaian guru dalam memberikan pengetahuan yang akan di berikan atau juga gaya mengajar seorang guru dalam menyampaikan pengetahuan kepada anak sehingga anak paham dan mengerti apa yang ingin disampaikan oleh guru tersebut, tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan bagaimana hubungan gaya mengajar guru terhadap pendidikan seks pada anak usia dini. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Kuantitatif survei. Dalam penelitian yang di lakukan oleh penulis menunjukkan Hasil Penelitian sebagai berikut, terdapat pengaruh yang signifikan gaya mengajar terhadap pendidikan seks anak usia dini pengaruhnya kuat, kontribusi Gaya Mengajar Guru Terhadap Pendidikan anak Seks Usia Dini khususnya terhadap Identifikasi Anggota Tubuh pengaruhnya sedang, Terhadap Pendidikan Seks Usia Dini khususnya Menutup Aurat dinyatakan bahwa pengaruhnya sedang, Terhadap Pendidikan Seks Usia Dini khususnya Identitas Gender dinyatakan bahwa pengaruhnya kuat, Terhadap Pendidikan Seks Usia Dini khususnya Melindungi Diri dapat dinyatakan pengaruhnya sedang. Dari hasil penelitian yang di lakukan penulis dapat di ambil kesimpulan bahwa gaya mengajar pendidik berpengaruh terhadap Pendidikan seks pada anak usia dini.
Peningkatan Kemampuan Literasi dan Numerasi Pada Anak Usia 5-6 Tahun Melalui Media Papan Terawang Di Tk Nurul Amanah Cianjur Tamara, Pamela Ramadhan; Elnawati, Elnawati; Zultiar, Indra
Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Vol. 2 No. 10 (2024): Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran
Publisher : Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemampuan literasi dan numerasi dalam aspek tumbuh kembang anak dapat didefinisikan sebagi aspek yang erat kaitannya dengan aspek perkembangan kognitif. Rendahnya kemampuan literasi numerasi pada suatu lembaga pendidikan disebabkan oleh banyak hal, realisasi contohnya dapat disebutkan dengan bukti kurangnya kulturasi dari guru dalam menyelesaikan suatu masalah yang berkaitan dengan soal literasi numerasi. Salahsatu media pembelajaran yang dapat membantu guru dalam meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi peserta didik adalah papan terawang (pawang), selain itu media pawang merupakan media pembelajaran yang disenangi peserta didik dan interaktif diterapkan sebagai upaya mengupgrade aspek minat belajar peserta didik. Maka tujuan penelitian ini penulis susun sedemikian rupa adalah untuk mengetahui sejauh mana pengaruh metode pembelajaran yang dianggap menarik dan interaktif dalam meningkatkan minat belajar anak dalam pembelajaran literasi dan numerasi di TK Nurul Amanah Cianjur Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK). PTK adalah bentuk penelitian yang bertujuan untuk memperbaiki praktik pembelajaran melalui siklus tindakan yang melibatkan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Hasil dari penelitian ini menyimpulkan bahwa penerapan penggunaan media papan terawang di TK Nurul Amanah Cianjur dapat meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi anak usia 5-6 tahun. pawang dapat meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi. pawang pula dapat membantu memvisualisasikan secara utuh bagaimana suatu konsep atau bentuk, pawang dapat dianggap membantu bilamana ada satu atau beberapa konsep maupun materi yang anak kurang mengeri, maka pawang membantu memvisualisasikan ketidakmengertian anak. Kemampuan literasi dan numerasi anak usia 5-6 tahun setelah menggunakan media Papan Terawang di TK Nurul Amanah Cianjur. pawang antara sebelum diterapkan dan sesudah diterapkan memiliki dampak serta pengaruh yang cukup signifikan. Pengaruh tersebut dapat berupa internal maupu eksternal.