Claim Missing Document
Check
Articles

Found 18 Documents
Search

PENGARUH MOTIVASI DAN SEMANGAT KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI KECAMATAN WAY KRUI KABUPATEN PESISIR BARAT Utami, Tri; Hudalil, Ahmad
JMMS - JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI Vol 7, No 4 (2023): JMMS-JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24967/jmms.v7i4.3553

Abstract

Kecamatan Way Krui Kabupaten Pesisir Barat dalam mencapai tujuannya dihadapkan pada kendala kinerja pegawai yang belum optimal. Hal ini ditunjukkan dengan pencapaian sasaran yang belum sesuai dengan harapan. Kondisi kurang optimalnya kinerja pegawai ini diyakini sebagai dampak dari beberapa faktor, yaitu antara lain motivasi dan semangat kerja. Motivasi bawahan yang kurang terdorong, diindikasikan dengan pegawai cenderung malas-malasan bekerja serta kurang antusias terhadap pekerjaan dan hanya menunggu perintah atasan serta kurang produktif. Semangat kerja pegawai rendah, hal ini ditunjukkan dengan sikap kerja yang kurang antusias dalam pelaksanaan pekerjaan, sehingga berdampak pada hasil kerja yang kurang maksimal.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi dan semangat kerja terhadap kinerja pegawai. Hipotesis pada penelitian ini adalah ada pengaruh motivasi dan semangat kerja baik secara parsial maupun secara simultan terhadap kinerja pegawai. Sampel pada penelitian ini berjumlah 30 orang pegawai. Teknik pengumpulan data meliputi kegiatan observasi, dokumentasi dan angket. Metode analisis data menggunakan pendekatan kuantitatif dengan bantuan alat statistik SPSS versi 21.0 meliputi perhitungan uji validitas, uji reliabilitas, uji regresi linier sederhana dan berganda, uji t, uji F dan uji koefisien determinasi.Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa motivasi secara parsial berpengaruh positif terhadap kinerja dengan kontribusi sebesar 54,9%. Semangat kerja berpengaruh positif terhadap kinerja dengan kontribusi sebesar 46,6%. Pengujian hipotesis secara simultan menunjukkan bahwa motivasi dan semangat kerja secara bersama-sama berpengaruh positif terhadap kinerja dengan kontribusi sebesar 56,6%, sedangkan sisanya sebesar 43,4% merupakan variasi variabel lain di luar penelitian ini.
Pengaruh Pelatihan Dan Pembinaan Pengelolaan Belanja Daerah Terhadap Kinerja Pegawai Di Badan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Daerah Kabupaten Mesuji Alfaruzi, Heri Afuari; Hudalil, Ahmad; Mustakim, Senen
JMMS - JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI Vol 8, No 3 (2024): JMMS-JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24967/jmms.v8i3.3547

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pelatihan dan pembinaan terhadap kinerja pegawai di Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Mesuji. Latar belakang penelitian menunjukkan adanya tren fluktuatif kinerja pegawai selama lima tahun terakhir, dengan penurunan signifikan pada tahun 2022 dan 2023. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif asosiatif kausal dengan teknik survei. Sampel penelitian mencakup seluruh populasi 48 pegawai BPKAD Kabupaten Mesuji. Analisis data menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelatihan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai dengan kontribusi sumbangan efektif sebesar 35,83%. Pembinaan juga berpengaruh positif dan signifikan dengan kontribusi sumbangan efektif 38,06%. Secara simultan, pelatihan dan pembinaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai sebesar 73,9%. Implikasi penelitian menunjukkan perlunya peningkatan kejelasan tujuan pelatihan dan frekuensi pelaksanaannya. Selain itu, program pembinaan perlu didesain ulang agar lebih berorientasi pada hasil dan relevan dengan pekerjaan sehari-hari. Penelitian ini menyimpulkan bahwa pelatihan dan pembinaan memiliki peran penting dalam meningkatkan kinerja pegawai BPKAD Kabupaten Mesuji. Kata Kunci : Pelatihan, Pembinaan, Kinerja Pegawai
Peningkatan Aktivitas Pasar Tradisional Melalui Bazar UMKM dan Pemanfaatan Media Sosial sebagai Strategi Digitalisasi di Talang Padang Anas, Naufal Rafiqi; Lediyana, Eka; Febrian, Angga; Banuwa, Laili Fadhila; Wulan, Mutiasari Nur; Hudalil, Ahmad; Megasari, Megasari
I-Com: Indonesian Community Journal Vol 5 No 1 (2025): I-Com: Indonesian Community Journal (Maret 2025)
Publisher : Fakultas Sains Dan Teknologi, Universitas Raden Rahmat Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70609/icom.v5i1.6709

