Claim Missing Document
Check
Articles

Found 23 Documents
Search

WORKSHOP PENGOPERASIAN APLIKASI PENUNJANG KBM SECARA DARING SELAMA PANDEMI COVID-19 DI SDN GIYANTI KEBUMEN Damayanti Damayanti; Indriyani Tri Agustina; Rini Estiyowati Ikaningrum
ABDIPRAJA (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat) Vol 2, No 1 (2021): Maret
Publisher : Universitas Tidar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (502.68 KB) | DOI: 10.31002/abdipraja.v2i1.3631

Abstract

Peran guru sangat esensial dalam usaha peningkatan kualitas pembelajaran agar dapat memenuhi hak siswa untuk mendapatkan pendidikan yang berkualitas. Hal ini seiring dengan perubahan tuntutan zaman. Seperti sekarang ini, adanya pandemi covid-19 mengubah sistem pembelajaran yang dulunya face to face di sekolah menjadi belajar secara daring dari rumah. Guru harus memodifikasi kegiatan pembelajaran dengan melibatkan teknologi penunjang pembelajaran jarak jauh (PJJ). Melalui workshop pengoperasian aplikasi penunjang kegiatan belajar mengajar secara daring, para guru mendapatkan literasi digital. Metode pelaksanaan berupa pelatihan dan pendampingan kepada para guru SD di Desa Giyanti yang dilakukan di SDN 5 Giyanti, Kecamatan Rowokele, Kabupaten Kebumen. Setelah diadakannya workshop, terjadi peningkatan pengetahuan lebih dari 75% dari peserta workshop. Workshop ini sangat bermanfaat bagi guru dan berdampak bagi siswa sehingga hak mereka terpenuhi untuk mendapatkan pendidikan yang berkualitas walaupun saat ini pembelajaran dilakukan secara daring.
PENGARUH PEMBERIAN SOSIALISASI WIRAUSAHA SEJAK DINI TERHADAP PERSPEKTIF ANAK Eva Rahayuningsih; Mahdiya Adiba; Putri Aulia Swastika; Rini Estiyowati Ikaningrum
ABDIPRAJA (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat) Vol 1, No 1 (2020): September
Publisher : Universitas Tidar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (447.578 KB) | DOI: 10.31002/abdipraja.v1i1.3151

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah pengaruh pemberian sosialisasi sejak dini dengan materi wirausaha kepada anak-anak terhadap perspektif mereka. Diikuti oleh anak-anak dari Dusun Butuh, penelitian ini dilakukan sebagai bagian dari program Kuliah Kerja Nyata Tematik Universitas Tidar oleh tim KKN di Kecamatan Tegalrejo. Peneliti menggunakan pendekatan kualitatif dalam melakukan penelitian ini. Teknik dalam pengambilan data yaitu menggunakan interview dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan oleh peneliti yaitu menganut teori dari Miles dan Huberman yang terdiri dari empat tahap, yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Dalam pelaksanaanya, penelitian ini dimulai pada tanggal 5 Agustus dengan enam kali pertemuan. Video motivasi beserta film pendek yang menginspirasi diputarkan kepada anak-anak sebagai bagian dari sosialisasi. Terdapat sesi berbagi pengalaman dan tanya jawab juga yang membantu anak-anak untuk membuka wawasan mereka tentang pentingnya berwirausaha. Hasilnya, didapatkan bahwa banyak dari anak-anak yang semula terpacu ingin menjadi pegawai kantoran berpikiran lebih terbuka lagi dimana mereka ingin menjadi pengusaha.
LEARNING STYLE TENDENCY IN STUDENTS SPEAKING ACTIVITY: AUDIO AND VISUAL Nelsa Amanda Maharani; Lintang Rizki Wardhani; Sharifah Fazira Izroin; Rini Estiyowati Ikaningrum
ANGLO-SAXON: Jurnal Ilmiah Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Vol 13, No 2 (2022): Anglo-Saxon : Jurnal Ilmiah Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, Desember 2
Publisher : English Department, University of Riau Kepulauan, Batam,Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33373/as.v13i2.4792

Abstract

This study examines the learning styles' tendency between visual and auditory toward English speaking ability. The respondents came from the 5th-semester students from Universitas Tidar who participated in this research. The method used is a non-experimental quantitative method regarding the scientific method. This research will be analyzed using a Likert scale which shows that there are different influences on the ability to speak English visually and auditory. The visual learning style produces the most significant percentage gain of 56.65%. The auditory learning style gets the smallest percentage of 45%. Implications from the result of this study, in speaking ability, a person can give a tendency for visual learning styles followed by auditory ones, which influence English Education Students of Universitas Tidar.
STUDENTS' DIGITAL LITERACY IN ONLINE READING CLASS: A CRITICAL REFLECTION ON ENGLISH LANGUAGE LEARNERS Rini Estiyowati Ikaningrum; Sri Sarwanti
Leksema: Jurnal Bahasa dan Sastra Vol. 6 No. 1 (2021)
Publisher : UIN Raden Mas Said Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22515/ljbs.v6i1.2939