Abstract

Kegiatan pengabdian yang dilakukan untuk mengeksplorasi strategi digitalisasi pasar tradisional dalam mendukung pengembangan UMKM lokal di Pasar Talang Padang. Pemilihan topik ini penting mengingat peran pasar tradisional dalam perekonomian lokal yang semakin terancam oleh modernisasi. Metode yang digunakan mencakup observasi, wawancara dengan pemangku kepentingan, dan pelaksanaan bazar UMKM yang melibatkan masyarakat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan dan transaksi, dengan 15 dari 36 UMKM yang berpartisipasi tetap beroperasi setelah bazar. Temuan ini menegaskan pentingnya digitalisasi dan kolaborasi antara stakeholder untuk keberlanjutan pasar tradisional di era digital. Oleh karena itu penguatan strategi pemasaran digital sangat krusial bagi keberlangsungan ekonomi lokal.
The Influence Of Competence And Job Placement On Employee Performance In The General Secretariat Of The Regional Secretariat Of Lampung Central Regency Junizar, Junizar; Hudalil, Ahmad
Innovative Business Management Journal Vol. 1 No. 2 (2025): April
Publisher : Utami Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70963/ibm.v1i2.210

Abstract

The phenomenon that occurs in the General Section of the Regional Secretariat of Central Lampung Regency regarding employee competency is that there is still a shortage in increasing the knowledge, expertise and skills of Civil Servants, considering that there are no spending activities for technical guidance and special training according to the field of work they are involved in. The elimination of spending on technical guidance and special training was due to the results of the Provincial Government's evaluation being one of the things that hinders Civil Servants in the General Section from participating in education and training that is useful in improving their competence. In terms of job placement for Civil Servants, it is still not based on the educational background they have mastered and until now its implementation has prioritized filling deficiencies rather than fulfilling the required qualifications. The problem of competency and work placement factors, as described above, is seen as one of the causes of the performance conditions of Central Lampung Regional Secretariat General Section employees which are not yet optimal. The aim of this research is to determine the effect of competency and work placement on employee performance. The hypothesis in this research is that there is an influence of competence and work placement, both partially and simultaneously, on employee performance.The sample used in this research was 36 employees. Data collection techniques include documentation and distribution of questionnaires to respondents. The data analysis method uses a quantitative approach with the help of SPSS version 21.0 statistical tools including calculation of validity tests, reliability tests, simple and multiple linear regression tests, t tests, F tests and coefficient of determination tests.The results of partial hypothesis testing of the influence of competence on performance show that competence has a positive effect on employee performance with a contribution of 50.6%. Employee placement has a positive effect on employee performance with a contribution of 41.3%. Simultaneous hypothesis testing shows that competence and work placement together have a positive effect on employee performance with a contribution of 54.6%, while the remaining 45.4% is the influence of other variables outside this research.
BAURAN PEMASARAN HIJAU TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN EL’S COFFEE DI BANDAR LAMPUNG Kurniasari, Mala; Hudalil, Ahmad
Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 15, No 1 (2024): Oktober
Publisher : Universitas Bandar Lampung (UBL)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36448/jmb.v15i1.4261

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh meningkatnya kesadaran konsumen terhadap isu lingkungan, yang mendorong pelaku usaha untuk menerapkan strategi pemasaran hijau. El’s Coffee sebagai salah satu pelaku industri kopi modern dituntut untuk menyesuaikan bauran pemasarannya agar tetap relevan dengan preferensi konsumen yang semakin berorientasi pada keberlanjutan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh bauran pemasaran hijau yang terdiri dari green product, green price, green place, dan green promotion terhadap minat beli konsumen di Bandar Lampung. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan survei dan teknik analisis regresi linier berganda. Sampel sebanyak 216 responden diperoleh melalui teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, green product, green price, dan green promotion berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli, sedangkan green place tidak berpengaruh signifikan. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa sebagian besar elemen dalam bauran pemasaran hijau berperan penting dalam mendorong minat beli konsumen El’s Coffee. Temuan ini memberikan implikasi strategis bagi perusahaan dalam merancang pendekatan pemasaran yang tidak hanya kompetitif, tetapi juga berwawasan lingkungan.
Sosialisasi Pemanfaatan Media Sosial Untuk Mengedukasi Remaja Tentang Bahaya Perkawinan Usia Dini Sodirin, Sodirin; Mustakim, Senen; Zainudin, Bustami; Hudalil, Ahmad; Pinaloka, Redi
Devotion: Journal Corner of Community Service Vol. 3 No. 3 (2025): Februari
Publisher : CV. Tripe Konsultan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54012/devotion.v3i3.337

Abstract

Tempeh is an original traditional food from Indonesia which is a cultural heritage of the noble culture of the Indonesian nation. Tempeh is a super food or food that is rich in nutrients. Tempeh innovation can be used as a variety of food that can increase the economic value of the community. Partners' problems include the lack of community skills on how to process tempeh into various kinds of foods that are attractive and have high nutritional value. The solution offered is to provide education and training on the skills of making various processed tempeh products, one of which is making tempeh chips. Community service activities are carried out with four stages of activities, namely identification, preparation, implementation and evaluation. Identification of the problems faced, preparatory activities include taking care of permits, the implementation of activities includes training in making tempeh chips as an effort to innovate products and demonstrations of making tempeh chips. Participants were enthusiastic in participating in the training until it was finished. The training on making tempeh chips as an effort to innovate products runs smoothly, can improve the community's economy and participants follow enthusiastically.
Pengaruh Harga, Kualitas Produk Dan Lokasi Terhadap Kepuasan Pelanggan Ladiana Fashion Di Kramat Jati Jakarta Timur Fauziah, Hujaimatul; Yusuf, Ifaturohiah; Hudalil, Ahmad; Mareta, Rode; Zulfikar, Iwan; Fahrizi, Fahrizi
JURNAL ILMU MANAJEMEN SABURAI Vol 8, No 2 (2022): JURNAL ILMU MANAJEMEN SABURAI
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24967/jmb.v8i2.2032

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh harga, kualitas produk dan lokasi terhadap kepuasan pelanggan La’Diana Fashion. Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode deskriptif verifikatif dengan pendekatan ex post facto dan metode survey. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh pelanggan La’Diana Fashion yang berjumlah 380 orang. Sampel pada penelitian ini berjumlah 60 orang dengan menggunakan teknik pengambilan sampel purposive sampling, dengan kriteria sampel dalam penelitian ini yaitu pelanggan yang minimal 2 kali sudah pernah menggunakan jasa La’Diana Fashion. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini dengan menyebar angket, observasi, wawancara dan dokumentasi. Pengujian hipotesis dilakukan dengan uji t dan uji F dan diolah menggunakan SPSS. Hasil penelitian dalam penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh simultan antara harga, kualitas produk dan lokasi terhadap kepuasan pelanggan La’Diana Fashion dengan kadar determinasi sebesar 0,684 atau 68,4% dan sisanya yaitu sebesar 31,6% dipengaruhi oleh variabel lainnya yang tidak diteliti didalam penelitian ini. Kata kunci: Harga, Kualitas Produk, Lokasi dan Kepuasan Pelanggan
Proses Coaching Latsar CPNS di BPSDM Daerah Provinsi Lampung Aulia, Bunga; Hudalil, Ahmad; Banuwa, Anisa Kuswandari; Wijanarko, Agus
Jurnal Abdimas Multidisiplin Vol. 3 No. 2 (2025): April
Publisher : Penerbit Goodwood

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35912/jamu.v3i2.5647

Abstract

Purpose: Describes the coaching of Latsar CPNS at the Regional Human Resources Development Agency of Lampung Province. Research methodology: The research method used in this study is a descriptive with a qualitative approach, where the data collection technique uses observation and interviews with the determination of snowball sampling data sources. Results: The current Coach Latsar CPNS appointment is an assignment; There is no special discussion room in the CPNS Latsar coaching process and there is an understanding of coaching aspects that are not optimal in terms of focus and use of diagnostic tools. Conclusion: The coaching process in the Basic Training for Civil Servant Candidates (Latsar CPNS) at the Regional Human Resource Development Agency of Lampung Province has not yet been fully optimized, as there is no clear guideline on coach qualifications and competencies, limited discussion spaces and supporting facilities, and a lack of formal coaching training for appointed coaches. Limitations: it is necessary to immediately set guidelines which regulate the terms and standards of competence and qualifications of the Latsar CPNS coach; need to be supported by special facilities and infrastructure related to coaching and it is necessary to immediately hold training, explanations and directions on coaching before being assigned as a coach at the CPNS Latsar. Contribution: This study is expected to be used as the recommendation material that can improve the implementation of the training and training for representatives of BPSDMD Lampung Province in the future.