Abstract

Since literacy deals with the ability to read and write therefore information using technologies is really vast developed. In this digital era, students of English need to get accustomed to various disciplines, such as computer, ICT, and media literacy. Digital literacy deals with social practices and conceptions through digital texts. This reveals four main elements, i.e.: understanding cultural, social, and historical contexts of technology use; critical thinking and analysis; reflective practice; and facility with the functional skills and tools of digital technology production. This is a qualitative study which examined students’ critical digital literacy when they did online reading activity outside the class. The data were collected by using questionnaire. The subject of this research were the fourth semester students of English Department of Universitas Tidar Magelang. The findings navigate students with their critical digital literacy and understanding of the text with their background knowledge and interpret text effectively. This research implies to the concept of online class implementation, especially in reading class.
Pemanfaatan Aplikasi Canva sebagai Media Presentasi dalam Mendukung Pembelajaran di Kelas bagi Guru SD di Magelang Rini Estiyowati Ikaningrum; Lilia Indriani; Irene Kendy Amalia
Jurnal Anugerah Vol 5 No 2 (2023): Jurnal Anugerah: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bidang Keguruan dan Ilmu Pen
Publisher : Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31629/anugerah.v5i2.6361

Abstract

Saat ini, semua sekolah berupaya untuk meningkatkan kualitas pembelajaran agar menjadi lebih menarik dan menyenangkan. Guru sebagai fasilitator di dalam kelas diharapkan mampu untuk menampilkan proses pembelajaran yang inovatif dan kreatif dengan memanfaatkan teknologi. Meskipun kendala yang dihadapi guru dalam hal pemanfaatan teknologi masih sering ditemui, namun ternyata masih ada kelompok guru yang ingin terus mengembangkan kemampuan di bidang pengajaran. Oleh karena itu, kegiatan pendampingan sangat diperlukan untuk membantu guru-guru dalam memanfaatkan teknologi. Tujuan kegiatan pendampingan yaitu mendampingi guru dalam mengenal fitur aplikasi Canva, mendesain template, layout dan gaya desain yang menarik untuk media presentasi yang digunakan dalam pembelajaran. Selain itu, tim pengabdian ingin mengetahui bagaimana respons guru dalam pelaksanaan kegiatan pendampingan. Metode yang dilakukan terbagi menjadi beberapa tahap yaitu: observasi, sosialisasi pelaksanaan, pendampingan dan evaluasi. Mitra dari kegiatan pendampingan ini yaitu guru SD Kramat 5 di Wilayah Magelang. Teknik pengumpulan data didapatkan melalui observasi langsung, wawancara serta angket yang dianalisis secara deskriptif. Dari kegiatan pendampingan didapatkan hasil bahwa para guru tampak antusias dalam mengikuti setiap rangkaian kegiatan pendampingan dengan memanfaatkan aplikasi Canva. Selain itu, kegiatan ini menghasilkan luaran berupa media canva yang dibuat para guru untuk digunakan dalam kegiatan presentasi materi dan diskusi di kelas. Pada akhirnya dapat disimpulkan bahwa kegiatan pendampingan pemanfaatan aplikasi Canva ini dapat memberikan manfaat bagi para guru SD dalam memvariasikan kegiatan pembelajaran yang sebelumnya lebih banyak menggunakan buku atau media presentasi konvensional menjadi menggunakan aplikasi yang lebih menarik.
Penggunaan Website sebagai Media Pembelajaran Online di Kelas Membaca Ikaningrum, Rini Estiyowati; Indriani, Lilia; Amalia, Irene Kendy
Kode : Jurnal Bahasa Vol 12, No 4 (2023): Kode: Edisi Desember 2023
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/kjb.v12i4.54551

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi pengajaran membaca yang berlangsung saat ini dan juga untuk mengetahui persepsi dosen terhadap penggunaan bahan bacaan melalui website secara online. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan analisis dokumen dan wawancara untuk mengumpulkan data dari dosen membaca pada Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris. Ada 4 dosen membaca yang berpartisipasi dalam penelitian ini. Dari hasil wawancara, semua dosen menyatakan bahwa materi dalam mengajar membaca yang disampaikan dari website membaca dinilai baik untuk membuat kegiatan kelas menjadi lebih menarik. Selanjutnya, dosen juga menjelaskan pengalamannya dalam mengajarkan membaca dengan menggunakan bacaan dari website. Dari hasil yang telah disampaikan sebelumnya, dapat disimpulkan bahwa penggunaan bahan bacaan online dalam website sangat berguna bagi dosen untuk menghindari kebosanan dalam menyampaikan materi.
POWTOON SEBAGAI MEDIA YANG KREATIF DAN INOVATIF UNTUK PEMBELAJARAN PASCA PANDEMI COVID-19 Indriani, Lilia; Ikaningrum, Rini Estiyowati; Setyowati, Ika
Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6, No 2 (2023): Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/kumawula.v6i2.42125

Abstract

Pembelajaran tatap muka terbatas dan penyiapan digitalisasi sekolah adalah beberapa langkah yang dilakukan untuk beradaptasi dengan pandemic Covid-19. Keberhasilan guru dalam melakukan pembelajaran daring pada situasi pasca pandemi Covid-19 ini adalah kemampuan guru dalam berinovasi merancang, dan meramu materi, metode pembelajaran, dan media pembelajaran yang sesuai dengan materi dan metode. Mitra dari kegiatan Pengabdian Unggulan Universitas (PUU) ini adalah SD Negeri Magelang 4, SD Negeri Magelang 6 dan SD Negeri Magelang 7 sejumah 56 orang guru. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah peer-mentoring, modelling dan pemberian feedback. Prosedur pelaksanaan pendampingan terbagi menjadi beberapa kegiatan: observasi, persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Kegiatan ini dilakukan dalam enam kali pertemuan secara luring disetiap sekolah. Kegiatan ini berhasil untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas media pembelajaran daring yang kreatif dan inovatif dan meningkatkan pemahaman dan ketrampilan guru dalam pembuatan media pembelajaran daring yang kreatif dan inovatif, khususnya menggunakan aplikasi Powtoon.
The Impact of Self-Monitoring Strategy on Students' Narrative Text Speaking Ability Ariyani, Rizki Silvia; Ikaningrum, Rini Estiyowati; Arochman, Taufik
Inspiring: English Education Journal Vol 7 No 1 (2024): Inspiring: English Education Journal
Publisher : Institut Agama Islam Negeri Parepare

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35905/inspiring.v7i1.8927

Abstract

The pandemic forced students to study from home, resulting in a lack of direct interaction with teachers. When students returned to school, teachers had to start guiding them from scratch using various teaching strategies. These strategies included discussion and self-monitoring. The purpose of the study was to find out the significant difference of self-monitoring strategies on the students' narrative text speaking ability. A quasi-experimental design was used, with the experimental group receiving the self-monitoring strategy and the control group using discussion strategy. The researchers conducted a study at SMPN 4 Magelang, Central Java. The result of the study showed that there was no significant difference between using self-monitoring strategies and using discussion strategies on students' narrative text speaking ability. However, the self-monitoring strategy had positive effects, such as increasing confidence and reducing fear of speaking in English. The researchers hope others will build on this study to evaluate speaking ability in different academic fields.
The Presentation of Speaking Materials in English Textbook for High School Level Annisrina Fajri Nugraheni; Sindi Dian Safiroh; Putri Rahayu; Putri Widiarsih; Rini Estiyowati Ikaningrum
Jurnal Langua Vol 4 No 2 (2021): Langua: Journal of Linguistics, Literature, and Language Education
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, ISDIK Kie Raha Maluku Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.5540242

Abstract

The purpose of this study is to analyze the performance of speaking material in the textbook "English for Senior High School 12th Class Curriculum 2013 Revised 2018" based on the criteria of an excellent textbook proposed by Savignon (2008) to illustrate the relevance of speaking material in the book. This textbook was published by the Ministry of Education and Culture of the Republic of Indonesia for twelfth-grade students through the 2013 curriculum and described the order of speaking material in the textbook. The writers also found that the relevance of the material spoke sufficiently with the 2013 English Language Competency Standards. However, some competencies did not follow the competency. The reason was that the textbook did not present the material in speaking.
The Compatibility of English Textbook for High School Level and Textbook Evaluation Aspects Diko Putri, Syifa Mutiara; Titie, Riskie Laras; Lestari, Rizky Purwa; Ikaningrum, Rini Estiyowati
Journal of Research on Applied Linguistics, Language, and Language Teaching Vol. 7 No. 2 (2024): Journal of Research on Applied Linguistics, Language and Language Teaching
Publisher : Faculty of Education and Teachers Training

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31002/jrlt.v7i2.1750

Abstract

Textbooks serve as one of the useful teaching materials in a curriculum. This paper is aimed to find out that the quality of an English textbook meets the textbook evaluation aspects according to Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) also experts, namely Cunningsworth (1995), and Harmer (2007). This analysis is conducted through (1) reviewing the whole content of English textbook, (2) selecting the aspects to be evaluated, (3) collecting data by analyzing the aspects of content, language, presentation, and graphics based on the developed checklist instrument, also (4) making summaries to draw the conclusion. The data analysis uses three steps, i.e. analyzing the book, describing the result whether it matches with the criteria or not, and calculating the result. The result finds that the textbook is categorized ‘excellent’.